Anda di halaman 1dari 15

LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN(PKL)

DI RCM PRINT Padang

Disusun sebagai syarat untuk mengikuti sidang Praktek Kerja Lapangan

Kompetensi Keahlian Multimedia

Tahun pelajaran 2022/2023

Oleh:

Nama : Vega Erlangga

NISN : 0053349464

Kompetensi Keahlian : Multimedia

SMK NEGERI 7 SIJUNJUNG


KECAMATAN KAMANG BARU, KABUPATEN SIJUNJUNG
PROVINSI SUMATERA BARAT
LEMBAR PERSETUJUAN

Laporan Praktik Kerja lapangan (PKL) SMK Negeri 7 Sijunjung Program Keahlian
Multimedia di RCM Print
Disetujui dan disahkan pada:
Hari : Selasa
Tanggal : 8 Agustus 2023

Oleh:

Pimpinan Perusahaan Pembimbing Lapangan

M.Hafidz Arief Nurmalati Yunita,SE


LEMBAR PENGESAHAN

Nama : Vega Erlangga


NISN : 0053349464
Kompetensi Keahlian : Multimedia

Laporan ini telah diperiksa dan disahkan oleh :

Ketua Kompetensi Keahlian Guru Pembimbing

Reno Fitlova Chaspi,S.Pd M.Randi Hidayat,S.Pd


NIP. NIP.-

Sungai Tenang, Januari 2023


Mengetahui,

Kepala Sekolah Ketua Praktik Kerja Lapangan

Syafriwal Leader Kamsol, M.Pd Marliza Deviana,S.Pd


NIP.197308272005011005 NIP. 199406062019032018
KATA PENGANTAR

Puji Syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan nikmat, rahmat, serta

hidayah-Nya sehingga penulis dapat melaksanakan dan menyelesaikan Prakerind di

Cemerlang Photo Digital. Karena tanpa nikmat-Nya, mungkin penulis belum tentu bisa

menyelesaikan kegiatan ini dari awal sampai akhir.

Penulis juga menyadari bahwa selesainya laporan ini tidak lepas dari bantuan berbagai

pihak, baik dari segi moril maupun materil. Maka dalam kesempatan ini perkenankanlah

penulis mengucapkan terimakasih kepada:

1. Bapak Syafriwal Leader Kamsol, M.Pd. selaku kepala SMKN 7 Sijunjung

2. Bapak M.Hafidz Arief selaku Pimpinan RCM Print

3. Ibuk Reno Fitlova Chaspi,S.Pd. selaku ketua Kompetensi Keahlian Multimedia SMKN 7

Sijunjung

4. Ibuk Marliza Deviana,S.Pd. selaku ketua prakerind SMKN 7 Sijunjung

5. Bapak Randi Hidayat,S.Pd. Selaku Guru pembimbing

6. Ibuk Verawati, S.Pd. selaku wali kelas Xl Multimedia

7. Ibuk Nurmalati Yunita,SE selaku pembimbing di RCM Print

8. Semua sahabat rekan seperjuangan yang telah berjuang bersama.

Dan sangat terkhusus, terima kasih kepada kedua orang tua penulis yang telah menjadi

penyemangat dan sandaran bagi penulis. Terima Kasih sekali lagi penulis ucapkan karena

tanpa dukungan dan bantuan dari mereka mungkin penulis belum tentu bisa menyelesaikan

kegiatan PKL ini.

Penulis tahu masih banyak kekurangan dalam pelaksanaan dan penyusunan Laporan

Prakerind ini. Namun penulis telah berusaha semaksimal mungkin dalam melaksanakannya.

Oleh karena itu penulis mohon kritik dan saran yang membangun agar lebih baik untuk

kedepannya
Semoga dengan kegiatan Prakerin ini dapat meningkatkan kemampuan dan kualitas

penulis dalam Dunia Usaha, Aamiin.


BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Praktek kerja lapangan (PKL) adalah bentuk penyelenggaraan kegiatan dan


pelatihan dengan bekerja secara langsung,secara sistematik dan terarah dengan supervisi
yang kompeten. PKL dilaksanakan untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja yang
profesional dan diharapkan akan menerapkan ilmu yang diperoleh, sekaligus dapat
dipraktekkan oleh siswa peserta PKL pada dunia kerja.PKL dapat dilakukan oleh
Siswa,Mahasiswa dan Tenaga kerja baru. Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) akan
mempersiapkan dan memberikan pembekalan yang matang kepada siswa guna menunjang
kesuksesan dalam dunia kerja. Dengan diadakannya PKL,Siswa akan mendapatkan
pengalaman tentang dunia kerja dan Siswa diharapkan dapat menuliskan hasil PKL
tersebut dalam bentuk Laporan.

B. Dasar Pelaksanaan

Dasar hukum Praktek Kerja Lapangan:


1. Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
2. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan.
3. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 41 Tahun 2005 tentang Pembangunan
Sumber Daya Industri.
4. Peraturan Presiden Republik Indonesia No 87 Tahun 2017 tentang Penguatan
Pendidikan Karakter.
5. Peraturan Menteri Perindustrian Nomor 03/M-IND/PER/2017 tentang Pedoman
Pembinaan dan Pengembangan Sekolah Menengah Kejuruan Berbasis KOmpetensi
yang Link and Match dengan Industri
6. Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kemendikbud Nomor
4678/D/KEP/MK/2016 tentang Spektrum Keahlian Pendidikan Menengah Kejuruan.
7. Permendikbud 50 tahun 2020 tentang Praktik Kerja Lapangan bagi Peserta Didik.

C. Maksud dan Tujuan Praktek Kerja Lapangan

Adapun maksud dan tujuan kegiatan PKL diantaranya:

1
1. Menghasilkan tenaga kerja yang berkualitas, yaitu tenaga kerja yang memiliki tingkat
pengetahuan, keterampilan, etos kerja yang sesuai dengan tuntutan lapangan pekerjaan.
2. Memberikan pengalaman kerja langsung (real) untuk menanamkan iklim kerja
positif yang berorientasi pada peduli mutu proses dan hasil kerja.
3. Memenuhi ha-hal yang belum dipenuhi di sekolah agar mencapai kebutuhan standar
kompetensi kelulusan.
4. Menanamkan etos kerja yang tinggi bagi peserta didik untuk memasuki dunia kerja dan
mengahadapi tuntutan pasar kerja global.
5. Memperkokoh link and match antara SMK dan dunia kerja.
6. Meningkatkan efektifitas dan efesiensi proses pendidikan dan pelatihan kerja
berkualitas.
7. Memberi pengakuan dan penghargaan terhadap pengalaman kerja sebagai bagian dari
proses pendidikan.

2
BAB II

PELAKSANAAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

A. Waktu dan Tempat Pelaksanaan


1. Tempat PKL: RCM Print (Jl.Veteran No.83E , Kota Padang).
2. Waktu Pelaksanaan: 09 Mei 2023 s/d 08 Agustus 2023

B. Perencanaan Pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan

Program studi Praktek Kerja Lapangan SMK N 7 Sijunjung akan dilaksanakan


selama 3 bulan. Penulis memilih RCM Print yang beralamat di Jl.Veteran No.83E,Kota
Padang sebagai tempat untuk melakukan Program Studi PKL. Program Studi PKL
dilakukan dari tanggal 09 Mei 2023 s/d 08 Agustus 2023. Peserta Program studi PKL akan
dibimbing oleh seorang Guru pembimbing dan juga seorang pembimbing lapangan dalam
melaksanakan PKL. Guru pembimbing membimbing peserta berdasarkan tempat. Penulis
sendiri dibimbing oleh Bapak M.Randi Hidayat,S.Pd. selama melaksanakan PKL.

C. Gambaran Umum Perusahaan

RCM Print beralamat di Jl.Veteran No.83E, Kota Padang. Memiliki 2 toko,toko 1


digunakan untuk mencetak spanduk,mengcutting stiker,dan ruangan admin, sedangkan
toko 2 digunakan untuk memotong acrilyc dan membuat huruf timbul. RCM Print
bergerak di bidang percetakan dan advertising.

VISI :

Menjadi perusahan Printing terkemuka yang menjadi pilihan utama di Sumatera Barat
dengan peralatan cetak terbaik, layanan prima, cepat dan harga kompotitif.
MISI :

1. Mengutamakan pelayanan cepat,tepat,tanggap untuk keputusan pelanggan.


2. Menyediakan peralatan cetak terbaik,cepat dan efisien
3
3. Menghasilkan produk kreatif dengan harga kompotitif.
4. Menjadi tempat kerja yang nyaman, aman untuk tumbuhnya kreasi dan inovasi.
5. Menjalankan sistem kerja yang profesional, efektif dan efisien dengan kerja sama tim
yang kuat.
6. Menjadi tempat rujukan belajar bisnis yang mempuni untuk belajar, mahasiswa maupun
masyarakat umum.

Berikut Struktur Organisasi RCM Prin

KOMISARIS

Heni Mulyani

DIREKTUR

M.Hafidz Arief

Admin PRODUKSI

Alfaturahman

Yogi Andrianto

Andre

Trisnandar

Mala Abdi
MARKETING

Wildan
Rafi
DESAIN
Fariz

4
D. Pelaksanaan

1. Jadwal Hadir Siswa Praktek Kerja Lapangan

NO HARI/TANGGAL WAKTU MASUK WAKTU PULANG

1 SENIN 08.00 17.00

2 SELASA 08.00 17.00

3 RABU 08.00 17.00

4 KAMIS 08.00 17.00

5 JUMAT 08.00 17.00

6 SABTU 08.00 16.00

7 MINGGU Libur Libur

2. Kegiatan Praktek Kerja Lapangan

Pada hari pertama kegiatan PKL, di pagi hari penulis membantu membersihkan
toko, menyesuaikan diri dengan cara kerja di RCM Print. Pada hari yang sama Penulis
juga langsung diajarkan bagaimana sistem mencetak spanduk dan cara mengcutting
stiker.

Dalam kurun waktu 3 Bulan PKL, penulis melakukan berbagai macam kegiatan
setiap harinya diantaranya:
1. Finishing Mata ayam
2. Mengcutting Stiker
3. Memasang Neon box
4. Memotong acrilyc
5. Menggunting spanduk

Berbagai kegiatan diatas Penulis lakukan hampir setiap hari, yang pada awalnya
penulis lakukan dengan bimbingan oleh pembimbing hingga akhirnya penulis mampu
melakukan kegiatan diatas sendiri, tanpa bimbingan dan pemantauan oleh pembimbing.
3. Kegiatan Tambahan Praktek Kerja Lapangan

Berikut kegiatan tambahan yang Penulis lakukan saat kegiatan PKL di RCM Print.

a. Laminating
5
b. Membuat kartu BPJS
c. Membuat ID Card
d. Membuat kartu nikah digital
e. Membuat kartu Vaksin
f. Membuat gantungan kunci
g. Membuat huruf timbul
h. Membuat mug
i. Etc.

E. Penilaian

Pada akhir kegiatan PKL,Peserta akan dinilai berdasarakan 2 aspek penilaian yaitu
Kompetensi Dasar dan Kmpetensi Sikap/Sosial. Dalam Kompetensi Dasar, Peserta akan
dinilai Keahlian nya dalam bekerja di Dunia Usaha/Industri, sedangkan dalam
Kompetensi Sikap/Sosial peserta akan dinilai sikap sosialnya saat bekerja di Dunia
Usaha/Industri.

Penulis sendiri dalam Kompetensi Dasar ada beberapa aspek yang akan dinilai oleh
Pembimbing Lapangan yaitu, bagaimana menerapkan prosedur lingkungan kerja tentang
kesehatan dan keselamatan,mengidentifikasi langkah-langkah Multimedia, Pemahaman
terhadap cara kerja di Instansi,pembuatan kartu digital.

Dalam kompetensi Sikap/Sosial peserta akan dinilai Kejujuran, Disiplin, Tanggung


Jawab, Inisiatif, Kerja Sama dan kebersihan oleh pembimbing lapangan.

6
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Setelah melakukan kegiatan PKL ini, sangat banyak pengalaman dan ilmu yang
penulis dapatkan. Jika di sekolah penulis diajarkan bermacam-macam teori, tetapi saat
PKL,teori itu akan digunakan sebagai dasar dalam melaksanakan suatu kegiatan
(Praktek).. Manfaat yang dirasakan penulis setelah menyelesaikam PKL adalah penulis
mendapatkan pengalaman kerja dan menumbuhkan rasa percaya diri penulis,serta
mengembangkan pengetahuan penulis tentang bagaimana cara kerja satu tim dan juga
melatih kemandirian penulis.intinya,dengan adanya PKL ini penulis banyak
mendapatkan manfaat, baik itu pengalaman, pengetahuan, dan semua yang terkait dalam
dunia kerja.
Adapun Maksud dan Tujuan dari kegiatan PKL diantaranya: Menghasilkan tenaga
kerja yang berkualitas, yaitu tenaga kerja yang memiliki tingkat pengetahuan,
keterampilan, etos kerja yang sesuai dengan tuntutan lapangan pekerjaan.

B. Saran
1. Untuk perusahaan
a. Diharapkan kerjasama antara sekolah dengan perusahaan tetap menjaga hubungan
baik,dengan memberi peluang Siswa\i SMK untuk melaksanakan Praktek kerja
Lapangan(PKL).

b. Diharapkan tetap menjaga hubungan baik antara karyawan dan Siswa\i PKL
2. Untuk Sekolah
a. Pihak sekolah diharapkan untuk tetap menjaga hubungan baik dengan pihak
industri sehingga akan memudahkan penyaluran Siswa\i untuk melaksanakan
Praktek kerja Lapangan(PKL).
b. Memberi lebih banyak materi dan praktek kepada Siswa/i mengenai
pembahasan tentang computer,meningkatkan kemampuan Siswa/i dalam
memahami pengetahuan aplikasi dan alat elektronik yang umum di gunakan oleh
perusahaan – perusahaan yang berhubungan dengan multimedia.
c. Memberikan Siswa\i waktu untuk memikirkan dan mempertimbangkan tempat
7
PKLyang dituju.

3. Untuk yang mungkin akan meneliti hal yang sama


a. Mempersiapkan diri lebih matang baik dari segi materi maupun mental.

b. Menjaga sikap di lingkungan baru.

c. Mulai melatih kemandirian lebih awal.

Terimakasih banyak di ucapkan kepada pihak sekolah atas segala upaya terbaik yang
telah diberikan. Penulis sadar, dalam melaksanakan PKL ini masih banyak kekurangan.
Namun penulis telah melaksanakannya secara maksimal. Selain itu, Laporan PKL ini juga
masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu, saran yang membangun sangat penulis perlukan
guna memperbaiki Laporan yang masih jauh dari sempurna ini.

8
DAFTAR PUSTAKA

contoh pembuatan laporan

https://www.academia.edu/34989557/Laporan_pkl_SMK_jurusan_Multimedia

Anda mungkin juga menyukai