Anda di halaman 1dari 5

MODUL AJAR IPS

TOPIK : KONDISI GEOGRAFIS INDONESIA

Nama : Apridel Tawonagi, SE


Asal Sekolah : SMP Kristen GKST 3 Tentena
Fase :D
Alokasi Waktu : 2 JP (1 x pertemuan)

Capaian pembelajaran: Pada akhir fase ini, peserta didik memahami hubungan antara kondisi geografis daerah
dengan karakteristik dan cara masyarakat beraktivitas

A. Tujuan Pembelajaran :
1. Peserta didik menganalisa hubungan kondisi geografis daerah dengan karakteristik masyarakat.

B. Profil Pelajar Pancasila


1. Bernalar kritis : mengidentifikasi, mengklarifikasi, dan mengolah informasi gagasan.
2. Kreatif : Menghasilkan gagasan yang orisinil.
3. Gotong royong.

C. Langkah – Langkah kegiatan pembelajaran :


1. Aktivitas awal :
a. Guru membuka kegiatan dengan salam pembuka, berdoa, memeriksa kehadiran peserta didik,
memeriksa kebersihan, mengaitkan materi yang lalu dan sekarang, mengajukan pertanyaan
pemantik :
1. Di daerah mana kalian tinggal ?
2. Bagaimana kondisi geografis di daerah kalian ?
3. Bagaimana aktivitas masyarakat di sekitar daerah kalian ?
4. Adakah perbedaan daerahmu dengan daerah teman sekelasmu ?
b. Peserta didik membentuk kelompok setiap kelompok terdiri dari 4 - 5 orang (dalam 1
kelompok heterogen terdiri dari Tingkat IQ berbeda berdasar hasil ulangan sumatif, ras,
agama, pekerjaan orang tua)
c. Guru membagikan LKPD di dalam kelompok
d. Peserta didik mengamati video dan membaca artikel serta buku paket :
e. Materi kondisi geografis Indonesia yang mempengaruhi karakteristik masyarakat
(keberagaman budaya).
 Video yang didownload dari Youtube link : https://youtu.be/JqLfDmS_EiM. Artikel ini
telah tayang di Kompas.com dengan judul "Letak Geografis Indonesiadan Pengaruhnya",
Klik untuk baca: https://www.kompas.com/sains/read/2022/02/26/120000423/letak-
geografis-indonesia-dan-pengaruhnya?page=1.
 Buku paket IPS SMP Kurikulum Merdeka, Kementrian Pendidikan, Budaya, Riset,dan
Teknologi Republik Indonesia, 2021
 Buku literasi yang berkaitan dengan materi.
f. Peserta didik mengamati dan membedakan kondisi geografis wilayah Indonesia.
g. Peserta didik secara berkelompok diarahkan untuk menganalisis data yang diperoleh sebagai
bahan pemecahan masalah dari video dan artikel yang mereka amati dan baca.
h. Peserta didik mengerjakan tugas LKPD dalam kelompok, guru memantau dan menfasilitasi
kelompok yang kurang memahami, mendorong interaksi Kerjasama dalam kelompok.
i. Presentase dilakukan perwakilan kelompok,
j. Peserta didik meyimpulkan, menuliskan kesan dan kendala yang mereka alami selamaproses
pemecahan masalah secara individu tidak lagi dengan kelompok.
k. Peserta didik mendapatkan feedback dari guru ketika berinteraksi.
l. Peserta didik dengan bimbingan guru melakukan refleksi pembelajaran.
m. Peserta didik menerima feedback atas hasil belajarnya.

D. Rencana Assesmen
Jenis Assesmen : Presentase, Produk
1. Asesmen Formatif
Rubrik Penilaian Kinerja dan Diskusi

No Kategori 4 3 2 1
1 Keterlibatan Semua anggota Sebagian besar Sebagian kecil Semua
anggota terlibat diskusi anggota terlibat terlibat dan anggota tidak
kelompok dalam diskusi sebagian besar menunjukkan
dan sebagian tidak niat dan usaha
kecil tidak untuk
berdiskusi
2 Hasil diskusi Menjawab Menjawab Menjawab Sama sekali
semua sebesar sebagian kecil tidak
pertanyaan pertanyaan yang pertanyaan menjawab
yang diberikan diberikan dengan yang diberikan pertanyaan
dengan tepat tepat dan dan sebagian yang diberikan
sebagian kecil besat tidak secara tepat
tidak tepat dijawab
3 Ketepatan Selesai 5 menit terlambat 10 menit 15 menit
waktu merumuskan merumuskan dan terlambat terlambat
dan mengirim hasil merumuskan merumuskan
mengirimkan diskusi dan mengirim dan mengirim
hasil diskusi hasil diskusi hasil diskusi
tepat pada
waktunya atau
lebih awal

2. Rubrik Penilaian Tes Tertulis


Rubrik penilaian tes tertulis Kisi-kisi tes tertulis
No. Kompetensi Eviden Bentuk soal Jumlah soal
1. Letak wilayah Menyebutkan letak Esai 2
geografis Indonesia wilayah geografis
Indonesia

2. Menjelaskan Menganalisis cara Esai 1


pengaruh letak mengatasi dampak yang
wilayah Indonesia ditimbulkan oleh
perubahan musim di
daerahmu
Soal esai/isian singkat

Jawablah pertanyaan berikut ini. Isilah dengan jawaban yang tepat.

1. Sebutkan letak geografis Indonesia ! 1. Di antara …… yaitu ….. dan ….


2. Analisis cara mengatasi dampak yang Di antara ……. yaitu …. dan ….
ditimbulkan oleh perubahan musim di 2. …………………………………..
daerahmu !
…………………………………..

Kunci Jawaban Soal Esai

Nomor soal Kunci Jawaban Skor


1 Dua benua yaitu benua asia dan benua Australia 4
Dua samudera yaitu samudera Hindia dan Samudera Pasifik
2 a. Mengurangi penggunaan kendaraan bermotor dengan jalan 6
kaki ke sekolah atau naik sepeda
b. Menanam pohon dan memelihara taman
c. Kurangi konsumsi daging, Listrik dan air
Skor total maksimum 10

Kriteria penskoran

(𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ𝑎𝑛)


𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 = 𝑥 100
(𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑚𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑢𝑚)

E. Media Pembelajaran
1. Alat : Smartphone, Laptop, Kertas, dan Alat Tulis
2. Media : LKPD, Lembar Penilaian.
3. Sumber belajar :
Buku Pelajaran :
 Buku paket IPS SMP Kurikulum Merdeka, Kementrian Pendidikan, Budaya, Riset,dan
Teknologi Republik Indonesia, 2021.
 Buku literasi yang relevan

Video youtube
Video kondisi geografis Indonesia yang mempengaruhi karakteristik masyarakat
(keberagaman budaya) yang didownload dari Youtube link :
https://youtu.be/JqLfDmS_EiM

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Letak Geografis Indonesia dan
Pengaruhnya", Klik untuk baca:
https://www.kompas.com/sains/read/2022/02/26/120000423/letak-geografis-indonesia-
dan-pengaruhnya?page=1.

Video : Link https://youtu.be/XgV_s4B59mA


Artikel : Link Klik untuk baca:
https://www.kompas.com/skola/read/2020/03/20/120000169/keberagaman-suku-bang sa-
di-indonesia
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD)

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Sosial


Fase :D
Materi : Kondisi Geografis Indonesia

Indikator Capaian Pembelajaran :


1. Mengidentifikasikan letak wilayah Indonesia
2. Menjelaskan pengaruh letak wilayah Indonesia

Nama Kelompok : …………………


Nama Anggota :
1………………………….
2………………………….
3…………………………
4………………………….
5………………………….
Kelas : …………………

Amati Gambar Berikut ini

PETUNJUK !
1. Diskusikanlah dengan teman di kelompok beberapa pertanyaan dibawah ini ! Kemudian buatlah
laporan sederhana !
a. Jelaskan letak geografis Indonesia ?
b. Bagaimana mengatasi perubahan musim yang ada di daerahmu ?
c. Bagaimana cara mengatasi dampak yang ditimbulkan oleh perubahan musim ?
2. Tulislah hasil diskusi di kertas folio bergaris !
3. Presentasikan didepan kelas

Anda mungkin juga menyukai