Anda di halaman 1dari 82

GAMBARAN UTILISASI

PELAYANAN
KESEHATAN PRIMER
BPJS KESEHATAN
TAHUN 2014 - 2021

KEDEPUTIAN BIDANG JPKP

BPJS KESEHATAN | i
www.bpjs-kesehatan.go.id
ii | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
GAMBARAN UTILISASI
PELAYANAN KESEHATAN PRIMER
BPJS KESEHATAN
TAHUN 2014 - 2021

Kedeputian Bidang Jaminan Pembiayaan Kesehatan Primer

BPJS KESEHATAN

BPJS KESEHATAN | i
Copyright 2022 BPJS Kesehatan
All Right Reserved

Gambaran Utilisasi Pelayanan Kesehatan Primer


BPJS Kesehatan Tahun 2014 - 2021

Penulis: Kedeputian Bidang Jaminan Pembiayaan Kesehatan Primer

Editor/Penyunting: Ari Dwi Aryani

Cetakan 1: Juli 2022

ISBN 978-623-95536-9-2

Diterbitkan oleh:

BPJS Kesehatan
Kantor Pusat
Jln. Letjend Suprapto, Kav. 20, No. 14,
Cempaka Putih,
PO BOX 1391/JKT, Jakarta Pusat
10510 – Indonesia
Telp. +62 21 421 2938 (Hunting)
Fax. +62 21 421 2940
Website: https://bpjs-kesehatan.go.id

ii | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
TIM PENYUSUN

Nur Indah Yuliaty


Octovianus Ramba
Rahmat Asri Ritonga
Ni Ketut Sri Budiani
Tri Widhihastuti Puspitasari
Rahma Anindita
M. Candra Ikhda N.
Dian Herlasminar
Puji Sri Rahayu
Miranti Ratnafuri
Tedo Arya Trisnanto
Pranatawati Nur Tsani
Syifa Fauziah
Rudy Ardian

Kedeputian Bidang Jaminan Pembiayaan Kesehatan Primer

Bidang Pengelolaan Fasilitas Kesehatan Primer


Bidang Pembiayaan Manfaat Kesehatan Primer
Bidang Utilisasi dan Anti Fraud Primer

BPJS KESEHATAN | iii


KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, sehingga buku “Gambaran
Utilisasi Pelayanan Kesehatan Primer BPJS Kesehatan Tahun 2014 - 2021” ini dapat disusun
dan diselesaikan dengan baik.

Sebagai badan hukum publik yang mengemban amanah penyelenggaraan Program


Jaminan Kesehatan Nasional, BPJS Kesehatan senantiasa berfokus pada peningkatan
kualitas layanan kepada Peserta. Salah satu upaya peningkatan kualitas layanan kepada
Peserta dilakukan melalui upaya Utilization Review terhadap pelayanan kesehatan
yang diberikan oleh Fasilitas Kesehatan sebagai wujud upaya kendali mutu dan kendali
biaya. Hal ini selaras dengan Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 99
Tahun 2015 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 71 Tahun 2013
tentang Pelayanan Kesehatan Pada Jaminan Kesehatan Nasional disebutkan bahwa BPJS
Kesehatan wajib menerapkan Utilization Review secara berkala dan berkesinambungan
dan memberikan umpan balik hasil Utilization Review kepada Fasilitas Kesehatan serta
BPJS Kesehatan wajib melaporkan hasil Utilization Review secara berkala kepada Menteri
dan DJSN.

Merujuk kepada rencana strategis BPJS Kesehatan tahun 2014-2021, inisiatif strategi
kendali mutu dan kendali biaya serta hasil pelaksanaan Utilization Review terhadap
program-program pelayanan kesehatan primer, maka disusunlah buku “Gambaran
Utilisasi Pelayanan Kesehatan Primer BPJS Kesehatan Tahun 2014 - 2021”. Buku ini
menghimpun data dan informasi menyeluruh tentang pengelolaan Fasilitas Kesehatan
Tingkat Pertama, pemanfaatan pelayanan kesehatan serta capaian pelaksanaan program
pada tingkat pelayanan kesehatan primer.

Data dan informasi mengenai karakteristik dan perilaku pemanfaatan pelayanan


kesehatan Peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional, khususnya pada tingkat
pelayanan kesehatan primer merupakan informasi penting untuk melihat gambaran
status kesehatan dan pemanfaatan Program Jaminan Kesehatan Nasional. Buku ini akan
terus dikembangkan sesuai dengan dinamika dan tantangan penyelenggaraan Program
Jaminan Kesehatan Nasional, baik dari pengelolaan Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama,
pemanfaatan pelayanan kesehatan serta capaian pelaksanaan program pada tingkat
pelayanan kesehatan primer.

Diharapkan buku “Gambaran Utilisasi Pelayanan Kesehatan Primer BPJS Kesehatan Tahun
2014 - 2021” ini dapat memberikan gambaran kepada masyarakat tentang perkembangan
Program Jaminan Kesehatan Nasional, khususnya pada tingkat pelayanan kesehatan
primer dari tahun ke tahun. Selain itu, kami berharap buku ini dapat menjadi panduan
bagi semua pemangku kepentingan dalam pengambilan keputusan maupun penentuan
kebijakan berdasarkan data dan analisa yang telah ada.

iv | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Kami mengucapkan terima kasih kepada Kedeputian Bidang Jaminan Pembiayaan
Kesehatan Primer BPJS Kesehatan dan seluruh pihak yang terlibat dalam penerbitan buku
ini. Semoga buku “Gambaran Utilisasi Pelayanan Kesehatan Primer BPJS Kesehatan Tahun
2014 - 2021” ini dapat meningkatkan kolaborasi, partisipasi dan dukungan dari seluruh
pihak yang berada dalam rantai ekosistem penyelenggaraan Program Jaminan Kesehatan
Nasional sehingga program ini dapat terus bermanfaat bagi masyarakat dan senantiasa
terjaga keberlangsungannya.

Jakarta, Juli 2022


Direktur Utama

Ali Ghufron Mukti

BPJS KESEHATAN | v
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ......................................................................................................................................................... iv


DAFTAR ISI ..................................................................................................................................................................... vi
DAFTAR GRAFIK ............................................................................................................................................................. vii
DAFTAR TABEL............................................................................................................................................................... viii
DAFTAR PETA................................................................................................................................................................. viii
DAFTAR GAMBAR ........................................................................................................................................................... viii
I. LATAR BELAKANG........................................................................................................................................................... 1
II. TUJUAN1 ........................................................................................................................................................................ 2
III. DEFINISI1 ........................................................................................................................................................................ 2
IV. PENGELOLAAN FASILITAS KESEHATAN TINGKAT PERTAMA ......................................................................................... 3
A. FKTP Kerja Sama...................................................................................................................................................... 3
1. Jumlah FKTP Kerja Sama .................................................................................................................................. 3
2. FKTP Kerja Sama Berdasarkan Jenis FKTP........................................................................................................ 4
3. FKTP Kerja Sama Berdasarkan Kepemilikan .................................................................................................... 5
4. Rasio Peserta Terhadap FKTP ............................................................................................................................ 5
5. Rasio Peserta Terhadap Dokter di FKTP ............................................................................................................ 6
6. Peta Sebaran FKTP Kerja Sama ......................................................................................................................... 7
B. Ketersediaan Tenaga Kesehatan............................................................................................................................. 8
C. Kredensialing dan Rekredensialing ....................................................................................................................... 9
V. PEMANFAATAN PELAYANAN KESEHATAN PRIMER ........................................................................................................ 11
A. Biaya Pelayanan Kesehatan Primer ....................................................................................................................... 11
1. Realisasi Biaya Pelayanan Kesehatan Primer ................................................................................................... 11
2. Realisasi Biaya Kapitasi ..................................................................................................................................... 13
3. Realisasi Biaya Kapitasi Khusus ........................................................................................................................ 15
4. Realisasi Biaya Non Kapitasi .............................................................................................................................. 17
B. Biaya Per Orang Per Bulan (BPOPB) ....................................................................................................................... 18
C. Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Primer .......................................................................................................... 19
1. Digitalisasi Pelayanan Kesehatan...................................................................................................................... 19
a. Antrean Online ............................................................................................................................................. 19
b. Mobile JKN Faskes .......................................................................................................................................... 20
c. Telekonsultasi ............................................................................................................................................. 21
2. Promotif Preventif ............................................................................................................................................. 23
a. Skrining Riwayat Kesehatan dan Skrining Sekunder ................................................................................... 23
1) Skrining Riwayat Kesehatan...................................................................................................................... 23
2) Skrining Sekunder ..................................................................................................................................... 26
b.1 Program Pengelolaan Penyakit Kronis (Prolanis) ........................................................................................ 29
c.1 Program Rujuk Balik (PRB) ........................................................................................................................... 32
1) PRB Aktif .................................................................................................................................................... 34
2) Pelayanan Obat PRB ................................................................................................................................. 35
3. Rawat Jalan Tingkat Pertama (RJTP) ................................................................................................................ 37
a. Angka Kunjungan dan Rujukan RJTP ........................................................................................................... 37
b. Diagnosis Kunjungan dan Rujukan RJTP ...................................................................................................... 39
c. Rujukan Horizontal ......................................................................................................................................... 44
4. Rawat Inap Tingkat Pertama (RITP) .................................................................................................................. 46
a. Angka Kunjungan dan Rujukan RITP ............................................................................................................ 46
b. Diagnosis Kunjungan dan Rujukan RITP ....................................................................................................... 47
5. Pelayanan KIA ..................................................................................................................................................... 51
6. Pelayanan Kesehatan Gigi ................................................................................................................................. 53
7. Kapitasi Berbasis Kinerja (KBK) ......................................................................................................................... 54
8. Verifikasi Klaim ................................................................................................................................................... 58
VI. CAPAIAN INDIKATOR PELAYANAN KESEHATAN PRIMER ............................................................................................... 60
A. Rate Kunjungan dan Kontak FKTP ......................................................................................................................... 60
B. Rasio Rujukan FKTP ............................................................................................................................................. 61
C. Unit Cost Pelayanan RJTP ....................................................................................................................................... 62
D. Unit Cost Pelayanan RITP ........................................................................................................................................ 64
E. Walk Through Audit (WTA) Primer ........................................................................................................................... 65
F. Kepatuhan FKTP ...................................................................................................................................................... 68
VII. PENUTUP........................................................................................................................................................................ 69

vi | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
DAFTAR GRAFIK

Grafik 1. Tren Jumlah FKTP Yang Bekerja Sama Tahun 2014 - 2021............................................................................... 4
Grafik 2. Jumlah FKTP Yang Bekerja Sama Berdasarkan Jenis FKTP Tahun 2014 - 2021............................................... 4
Grafik 3. Jumlah FKTP Yang Bekerja Sama Berdasarkan Kepemilikan Tahun 2014 - 2021............................................ 5
Grafik 4. Rasio Peserta Terhadap FKTP Tahun 2014 - 2021.............................................................................................. 6
Grafik 5. Tren Rasio Perbandingan Peserta Dengan Dokter Di FKTP Tahun 2014 - 2021................................................ 6
Grafik 6. Nilai Kredensialing Dan Rekredensialing FKTP Tahun 2018 - 2021.................................................................. 10
Grafik 7. Tren Realisasi Biaya Pelayanan Kesehatan Primer Tahun 2014 - 2021............................................................. 12
Grafik 8. Realisasi Biaya Pelayanan Kesehatan Primer Berdasarkan Jenis Pelayanan RJTP. RITP. Promprev
Tahun 2014 - 2021 ............................................................................................................................................. 12
Grafik 9. Tren Realisasi Biaya Kapitasi Tahun 2014 - 2021 .............................................................................................. 14
Grafik 10. Proporsi Penerimaan Pembayaran Kapitasi Per Jenis FKTP Tahun 2014 - 2021 ............................................. 15
Grafik 11. Realisasi Pembayaran Kapitasi Khusus Tahun 2014 - 2021............................................................................... 16
Grafik 12. Tren Realisasi Biaya Non Kapitasi Tahun 2014 - 2021 ....................................................................................... 18
Grafik 13. BPOPB Pelayanan Primer Tahun 2014 - 2021.................................................................................................... 18
Grafik 14. Jumlah FKTP Implementasi Sistem Antrean Online Tahun 2017 - 2021........................................................... 19
Grafik 15. Jumlah Pemanfaatan Mobile JKN Faskes Oleh FKTP Dan Peserta JKN Tahun 2020 - 2021............................. 20
Grafik 16. Tren Pelayanan Telekonsultasi Di FKTP Tahun 2020 - 2021.............................................................................. 21
Grafik 17. Tren Pelayanan Telekonsultasi Di FKTP Berdasarkan Jenis Layanan Tahun 2020 - 2021............................... 22
Grafik 18. Capaian Skrining Riwayat Kesehatan Tahun 2014 - 2021................................................................................. 25
Grafik 19. Skrining Sekunder DM Tahun 2014 - 2021......................................................................................................... 27
Grafik 20. Skrining Sekunder Pemeriksaan IVA Test Dan Krioterapi Tahun 2014 - 2021.................................................. 28
Grafik 21. Skrining Sekunder Pemeriksaan Pap Smear Tahun 2014 - 2021...................................................................... 29
Grafik 22. Jumlah Peserta Prolanis DM Dan HT Tahun 2014 - 2021................................................................................... 31
Grafik 23. Tren Peserta Program Rujuk Balik Tahun 2014 - 2021....................................................................................... 33
Grafik 24. Data Peserta PRB Aktif Tahun 2019 - 2021........................................................................................................ 34
Grafik 25. Tren Kasus Dan Biaya Obat PRB Tahun 2015 - 2021.......................................................................................... 36
Grafik 26. Peresepan Obat PRB Terbanyak......................................................................................................................... 36
Grafik 27. Jumlah Kunjungan Dan Rujukan RJTP Tahun 2014 - 2021.............................................................................. 38
Grafik 28. Tren Rujukan Horizontal Dan Vertikal FKTP September 2019 - Desember 2021............................................. 45
Grafik 29. Jumlah Kunjungan Dan Rujukan RITP Tahun 2014 - 2021............................................................................... 47
Grafik 30. Status Pulang Pelayanan RITP Tahun 2014 - 2021............................................................................................. 47
Grafik 31. Tren Pelayanan KIA Tahun 2014 - 2021.............................................................................................................. 52
Grafik 32. Capaian Angka Kontak (‰) Tahun 2019 - 2021................................................................................................. 56
Grafik 33. Capaian RPPT (%) Tahun 2019 - 2021................................................................................................................ 56
Grafik 34. Capaian RRNS (%) Tahun 2019 - 2021................................................................................................................ 57
Grafik 35. Hasil Perbandingan Indikator KBK Per Jenis FKTP Konsekuensi Tahun 2019 - 2021...................................... 57
Grafik 36. Absensi Klaim Non Kapitasi Tahun 2014 - 2021................................................................................................. 58
Grafik 37. Tren SLA Penyelesaian Klaim Non Kapitasi Tahun 2021................................................................................... 59
Grafik 38. Rate Kunjungan FKTP Tahun 2014 - 2021.......................................................................................................... 60
Grafik 39. Rate Kontak FKTP Tahun 2014 - 2021................................................................................................................. 61
Grafik 40. Rasio Rujukan FKTP Tahun 2014 - 2021............................................................................................................. 62
Grafik 41. Tren Unit Cost RJTP Kunjungan Sakit Tahun 2014 - 2021................................................................................. 63
Grafik 42. Tren Unit Cost Pelayanan RITP Tahun 2014 - 2021............................................................................................ 65
Grafik 43. Capaian WTA Pelayanan Primer Tahun 2018 - 2021.......................................................................................... 67
Grafik 44. Hasil Capaian Indikator Kepatuhan FKTP Terhadap PKS Tahun 2018 - 2021................................................... 69

BPJS KESEHATAN | vii


DAFTAR TABEL

Tabel 1. Tren Rasio Perbandingan Peserta Dengan Dokter Di FKTP Berdasarkan Jenis FKTP Tahun 2014 - 2021..... 7
Tabel 2. Ketersediaan Tenaga Kesehatan Tahun 2019.................................................................................................. 8
Tabel 3. Ketersediaan Tenaga Kesehatan Tahun 2020.................................................................................................. 9
Tabel 4. Ketersediaan Tenaga Kesehatan Tahun 2021.................................................................................................. 9
Tabel 5. Nilai Kredensialing Dan Rekredensialing FKTP Berdasarkan Jenis FKTP Tahun 2018 - 2021....................... 11
Tabel 6. Besaran Tarif Kapitasi Berdasarkan Norma Kapitasi ...................................................................................... 14
Tabel 7. Implementasi Antrean Online Per Jenis FKTP................................................................................................. 20
Tabel 8. 10 Diagnosis Terbanyak Dalam Pelayanan Telekonsultasi Di FKTP Tahun 2020 - 2021................................. 22
Tabel 9. Hasil Risiko Skrining Riwayat Kesehatan Tahun 2014 - 2021.......................................................................... 26
Tabel 10. Data Peserta Program Rujuk Balik Per Diagnosa Tahun 2014 - 2021.............................................................. 33
Tabel 11. Jumlah Kunjungan RJTP Per Jenis FKTP Tahun 2014 - 2021.......................................................................... 38
Tabel 12. Jumlah Rujukan RJTP Per Jenis FKTP Tahun 2014 - 2021.............................................................................. 39
Tabel 13. 10 Diagnosa Kunjungan RJTP Terbanyak Tahun 2014 - 2017 ......................................................................... 40
Tabel 14. 10 Diagnosa Kunjungan RJTP Terbanyak Tahun 2018 - 2021......................................................................... 41
Tabel 15. 10 Diagnosa Rujukan RJTP Terbanyak Tahun 2014 - 2017.............................................................................. 42
Tabel 16. 10 Diagnosa Rujukan RJTP Terbanyak Tahun 2018 - 2021.............................................................................. 43
Tabel 17. 10 Diagnosa Kunjungan RITP Terbanyak Tahun 2014 - 2017 ......................................................................... 48
Tabel 18. 10 Diagnosa Kunjungan RITP Terbanyak Tahun 2018 - 2021.......................................................................... 49
Tabel 19. 10 Diagnosa Rujukan RITP Terbanyak Tahun 2014 - 2017............................................................................... 50
Tabel 20. 10 Diagnosa Rujukan RITP Terbanyak Tahun 2018 - 2021............................................................................... 51
Tabel 21. Pelayanan KIA Berdasarkan Jenis Pemeriksaan Tahun 2014 - 2021............................................................... 52
Tabel 22. Rate dan Rasio Pelayanan Gigi (K00-K14) Di FKTP Berdasarkan Jenis Pemeriksaan Tahun 2014 - 2017............ 53
Tabel 23. Rate dan Rasio Pelayanan Gigi (K00-K14) Di FKTP Berdasarkan Jenis Pemeriksaan Tahun 2018 - 2021..... 54
Tabel 24. Penilaian Ketiga Indikator Pembayaran KBK................................................................................................... 55
Tabel 25. Penyesuaian Pembayaran Kapitasi Berdasarkan Nilai Capaian KBK............................................................. 55
Tabel 26. Rate Kunjungan FKTP Per Jenis FKTP Tahun 2014 - 2021............................................................................... 61
Tabel 27. Rasio Rujukan FKTP Per Jenis FKTP Tahun 2014 - 2021.................................................................................. 62
Tabel 28. Unit Cost RJTP Kunjungan Sakit Per Jenis FKTP Tahun 2014 - 2021............................................................... 63
Tabel 29. Unit Cost RJTP Kunjungan Sehat Per Jenis FKTP Tahun 2019 - 2021............................................................. 64
Tabel 30. Daftar Pertanyaaan KESSAN ............................................................................................................................ 66
Tabel 31. Capaian Kepatuhan FKTP Per Indikator Tahun 2021....................................................................................... 69

DAFTAR PETA

Peta 1. Sebaran FKTP Yang Bekerja Sama Tahun 2021................................................................................................... 8


Peta 2. Sebaran Apotek Yang Melayani Peserta PRB Tahun 2021................................................................................... 35
Peta 3. Sebaran Pelayanan Rujukan Horizontal.............................................................................................................. 45

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Alur Pelayanan Skrining Riwayat Kesehatan Di FKTP..................................................................................... 24

viii | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER
BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021

I. Latar Belakang

BPJS Kesehatan telah diamanatkan oleh Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2004,


bahwa sejak tahun 2014 untuk mengelola Program Jaminan Sosial Bidang Kesehatan
berdasarkan prinsip asuransi sosial dan prinsip ekuitas, dengan tujuan menjamin
agar Peserta memperoleh manfaat pemeliharaan kesehatan dan perlindungan dalam
memenuhi kebutuhan dasar kesehatan dengan tetap mengedepankan pengelolaan
yang efektif dan efisien.

Selanjutnya berdasarkan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 82 Tahun 2018


tentang Jaminan Kesehatan, Pasal 86 menyebutkan bahwa dalam rangka kendali mutu
dan kendali biaya penyelenggaraan Program Jaminan Kesehatan, BPJS Kesehatan
mengembangkan teknis operasionalisasi sistem pelayanan Kesehatan, sistem kendali
mutu pelayanan dan sistem pembayaran pelayanan Kesehatan untuk meningkatkan
efisiensi dan efektivitas dalam penyelenggaraan Program Jaminan Kesehatan.

Untuk memastikan pemberian penjaminan manfaat kepada Peserta Jaminan


Kesehatan sebagai salah satu pengejawantahan dari kewenangan tersebut, BPJS
Kesehatan melakukan kerja sama dengan pihak lain dalam hal ini Fasilitas Kesehatan
yang telah melalui proses seleksi dan kredensialing dan kewajiban BPJS Kesehatan
adalah memastikan pembayaran kepada Fasilitas Kesehatan sesuai dengan ketentuan
yang berlaku.

Dalam upaya kendali mutu dan kendali biaya, BPJS Kesehatan melaksanakan
Utilization Review terhadap pelayanan kesehatan yang diberikan oleh Fasilitas
Kesehatan, sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
99 Tahun 2015 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 71 Tahun
2013 tentang Pelayanan Kesehatan Pada Jaminan Kesehatan Nasional disebutkan
bahwa BPJS Kesehatan wajib menerapkan Utilization Review secara berkala dan
berkesinambungan dan memberikan umpan balik hasil Utilization Review kepada
Fasilitas Kesehatan serta BPJS Kesehatan wajib melaporkan hasil Utilization Review
secara berkala kepada Menteri dan DJSN.

Merujuk kepada rencana strategis BPJS Kesehatan tahun 2014-2021, inisiatif strategi
kendali mutu dan kendali biaya serta hasil pelaksanaan Utilization Review terhadap
program-program pelayanan kesehatan primer, maka Kedeputian Bidang Jaminan
Pembiayaan Kesehatan Primer menyusun buku “Gambaran Utilisasi Pelayanan
Kesehatan Primer BPJS Kesehatan Tahun 2014 - 2021”.

BPJS KESEHATAN | 1
II. Tujuan

1. Tersedianya data Utilization Review pelayanan kesehatan primer yang dapat


menggambarkan pelaksanaan pelayanan kesehatan kepada Peserta JKN.
2. Sebagai bahan untuk inisiatif strategi kendali mutu dan kendali biaya dalam
perbaikan kebijakan pelayanan kesehatan primer di tahun 2022.

III. Definisi

1. Utilisasi adalah gambaran tentang pemanfaatan pelayanan kesehatan tertentu


oleh Peserta.
2. Utilization Review adalah kajian pemanfaatan pelayanan kesehatan oleh Peserta
di Fasilitas Kesehatan untuk menjamin mutu layanan dan kendali biaya pelayanan
kesehatan.
3. Angka kunjungan adalah jumlah kunjungan Peserta ke fasilitas kesehatan yang bekerja
sama untuk mendapat pelayanan kesehatan pada periode waktu tertentu.
4. Rate Kunjungan atau Visit Rate adalah jumlah kunjungan sakit dan kunjungan
sehat dalam suatu populasi pada periode waktu tertentu.
5. Angka Kontak (AK) atau Contact Rate adalah jumlah Peserta yang melakukan
kontak dengan FKTP (per nomor identitas Peserta) yang mendapatkan pelayanan
kesehatan di FKTP per bulan tanpa memperhitungkan frekuensi kedatangan
Peserta dalam suatu populasi pada periode waktu tertentu.
6. Rasio Rujukan adalah perbandingan jumlah rujukan terhadap jumlah kunjungan
sakit di FKTP dalam satu periode waktu tertentu.
7. Rasio Rujukan Spesialistik adalah perbandingan jumlah rujukan spesialistik
terhadap total rujukan FKTP dalam satu periode waktu tertentu.
8. Rasio Rujukan Non Spesialistik (RRNS) adalah perbandingan jumlah rujukan non
spesialistik terhadap total rujukan FKTP dalam satu periode waktu tertentu.
9. Rasio Rujukan Non Spesialistik dengan TACC adalah perbandingan jumlah rujukan
non spesialistik yang dirujuk dengan disertai TACC terhadap total rujukan dalam
satu periode waktu tertentu.
TACC, meliputi:
a. Time : jika perjalanan penyakit dapat digolongkan kepada kondisi kronis atau
melewati Golden Time Standard
b. Age : jika usia pasien masuk dalam kategori yang dikhawatirkan meningkatkan
risiko komplikasi serta risiko kondisi penyakit lebih berat
c. Complication : jika komplikasi yang ditemui dapat memperberat kondisi pasien
d. Comorbidity : jika terdapat keluhan atau gejala penyakit lain yang memperberat
kondisi pasien
10. Unit Cost adalah besaran biaya pelayanan kesehaan setiap kasus pada periode
waktu tertentu.
11. Unit Cost RJTP Per Kunjungan adalah besaran biaya pelayanan kesehatan per
kunjungan RJTP pada periode waktu tertentu.

2 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
12. Unit Cost RJTP Kunjungan Sakit adalah besaran biaya pelayanan kesehatan per
kunjungan sakit pelayanan RJTP pada periode waktu tertentu.
13. Unit Cost RJTP Kunjungan Sehat adalah besaran biaya pelayanan kesehatan per
kunjungan sehat pelayanan RJTP pada periode waktu tertentu.
14. Unit Cost Pelayanan Non Kapitasi adalah besaran biaya pelayanan per kunjungan
non kapitasi di FKTP pada periode waktu tertentu.
15. Biaya Per Orang Per Bulan (BPOPB) adalah biaya pelayanan kesehatan di FKTP per
orang per bulan.
16. Program Pengelolaan Penyakit Kronis yang selanjutnya disebut Prolanis
merupakan pelayanan kesehatan dengan pendekatan proaktif yang dilaksanakan
secara terintegrasi dengan melibatkan Peserta, fasilitas kesehatan dan BPJS
Kesehatan dalam rangka pemeliharaan kesehatan Peserta penderita penyakit
kronis untuk mencapai kualitas hidup yang optimal dengan biaya kesehatan yang
efektif dan efisien.
17. Rasio Peserta Prolanis Terkendali (RPPT) adalah rata-rata besaran capaian rasio
Peserta Prolanis DM terkendali dan capaian rasio Peserta Prolanis HT.
18. Rasio Peserta Prolanis Terkendali DM (RPPT DM) adalah perbandingan jumlah
pasien DM yang terdaftar sebagai Peserta Prolanis dengan kadar gula darah puasa
terkendali dengan jumlah Peserta terdaftar di FKTP dengan diagnosa DM dalam
satu periode tertentu.
19. Rasio Peserta Prolanis Terkendali HT (RPPT HT) adalah perbandingan jumlah
pasien HT yang terdaftar sebagai Peserta Prolanis dengan tekanan darah terkendali
dengan jumlah Peserta terdaftar di FKTP dengan diagnosa HT dalam satu periode
tertentu.
20. Rasio Peserta PRB Aktif di FKTP adalah perbandingan jumlah Peserta PRB yang
berkunjung ke FKTP dan/atau Apotek dengan diagnosis PRB terhadap total jumlah
Peserta PRB terdaftar.
21. Obat Program Rujuk Balik adalah obat yang diberikan kepada Peserta Program
Rujuk Balik, mengacu pada jenis dan ketentuan pengobatan yang ada di
Formularium Nasional untuk Program Rujuk Balik.
22. Unit Cost Obat PRB adalah besaran biaya obat PRB per kasus (lembar resep) pada
periode waktu tertentu.

IV. Pengelolaan Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama

A. FKTP Kerja Sama

1. Jumlah FKTP Kerja Sama


Jumlah FKTP yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan pada tahun 2014 - 2021
mengalami tren peningkatan. Pada tahun 2021, FKTP yang bekerja sama sebanyak
23.608 FKTP atau 100,76% dari target tahun 2021. Dan apabila dibandingkan
dengan capaian tahun 2020, mengalami kenaikan sebesar 2,45%. Tren jumlah FKTP
yang bekerja sama tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 1.

BPJS KESEHATAN | 3
Grafik 1.
Tren Jumlah FKTP Yang Bekerja Sama
Tahun 2014 - 2021

23.298 23.430 23.608


23.043
21.763
20.708
19.969

18.437

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber data : Laporan Pengelolaan Program (LPP)

2. FKTP Kerja Sama Berdasarkan Jenis FKTP

Jenis FKTP yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan terdiri dari Puskesmas,
Klinik Pratama, Klinik TNI, Klinik POLRI, Dokter Praktik Perorangan, Praktik Dokter
Gigi, dan RS D Pratama.

Mayoritas jumlah FKTP yang bekerja sama di setiap jenis FKTP pada tahun 2014 -
2021 mengalami peningkatan. Sedangkan proporsi jumlah FKTP bekerja sama yang
terbesar adalah Puskesmas (rata-rata sebesar 45,95% setiap tahunnya), sedangkan
terendah adalah RS D Pratama (rata-rata 0,10% setiap tahunnya). Jumlah FKTP
yang bekerja sama berdasarkan jenis FKTP tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat
pada Grafik 2.

Grafik 2.
Jumlah FKTP Yang Bekerja Sama Berdasarkan Jenis FKTP
Tahun 2014 - 2021

2021
2020
2019
2018
2017
2016
2015
2014
0% 10% 20% 30% 40% 50% 60% 70% 80% 90% 100%
DPP Klinik Pratama Klinik TNI Klinik POLRI Praktik Dokter Gigi Puskesmas RS D Pratama

Sumber data : Laporan Pengelolaan Program (LPP)

4 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
3. FKTP Kerja Sama Berdasarkan Kepemilikan

Sejak awal berdirinya BPJS Kesehatan tahun 2014 - 2021 pertumbuhan jumlah FKTP
kerja sama mengalami peningkatan, baik FKTP milik Pemerintah maupun FKTP
milik Swasta. Angka pertumbuhan FKTP secara Nasional sebesar 28%.

Jika dikategorikan berdasarkan kepemilikan FKTP yaitu milik Pemerintah dan milik
Swasta, pertumbuhan FKTP milik Pemerintah sebesar 3,5%, sedangkan untuk FKTP
dengan kepemilikan Swasta pertumbuhannya sangat pesat yaitu sebesar 65%.
Hal ini menunjukkan bahwa dengan hadirnya Program JKN yang diselenggarakan
oleh BPJS Kesehatan, dapat turut serta meningkatkan akses pelayanan kesehatan
khususnya FKTP. Jumlah FKTP yang bekerja sama berdasarkan kepemilikan tahun
2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 3.

Grafik 3.
Jumlah FKTP Yang Bekerja Sama Berdasarkan Kepemilikan
Tahun 2014 - 2021

12.066 12.073 11.621 12.082


11.137 11.122 11.130 11.136 11.232 11.357 11.422 11.526
10.627
9.578
8.847
7.300

PEMERINTAH SWASTA

Sumber data : Luaran aplikasi HFIS

4. Rasio Peserta Terhadap FKTP

Secara Nasional tren capaian rasio Peserta JKN dibanding dengan FKTP kerja sama
sejak tahun 2014 - 2021 mengalami kenaikan dan penurunan yang bervariasi. Hal
ini dipengaruhi oleh semakin meningkatnya cakupan kePesertaan Program JKN
dengan jumlah FKTP yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan. Capaian di tahun
2021 sebesar 7.673, yang artinya rata-rata 7.673 Peserta JKN dilayani oleh 1 (satu)
FKTP. Rasio Peserta terhadap FKTP tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada
Grafik 4.

BPJS KESEHATAN | 5
Grafik 4.
Rasio Peserta Terhadap FKTP
Tahun 2014 - 2021

Sumber data : Laporan Pengelolaan Program (LPP)

5. Rasio Peserta Terhadap Dokter di FKTP

Standar rasio Dokter dibanding Peserta JKN belum ditetapkan oleh Pemerintah.
Namun, WHO menyatakan bahwa idealnya 1 (satu) orang Dokter dapat melayani
2.500 Peserta, maka saat ini standar yang digunakan adalah 1 (satu) orang Dokter
untuk 5.000 Peserta.

Secara Nasional rasio Dokter dibanding Peserta terdaftar di Indonesia masih


dalam batas ideal (kurang dari 5.000). Namun jika dilihat lebih detil untuk setiap
jenis FKTP, maka terlihat jenis FKTP Puskesmas memiliki rasio di atas rasio ideal
(6.070), dengan tren terus menurun setiap tahunnya menuju ke arah ideal. Untuk
itu, perlu didukung kebijakan untuk mencapai tujuan pemerataan akses pelayanan
kesehatan bagi Peserta JKN. Tren rasio perbandingan Peserta dengan Dokter di
FKTP tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 5.

Grafik 5.
Tren Rasio Perbandingan Peserta Dengan Dokter Di FKTP
Tahun 2014 - 2021

5.000 5.000 5.000 5.000 5.000 5.000 5.000 5.000

4.982 4.746
4.737 4.635 4.426 4.250 4.021
3.634

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

RASIO IDEAL RASIO DOKTER

Sumber data : Luaran aplikasi HFIS

6 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Untuk rasio perbandingan Peserta dengan Dokter di FKTP yang paling besar berada
di Puskesmas, dimana pada tahun 2021 perbandingan 1 Dokter berbanding dengan
6.070 Peserta. Rasio perbandingan Peserta dengan Dokter di RS D Pratama tahun
2021 paling kecil jika dibandingkan dengan jenis FKTP yang lainnya yaitu 1 Dokter
berbanding dengan 576 Peserta. Tren rasio perbandingan Peserta dengan Dokter di
FKTP berdasarkan jenis FKTP tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 1.

Tabel 1.
Tren Rasio Perbandingan Peserta Dengan Dokter Di FKTP
Berdasarkan Jenis FKTP
Tahun 2014 - 2021

RASIO DOKTER BERBANDING Peserta TERDAFTAR


JENIS FKTP
2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Dokter Praktik Perorangan 1.757 1.944 1.905 1.967 1.575 1.606 1.534 1.478

Klinik POLRI 2.641 1.835 1.870 1.681 1.559 1.462 1.412 1.439

Klinik Pratama 1.963 2.181 2.017 1.790 1.593 1.592 1.487 1.471

Klinik TNI 2.745 1.891 1.908 1.899 1.751 1.698 1.547 1.576

Puskesmas 6.607 6.773 7.180 7.376 7.651 7.159 6.840 6.070

RS D Pratama 1.974 700 419 830 938 632 766 576

Grand Total 4.982 4.737 4.746 4.635 4.426 4.250 4.021 3.634

Sumber data : Luaran aplikasi HFIS

6. Peta Sebaran FKTP Kerja Sama

Berdasarkan sebaran data FKTP yang bekerja sama, wilayah dengan jumlah FKTP
kerja sama tertinggi masih terpusat di Pulau Jawa, dengan rincian 3 (tiga) Provinsi
terbesar adalah Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur. Hal ini dapat disebabkan
karena penduduk di Pulau Jawa yang cukup padat, sehingga kebutuhan akan
ketersediaan FKTP yang bekerja sama juga cukup tinggi. Sebaran FKTP yang bekerja
sama tahun 2021 sebagaimana terlihat pada Peta 1.

BPJS KESEHATAN | 7
Peta 1.
Sebaran FKTP Yang Bekerja Sama
Tahun 2021

Sumber data : Luaran aplikasi HFIS

B. Ketersediaan Tenaga Kesehatan

Secara Nasional jumlah ketersediaan tenaga kesehatan di FKTP yang bekerja


sama dengan BPJS Kesehatan mengalami pertumbuhan positif. Hal ini terlihat dari
peningkatan jumlah Dokter Umum dan Dokter Gigi. Langkah ini merupakan upaya
yang dilakukan oleh FKTP untuk meningkatkan mutu layanan melalui ketersediaan
tenaga kesehatan yang melayani Peserta JKN. Ketersediaan tenaga kesehatan pada
tahun 2019, tahun 2020 dan tahun 2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 2, Tabel 3
dan Tabel 4.

Tabel 2.
Ketersediaan Tenaga Kesehatan
Tahun 2019
JUMLAH TENAGA KESEHATAN SD DES 2019
JENIS FKTP
DOKTER UMUM DOKTER GIGI APOTEKER PERAWAT BIDAN
Dokter Praktik Perorangan 5.828 - 691 1.098 4.056
Klinik POLRI 819 369 55 514 222
Klinik Pratama 16.391 5.396 3.239 8.039 11.170
Klinik TNI 997 346 101 805 363
Praktik Gigi Perorangan - 1.322 75 140 -
Puskesmas 22.077 7.960 3.061 52.304 88.050
RS D Pratama 111 20 16 166 149
Jumlah 46.223 15.413 7.238 63.066 104.010

Sumber data : Luaran aplikasi HFIS

8 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Tabel 3.
Ketersediaan Tenaga Kesehatan
Tahun 2020
JUMLAH TENAGA KESEHATAN SD DES 2020
JENIS FKTP
DOKTER UMUM DOKTER GIGI APOTEKER PERAWAT BIDAN
Dokter Praktik Perorangan 5.644 - 672 999 4.165
Klinik POLRI 828 373 51 495 229
Klinik Pratama 17.366 5.636 3.457 8.106 11.372
Klinik TNI 1.058 364 107 722 353
Praktik Gigi Perorangan - 1.306 67 127 -
Puskesmas 22.444 7.988 3.363 48.786 87.533
RS D Pratama 142 26 21 279 244
Jumlah 47.482 15.693 7.738 59.514 103.896
Sumber data : Luaran aplikasi HFIS

Tabel 4.
Ketersediaan Tenaga Kesehatan
Tahun 2021
JUMLAH TENAGA KESEHATAN SD DES 2021
JENIS FKTP
DOKTER UMUM DOKTER GIGI APOTEKER PERAWAT BIDAN
Dokter Praktik Perorangan 5.740 - 401 987 4.165
Klinik POLRI 843 368 43 493 233
Klinik Pratama 18.549 6.005 3.097 8.747 11.868
Klinik TNI 1.064 361 87 694 351
Praktik Gigi Perorangan - 1.324 39 139 -
Puskesmas 23.456 8.329 3.031 47.481 86.778
RS D Pratama 194 43 37 452 418
Jumlah 49.846 16.430 6.735 58.993 103.813
Sumber data : Luaran aplikasi HFIS

C. Kredensialing dan Rekredensialing

Sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 7 Tahun 2021 tentang


Perubahan Keempat Atas Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 71 Tahun 2013
tentang Pelayanan Kesehatan Pada Jaminan Kesehatan Nasional, untuk dapat
melakukan kerja sama dengan BPJS Kesehatan, Fasilitas Kesehatan harus
memenuhi persyaratan.
1. Persyaratan wajib yang harus dipenuhi oleh FKTP yaitu:
a. Surat Izin Operasional (untuk Puskesmas, Klinik dan RS D Pratama)
b. Surat Izin Praktik (SIP) bagi Dokter/Dokter Gigi, Surat Izin Praktik Apoteker
(SIPA) bagi Apoteker, dan Surat Izin Praktik atau Surat Izin Kerja (SIP/SIK) bagi
tenaga kesehatan lain

BPJS KESEHATAN | 9
c. Perjanjian kerja sama dengan jejaring, jika diperlukan
d. Surat pernyataan kesediaan mematuhi ketentuan yang terkait dengan
Jaminan Kesehatan Nasional
e. Sertifikat akreditasi

2. Persyaratan Teknis
Dalam menetapkan pilihan Fasilitas Kesehatan, BPJS Kesehatan melakukan
kredensialing dengan menggunakan kriteria teknis yang meliputi:
a. Sumber daya manusia
Meliputi ketenagaan, pengalaman kerja sama dengan asuransi, penghargaan/
prestasi/pengakuan profesionalisme termasuk sertifikat mutu yang dimiliki
b. Kelengkapan sarana dan prasarana
Meliputi bangunan, jumlah tempat tidur, perlengkapan penunjang
administrasi, ruangan penunjang klinik
c. Lingkup pelayanan
d. Komitmen pelayanan

Hasil penilaian kredensialing dan rekredensialing dikelompokkan dalam kategori


sebagai berikut :
1. Skor 85 – 100 = Kategori A (sangat direkomendasikan)
2. Skor 70 – 84 = Kategori B (direkomendasikan)
3. Skor 60 – 69 = Kategori C (kurang direkomendasikan)
4. Skor < 60 = Kategori D (tidak direkomendasikan)

Pada tahun 2018 - 2021, terjadi tren peningkatan capaian nilai kredensialing dan
rekredensialing FKTP yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan. Adapun standar
nilai kredensialing dan rekredensialing FKTP adalah 70. Nilai kredensialing dan
rekredensialing FKTP tahun 2018 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 6.

Grafik 6.
Nilai Kredensialing Dan Rekredensialing FKTP
Tahun 2018 - 2021

76,02
75,6
75,12

73,57

Sumber data : Laporan Kedeputian Wilayah

10 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Secara Nasional jenis FKTP dengan capaian nilai tertinggi untuk kredensialing dan
rekredensialing adalah jenis FKTP Praktik Gigi Perorangan, sedangkan capaian
terendah pada FKTP milik TNI/POLRI. Meskipun demikian, BPJS Kesehatan terus
berupaya untuk memastikan komitmen FKTP memenuhi komponen kredensialing
diantaranya tenaga kesehatan dan sarana prasarana, sehingga dapat meningkatkan
capaian nilai rekredensialing. Nilai kredensialing dan rekredensialing FKTP
berdasarkan jenis FKTP tahun 2018 - 2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 5.

Tabel 5.
Nilai Kredensialing Dan Rekredensialing FKTP Berdasarkan Jenis FKTP
Tahun 2018 - 2021

JENIS FKTP
TAHUN Klinik RS D Klinik Klinik
DRG Puskesmas DPP Rerata
Pratama Pratama TNI Polri

2018 78,45 74,43 74,10 72,50 71,97 66,10 64,08 73,57

2019 79,75 76,43 75,84 73,01 74,18 68,14 67,53 75,12

2020 79,83 77,02 75,10 74,30 76,00 68,02 69,22 75,60

2021 84,33 78,91 74,78 75,25 76,20 67,91 67,18 76,02


Sumber data : Laporan Kedeputian Wilayah

V. Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Primer

A. Biaya Pelayanan Kesehatan Primer

1. Realisasi Biaya Pelayanan Kesehatan Primer

Realisasi biaya pelayanan kesehatan primer selama tahun 2014 - 2021 sebesar
Rp.111,98 triliun. Pada tahun 2021, realisasi biaya pelayanan kesehatan primer
sebesar Rp.16,04 triliun atau 91,50% terhadap RKAT 2021 (17,72% terhadap total
biaya pelayanan).

Apabila dibandingkan dengan realisasi biaya pelayanan kesehatan primer di tahun


2020 mengalami penurunan sebesar 1,51%. Tren realisasi biaya pelayanan kesehatan
primer tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 7.

BPJS KESEHATAN | 11
Grafik 7.
Tren Realisasi Biaya Pelayanan Kesehatan Primer
Tahun 2014 - 2021

*) Dalam Miliar Rupiah

16.585 16.289 16.044


15.133
13.219 13.879
11.609
9.221

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber data : Kedeputian Bidang Akuntansi

Pembiayaan pelayanan kesehatan primer terbesar adalah pada akun RJTP dalam
pembiayaan kapitasi (94,77%).
• Realisasi biaya RJTP sebesar Rp.14,78 triliun atau 93,96% terhadap RKAT 2021
(turun 0,69% dibandingkan realisasi biaya tahun 2020).
• Realisasi biaya RITP sebesar Rp.947,4 miliar atau 69,29% terhadap RKAT 2021
(turun 17,17% dibandingkan realisasi biaya tahun 2020).
• Realiasi biaya Promprev masih sebesar Rp.315 miliar atau 72,30% terhadap
RKAT 2021 (naik 20,33% dibandingkan realisasi biaya tahun 2020).

Realisasi biaya pelayanan kesehatan primer berdasarkan jenis pelayanan (RJTP,


RITP, Promprev) tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 8.

Grafik 8.
Realisasi Biaya Pelayanan Kesehatan Primer
Berdasarkan Jenis Pelayanan RJTP, RITP, Promprev
Tahun 2014 - 2021
*) Dalam Miliar Rupiah

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021


RJTP 8.634 10.799 12.308 12.777 13.732 15.059 14.884 14.782
RITP 445 711 768 895 1.103 1.206 1.144 947
Promprev 143 99 142 208 298 319 261 315

Sumber data : Kedeputian Bidang Akuntansi

12 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
2. Realisasi Biaya Kapitasi

Sesuai Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan,


Pasal 71, Ayat (1) a. menyebutkan bahwa BPJS Kesehatan melakukan pembayaran
kepada FKTP secara praupaya atau kapitasi berdasarkan jumlah Peserta yang
terdaftar di FKTP. Pada Pasal 75, menyebutkan bahwa BPJS Kesehatan wajib
membayar kapitasi kepada FKTP paling lambat tanggal 15 setiap bulan berjalan.

Komponen dalam pembayaran kapitasi terdiri dari:


a. Jumlah Peserta terdaftar, merupakan Peserta dengan status aktif
b. Besaran tarif kapitasi, mempertimbangkan kriteria teknis, meliputi jumlah
ketersediaan Dokter dan Dokter Gigi yang tercatat pada Pakta Integritas melalui
aplikasi Health Facilities Information System (HFIS)
c. Hasil pencapaian penilaian kinerja FKTP (KBK)

Tarif Kapitasi adalah besaran pembayaran per bulan yang dibayar dimuka oleh
BPJS Kesehatan kepada Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama berdasarkan jumlah
Peserta yang terdaftar tanpa memperhitungkan jenis dan jumlah pelayanan
kesehatan yang diberikan.

Tarif kapitasi diberikan kepada FKTP atas pelayanan yang diberikan kepada Peserta,
yang meliputi:
a. Administrasi pelayanan
b. Promotif dan preventif
c. Pemeriksaan, pengobatan dan konsultasi medis
d. Tindakan medis non spesialistik, baik operatif maupun non operatif
e. Obat dan bahan medis habis pakai
f. Pemeriksaan penunjang diagnostik laboratorium tingkat pertama

Sesuai Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 52 Tahun 2016 tentang Standar Tarif
Pelayanan Kesehatan Dalam Penyelenggaraan Program Jaminan Kesehatan,
menyebutkan bahwa penetapan besaran tarif kapitasi di FKTP dilakukan berdasarkan
kesepakatan bersama antara BPJS Kesehatan dengan Asosiasi FKTP.

Besaran standar tarif kapitasi di FKTP yang ditetapkan adalah sebagai berikut:
a. Puskesmas atau Fasilitas Kesehatan yang setara sebesar Rp.3.000,- sd Rp.6.000,-
per Peserta per bulan
b. Rumah Sakit Kelas D Pratama, Klinik Pratama, Praktik Dokter atau Fasilitas
Kesehatan yang setara sebesar Rp.8.000,- sd Rp.10.000,- per Peserta per bulan
c. Praktik Perorangan Dokter Gigi sebesar Rp.2.000,- per Peserta per bulan

Besaran tarif kapitasi berdasarkan norma kapitasinya sebagaimana terlihat pada


Tabel 6.

BPJS KESEHATAN | 13
Tabel 6.
Besaran Tarif Kapitasi Berdasarkan Norma Kapitasi
PRAKTIK KLINIK RS D
NORMA PUSKESMAS
No. DOKTER PRATAMA PRATAMA
KAPITASI
3.000 3.500 4.500 5.000 5.500 6.000 8.000 9.000 10.000 10.000
Ketersediaan
1 Dokter Umum
A. Tidak Ada √ √
B. 1 Orang √ √ √
C. Minimal 2 Orang √ √ √ √ √
2 Dokter Gigi
A. Tidak Ada √ √ √ √
B. Ada √ √ √ √ √
3 Bidan/Perawat √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
4 Laboratorium √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
Pratama
5 Apotek/ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
Pelayanan Obat
Sumber: Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 52 Tahun 2016

Selama tahun 2014 - 2021, BPJS Kesehatan telah membayar biaya kapitasi kepada
FKTP sebesar Rp.98,495 triliun.

Pada tahun 2021, realisasi biaya kapitasi sebesar Rp.14,01 triliun atau 97,08%
terhadap RKAT 2021 (turun 0,25% dibandingkan realisasi biaya tahun 2020),
dengan proporsi pembayaran terbesar pada Puskesmas (69,10%). Tren realisasi
biaya kapitasi tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 9. Sedangkan
untuk proporsi penerimaan pembayaran kapitasi per jenis FKTP tahun 2014 - 2021
sebagaimana terlihat pada Grafik 10.

Grafik 9.
Tren Realisasi Biaya Kapitasi
Tahun 2014 - 2021

*) Dalam Miliar Rupiah

14.399 14.044 14.010


13.208
11.829 12.271
10.390
8.345

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber data : Kedeputian Bidang Akuntansi

14 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Grafik 10.
Proporsi Penerimaan Pembayaran Kapitasi Per Jenis FKTP
Tahun 2014 - 2021

Puskesmas 2014
Klinik Pratama 2015
DPP 2016TNI
Klinik 2017 2018
Praktik Dokter Gigi Klinik2019
POLRI 2020
RS D Pratama 2021
Puskesmas 81,66% 73,59% 71,00% 69,48% 69,62% 70,43% 69,28% 69,10%
Klinik Pratama 7,44% 14,39% 17,22% 19,11% 19,89% 20,03% 21,30% 21,81%
DPP 6,92% 7,99% 7,95% 7,66% 7,07% 6,36% 6,21% 5,92%
Klinik TNI 3,04% 2,83% 1,56% 1,53% 1,38% 1,28% 1,32% 1,31%
Praktik Dokter Gigi 0,93% 1,19% 1,19% 1,14% 1,07% 0,94% 0,90% 0,83%
Klinik POLRI 0,00% 0,00% 1,07% 1,05% 0,92% 0,88% 0,91% 0,92%
RS D Pratama 0,01% 0,01% 0,02% 0,04% 0,05% 0,08% 0,08% 0,10%

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

3. Realisasi Biaya Kapitasi Khusus

Sesuai Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 52 Tahun 2016 tentang Standar Tarif
Pelayanan Kesehatan Dalam Penyelenggaraan Program Jaminan Kesehatan, Pasal
5, menyebutkan bahwa:
(1) Tarif pelayanan kesehatan tingkat pertama pada daerah terpencil dan kepulauan
yang diberikan oleh FKTP ditetapkan berdasarkan tarif kapitasi khusus.
(2) Tarif kapitasi khusus bagi FKTP yang memiliki Dokter ditetapkan sebesar
Rp.10.000,- per Peserta per bulan.
(3) Tarif kapitasi khusus bagi FKTP yang hanya memiliki Bidan/Perawat ditetapkan
sebesar Rp.8.000,- per Peserta per bulan.
(4) Dalam hal jumlah Peserta pada FKTP kurang dari 1.000 Peserta, tarif kapitasi
khusus dibayarkan minimal sejumlah kapitasi untuk 1.000 Peserta.
(5) Ketentuan mengenai FKTP pada daerah terpencil dan kepulauan dilaksanakan
sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Sesuai Peraturan Direksi BPJS Kesehatan Nomor 55 Tahun 2020 tentang Pedoman
Pelaksanaan Pembayaran Kapitasi Khusus Bagi Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama
Pada Daerah Terpencil, menyebutkan bahwa FKTP yang diberikan pembayaran
kapitasi khusus atau FKTP penerima kapitasi khusus adalah FKTP kawasan
terpencil yang telah diverifikasi kelengkapan dan kesesuaian berkas pengajuannya,
mengacu pada ketentuan yang berlaku dan disetujui untuk menerima pembayaran
kapitasi khusus.

BPJS KESEHATAN | 15
Adapun kelengkapan berkas pengajuan FKTP penerima kapitasi khusus meliputi:
a. SK Bupati/Walikota tentang Penetapan Fasilitas Pelayanan Kesehatan Kawasan
Terpencil dan Sangat Terpencil per wilayah Kabupaten/Kota
b. SK Bupati/Walikota tentang Tim Penilai Fasilitas Pelayanan Kesehatan Kawasan
Terpencil dan Sangat Terpencil
c. Hasil penilaian fasilitas pelayanan kesehatan kawasan terpencil dan sangat
terpencil oleh Tim Penilai, berupa Berita Acara Penilaian yang telah ditandatangai
oleh seluruh Tim Penilai
d. Kelengkapan berkas lainnya, yaitu:
1) Form self assessment rekredensialing
2) Surat keterangan dari Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota yang menyatakan
daftar cakupan wilayah kerja FKTP
3) Surat keterangan dari instansi/lembaga terkait yang mendukung penilaian
fasilitas kesehatan kawasan terpencil dan sangat terpencil

BPJS Kesehatan telah melakukan pembayaran kapitasi khusus sebesar Rp.655,19


miliar untuk periode tahun 2016 - 2021, dengan jumlah FKTP penerima kapitasi
khusus per Desember 2021 adalah sebanyak 169 FKTP (8 FKTP menerima kapitasi
khusus dengan norma kapitasi Rp.8.000,- dan 161 FKTP menerima kapitasi khusus
dengan norma kapitasi Rp.10.000,-). Realisasi pembayaran kapitasi khusus tahun
2016 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 11.

Grafik 11.
Realisasi Pembayaran Kapitasi Khusus
Tahun 2014 - 2021

*) Dalam Miliar Rupiah

170,93 163,18
138,47
127,43

52,93
35,56 2,24
17,58

Jml FKTP Biaya Kapitasi Khusus

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

16 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
4. Realisasi Biaya Non Kapitasi

Sesuai Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan,


Pasal 75, Ayat (2) dan (3) menyebutkan bahwa:
(2) FKTP mengajukan klaim non kapitasi kepada BPJS Kesehatan secara periodik
dan lengkap.
(3) BPJS Kesehatan wajib membayar kepada FKTP berdasarkan klaim yang
diajukan sebagaimana dimaksud pada Ayat (2) dan telah diverifikasi paling
lambat 15 (lima belas) hari kerja sejak berkas klaim dinyatakan lengkap.

Tarif Non Kapitasi adalah besaran pembayaran klaim oleh BPJS Kesehatan kepada
Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama berdasarkan jenis dan jumlah pelayanan
kesehatan yang diberikan.

Pelayanan non kapitasi meliputi:


a. Pelayanan Ambulans untuk rujukan antar Fasilitas Kesehatan yang meliputi:
1) antar FKTP
2) dari FKTP ke Fasilitas Kesehatan rujukan
b. Pelayanan obat program rujuk balik
c. Pemeriksaan penunjang pelayanan rujuk balik, meliputi pemeriksaan gula
darah, HbA1c dan kimia darah
d. Pelayanan penapisan (screening) kesehatan tertentu berupa inspeksi visual
asam asetat (IVA) atau pap smear dan gula darah
e. Pelayanan terapi krio untuk kanker leher rahim dengan kasus pemeriksaan IVA
positif
f. Pelayanan Rawat Inap Tingkat Pertama (RITP)
g. Pelayanan kebidanan, neonatal dan keluarga berencana yang dilakukan oleh
Bidan atau Dokter sesuai kompetensi dan kewenangannya meliputi:
1) Pemeriksaan Antenatal Care (ANC) dan Postnatal Care (PNC);
2) Persalinan per vaginam normal, persalinan per vaginam dengan tindakan
emergensi dasar di Puskesmas PONED, pelayanan tindakan paska persalinan
di Puskesmas PONED, pelayanan pra rujukan pada komplikasi kebidanan
dan neonatal
3) Pelayanan Keluarga Berencana (KB) berupa pemasangan dan/atau
pencabutan Intra Uterine Device (IUD)/implant, suntik KB, penanganan
komplikasi KB dan metode operasi pria (MOP)/vasektomi
h. Protesa gigi

Selama tahun 2014 - 2021, BPJS Kesehatan telah membayar biaya non kapitasi
kepada FKTP dan Jejaringnya sebesar Rp.11,70 triliun.

BPJS KESEHATAN | 17
Pada tahun 2021, realisasi biaya non kapitasi sebesar Rp.1,72 triliun atau 64,43%
terhadap RKAT 2021 (turun 13,30% dibandingkan realisasi biaya tahun 2020). Tren
realisasi biaya non kapitasi tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 12.

Grafik 12.
Tren Realisasi Biaya Non Kapitasi
Tahun 2014 - 2021
*) Dalam Miliar Rupiah

1.867 1.984
1.627 1.720
1.401
1.248
1.120
734

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber data : Kedeputian Bidang Akuntansi

B. Biaya Per Orang Per Bulan (BPOPB)

Biaya Per Orang Per Bulan (BPOPB) pelayanan primer di FKTP tahun 2014 - 2021
mengalami tren yang meningkat. BPOPB dihitung berdasarkan total biaya pelayanan
primer (kapitasi dan non kapitasi) dibagi dengan jumlah Peserta terdaftar setiap
tahunnya berdasarkan pembiayaan kapitasi. Pada tahun 2021 mengalami kenaikan
sebesar 18,3% dibandingkan tahun 2014. Tahun 2020 dan 2021 mengalami
penurunan BPOPB apabila dibandingkan dengan tahun 2019, hal ini dipengaruhi
kondisi pandemi Covid-19 yang berdampak pada jumlah Peserta yang aktif. BPOPB
pelayanan primer tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 13.

Grafik 13.
BPOPB Pelayanan Primer
Tahun 2014 - 2021

*) Dalam Rupiah

7.097 7.104 6.997 7.058


6.881 6.898
6.562

5.966

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

18 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
C. Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Primer

1. Digitalisasi Pelayanan Kesehatan


a. Antrean Online

Sebagai upaya dalam memberikan kemudahan akses pelayanan kesehatan


bagi Peserta serta untuk meningkatkan mutu pelayanan di FKTP, maka BPJS
Kesehatan mengembangkan sistem antrean online FKTP yang dapat terkoneksi
dengan aplikasi Mobile JKN.

Terjadi peningkatan terhadap implementasi sistem antrean online FKTP.


Pelaksanaan implementasi sistem antrean online FKTP diinisiasi oleh Direktorat
TI pada tahun 2017 - 2018 dan dimulai uji coba pada 32 FKTP. Tahun 2019
diimplementasikan pada 177 FKTP, tahun 2020 dilakukan perluasan terhadap
15.962 FKTP, dan hingga tahun 2021 FKTP yang melakukan implementasi sistem
antrean online terkoneksi Mobile JKN sebanyak 21.066 FKTP. Jumlah FKTP yang
mengimplementasikan sistem antrean online tahun 2017 - 2021 sebagaimana
terlihat pada Grafik 14.

Grafik 14.
Jumlah FKTP Implementasi Sistem Antrean Online
Tahun 2017 - 2021

21.066

15.962

32 32 177

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Pada Tahun 2021, dari 21.066 FKTP yang telah mengimplementasikan sistem
antrean online terkoneksi Mobile JKN, jumlah FKTP yang telah memanfaatkan
sebanyak 18.333 atau 87%. BPJS Kesehatan terus mendorong FKTP untuk
memanfaatkan antrean online terkoneksi Mobile JKN. Implementasi antrean
online per jenis FKTP sebagaimana terlihat pada Tabel 7.

BPJS KESEHATAN | 19
Tabel 7.
Implementasi Antrean Online Per Jenis FKTP
TAHUN
JENIS FKTP
2017 2018 2019 2020 2021
Dokter Praktik Perorangan - - 36 3.950 4.762
Klinik POLRI - - - 342 486
Klinik Pratama - - 54 5.029 5.768
Klinik TNI - - - 420 548
Praktik Gigi Perorangan - - - 394 1.133
Puskesmas 32 32 87 5.816 8.341
RS D Pratama - - - 11 28
Jumlah 32 32 177 15.962 21.066
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

b. Mobile JKN Faskes

Untuk meningkatkan 4 (empat) fungsi layanan primer yaitu sebagai First Contact,
Continouity, Coordinate of Care dan Comprehensive Care, BPJS Kesehatan di tahun
2020 telah mengembangkan inovasi Mobile JKN Faskes. Melalui Mobile JKN Faskes,
Dokter di FKTP dapat melakukan telekonsultasi dan memonitor status kesehatan
Peserta JKN yang terdaftar di FKTP tersebut melalui Aplikasi Mobile JKN. Selain itu,
FKTP juga dapat mengetahui data Peserta terdaftar, mengetahui contact rate, serta
melakukan pembaharuan jadwal praktik pada Aplikasi Mobile JKN Faskes.

Pada tahun 2021, jumlah FKTP yang memanfaatkan Mobile JKN Faskes meningkat
dari tahun 2020 yaitu sebanyak 7.976 FKTP. Sedangkan jumlah Peserta yang
memanfaatkan Mobile JKN untuk telekonsultasi di tahun 2021 sebanyak 76.514,
meningkat dari tahun 2020 yaitu sebanyak 69.457 Peserta. Jumlah pemanfaatan
Mobile JKN Faskes oleh FKTP dan Peserta JKN tahun 2020 - 2021 sebagaimana
terlihat pada Grafik 15.

Grafik 15.
Jumlah Pemanfaatan Mobile JKN Faskes Oleh FKTP Dan Peserta JKN
Tahun 2020 - 2021

2021 2020

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

20 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
c. Telekonsultasi

Dalam rangka memastikan aksesibilitas Peserta selama masa Pandemi Covid-19,


BPJS Kesehatan telah membuat inovasi layanan yaitu melalui kebijakan pelayanan
telekonsultasi yang menjadi salah satu komponen dalam indikator performa
pelayanan primer melalui kapitasi berbasis kinerja. Disamping menjamin kepastian
akses pelayanan Peserta, telekonsultasi juga menjadi upaya untuk meningkatkan
pelayanan promotif dan preventif bagi FKTP kepada Peserta terdaftarnya melalui
konsultasi dan edukasi.

Mulai awal pelaksanaan telekonsultasi sampai dengan bulan Desember 2021,


tren telekonsultasi mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Pada awal
pelaksanaan yaitu bulan April 2020 yang merupakan gelombang 1 pandemi
Covid-19 masih belum terlihat pemanfaatan telekonsultasi oleh Peserta, namun
apabila dilihat mulai efektif pelaksanaan yaitu pada bulan Mei 2020 sampai
dengan Desember 2021, pelayanan telekonsultasi tumbuh sebesar 120% dengan
total pelayanan sebanyak 12,7 juta. Hal ini memberikan bukti empirik bahwa
telekonsultasi merupakan alternatif yang cukup baik dalam mendukung pelayanan
kesehatan khususnya pada masa pandemi Covid-19 ini.

Tren pelayanan telekonsultasi di FKTP tahun 2020 - 2021 sebagaimana terlihat pada
Grafik 16.

Grafik 16.
Tren Pelayanan Telekonsultasi Di FKTP
Tahun 2020 - 2021

1.259.686
1.324.724

1.051.261

792.362

547.843 529.396 534.446 545.448


486.860 490.977
441.434 489.275
615.883
524.099 574.542 535.294 536.847 519.984
455.161 425.135

102.780

Apr-20 Jun-20 Aug-20 Oct-20 Dec-20 Feb-21 Apr-21 Jun-21 Aug-21 Oct-21 Dec-21

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Jumlah pelayanan telekonsultasi dengan jenis kunjungan sehat lebih besar


dibanding kunjungan sakit (27,93% kunjungan sakit dan 72,07% kunjungan sehat).
Hal ini tentu sejalan dengan konsep pelayanan primer yaitu promotif dan preventif.

Tren pelayanan telekonsultasi di FKTP berdasarkan jenis layanan tahun 2020 - 2021
sebagaimana terlihat pada Grafik 17.

BPJS KESEHATAN | 21
Grafik 17.
Tren Pelayanan Telekonsultasi Di FKTP Berdasarkan Jenis Layanan
Tahun 2020 - 2021
901.425

861.135

734.034

552.690
433.971 423.330
400.471 400.248 395.314 384.306
380.831 361.466
317.088 317.344
391.154 378.282 392.554 383.026 374.710 398.565
363.361 361.144 360.185
174.294 181.912
152.541 158.518
16.786 123.628 140.015 239.673
85.994 108.047
74.330 170.738
50.280 169.561 151.420
125.716 136.843 130.792
125.914
0

20

20

20

20

20

21

21

21

21

21

21

21
r-2

-2

l-2

t-2

-2

r-2

-2

l-2

t-2
n-

g-

p-

v-

c-

n-

b-

n-

g-

p-

v-

c-
ar
ay

ay
Ju

Ju
Oc

Oc
Ap

Ap
De

De
No

No
Au

Au
Ju

Ja

Ju
Fe
Se

Se
M
M

M
Sehat Sakit

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Pada kunjungan sakit pelayanan telekonsultasi, berdasarkan data 10 diagnosis terbanyak


pada pelayanan konsultasi didominasi oleh pelayanan konsultasi secara umum masalah
kesehatan dan konseling terhadap kondisi kesehatan Peserta, disamping terdapat juga
pelayanan telekonsultasi untuk beberapa penyakit akut dan kronis.

10 diagnosa terbanyak dalam pelayanan telekonsultasi di FKTP tahun 2020 - 2021


sebagaimana terlihat pada Tabel 8.

Tabel 8.
10 Diagnosis Terbanyak Dalam Pelayanan Telekonsultasi Di FKTP
Tahun 2020 - 2021

JUMLAH TELEKONSULTASI
DIAGNOSIS
2020 2021
Z00-General examination and investigation of persons without complaint 259.661 527.805
and reported diagnosis
Z719-Counselling, unspecified 28.474 228.924
J069-Acute upper respiratory infection, unspecified 42.654 139.866
I10-Essential (primary) hypertension 67.219 129.558
J00-Acute nasopharyngitis [common cold] 32.256 122.042
Z000-General medical examination 42.948 72.350
K30-Dyspepsia 24.077 71.118
M791-Myalgia 21.617 58.266
R51-Headache 21.562 55.842
Z712-Person consulting for explanation of investigation findings 26.840 48.917
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

22 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
2. Promotif dan Preventif

a. Skrining Riwayat Kesehatan dan Skrining Sekunder


1) Skrining Riwayat Kesehatan

Sesuai amanah Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2004 tentang Sistem Jaminan


Sosial Nasional, pelayanan promotif dan preventif Program JKN merupakan
Upaya Kesehatan Perorangan (UKP). Pada Peraturan Presiden Nomor 82
Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan, Pasal 48, menyebutkan bahwa
Manfaat pelayanan promotif dan preventif meliputi pemberian pelayanan,
pada huruf (d) Skrining Riwayat Kesehatan dan Pelayanan Penapisan atau
Skrining Kesehatan Tertentu, yang selanjutnya diturunkan dalam Peraturan
BPJS Kesehatan Nomor 2 Tahun 2019 tentang Pelaksanaan Skrining Riwayat
Kesehatan dan Pelayanan Penapisan atau Skrining Kesehatan Tertentu
serta Peningkatan Kesehatan Bagi Peserta Penderita Penyakit Kronis Dalam
Program Jaminan Kesehatan.

Skrining Riwayat Kesehatan merupakan pelayanan preventif primer yang


berfokus pada Peserta sehat atau belum terdeteksi penyakit.

Melalui Skrining Riwayat Kesehatan dilakukan proses pengumpulan informasi


riwayat kesehatan diri sendiri, keluarga dan pola konsumsi makanan Peserta
JKN di sistem BPJS Kesehatan untuk mendeteksi potensi risiko penyakit
Diabetes Mellitus, Hipertensi, Ginjal Kronik dan Jantung Koroner, sehingga
dapat dicegah sebelum terjadinya penyakit.

Skrining Riwayat Kesehatan dilaksanakan untuk seluruh Peserta JKN usia


≥15 tahun setiap 1 tahun sekali sebelum Peserta mengakses pelayanan di
FKTP. Skrining Riwayat Kesehatan dilakukan melalui 2 (dua) cara yaitu: secara
selektif oleh FKTP dan secara mandiri oleh Peserta JKN.
a) Skrining Riwayat Kesehatan secara selektif oleh FKTP
Dilaksanakan oleh FKTP melalui anamnesis riwayat kesehatan dan
pemeriksaan fisik (Indeks Massa Tubuh dan Lingkar Perut).
b) Skrining Riwayat Kesehatan secara mandiri oleh Peserta JKN
Fitur Skrining Riwayat Kesehatan secara mandiri oleh Peserta JKN dapat
diakses melalui:
• Aplikasi Mobile JKN
• Website BPJS Kesehatan
• Chat Asisstant BPJS Kesehatan (Chika)
• Aplikasi PCare FKTP

Alur pelayanan Skrining Riwayat Kesehatan di FKTP tahun 2020 - 2021


sebagaimana terlihat pada Gambar 1.

BPJS KESEHATAN | 23
Gambar 1.
Alur Pelayanan Skrining Riwayat Kesehatan Di FKTP

Berdasarkan alur pelayanan Skrining Riwayat Kesehatan di FKTP, pada saat


Peserta datang ke FKTP kemudian mendaftar pelayanan, dilakukan pengecekan
eligibilitas dengan menginputkan nomer kartu JKN. Jika Peserta belum pernah
mengisikan Skrining Riwayat Kesehatan di tahun berjalan, maka keluar notifikasi
status Skrining Riwayat Kesehatan.

Selanjutnya Peserta diarahkan untuk mengisikan Skrining Riwayat Kesehatan


yang dapat diakses melalui: Aplikasi Mobile JKN, Website BPJS Kesehatan,
Chika atau Aplikasi PCare FKTP. Setelah dilakukan pengisian Skrining Riwayat
Kesehatan Peserta dapat melanjutkan pendaftaran pelayanan untuk kemudian
mendapat pelayanan dari FKTP.

Jika Peserta telah mengisikan Skrining Riwayat Kesehatan, maka akan muncul
hasil risiko penyakit Peserta dan tindak lanjut yang perlu dilakukan. Jika hasilnya
Peserta berisiko rendah penyakit, maka perlu dilakukan:
a) Menjaga pola hidup sehat
b) Olahraga
c) Konsultasi kesehatan dengan Dokter FKTP melalui telekonsultasi atau
kunjungan langsung ke FKTP jika diperlukan.

Jika hasilnya Peserta berisiko sedang dan tinggi penyakit, maka perlu dilakukan:
a) Konsultasi kesehatan dengan Dokter FKTP melalui telekonsultasi atau
kunjungan langsung ke FKTP.
b) Pelayanan penapisan atau skrining kesehatan tertentu/pemeriksaan lanjutan
di FKTP.

24 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Jumlah Peserta JKN yang melakukan Skrining Riwayat Kesehatan dari tahun
2014 - 2020 mengalami tren yang menurun, namun pada tahun 2021 meningkat
sangat tajam, hal ini disebabkan karena Skrining Riwayat Kesehatan menjadi
salah satu fokus pelayanan di FKTP, sebagai bentuk dukungan BPJS Kesehatan
terhadap pencegahan fatalitas komorbid Covid-19. Upaya tersebut dilakukan
melalui perluasan akses Skrining Riwayat Kesehatan melalui: FKTP, Aplikasi
Mobile JKN, Website BPJS Kesehatan dan Chat Asisstant BPJS Kesehatan
(Chika).

Pada tahun 2021, Skrining Riwayat Kesehatan telah dilakukan oleh 2.205.979
orang atau 216,16% terhadap target 1.020.246 orang. Apabila dibandingkan
dengan capaian di tahun 2020 meningkat sebesar 1027,37%.

Capaian Skrining Riwayat Kesehatan tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat


pada Grafik 18.

Grafik 18.
Capaian Skrining Riwayat Kesehatan
Tahun 2014 - 2021

2.205.979
2.043.343

879.588
787.667

731.075 217.905
559.713 195.675

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Dari hasil capaian Skrining Riwayat Kesehatan, dapat diketahui jumlah Peserta
JKN yang mempunyai risiko rendah, sedang dan tinggi terhadap penyakit
Diabetes Mellitus, Hipertensi, Ginjal Kronik dan Jantung Koroner. Peserta JKN
yang mempunyai hasil risiko sedang dan tinggi, selanjutnya akan mendapatkan
pelayanan Skrining Sekunder DM. Hasil risiko Skrining Riwayat Kesehatan tahun
2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 9.

BPJS KESEHATAN | 25
Tabel 9.
Hasil Risiko Skrining Riwayat Kesehatan
Tahun 2014 - 2021

DIABETES MELLITUS HIPERTENSI GINJAL KRONIK JANTUNG KORONER


TAHUN
RENDAH SEDANG TINGGI RENDAH SEDANG TINGGI RENDAH SEDANG TINGGI RENDAH SEDANG TINGGI

2014 1.990.211 52.427 705 1.759.513 281.802 2.865 1.977.063 63.347 2.931 1.897.704 143.032 3.016

2015 854.316 24.929 343 754.667 124.174 1.242 852.742 25.888 952 820.059 58.459 1.258

2016 694.372 36.059 644 625.288 104.536 2.095 706.899 23.289 831 671.846 57.637 1.958

2017 760.954 26.321 392 677.562 108.333 1.781 759.642 27.031 996 729.174 57.026 1.468

2018 542.030 17.308 375 480.961 77.401 1.355 539.576 19.218 919 516.156 42.282 1.276

2019 210.613 7.213 79 170.605 46.268 1.032 205.566 11.907 432 188.457 28.866 582

2020 191.703 3.925 47 158.295 36.627 753 185.234 10.149 292 171.482 23.760 433

2021 2.137.523 67.725 731 1.887.279 314.566 4.134 2.149.551 54.633 1.795 2.066.768 135.263 3.948

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

2) Skrining Sekunder

Skrining Sekunder terdiri dari:


a) Skrining Sekunder Diabetes Mellitus (DM)

Merupakan bentuk tindak lanjut dari skrining riwayat kesehatan dengan hasil
risiko sedang atau tinggi DM. Skrining ini dilakukan dengan pemeriksaan Gula
Darah (GDP dan GDPP) di FKTP, Laboratorium Jejaring FKTP atau Laboratorium
yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.

Jumlah Peserta JKN dengan mempunyai risiko sedang dan tinggi dari hasil
pelaksanaan Skrining Riwayat Kesehatan yang telah mendapatkan pelayanan
Skrining Sekunder DM dari tahun 2014 - 2021 mengalami tren yang meningkat.

Pada tahun 2021, jumlah Peserta yang telah mendapatkan Skrining Sekunder DM
sebanyak 19.669 orang atau 28,73% terhadap Peserta JKN dengan mempunyai
risiko sedang dan tinggi dari hasil pelaksanaan Skrining Riwayat Kesehatan. Dan
apabila dibandingkan dengan capaian di tahun 2020 meningkat sebesar 3042,01%.

Mengingat capaian Peserta Skrining Sekunder DM pada tahun 2021 merupakan


capaian tertinggi selama Program JKN berjalan, maka realisasi biayanya juga
tertinggi sejak tahun 2014, yaitu sebesar Rp.632.512.000,-. Pelaksanaan Skrining
Sekunder DM tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 19.

26 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Grafik 19.
Skrining Sekunder DM
Tahun 2014 - 2021

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021


Risiko Penyakit DM
53.132 25.272 36.703 26.713 17.683 7.292 3.972 68.456
(Sedang & Tinggi)
Skrining Sekunder
- 2 318 436 520 977 629 19.669
DM

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

b) Skrining Sekunder Kanker Leher Rahim

Merupakan upaya awal untuk mengenali gejala kanker leher rahim melalui
pemeriksaan Inspeksi Visual Asetat (IVA) atau pemeriksaan Pap Smear.
Apabila dari pemeriksaan IVA Test hasilnya positif, maka akan dilakukan tindak
lanjut oleh FKTP dengan melakukan pemeriksaan Krioterapi.

Jumlah Peserta JKN dengan melakukan pemeriksaan IVA Test dari tahun 2017
- 2021 mengalami tren yang menurun, dengan diikuti oleh hasil pemeriksaan
positif yang menurun juga.

Pada tahun 2021, jumlah Peserta yang telah mendapatkan pemeriksaan IVA
Test sebanyak 825 Peserta dengan hasil positif kanker leher rahim sebanyak 18
Peserta (2,18%). Selanjutnya, Peserta yang telah mendapatkan pemeriksaan
IVA Test dengan hasil positif, kemudian dilakukan pemeriksaan Krioterapi pada
tahun 2021 adalah sebanyak 62 Peserta. Pelaksanaan Skrining Sekunder untuk
pemeriksaan IVA Test dan Krioterapi tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat
pada Grafik 20.

BPJS KESEHATAN | 27
Grafik 20.
Skrining Sekunder Pemeriksaan IVA Test Dan Krioterapi
Tahun 2014 - 2021

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021


Pemeriksaan
49.469 68.307 114.682 174.136 94.709 45.629 826 825
IVA Test
IVA (-) 48.009 64.646 109.788 168.242 114.231 44.198 746 807
IVA (+) 1.460 3.661 4.894 5.894 4.298 1.431 80 18
Pemeriksaan
- 267 562 948 1.142 703 431 62
Krioterapi

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Jumlah Peserta JKN dengan melakukan pemeriksaan Pap Smear dari tahun 2017 -
2021 mengalami tren yang menurun, dengan diikuti oleh hasil pemeriksaan positif
yang menurun juga.

Pada tahun 2021, jumlah Peserta yang telah mendapatkan pemeriksaan Pap Smear
sebanyak 11.952 Peserta dengan hasil positif kanker leher rahim sebanyak 377
Peserta (3,15%). Pelaksanaan Skrining Sekunder untuk pemeriksaan Pap Smear
tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 21.

28 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Grafik 21.
Skrining Sekunder Pemeriksaan Pap Smear
Tahun 2014 - 2021

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021


Pemeriksaan
196.722 140.027 203.515 298.648 264.839 78.978 5.853 11.952
Pap Smear
Negatif 185.520 135.958 198.698 296.368 262.452 78.387 5.794 11.575
Stadium 1 5.543 1.816 2.471 768 1.226 420 36 139
Stadium 2 5.404 2.196 2.302 1.481 1.133 150 19 236
Stadium 3 230 53 35 25 19 13 1 2
Stadium 4 25 4 9 6 9 8 3 -

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Selaras dengan penurunan capaian Peserta Skrining Sekunder Kanker Leher Rahim
tahun 2021, maka realisasi biaya pelayanan Skrining Sekunder Kanker Leher Rahim
juga menurun, yaitu IVA Test sebesar Rp.20.375.000,- Pap Smear Rp.1.488.867.500,-
dan Krioterapi Rp.9.300.000,-.

Capain Skrining Sekunder pada tahun 2014 - 2018 baik pelayanan Skrining Sekunder DM
maupun Skrining Sekunder Kanker Leher Rahim (IVA Test, Pap Smear dan Krioterapi)
cukup tinggi, hal ini disebabkan karena banyak dilakukan melalui kolaborasi dengan
Program Pemerintah seperti: Skrining bersama OASE dan Ibu Negara.

Namun pada tahun 2019 - 2021 terdapat rekomendasi auditor terkait risiko double
penjaminan dalam pelayanan promotif preventif antara JKN dengan Program
Pemerintah, sehingga berdampak terhadap penurunan capaian Skrining Sekunder.

b. Program Pengelolaan Penyakit Kronis (Prolanis)

Sesuai amanah Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan,
Pasal 48, menyebutkan bahwa Manfaat pelayanan promotif dan preventif meliputi
pemberian pelayanan, pada huruf (e) Pelayanan peningkatan kesehatan bagi Peserta
penderita penyakit kronis, yang selanjutnya diturunkan dalam Peraturan BPJS

BPJS KESEHATAN | 29
Kesehatan Nomor 2 Tahun 2019 tentang Pelaksanaan Skrining Riwayat Kesehatan dan
Pelayanan Penapisan atau Skrining Kesehatan Tertentu serta Peningkatan Kesehatan
bagi Peserta Penderita Penyakit Kronis dalam Program Jaminan Kesehatan, menjadi
Program Pengelolaan Penyakit Kronis (Prolanis).

Program Pengelolaan Penyakit Kronis (Prolanis) adalah pelayanan kesehatan


dengan pendekatan proaktif yang dilaksanakan secara terintegrasi dengan
melibatkan Peserta JKN, Fasilitas Kesehatan dan BPJS Kesehatan dalam rangka
pemeliharaan kesehatan Peserta penderita penyakit kronis untuk mencapai
kualitas hidup yang optimal dengan biaya pelayanan kesehatan yang efektif
dan efisien. Prolanis saat ini masih difokuskan pada 2 (dua) jenis penyakit, yaitu
Diabetes Mellitus dan Hipertensi.

Peserta penderita penyakit Diabetes Mellitus atau Hipertensi didaftarkan menjadi


Peserta Prolanis oleh FKTP melalui aplikasi BPJS Kesehatan setelah dilakukan
edukasi tentang layanan Prolanis terlebih dahulu.

Manfaat pelayanan Prolanis, meliputi:


1) Konsultasi Kesehatan dan Pemeriksaan Kesehatan
Konsultasi kesehatan dan pemeriksaan kesehatan dilaksanakan secara rutin
minimal setiap bulan. Pemeriksaan kesehatan dilakukan terhadap vital sign,
apabila dibutuhkan maka dapat dilakukan pemeriksaan kesehatan lainnya
yang berkaitan dengan kondisi kesehatan akibat penyakit Diabetes Mellitus/
Hipertensi yang dideritanya.
2) Pelayanan Obat
Pelayanan obat bagi Peserta Prolanis diberikan dengan ketentuan:
a) Bagi Peserta Prolanis yang terdaftar juga di Program Rujuk Balik (PRB),
maka obat diberikan rutin setiap bulan dengan ketentuan mengacu pada
pemberian obat PRB.
b) Bagi Peserta Prolanis murni, maka pelayanan obat diberikan setiap bulan
sesuai indikasi medis yang sudah masuk dalam pembiayaan kapitasi.
3) Pemeriksaan Penunjang
Pemeriksaan penunjang bagi Peserta Prolanis dilakukan untuk memantau
status kesehatan setiap bulan. Pemeriksaan Prolanis dapat dilakukan FKTP atau
Laboratorium yang bekerja sama langsung dengan BPJS Kesehatan.
Jenis pemeriksaan penunjang bagi Peserta Prolanis Diabetes Mellitus Tipe 2
meliputi:
a) Gula Darah Puasa (GDP) dengan frekuensi pemeriksaan 1 (satu) bulan sekali
b) HbA1c dengan frekuensi pemeriksaan 6 (enam) bulan sekali
c) Kimia Darah, yang meliputi: Kolesterol HDL, Kolesterol LDL, Kolesterol
Total, Kreatinin, Ureum, Microalbuminuria, Trigliserida dengan frekuensi
pemeriksaan 6 (enam) bulan sekali.

Jenis pemeriksaan penunjang bagi Peserta Prolanis Hipertensi meliputi:


a. Pemeriksaan tekanan darah yang rutin dilakukan saat Peserta Prolanis
berkunjung ke FKTP

30 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
b. Kimia Darah, yang meliputi: Kolesterol HDL, Kolesterol LDL, Kolesterol
Total, Kreatinin, Ureum, Microalbuminuria, Trigliserida dengan frekuensi
pemeriksaan 6 (enam) bulan sekali.

4) Kegiatan Kelompok
Kegiatan Kelompok merupakan kegiatan penunjang Prolanis berupa aktivitas
fisik dan edukasi kesehatan yang dilaksanakan dalam bentuk Klub Prolanis.
Kegiatan kelompok Prolanis dilaksanakan secara periodik oleh FKTP dengan
tujuan mendorong Peserta Prolanis menerapkan perilaku hidup sehat. Kegiatan
kelompok dapat dilaksanakan secara tatap muka langsung (offline) maupun
secara daring (online).

Berdasarkan hasil evaluasi jumlah Peserta Prolanis DM dan Hipertensi dari


tahun 2014 - 2021 mengalami tren yang meningkat seiring dengan penguatan
pelayanan promotif dan preventif bagi Peserta JKN.

Pada tahun 2020 terjadi penurunan Peserta Prolanis DM dan HT, hal ini
dikarenakan adanya pandemi Covid-19 dan adanya Peserta Prolanis yang non
aktif akibat meninggal dunia.

Sedangkan pada tahun 2021, jumlah Peserta Prolanis DM sebanyak 390.041


Peserta (naik 20,12% dari tahun 2020) dan Prolanis HT sebanyak 554.802 Peserta
(naik 22,30% dari tahun 2020). Jumlah Peserta Prolanis DM dan HT tahun 2014 -
2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 22.

Grafik 22.
Jumlah Peserta Prolanis DM Dan HT
Tahun 2014 - 2021

554.802
510.946
468.358 453.633
400.067

392.644 418.332
254.261 390.041
345.657 324.707
160.421
114.361 217.064
145.876
90.016
2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021
DM HT

Sumber data : Laporan Pengelolaan Program (LPP)

BPJS KESEHATAN | 31
Manfaat pelayanan Prolanis terdiri dari: Konsultasi Kesehatan, Pemeriksaan
Penunjang, Pelayanan Obat dan Kegiatan Kelompok yang terdiri dari Edukasi Klub
Prolanis dan Aktivitas Fisik Prolanis.

Seiring dengan peningkatan jumlah Peserta Prolanis terdaftar dan didukung


dengan adanya regulasi terkait pembiayaan kegiatan Prolanis, Edukasi Kesehatan
Prolanis dan Aktivitas Fisik Prolanis melalui pertemuan tatap muka secara langsung
(offline) dan pertemuan secara daring (online), maka pada tahun 2021, capaian
Edukasi Kesehatan Prolanis telah dilaksanakan sebanyak 15.505 kali oleh 4.458
Klub dengan realisasi biaya sebesar Rp.10.448.342.982,-.

Sedangkan untuk kegiatan Aktivitas Fisik Prolanis telah dilaksanakan sebanyak


26.868 kali oleh 3.878 Klub dengan realisasi biaya sebesar Rp.9.507.353.597,-.

c. Program Rujuk Balik (PRB)

Program Rujuk Balik (PRB) merupakan pelayanan kesehatan yang diberikan kepada
penderita penyakit kronis dengan kondisi stabil dan masih memerlukan pengobatan
atau asuhan keperawatan jangka panjang yang dilaksanakan di Fasilitas Kesehatan
Tingkat Pertama atas rekomendasi/rujukan dari Dokter Spesialis/Sub Spesialis
yang merawat.

Pelaksanaan kegiatan PRB ini melibatkan koordinasi antara Dokter spesialis/


subspesialis di FKRTL, Dokter di FKTP dan Apoteker di Apotek rujuk balik, sehingga
diharapkan adanya pemantauan yang komprehensif terkait dengan perkembangan
kesehatan pasien, sehingga tidak meningkatkan keparahan penyakit Peserta.

Terdapat 9 diagnosa yang termasuk dalam PRB meliputi Diabetes Mellitus,


Hipertensi, Jantung, Asma, PPOK, Epilepsi, Skizofren, Stroke, dan Sindroma Lupus
Eritromatosus.

Jumlah Peserta PRB tahun 2014 - 2021 dengan tren yang meningkat setiap tahunnya.
Pada tahun 2021 jumlah Peserta sebanyak 2.140.498 jiwa atau meningkat sebesar
23,60% dari capaian tahun 2020. Tren Peserta Program Rujuk Balik tahun 2014 -
2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 23.

32 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Grafik 23.
Tren Peserta Program Rujuk Balik
Tahun 2014 - 2021

2.140.498
1.731.785

1.131.463
1.027.597
818.804
659.276
404.143
194.028

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Dari hasil pencapaian jumlah Peserta PRB tahun 2014 – 2021, didominasi oleh
penyakit Diabetes Mellitus dan Hipertensi. Data Peserta Program Rujuk Balik per
diagnosa tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 10.

Tabel 10.
Data Peserta Program Rujuk Balik Per Diagnosa
Tahun 2014 - 2021
CAPAIAN
JENIS PENYAKIT
2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Diabetes Mellitus 88.250 167.300 280.549 350.693 427.915 415.421 685.077 843.344

Hipertensi 87.331 181.918 293.884 366.490 445.883 434.198 630.494 753.542

Jantung 10.026 31.666 49.081 62.362 91.459 161.989 222.631 291.048

Asma 5.943 11.468 17.136 18.543 26.449 34.192 52.996 67.005

Penyakit Paru Obstruktif Kronis (PPOK) 896 2.753 5.003 5.489 10.231 24.283 37.939 50.816

Epilepsi 750 3.300 4.954 5.633 8.906 19.038 33.203 41.147

Skizofren 183 2.381 3.257 3.275 5.090 8.633 17.463 24.651

Stroke 634 3.190 5.259 6.126 11.388 33.115 50.570 67.158

Sindroma Lupus Eritromatosus 15 167 153 193 276 594 1.412 1.787

Total 194.028 404.143 659.276 818.804 1.027.597 1.131.463 1.731.785 2.140.498

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

BPJS KESEHATAN | 33
1) PRB Aktif

Fokus pelaksanaan PRB di FKTP adalah pengelolaan terhadap Peserta PRB agar
menjadi Peserta PRB aktif. Peserta PRB aktif adalah Peserta PRB yang melakukan
kontak dengan FKTP dan/atau Apotek PRB secara rutin setiap bulan dengan
diagnosa PRB dan tidak dirujuk ke FKRTL.

Mekanisme pelayanan PRB adalah setelah mendapatkan Surat Rujuk Balik (SRB),
Peserta memeriksakan diri ke FKTP. Dokter FKTP bertindak sebagai koordinator
pelayanan (care coordinator) dan menjalankan advis Dokter Spesialis/Sub Spesialis
sesuai rekomendasi yang terdapat di dalam SRB.

Beberapa titik kritis pengelolaan PRB di FKTP adalah sebagai berikut:


a) Peserta yang tidak di edukasi dengan baik tentang penyakit yang dideritanya
dan obat yang harus dikonsumsi secara rutin
b) Ketidaktersediaan obat di FKTP menyebabkan Peserta akan kembali berkunjung
ke FKRTL

Mulai tahun 2019 telah dilakukan monitoring dan evaluasi PRB aktif, dengan tren
pencapaian PRB aktif yang meningkat setiap tahunnya. Data Peserta PRB aktif
tahun 2019 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 24.

Grafik 24.
Data Peserta PRB Aktif
Tahun 2019 - 2021

2.500.000 Target 2021 : 88,2%

2.000.000

1.500.000

1.000.000

500.000

Des 2019 Des 2020 Des 2021


Peserta PRB Terdaftar 1.388.912 1.708.951 2.106.480
Target Peserta PRB Aktif 966.078 781.002 728.752
Peserta PRB Aktif di FKTP dan Tidak Dirujuk 704.667 694.605 771.806
% Peserta PRB Aktif dan Tidak Dirujuk 72,94% 88,94% 105,91%

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

34 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
2) Pelayanan Obat PRB
a) Jumlah Apotek PRB

Data jumlah Apotek yang melayani Peserta PRB pada tahun 2021 sebanyak 1.817
Apotek, yang terdiri dari 737 Apotek Swasta, 753 Apotek Kima Farma dan 327
Ruang Farmasi Puskesmas BLUD.

Dari 1.817 Apotek PRB, yang sudah memiliki akun e-purchasing baru sebanyak
995 Apotek PRB atau 54,76%. Sebaran Apotek yang melayani Peserta PRB tahun
2021 sebagaimana terlihat pada Peta 2.

Peta 2.
Sebaran Apotek Yang Melayani Peserta PRB
Tahun 2021

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Dalam meningkatkan kualitas Peserta PRB, beberapa upaya yang telah dilakukan
oleh BPJS Kesehatan adalah:
(1) Meningkatkan kualitas rekrutmen dan proses validasi Peserta PRB
(2) Melakukan perluasan kerja sama Apotek PRB
(3) Meningkatkan jumlah Apotek PRB yang memiliki akun e-purchasing
(4) Melakukan pemantauan terapi pengobatan melalui fitur MTM

b) Kasus dan Biaya Obat PRB

Kasus dan biaya pelayanan obat PRB dari tahun 2015 – 2021 mengalami tren
yang meningkat seiring dengan penguatan Program Rujuk Balik (PRB) baik dari
sisi pelayanan di FKRTL yaitu kondisi stabil pada 9 (sembilan) diagnosis PRB dan
sisi pelayanan PRB di FKTP. Tren kasus dan biaya obat PRB tahun 2015 - 2021
sebagaimana terlihat pada Grafik 25.

BPJS KESEHATAN | 35
Jumlah Kasus

0
2.000.000
4.000.000
6.000.000
8.000.000
10.000.000
Biaya
Kasus
Amplodipin 10.527.477
*) Dalam Juta

Metformin 6.588.264
Glimepirid 4.938.864
Kandesartran 4.767.797
Bisoprolol 4.373.690
Amplodipin Besylat 3.056.502

2015

156.578
1,35
Asam Asetilsalisilat (acetosas) 2.708.202
Simvastatin 1.948.020

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan


Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan
Valsartan 1.590.880

2016
Metformin HCL 1.487.650

278.625
3,04
Furosemid 1.278.235
Glimepiride 1.201.185 Biaya
Vitamin B6 (Piridoksin HCL) 1.152.751 2017

353.579
Lisinopril 1.124.609 4,00

Grafik 26.
Grafik 25.

Spironolakton 1.112.599

terbanyak sebagaimana terlihat pada Grafik 26.


Kasus

Analog Insulin Long Acting 1.106.377


2018

36 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Tahun 2015 - 2021

Telmisartran 1.086.012
351.671
4,53

Analog Insulin Rapid Acting 1.036.845


Vitamin B1 (Thiamin HCL) 1.015.425
Tren Kasus Dan Biaya Obat PRB

Peresepan Obat PRB Terbanyak


Klopidogrel
2019

881.315
421.814
4,76

Alopurinol 840.621
Kaptopril 802.480
Nifedipin 781.587
2020

Ramipril 780.070
576.792
5,65

Vitamin B12 (Sianokobalamin) 773.216


Akarbose 772.689
712.724
2021

Gliseril Trinitrat
597.168
5,6

Issosorbid Dinitrat 645.168


Asam Asetil Salisilat (Asetosa) 638.092
Analog Insulin Mix Acting 580.069
peresepan obat diagnosis Diabetes Mellitus dan Hipertensi. Peresepan obat PRB
Berdasarkan data peresepan obat PRB, 5 (lima) obat PRB terbanyak merupakan
3. Rawat Jalan Tingkat Pertama (RJTP)

Rawat Jalan Tingkat Pertama yang selanjutnya disingkat RJTP adalah pelayanan
kesehatan perorangan yang bersifat non spesialistik yang dilaksanakan pada
Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama untuk keperluan observasi, diagnosis,
pengobatan, dan/atau pelayanan kesehatan lainnya.

Pelayanan RJTP terdiri atas:


a. Pelayanan Ambulans
b. Pelayanan kebidanan dan neonatal, berupa ANC, PNC dan pelayanan pra
rujukan pada komplikasi kebidanan dan neonatal
c. Protesa gigi
d. Keluarga berencana
e. Pelayanan obat program rujuk balik
f. Pelayanan non kapitasi lainnya sesuai ketentuan perundang-undangan.

Sesuai Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan,


Pasal 55, menyebutkan bahwa pelayanan kesehatan bagi Peserta dilaksanakan
secara berjenjang sesuai kebutuhan medis dan kompetensi FKTP tempat Peserta
terdaftar, kecuali bagi Peserta yang:
a. Berada di luar wilayah FKTP tempat Peserta terdaftar
b. Dalam keadaan kegawatdaruratan medis

Peserta yang berada di luar wilayah FKTP tempat Peserta terdaftar, Peserta dapat
mengakses pelayanan RJTP pada FKTP lain untuk paling banyak 3 (tiga) kali
kunjungan dalam waktu paling lama 1 (satu) bulan di FKTP yang sama.

Apabila Peserta memerlukan pelayanan kesehatan di tingkat lanjutan, FKTP wajib


merujuk ke FKRTL sesuai dengan kasus dan kompetensi Fasilitas Kesehatan serta
sistem rujukan.

a. Angka Kunjungan dan Rujukan RJTP

Pada tahun 2014 - 2021 jumlah kunjungan dan rujukan RJTP di FKTP cenderung
mengalami peningkatan. Pada tahun 2019 kunjungan RJTP mengalami
peningkatan yang sangat tajam, hal ini disebabkan karena diakomodirnya
kunjungan sehat dan sakit. Sedangkan pada tahun 2020 – 2021 kunjungan dan
rujukan RJTP mengalami penurunan apabila dibandingkan dengan tahun 2019,
hal ini disebabkan karena adanya pandemi Covid-19. Jumlah kunjungan dan
rujukan RJTP tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 27.

BPJS KESEHATAN | 37
Grafik 27.
Jumlah Kunjungan Dan Rujukan RJTP
Tahun 2014 - 2021
*) Dalam Juta
337,69
311,83
283,99

150,29 147,44
128,54
100,62
61,69
7,56 15,27 18,89 24,33 28,34 20,75 21,77
11,94

Kunjungan Rujukan

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Pada tahun 2021, jumlah kunjungan RJTP terbesar adalah pada FKTP Puskesmas
sebanyak 232.611.576 dan jumlah kunjungan RJTP terendah adalah pada FKTP RS
D Pratama sebanyak 63.867. Jumlah kunjungan RJTP per jenis FKTP tahun 2014 -
2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 11.

Tabel 11.
Jumlah Kunjungan RJTP Per Jenis FKTP
Tahun 2014 - 2021
JUMLAH KUNJUNGAN
JENIS
2019 2020 2021
FASKES
2014 2015 2016 2017 2018
SAKIT SEHAT SAKIT SEHAT SAKIT SEHAT

Dokter Praktik
8.846.856 12.401.391 14.070.737 16.422.813 16.340.644 297.759.890 53.609.094 14.183.649 2.181.751 14.789.094 1.866.678
Perorangan

Klinik Pratama 6.465.287 20.604.859 26.987.010 39.012.419 45.691.694 66.853.398 1.049.447 42.210.269 10.448.740 45.627.236 12.027.462

Klinik TNI 9.574.141 2.385.615 2.104.475 1.890.046.145 103.851.863 2.053.991 443.497 2.268.311 434.202
1.640.229 2.496.694
Klinik POLRI 2.377.613 1.335.963 1.151.514 20.071.813 2.414.182 1.259.902 232.416 1.264.402 172.774

Praktik Dokter
594.332 1.083.794 5.737.847 1.366.156 997.490 1.241.430 55.377 660.847 27.106 664.126 38.776
Gigi

Puskesmas 44.140.696 64.023.420 69.350.172 89.741.478 81.112.958 2.403.959.939 180.366.531 85.747.522 124.501.847 87.398.980 145.212.596

RS D Pratama 1.372 7.220 444.750 24.035 44.554 2.403.959.939 180.366.531 37.121 3.310 54.244 9.623

Total 61.688.771 100.617.378 128.542.270 150.288.478 147.443.329 7.083.892.554 521.713.026 146.153.301 137.838.667 152.066.393 159.762.111

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

38 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Pada tahun 2021, jumlah rujukan RJTP terbesar adalah pada FKTP Puskesmas
sebanyak 13.190.790 dan jumlah rujukan RJTP terendah adalah pada FKTP RS D
Pratama sebanyak 6.737. Jumlah rujukan RJTP per jenis FKTP tahun 2014 - 2021
sebagaimana terlihat pada Tabel 12.

Tabel 12.
Jumlah Rujukan RJTP Per Jenis FKTP
Tahun 2014 - 2021
JUMLAH RUJUKAN
JENIS FASKES
2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Dokter Praktik
1.134.868 1.509.782 1.666.766 1.999.000 2.484.008 2.698.189 1.832.925 1.853.618
Perorangan

Klinik Pratama 799.500 2.349.119 3.064.768 4.842.327 6.383.400 7.184.050 5.298.993 5.793.339

Klinik TNI 1.377.554 546.674 634.560 742.102 528.716 575.112


256.602 457.856
Klinik POLRI 350.410 267.381 318.021 393.828 285.786 313.893

Praktik Dokter Gigi 41.063 38.742 693.362 249.115 63.979 68.924 36.399 38.795

Puskesmas 5.331.049 7.583.960 8.030.667 10.984.463 14.439.680 17.244.276 12.763.291 13.190.790

RS D Pratama 118 973 82.425 2.696 7.524 10.906 5.018 6.737


Total 7.563.200 11.940.432 15.265.951 18.891.657 24.331.172 28.342.275 20.751.128 21.772.284
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

b. Diagnosis Kunjungan dan Rujukan RJTP

Pada tahun 2014 - 2017, diagnosa kunjungan pada tingkat pelayanan RJTP terbanyak
adalah Acute upper respiratory infection, unspecified. 10 diagnosa kunjungan RJTP
terbanyak tahun 2014 - 2017 sebagaimana terlihat pada Tabel 13.

BPJS KESEHATAN | 39
Tabel 13.
10 Diagnosa Kunjungan RJTP Terbanyak
Tahun 2014 - 2017
2014 2015 2016 2017
NO
DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA
KASUS KASUS KASUS KASUS
KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN

1 Acute upper 585.635 Acute upper 1.251.973 Acute upper 3.225.845 Acute upper 12.848.412
respiratory respiratory respiratory respiratory
infection, un- infection, un- infection, un- infection, un-
specified specified specified specified

2 Acute naso- 556.023 Acute naso- 1.012.968 Acute naso- 2.441.120 Acute naso- 9.841.286
pharyngitis pharyngitis pharyngitis pharyngitis
[common cold] [common cold] [common cold] [common cold]

3 Essential 351.378 Essential 624.599 Essential 2.004.186 Essential 7.972.746


(primary) hyper- (primary) hyper- (primary) hyper- (primary) hyper-
tension tension tension tension

4 Myalgia 319.049 Myalgia 597.679 Myalgia 1.328.966 Myalgia 5.168.658

5 Gastritis, 245.636 Gastritis, 446.265 Dyspepsia 1.213.424 Dyspepsia 4.959.896


unspecified unspecified

6 Dyspepsia 175.921 Dyspepsia 366.917 Fever, unspec- 966.438 Fever, unspec- 3.826.971
ified ified

7 Headache 163.284 Headache 322.694 Gastritis, 947.888 Gastritis, 3.680.506


unspecified unspecified

8 Acute pharyngi- 142.347 Acute pharyngi- 312.601 Headache 897.349 Headache 3.655.079
tis, unspecified tis, unspecified

9 Cough 132.781 Fever, 259.156 Acute pharyngi- 811.753 Acute pharyngi- 3.127.607
unspecified tis, unspecified tis, unspecified

10 Diarrhoea and 122.320 Diarrhoea and 257.574 Diarrhoea and 781.510 Diarrhoea and 2.943.219
gastroenteritis gastroenteritis gastroenteritis gastroenteritis
of presumed of presumed of presumed of presumed
infectious infectious infectious infectious
origin origin origin origin
Total 2.794.374 5.452.426 14.618.479 58.024.380
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Pada tahun 2018 - 2020, diagnosa kunjungan pada tingkat pelayanan RJTP
terbanyak adalah Acute upper respiratory infection, unspecified. Sedangkan pada
tahun 2021 adalah Essential (primary) hypertension. 10 diagnosa kunjungan RJTP
terbanyak tahun 2018 - 2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 14.

40 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Tabel 14.
10 Diagnosa Kunjungan RJTP Terbanyak
Tahun 2018 - 2021
2018 2019 2020 2021
NO DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA
KASUS KASUS KASUS KASUS
KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN
1 Acute upper 13.427.802 Acute upper 14.341.384 Acute upper 9.661.620 Essential 9.652.376
respiratory respiratory respiratory (primary)
infection, infection, infection, hypertension
unspecified unspecified unspecified
2 Acute naso- 10.593.940 Acute 11.052.701 Essential 8.779.505 Acute upper 9.514.637
pharyngitis nasopharyngitis (primary) respiratory
[common cold] [common cold] hypertension infection,
unspecified
3 Essential 9.842.495 Essential 10.150.544 Acute 8.138.148 Acute naso- 8.163.761
(primary) (primary) nasopharyngitis pharyngitis
hypertension hypertension [common cold] [common cold]
4 Dyspepsia 6.291.755 Dyspepsia 6.549.888 Dyspepsia 6.017.788 Dyspepsia 6.506.493
5 Myalgia 5.817.286 Myalgia 5.741.441 Myalgia 5.330.462 Myalgia 5.458.366

6 Headache 4.262.745 Fever, 4.378.200 Headache 3.554.313 Headache 3.705.551


unspecified
7 Fever, 4.048.863 Headache 4.031.421 Fever, 3.383.078 Fever, 3.333.853
unspecified unspecified unspecified
8 Gastritis, 3.782.007 Diarrhoea and 3.360.543 Gastritis, 2.907.549 Gastritis, 2.828.944
unspecified gastroenteritis unspecified unspecified
of presumed
infectious
origin
9 Diarrhoea and 3.575.086 Gastritis, 3.342.135 Diarrhoea and 2.532.815 General 2.528.186
gastroenteritis unspecified gastroenteritis examina-
of presumed of presumed tion and
infectious infectious investigation of
origin origin persons without
complaint
and reported
diagnosis
10 Acute 2.827.699 Acute 2.609.974 Acute upper 2.015.177 Diarrhoea and 2.327.650
pharyngitis, pharyngitis, respiratory infec- gastroenteritis
unspecified unspecified tions of multiple of presumed
and unspecified infectious
sites origin
Total 64.469.678 65.558.231 52.320.455 54.019.817
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Pada tahun 2014, diagnosa rujukan pada tingkat layanan RJTP terbanyak adalah
Essential (primary) hypertension, pada tahun 2015 adalah Non-insulin- dependent
diabetes mellitus without complications. Sedangkan pada tahun 2016 - 2017 adalah
Disorder of refraction, unspecified. 10 diagnosa rujukan RJTP terbanyak tahun 2014
- 2017 sebagaimana terlihat pada Tabel 15.

BPJS KESEHATAN | 41
Tabel 15.
10 Diagnosa Rujukan RJTP Terbanyak
Tahun 2014 - 2017
2014 2015 2016 2017
NO DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA
KASUS KASUS KASUS KASUS
KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN
1 Essential (primary) 4.058 Non-insulin- de- 2.880 Disorder of refrac- 88.254 Disorder of refrac- 563.068
hypertension pendent diabetes tion, unspecified tion, unspecified
mellitus without
complications
2 Non-insulin-de- 2.649 Disorder of 1.764 Myopia 53.194 Congestive heart 354.046
pendent diabetes refraction, failure
mellitus without unspecified
complications
3 Stroke, not 999 Stroke, not 1.643 Congestive heart 49.027 Myopia 346.280
specified as specified as failure
haemorrhage or haemorrhage or
infarction infarction
4 Myopia 783 Essential (primary) 1.628 Stroke, not 38.489 Stroke, not 254.468
hypertension specified as specified as
haemorrhage or haemorrhage or
infarction infarction
5 Disorder of refrac- 779 Myopia 969 Non-insulin-de- 38.170 Low back pain 252.591
tion, unspecified pendent diabetes
mellitus without
complications
6 Dyspepsia 737 Non-insulin- 943 Low back pain 36.155 Non-insulin-de- 248.440
dependent pendent diabetes
diabetes mellitus without
mellitus with coma complications
7 Acute upper respi- 716 Low back pain 906 Cataract, unspec- 35.095 Cataract, unspec- 246.985
ratory infection, ified ified
unspecified
8 Non-insulin- 693 Congestive heart 882 Hypertensive 33.309 Hypertensive 222.925
dependent failure heart disease with heart disease with
diabetes (congestive) heart (congestive) heart
mellitus with coma failure failure
9 Presbyopia 687 Hypertensive 858 Hypertensive 32.267 Hypertensive 218.813
heart disease heart disease heart disease
without without without
(congestive) heart (congestive) heart (congestive) heart
failure failure failure
10 Unspecified 677 Other specified 845 Other disorders of 28.532 Senile cataract, 180.307
diabetes counselling refraction unspecified
mellitus without
complications
Total 12.778 13.318 432.492 2.887.923
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Pada tahun 2018, diagnosa rujukan pada tingkat layanan RJTP terbanyak adalah
Disorder of refraction, unspecified. Sedangkan pada tahun 2019 - 2021 adalah
Congestive heart failure. 10 diagnosa rujukan RJTP terbanyak tahun 2018 - 2021
sebagaimana terlihat pada Tabel 16.

42 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Tabel 16.
10 Diagnosa Rujukan RJTP Terbanyak
Tahun 2018 - 2021

2018 2019 2020 2021


NO DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA
KASUS KASUS KASUS KASUS
KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN
1 Disorder of 642.510 Congestive heart 650.909 Congestive heart 581.210 Congestive heart 594.297
refraction, failure failure failure
unspecified
2 Congestive heart 579.522 Disorder of 587.171 Non-insulin-de- 385.055 Non-insulin-de- 442.146
failure refraction, pendent diabetes pendent diabetes
unspecified mellitus with mellitus with
unspecified unspecified
complications complications
3 Myopia 438.201 Low back pain 384.462 Hypertensive 313.605 Hypertensive 362.574
heart disease heart disease
4 Low back pain 390.607 Stroke, not 369.847 Stroke, not 297.558 Stroke, not 300.246
specified as specified as specified as
haemorrhage or haemorrhage or haemorrhage or
infarction infarction infarction
5 Stroke, not 380.946 Hypertensive 349.408 Low back pain 277.050 Low back pain 290.563
specified as heart disease
haemorrhage or
infarction
6 Non-insulin-de- 337.211 Myopia 317.378 Schizophrenia 241.709 Schizophrenia 268.866
pendent diabetes
mellitus without
complications
7 Necrosis of pulp 275.237 Non-insulin-de- 317.299 Follow-up 225.098 Chronic 260.687
pendent diabetes examination after ischaemic heart
mellitus with other treatment disease
unspecified for other condi-
complications tions
8 Cataract, 274.710 Necrosis of pulp 286.512 Chronic ischaemic 208.464 Follow-up 258.631
unspecified heart disease examination after
other treatment
for other con-
ditions
9 Hypertensive 263.574 Pulpitis 259.490 Epilepsy 206.491 Necrosis of pulp 237.163
heart disease
without (con-
gestive) heart
failure
10 Hypertensive 263.505 Hypertensive 245.943 Hypertensive 197.732 Senile cataract 226.318
heart disease heart disease heart disease with
with (congestive) with (congestive) (congestive) heart
heart failure heart failure failure
Total 3.846.023 3.768.419 2.933.972 3.241.491
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

BPJS KESEHATAN | 43
c. Rujukan Horizontal

Sesuai Peraturan Direksi BPJS Kesehatan Nomor 50 Tahun 2021 tentang Pengelolaan
Sistem Rujukan Pelayanan Kesehatan Bagi Peserta Jaminan Kesehatan Nasional
Melalui Integrasi Sistem Informasi, menyebutkan bahwa rujukan horizontal antar
FKTP merupakan mekanisme rujukan FKTP ke Jejaringnya maupun rujukan antar
FKTP ke FKTP lain yang memiliki kemampuan dan kelengkapan sarana prasarana
yang dibutuhkan sebagai perwujudan fungsi koordinasi layanan. Hal ini mendorong
FKTP merujuk kasus-kasus dengan diagnosa non spesialistik secara horizontal
sebagai alternatif utama.

Penyelenggaraan rujukan horizontal FKTP diberlakukan berdasarkan zonasi,


yaitu pengaturan batasan wilayah dan daftar FKTP beserta jejaring dengan
mempertimbangkan akses dan ketersediaan layanan serta sarana prasarana
yang dibutuhkan Peserta, khususnya untuk pelayanan yang termasuk dalam non
kapitasi.

Penjaminan pelayanan rujukan horizontal antar FKTP mencakup:


1) Pelayanan yang termasuk dalam Program Pemerintah, meliputi pemberian
pelayanan atau pemberian obat yang telah diselenggarakan melalui Program
Pemerintah, seperti obat antituberkulosis, obat HIV dan sebagianya.
2) Pelayanan yang termasuk dalam non kapitasi
3) Pelayanan yang termasuk dalam kapitasi

BPJS Kesehatan telah mengimplementasikan kebijakan rujukan horizontal antar


FKTP sejak bulan September 2019. Prinsip pelayanan dalam rujukan horizontal
adalah FKTP dengan keterbatasan sarana prasarana maupun kompetensi merujuk
ke FKTP yang memiliki sarana prasarana dan kompetensi sesuai dengan tata
laksana penanganan kasus non spesialistik di pelayanan primer. Tujuan dalam
kebijakan rujukan horizontal adalah rasionalisasi pelayanan kesehatan khususnya
pada pelayanan primer, sehingga out put akhirnya dapat meminimalkan beban
pelayanan kesehatan di FKRTL khususnya pada kasus-kasus yang merupakan
kompetensi pelayanan primer. Tren rujukan horizontal dan vertikal FKTP bulan
September 2019 - Desember 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 28.

44 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Grafik 28.
Tren Rujukan Horizontal Dan Vertikal FKTP
September 2019 - Desember 2021

2.283.355
2.218.344

2.195.835

42.135
2.044.892

2.072.663
1.935.412

1.962.947
1.930.131

1.924.458
1.757.069
1.729.992
1.766.086
2.520.578
2.488.239

1.690.969

1.657.522
1.658.066
1.646.420

1.638.658
2.361.234

1.586.037

1.580.204
1.601.004

1.577.197

1.462.416

2.192.463
1.251.094

32.484

31.993
1.094.746

30.958
17.319

25.612
12.643
12.238
10.801

10.498
10.248

19.721
9.798
9.953

9.093
8.488

17.948
7.900

17.174
7.136
5.865

3.895
3.649

12.228
3.517

2.774
1.785
180

1
0

1
0

1
0

21
19

20

1
0
20

20

20

21

21

21

1
20

21

21
9

19

20
t-1

t-2

t-2
-2

-2
t-2

t-2
r-2

r-2
-2

-2
l-2

l-2
-1

v-

v-

v-
n-

b-

n-

n-

b-

n-
s-

s-

p-

s-
ar

ar
ei

ei
p-
p

Ju

Ju
Ok

Ok

Ok
Ag

Ag
Ap

Ap
De

De

De
No

No

No
Ja

Ju

Ja

Ju
Fe

Fe

Se
Se

M
M

M
Se
Rujukan Horizontal Rujukan Vertikal
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Berdasarkan grafik di atas, terlihat bahwa secara kuantitas jumlah pelayanan


rujukan horizontal mengalami tren meningkat mulai dari awal implementasi bulan
September 2019. Progres positif ini tentu perlu dilakukan monitoring berkelanjutan
dalam upaya merasionalkan pelayanan kesehatan baik pelayanan kesehatan pada
lingkup pelayanan primer maupun pelayanan rujukan. Sebaran pelayanan rujukan
horizontal per Provinsi sebagaimana terlihat pada Peta 3.

Peta 3.
Sebaran Pelayanan Rujukan Horizontal

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Pelayanan rujukan horizontal FKTP banyak terdapat pada Provinsi Jawa Tengah,
Jawa Timur dan Jawa Barat sesuai dengan data kepesertaan nasional bahwa pada 3
wilayah ini merupakan terbesar Peserta terdaftarnya. Berdasarkan jenis pelayanan

BPJS KESEHATAN | 45
rujukan horizontal pemanfaatan terbesar adalah pelayanan laboratorium sebanyak
361.415 kasus (96,37%), pelayanan program Pemerintah sebanyak 14.605 kasus
(3,77%), pelayanan tindakan non kapitasi sebanyak 10.634 kasus (2,75%) serta
pelayanan kacamata sebanyak 432 kasus (0,11%).

4. Rawat Inap Tingkat Pertama (RITP)

Rawat Inap Tingkat Pertama yang selanjutnya disingkat RITP adalah pelayanan
kesehatan perorangan yang bersifat non spesialistik dan dilaksanakan pada
Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama dengan fasilitas rawat inap, untuk keperluan
observasi, perawatan, diagnosis, pengobatan, dan/atau pelayanan medis lainnya,
dimana Peserta dan/atau anggota keluarganya dirawat inap paling singkat 1 (satu)
hari.

Pelayanan RITP yang terdiri atas:


a. Rawat Inap
b. Pelayanan kebidanan dan neonatal berupa persalinan pervaginam normal,
persalinan pervaginam dengan tindakan emergensi dasar di Puskesmas PONED,
pelayanan tindakan pasca persalinan di Puskesmas PONED

Sesuai Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 52 Tahun 2016 tentang Standar Tarif
Pelayanan Kesehatan Dalam Penyelenggaraan Program Jaminan Kesehatan, pada
Pasal 10, menyebutkan bahwa tarif Rawat Inap yang dilakukan di FKTP diberlakukan
dalam bentuk paket, yaitu sebesar Rp.120.000,- sd Rp.200.000,- yang ditetapkan
oleh BPJS Kesehatan bersama dengan Asosiasi FKTP.

a. Angka Kunjungan dan Rujukan RITP

Pada tahun 2014 - 2021, tren kunjungan dan rujukan pelayanan RITP di FKTP
yang memiliki fasilitas rawat inap mengalami perubahan yang fluktuatif. Jumlah
kunjungan dan rujukan pelayanan RITP tertinggi terlihat pada tahun 2019,
sedangkan terendah terlihat pada tahun 2014 (untuk kunjungan RITP) dan pada
tahun 2017 (untuk rujukan RITP).
Pada tahun 2020, pelayanan RITP mengalami penurunan sebesar 29,55%
apabila dibandingkan tahun 2019. Dan pada tahun 2021 mengalami penurunan
kasus sebesar 22,22% apabila dibandingkan tahun 2020. Terjadinya penurunan
kasus ini disebabkan karena adanya pandemi Covid-19. Jumlah kunjungan dan
rujukan RITP tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 29.

46 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Grafik 29.
Jumlah Kunjungan Dan Rujukan RITP
Tahun 2014 - 2021
*) Dalam Juta 2,904
2,696
2,235 2,163
2,080 2,046

1,591
1,158

0,043

0,044
0,028

0,024
0,021

0,022

0,013

0,014
Kunjungan Rujukan
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Apabila dilihat dari status pulang Peserta setelah mendapatkan pelayanan RITP,
maka selama tahun 2014 - 2021 status pulang tertinggi yaitu Peserta dinyatakan
“Sembuh” dengan rata-rata sebanyak 922.911 kasus setiap tahunnya. Sedangkan
terendah adalah Peserta JKN yang mendapatkan “Rujukan Internal” dengan rata-
rata sebanyak 2.440 kasus setiap tahunnya. Status pulang pelayanan RITP tahun
2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 30.

Grafik 30.
Status Pulang Pelayanan RITP
Tahun 2014 - 2021

Sembuh

Rujuk Vertikal

Lain-lain

Pulang Paksa

Meninggal

Rujuk Internal

0 140.000 280.000 420.000 560.000 700.000 840.000 980.000 1.120.000 1.260.000 1.400.000
2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber: Business Intelligence BPJS Kesehatan

b. Diagnosis Kunjungan dan Rujukan RITP

Pada tahun 2014 - 2017, diagnosa kunjungan pada tingkat pelayanan RITP terbanyak
adalah Single spontaneous delivery, unspecified. 10 diagnosa kunjungan RITP terbanyak
tahun 2014 - 2017 sebagaimana terlihat pada Tabel 17.

BPJS KESEHATAN | 47
Tabel 17.
10 Diagnosa Kunjungan RITP Terbanyak
Tahun 2014 - 2017
NO 2014 2015 2016 2017
DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA
KASUS KASUS KASUS KASUS
KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN
1 Single sponta- 196.976 Single sponta- 343.685 Single sponta- 350.141 Single sponta- 369.815
neous delivery, neous delivery, neous delivery, neous delivery,
unspecified unspecified unspecified unspecified
2 Spontaneous 161.938 Spontaneous 259.188 Spontaneous 281.911 Spontaneous 300.242
vertex delivery vertex delivery vertex delivery vertex delivery
3 Typhoid fever 74.415 Contraceptive 153.696 Typhoid fever 157.330 Typhoid fever 137.229
management,
unspecified
4 Other single 64.668 Routine 136.711 Diarrhoea and 111.999 Diarrhoea and 111.433
spontaneous postpartum gastroenteritis gastroenteritis
delivery follow-up of presumed of presumed
infectious infectious
origin origin
5 Diarrhoea and 40.613 Typhoid fever 119.740 Other single 88.431 Dyspepsia 100.496
gastroenteritis spontaneous
of presumed delivery
infectious
origin
6 Gastritis, 31.723 Other single 92.585 Dyspepsia 87.661 Other single 87.441
unspecified spontaneous spontaneous
delivery delivery
7 Dyspepsia 31.070 Other 74.123 Fever, unspec- 70.861 Fever, unspec- 74.507
contraceptive ified ified
management
8 Other and 19.355 Diarrhoea and 70.383 Gastritis, 68.460 Gastritis, 72.724
unspecified gastroenteritis unspecified unspecified
gastroenteritis of presumed
and colitis infectious
of infectious origin
origin
9 Fever, unspec- 18.530 Surveillance of 62.563 Essential 45.044 Essential 50.303
ified contraceptive (primary) hyper- (primary) hyper-
drugs tension tension
10 Spontaneous 18.498 Care and 58.904 Dengue haemor- 42.942 Spontaneous 27.516
breech delivery examination rhagic fever breech delivery
immediately
after delivery
Total 657.786 1.371.578 1.304.780 1.331.706
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Pada tahun 2018 - 2021, diagnosa kunjungan pada tingkat pelayanan RITP terbanyak
adalah Single spontaneous delivery, unspecified. 10 diagnosa kunjungan RITP terbanyak
tahun 2018 - 2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 18.

48 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Tabel 18.
10 Diagnosa Kunjungan RITP Terbanyak
Tahun 2018 - 2021
NO 2018 2019 2020 2021
DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA
KASUS KASUS KASUS KASUS
KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN
1 Single sponta- 349.090 Single sponta- 315.318 Single sponta- 223.266 Single sponta- 182.027
neous delivery, neous delivery, neous delivery, neous delivery,
unspecified unspecified unspecified unspecified
2 Spontaneous 285.315 Spontaneous 270.868 Spontaneous 197.666 Single sponta- 172.935
vertex delivery vertex delivery vertex delivery neous delivery
3 Diarrhoea and 124.441 Single sponta- 148.132 Single sponta- 177.102 Spontaneous 162.734
gastroenteritis neous delivery neous delivery vertex delivery
of presumed
infectious
origin
4 Dyspepsia 119.642 Typhoid fever 148.117 Dyspepsia 108.633 Dyspepsia 104.012
5 Typhoid fever 113.984 Dyspepsia 142.399 Diarrhoea and 81.117 Diarrhoea and 54.549
gastroenteritis gastroenteritis
of presumed of presumed
infectious infectious
origin origin
6 Single sponta- 89.339 Diarrhoea and 137.459 Typhoid fever 78.609 Fever, unspec- 50.287
neous delivery gastroenteritis ified
of presumed
infectious
origin
7 Other single 78.581 Fever, unspec- 111.745 Fever, unspec- 72.272 Typhoid fever 49.432
spontaneous ified ified
delivery
8 Fever, unspec- 73.861 Gastritis, 70.248 Gastritis, 47.640 Gastritis, 37.315
ified unspecified unspecified unspecified
9 Gastritis, 71.433 Other single 66.451 Other single 45.196 Other single 34.837
unspecified spontaneous spontaneous spontaneous
delivery delivery delivery
10 Essential 53.177 Essential 56.153 Essential (prima- 37.127 Essential 24.644
(primary) hyper- (primary) hyper- ry) hypertension (primary) hyper-
tension tension tension
Total 1.358.863 1.466.890 1.068.628 872.772

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Pada tahun 2014, diagnosa rujukan pada tingkat pelayanan RITP terbanyak adalah
Single spontaneous delivery, unspecified. Sedangkan pada tahun 2015 - 2017 adalah
Premature rupture of membranes, unspecified. 10 diagnosa rujukan RITP terbanyak
tahun 2014 - 2017 sebagaimana terlihat pada Tabel 19.

BPJS KESEHATAN | 49
Tabel 19.
10 Diagnosa Rujukan RITP Terbanyak
Tahun 2014 - 2017
NO 2014 2015 2016 2017
DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA
KASUS KASUS KASUS KASUS
KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN
1 Single sponta- 1.081 Premature 2.344 Premature 770 Premature 412
neous delivery, rupture of rupture of rupture of
unspecified membranes, membranes, membranes,
unspecified unspecified unspecified
2 Spontaneous 1.058 Single sponta- 1.985 Spontaneous 681 Single sponta- 369
vertex delivery neous delivery, vertex delivery neous delivery,
unspecified unspecified
3 Premature 886 Prolonged 1.837 Prolonged 626 Dyspepsia 318
rupture of first stage (of first stage (of
membranes, labour) labour)
unspecified
4 Prolonged 631 Spontaneous 1.598 Single sponta- 616 Prolonged 313
first stage (of vertex delivery neous delivery, first stage (of
labour) unspecified labour)
5 Premature 472 Premature 1.354 Premature 540 Premature 233
rupture of mem- rupture of mem- rupture of mem- rupture of mem-
branes, onset of branes, onset of branes, onset of branes, onset of
labour within 24 labour within 24 labour within 24 labour within 24
hours hours hours hours
6 Other single 460 Prolonged 1.011 Prolonged 377 Gastritis, 220
spontaneous pregnancy pregnancy unspecified
delivery
7 Prolonged 356 Severe pre-ec- 879 Dyspepsia 372 Prolonged 212
pregnancy lampsia pregnancy
8 Typhoid fever 327 Prolonged 793 Severe pre-ec- 345 Spontaneous 197
second stage (of lampsia vertex delivery
labour)
9 Severe pre-ec- 303 Other single 644 Pre-eclampsia, 288 Congestive 182
lampsia spontaneous unspecified heart failure
delivery
10 Essential 264 Pre-eclampsia, 637 Prolonged 284 Fever, unspec- 167
(primary) hyper- unspecified second stage (of ified
tension labour)
Total 5.838 13.082 4.899 2.623

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Pada tahun 2018, diagnosa rujukan pada tingkat pelayanan RITP terbanyak
adalah Dyspepsia. Sedangkan pada tahun 2019 - 2021 adalah Fever, unspecified.
10 diagnosa rujukan RITP terbanyak tahun 2018 - 2021 sebagaimana terlihat pada
Tabel 20.

50 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Tabel 20.
10 Diagnosa Rujukan RITP Terbanyak
Tahun 2018 - 2021
NO 2018 2019 2020 2021
DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA DIAGNOSA
KASUS KASUS KASUS KASUS
KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN KUNJUNGAN
1 Dyspepsia 775 Fever, unspec- 1.471 Fever, unspec- 1.004 Fever, unspec- 394
ified ified ified
2 Fever, unspec- 731 Dengue haem- 1.375 Thrombo- 835 Thrombo- 256
ified orrhagic fever cytopenia, cytopenia,
unspecified unspecified
3 Dengue haem- 640 Dyspepsia 831 Dengue haem- 685 Premature 237
orrhagic fever orrhagic fever rupture of mem-
branes
4 Congestive 453 Thrombo- 740 Prolonged 366 Prolonged 235
heart failure cytopenia, first stage (of first stage (of
unspecified labour) labour)
5 Stroke, not 452 Congestive 682 Premature 351 Dyspnoea 215
specified as heart failure rupture of mem-
haemorrhage or branes
infarction
6 Diarrhoea and 430 Prolonged 610 Congestive 341 Dyspepsia 213
gastroenteritis first stage (of heart failure
of presumed labour)
infectious
origin
7 Other and 420 Premature 598 Dyspepsia 336 Prolonged 207
unspecified ab- rupture of mem- pregnancy
dominal pain branes
8 Prolonged 406 Typhoid fever 571 Other and 322 Congestive 200
first stage (of unspecified ab- heart failure
labour) dominal pain
9 Gastritis, 393 Stroke, not 551 Abdominal and 296 Dengue haem- 188
unspecified specified as pelvic pain orrhagic fever
haemorrhage or
infarction
10 Premature 384 Dyspnoea 528 Dyspnoea 288 Other and 188
rupture of mem- unspecified ab-
branes dominal pain
Total 5.084 7.957 4.824 2.333

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

5. Pelayanan KIA

Pelayanan KIA kepada Peserta diberikan dalam bentuk pelayanan ANC, PNC,
persalinan, penanganan pendarahan pasca keguguran, pra rujukan pada komplikasi
kebidanan dan neonatal serta tindakan pasca persalinan.

Pada tahun 2014 - 2021, tren pelayanan KIA mengalami peningkatan, namun pada
tahun 2020 - 2021 menurun karena adanya pandemi Covid-19. Tren pelayanan KIA
tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 31.

BPJS KESEHATAN | 51
Grafik 31.
Tren Pelayanan KIA
Tahun 2014 - 2021

2.948.077 2.909.242
2.741.705 2.715.139
2.478.068

1.653.291

1.145.346
374.229

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Pelayanan KIA pada tahun 2014 - 2021 kepada Peserta didominasi oleh pelayanan
ANC, PNC dan persalinan normal. Pelayanan KIA berdasarkan jenis pemeriksaan
tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 21.

Tabel 21.
Pelayanan KIA Berdasarkan Jenis Pemeriksaan
Tahun 2014 - 2021
KASUS
NAMA TINDAKAN
2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Pelayanan ANC 26.398 107.362 249.771 836.611 1.059.244 1.023.441 864.566 925.614

Pelayanan PNC 38.703 300.170 533.972 709.036 865.334 829.682 790.696 772.810

Persalinan Normal 273.796 654.667 772.128 823.045 899.687 933.048 973.500 917.189

Persalinan Per Vaginam Dengan 9.791 16.075 18.525 19.418 18.616 13.766 11.554 11.201
Tindakan Emergensi Dasar

Penanganan Pendarahan Pasca 245 594 528 167 109 57 2


Keguguran

Pelayanan Pra-Rujukan Pada 20.632 60.829 73.818 85.779 100.997 105.761 98.332 85.131
Komplikasi Kebidanan dan
Neonatal

Pelayanan Tindakan Pasca 4.664 5.649 4.549 4.012 4.090 3.487 3.055 3.194
Persalinan

Total 374.229 1.145.346 1.653.291 2.478.068 2.948.077 2.909.242 2.741.705 2.715.139

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

52 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
6. Pelayanan Kesehatan Gigi

Sesuai Peraturan BPJS Kesehatan Nomor 1 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan


Jaminan Kesehatan, pelayanan kesehatan gigi di FKTP dilakukan oleh Dokter Gigi,
meliputi:
a. Administrasi pelayanan, terdiri atas biaya pendaftaran pasien dan biaya
administrasi lain yang terjadi selama proses perawatan atau pelayanan
kesehatan pasien
b. Pemeriksaan, pengobatan dan konsultasi medis
c. Premedikasi
d. Kegawatdaruratan oro-dental
e. Pencabutan gigi sulung (topical, infiltrasi)
f. Pencabutan gigi permanen tanpa penyulit
g. Obat pasca ekstraksi
h. Tumpatan komposit/GIC
i. Skeling gigi

Pada tahun 2014 - 2021, tren pelayanan kesehatan gigi (K00-K14) berdasarkan jenis
FKTP tertinggi pada Praktek Gigi Perorangan dan Klinik Pratama, dengan rata-rata
rate per tahunnya 12,98‰ (Praktek Gigi Perorangan) dan 10,33‰ (Klinik Pratama).

Sedangkan FKTP yang paling banyak merujuk adalah DPP dan Klinik Pratama, dengan
rata-rata rasio rujukan per tahunnya 20,71% (DPP) dan 12,01% (Klinik Pratama).

Pada tahun 2020 kasus kunjungan dan rujukan pelayanan kesehatan gigi di FKTP
menurun, hal ini disebabkan karena adanya pandemi Covid-19. Rate dan rasio
pelayanan gigi (K00-K14) di FKTP berdasarkan jenis pemeriksaan tahun 2014 - 2017
dan tahun 2018 - 2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 22 dan Tabel 23.

Tabel 22.
Rate Dan Rasio Pelayanan Gigi (K00-K14) Di FKTP
Berdasarkan Jenis Pemeriksaan Tahun 2014 - 2017

TAHUN 2014 TAHUN 2015 TAHUN 2016 TAHUN 2017


JENIS FKTP
KUNJUNGAN RUJUKAN RATE (‰) RASIO KUNJUNGAN RUJUKAN RATE (‰) RASIO KUNJUNGAN RUJUKAN RATE (‰) RASIO KUNJUNGAN RUJUKAN RATE (‰) RASIO
RUJUKAN (%) RUJUKAN (%) RUJUKAN (%) RUJUKAN (%)

Dokter Gigi 44.278 1.102 12,65 2,49 69.806 2.264 12,85 3,24 81.773 3.505 14,28 4,29 76.910 4.151 13,25 5,40

DPP 10.251 2.612 1,70 25,48 16.111 3.114 1,71 19,33 18.981 3.884 1,95 20,46 18.995 4.158 1,96 21,89

Klinik 68.199 6.328 7,77 9,28 163.279 14.940 8,96 9,15 242.681 26.808 11,58 11,05 272.535 34.075 11,46 12,50
Pratama

Puskesmas 139.883 9.041 1,37 6,46 246.367 17.795 2,06 7,22 361.709 27.132 2,81 7,50 379.701 32.865 2,77 8,66

RS Kelas D 49 - 6,98 0,00 84 3 5,10 3,57 98 17 4,80 17,35 195 18 3,99 9,23
Pratama

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

BPJS KESEHATAN | 53
Tabel 23.
Rate Dan Rasio Pelayanan Gigi (K00-K14) Di FKTP
Berdasarkan Jenis Pemeriksaan Tahun 2018 - 2021

TAHUN 2018 TAHUN 2019 TAHUN 2020 TAHUN 2021

JENIS FKTP
KUNJUNGAN RUJUKAN RATE (‰) RASIO KUNJUNGAN RUJUKAN RATE (‰) RASIO KUNJUNGAN RUJUKAN RATE (‰) RASIO KUNJUNGAN RUJUKAN RATE (‰) RASIO
RUJUKAN (%) RUJUKAN (%) RUJUKAN (%) RUJUKAN (%)

Dokter Gigi 78.590 5.341 13,26 6,80 78.983 4.679 14,09 5,92 46.957 2.559 9,24 5,45 67.719 4.086 14,22 6,03

DPP 19.610 4.893 2,01 24,95 19.187 4.138 2,00 21,57 14.275 1.809 1,61 12,67 16.250 3.140 1,90 19,32

Klinik
320.823 44.039 11,96 13,73 354.428 45.013 12,21 12,70 222.207 28.553 7,76 12,85 326.132 48.226 10,92 14,79
Pratama

Puskesmas 404.492 47.636 2,73 11,78 555.571 51.633 3,48 9,29 240.874 30.097 1,55 12,49 417.374 57.804 2,82 13,85

RS Kelas D
205 33 2,70 16,10 268 27 2,50 10,07 133 12 1,13 9,02 234 21 2,05 8,97
Pratama

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

7. Kapitasi Berbasis Kinerja (KBK)

Dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di FKTP serta meningkatkan


efektivitas dan efisiensi Jaminan Kesehatan khususnya di FKTP sebagaimana
amanat Pasal 24, Ayat 3 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2004 tentang Sistem
Jaminan Sosial Nasional, BPJS Kesehatan melakukan pengembangan sistem
pembayaran kapitasi melalui Kapitasi Berbasis Kinerja (KBK).

Pembayaran Kapitasi Berbasis Kinerja (KBK) merupakan penyesuaian besaran tarif


kapitasi berdasarkan hasil penilaian pencapaian indikator pelayanan kesehatan
perseorangan yang disepakati berupa hasil kinerja Fasilitas Kesehatan Tingkat
Pertama dalam rangka peningkatan mutu pelayanan.

Penerapan pembayaran KBK diberlakukan pada seluruh FKTP yang kerja sama,
kecuali bagi FKTP di wilayah yang sulit mendapatkan akses jaringan komunikasi
data (Non Jarkomdat) yang ditetapkan atas kesepakatan BPJS Kesehatan dan Dinas
Kesehatan Kabupaten/Kota yang dievaluasi paling lama setiap 3 (tiga) bulan.

Penyesuaian kapitasi berdasarkan capaian kinerja diberlakukan pada FKTP yang


menerapkan pembayaran KBK dan memenuhi kriteria, sebagai berikut:
a. Telah bekerja sama dengan BPJS Kesehatan minimal 1 (satu) tahun
b. Minimal Peserta terdaftar 5.000 Peserta

Penyesuaian pembayaran kapitasi dilakukan setiap bulan berdasarkan hasil


capaian target kinerja FKTP bulan sebelumnya, yang meliputi 3 (tiga) indikator:

54 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
a. Angka Kontak (AK)
b. Rasio Rujukan Rawat Jalan Kasus Non Spesialistik (RRNS)
c. Rasio Peserta Prolanis Terkendali (RPPT)

Tabel penilaian ketiga indikator pembayaran KBK dan penyesuaian pembayaran


kapitasi berdasarkan nilai capaian KBK sebagaimana terlihat pada Tabel 24 dan
Tabel 25.

Tabel 24.
Penilaian Ketiga Indikator Pembayaran KBK
Kriteria Penilaian
No Indikator Kinerja Bobot Target Nilai Capaian
Rating Deskripsi
a b c d e f= b x d
1 Angka Kontak 40% ≥ 1500/00 4 ≥ 1500/00 1,6
3 > 145 - < 1500/00 1,2
2 > 140 - 1450/00 0,8
1 ≤ 1400/00 0,4
2 Rasio Rujukan Non Spesialistik 50% ≤2% 4 ≤ 2% 2
3 > 2 - 2,5% 1,5
2 > 2,5 - 3% 1
1 > 3% 0,5
3 Rasio Peserta Prolanis Terkendali 10% ≥5 % 4 ≥ 5% 0,4
3 4 - < 5% 0,3
2 3 - < 4% 0,2
1 < 3% 0,1
Sumber: Peraturan BPJS Kesehatan Nomor 7 Tahun 2019

Tabel 25.
Penyesuaian Pembayaran Kapitasi
Berdasarkan Nilai Capaian KBK
% Pembayaran Kapitasi
Nilai Capaian
Puskesmas Klinik Pratama/ RS D Pratama
4 100% 100%
3-<4 95% 97%
2-<3 90% 96%
1-<2 85% 95%
Sumber: Peraturan BPJS Kesehatan Nomor 7 Tahun 2019

Ketiga indikator tersebut merupakan salah satu bentuk kinerja pelayanan primer
yang dapat dipantau secara terus menerus pelaksanaannya untuk memastikan
mutu pelayanan di tingkat pelayanan primer.

Dalam pelaksanaannya sampai dengan Desember 2021, KBK memberikan dampak


positif terhadap kualitas pelayanan di FKTP. Dari hasil capaian indikator KBK pada
bulan Desember 2021 terlihat jelas perbedaan performa kinerja layanan dari FKTP
dengan konsekuensi KBK dan yang tidak konsekuensi. Konsekuensi disini bermakna

BPJS KESEHATAN | 55
bahwa capaian ketiga indikator KBK akan mempengaruhi besaran pembiayaan
kapitasi yang setiap bulan dibayarkan kepada FKTP.

Masing-masing indikator capaian KBK pada FKTP konsekuensi mempunyai capaian


yang lebih tinggi dibandingkan dengan FKTP tidak dengan konsekuensi, yaitu:
angka kontak lebih tinggi 19,6 poin; RPPT lebih tinggi 0,1 poin dan RRNS pada FKTP
konsekuensi mempunyai nilai yang rendah yaitu 2,9 poin (untuk RRNS semakin
kecil nilai semakin tinggi performa kinerjanya). Hasil capaian Angka Kontak (‰),
RPPT (%) dan RRNS (%) tahun 2019 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 32,
Grafik 33 dan Grafik 34.

Grafik 32.
Capaian Angka Kontak (‰)
Tahun 2019 - 2021

160 150

140 128,57 124,84


120,92 118,33 121,25
112,11 111,35
120 104,21 104,08 105,46 107,53
99,67 98,13 100,76
94,53 93,70 96,87 96,01 92,75 95,78 95,92 94,85 95,00
100 106,23 104,36 109,91
81,19
86,62
100,96 107,02
71,32 93,41 92,77
80 85,53 86,72 86,67
81,18 80,42 81,67
78,57 75,61 77,37 75,94 79,12 75,17 78,66 76,65 75,31 75,85
60 73,41 73,17
63,73
40
20
0
De 9

Ja 9

Fe 0

M 0

Ap 0

M 0

Ju 0

Ju 0
0

Se 0

Ok 0
No 0

De 0
20

Fe 1

M 1

Ap 1

M 1

Ju 1

Ju 1
1

Se 1

Ok 1
No 1

De 1
21
1

2
-2
r-2

-2

2
l-2

t-2

2
t-2

2
-2
r-2

-2

2
l-2

t-2

2
t-2

2
v-

s-
n-

b-

n-

p-

v-

s-
n-

b-

n-

p-

v-

s-
ar

ar
ei

ei
Ag

Ag
No

Ja

Target Konsekuensi Non Konsekuensi

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Grafik 33.
Capaian RPPT (%)
Tahun 2019 - 2021

6
5
5

3 2,44 2,53 2,47


2,03 1,94 2,02 2,13 2,22 2,17 2,24 2,07 2,21 2,27
1,72 1,74 1,85 1,85 1,91 1,95
2 1,33
1,53 1,59 2,47 2,46 2,39
1,31 1,30
1,09 2,01 2,11
1,08 1,82 1,79 1,81 1,81 1,92 1,86 1,86 1,93 1,82
1,60 1,47 1,56 1,70
1 1,27
1,45
1,23 1,33
1,03 1,04 1,05
0,87
0
De 9

Ja 9

Fe 0

M 0

Ap 0

M 0

Ju 0

Ju 0
0

Se 0

Ok 0
No 0

De 0
20

Fe 1

M 1

Ap 1

M 1

Ju 1

Ju 1
1

Se 1

Ok 1
No 1

De 1
21
1

2
-2
r-2

-2

2
l-2

t-2

2
t-2

2
-2
r-2

-2

2
l-2

t-2

2
t-2

2
v-

s-
n-

b-

n-

p-

v-

s-
n-

b-

n-

p-

v-

s-
ar

ar
ei

ei
Ag

Ag
No

Ja

Target Konsekuensi Non Konsekuensi

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

56 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Grafik 34.
Capaian RRNS (%)
Tahun 2019 - 2021
5
3,93 4,00 3,98
3,74 3,72 3,76 3,73 3,68 3,75
4 3,43 3,42 3,43
3,38 3,34
3,23 3,21 3,32 3,12
2,96 2,90 2,83 2,78
3 2,60
2,65 2,66 2,62 2,69

2
2
2,01
1,88 1,87 1,83 1,83 1,74
1,74 1,75
1,49 1,42 1,55
1 1,26 1,17 1,15 1,32 1,25 1,22
1,11 1,17 1,21 1,15 1,18 1,12 1,14 1,12

0
De 9

Ja 9

Fe 0

M 0

Ap 0

M 0

Ju 0

Ju 0
0

Se 0

Ok 0
No 0

De 0

Ja 0

Fe 1

M 1

Ap 1

M 1

Ju 1

Ju 1
1

Se 1

Ok 1
No 1

De 1
21
1

2
-2
r-2

-2

2
l-2

t-2

2
t-2

2
-2
r-2

-2

2
l-2

t-2

2
t-2

2
v-

s-
n-

b-

n-

p-

v-

s-
n-

b-

n-

p-

v-

s-
ar

ar
ei

ei
Ag

Ag
No

Target Non Konsekuensi Konsekuensi

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Pendalaman utilisasi KBK dilakukan dengan melakukan pengelompokan per jenis


FKTP pada kategori FKTP konsekuensi untuk memperoleh gambaran lebih detail
capaian indikator KBK. Hasil pendalaman dimaksud didapatkan visualisasi pada
grafik di bawah, yang dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat perbedaan capaian
indikator KBK pada Klinik Pratama dan Puskesmas. Dimana capaian indikator KBK
Klinik Pratama lebih tinggi apabila dibandingkan dengan Puskesmas, baik dari sisi
Angka Kontak, RPPT maupun RRNS. Hasil perbandingan indikator KBK per jenis
FKTP konsekuensi tahun 2019 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 35.

Grafik 35.
Hasil Perbandingan Indikator KBK Per Jenis FKTP Konsekuensi
Tahun 2019 - 2021
300,00
Angka Kontrak

150,85
200,00 124,55
116,62

100,00 115,17
93,57 98,70
4,00

3,00 1,53
1,37
PRNS

2,00 1,22
2,13
1,69
1,00 1,21
6,00
3,75
4,00
2,95
RPPT

2,01
2,00
1,89
0,96 1,29
0,00
2019 2020 2021
Jenis FKTP Puskesmas Klinik Pratama Periode KBK

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

BPJS KESEHATAN | 57
Adanya tren capaian indikator KBK yang menurun pada tahun 2020 disebabkan
kondisi pandemi Covid-19 yang secara signifikan berbengaruh terhadap pola
Peserta dalam mengakses pelayanan kesehatan di FKTP. Hal ini juga yang menjadi
salah satu latar belakang BPJS Kesehatan membuat inovasi kebijakan pelayanan
kesehatan dimasa pandemi melalui pelayanan telekonsultasi yang dimulai pada
bulan April 2020. Kebijakan ini terlihat cukup efektif dan dalam grafik di atas terlihat
bahwa pada tahun 2021 baik pada Klinik Pratama maupun Puskesmas mengalami
peningkatan capaian dibandingkan tahun 2020.

8. Verifikasi Klaim

Pada area pengelolaan klaim non kapitasi, BPJS Kesehatan terus mengembangkan
kebijakan khususnya dalam tata kelola dan penyelesaian klaim non kapitasi. Aspek
validitas dan akuntabilitas dalam pengelolaan klaim tentu menjadi hal yang wajib
menjadi dasar dalam mengembangkan sistem pengelolaan klaim. Dalam siklus
pengelolaan klaim yang terdiri dari area pelayanan kesehatan, area verifikasi klaim
non kapitasi dan area pembayaran klaim, BPJS Kesehatan melalui berbagai inovasi
telah melakukan area of improvement dalam setiap area tersebut. Sebagai hasilnya
dapat terlihat pada data absensi klaim yaitu seberapa banyak FKTP dan Jejaringnya
yang mengajukan klaim secara tertib N-1 bulan sejak pelayanan diberikan. Absensi
klaim non kapitasi tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 36.

Grafik 36.
Absensi Klaim Non Kapitasi
Tahun 2014 - 2021

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021


N-1 65,52% 51,53% 47,21% 63,04% 78,26% 72,67% 65,73% 89,41%
N-2 18,28% 28,70% 29,69% 22,32% 11,40% 15,33% 24,81% 8,08%
N-3 7,13% 8,51% 10,66% 6,66% 4,41% 5,39% 6,04% 1,76%
N->3 9,07% 11,26% 12,44% 7,98% 5,92% 6,62% 3,41% 0,76%

Sumber data: Factregister_HV, business intelligence BPJS Kesehatan

Dalam grafik di atas terlihat bahwa seiring dengan operasionalisasi BPJS Kesehatan,
khususnya pada tata kelola klaim non kapitasi mengalami peningkatan yaitu klaim

58 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
yang diajukan secara N-1 bulan sejak pelayanan diberikan cenderung mengalami
peningkatan dari tahun 2014 - 2021 meningkat sebesar 36,5%.

Hal ini berarti dengan berbagai inovasi yang dikembangkan dalam tata kelola klaim
dapat memberikan dampak terhadap tingkat percepatan pengajuan klaim oleh
FKTP dan Jejaringnya serta penyelesaian klaim oleh BPJS Kesehatan.

BPJS Kesehatan juga telah melakukan penguatan kebijakan dan sistem


informasi yang mendukung proses penyelesaian klaim non kapitasi yaitu dengan
mengembangkan otomasi proses verifikasi, sehingga proses penyelesaian klaim
non kapitasi memenuhi prinsip validitas dan akuntabilitas.
Pengembangan fitur otomasi verifikasi telah dilakukan mulai dari tahun 2019,
sedangkan pada tahun 2021 selesai ditambah pengembangan pada area proses
verifikasi yaitu fitur Service Level Agreement (SLA) verifikasi. Fitur ini memberikan
nilai tambah bagi FKTP dan Jejaringnya serta BPJS Kesehatan yaitu aspek
transparansi proses penyelesaian klaim. Disisi lain dengan adanya fitur ini, baik FKTP
dan Jejaringnya maupun BPJS Kesehatan dapat melakukan monitoring progres
penyelesaian klaim dan tercipta pola pengajuan klaim yang tertib (regullar pattern).
Tren SLA penyelesaian klaim non kapitasi tahun 2021 sebagaimana terlihat pada
Grafik 37.

Grafik 37.
Tren SLA Penyelesaian Klaim Non Kapitasi
Tahun 2021

*) Dalam Hari Kerja


Avg. Imstjklaim

Sep 2021 Okt 2021 Nov 2021 Des 2021 Grand Total

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Dalam grafik di atas terlihat bahwa penyelesaian klaim non kapitasi rata-rata
memerlukan waktu selama 3,83 hari kerja. Dengan dikembangkannya kebijakan
dan sistem informasi terkait penyelesaian klaim, maka lama waktu penyelesaian
klaim non kapitasi tersebut telah memenuhi target yang ditetapkan dalam indikator
kinerja yaitu target maksimal penyelesaian klaim adalah 15 hari kerja.

BPJS KESEHATAN | 59
VI. Capaian Indikator Pelayanan Kesehatan Primer

A. Rate Kunjungan dan Kontak FKTP

Rate kunjungan FKTP tahun 2014 - 2021 cenderung mengalami peningkatan,


namun masih belum mencapai target 150‰.

Pada tahun 2021 rate kunjungan FKTP sebesar 136,27‰. Apabila dibandingkan
dengan rate kunjungan FKTP tahun 2020 mengalami peningkatan sebesar 11,25%.

Rate kunjungan pada tahun 2019 mengalami peningkatan yang sangat tajam,
hal ini disebabkan karena diakomodirnya kunjungan sehat dan sakit. Sedangkan
pada tahun 2020 mengalami penurunan dikarenakan kondisi pandemi Covid-19
yang mempengaruhi pola layanan Peserta dalam mengakses pelayanan
kesehatan di FKTP. Rate kunjungan FKTP tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat
pada Grafik 38.

Grafik 38.
Rate Kunjungan FKTP
Tahun 2014 - 2021
*) Dalam Satuan ‰ Target = 150‰

160

130
140,47 136,27
122,50
100

70
69,38 75,16
60,68 66,83
40 53,97

10
2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Target Rate Kunjungan

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Berdasarkan jenis FKTP, rate kunjungan FKTP Dokter Praktik Perorangan dan
Klinik Pratama pada tahun 2021 telah melebihi target 150‰. Rate kunjungan
FKTP per jenis FKTP tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 26.

60 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Tabel 26.
Rate Kunjungan FKTP Per Jenis FKTP
Tahun 2014 - 2021
RATE KUNJUNGAN (‰)
NO. JENIS FASKES
2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021
1 Dokter Praktik Perorangan 96,35 121,89 116,06 137,96 140,79 182,84 150,69 160,90
2 Klinik Pratama 139,16 147,68 133,90 170,62 169,71 222,04 169,70 181,59
3 Klinik TNI 483,92 107,32 107,94 152,23 125,65 136,62
64,02 77,84
4 Klinik POLRI 173,73 89,11 83,54 126,77 105,25 101,57
5 Praktik Dokter Gigi 19,55 19,52 87,46 14,85 14,18 16,23 10,97 12,09
6 Puskesmas 46,52 48,17 48,47 58,96 47,25 129,50 112,78 126,98
7 RS D Pratama 59,73 58,15 2.073,49 42,90 62,65 49,49 34,11 45,41
Nasional 53,97 60,68 69,38 75,16 66,83 140,47 122,50 136,27
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Rate kontak FKTP tahun 2014 - 2021 per bulan pelayanan mengalami tren
meningkat, hal ini menunjukkan akses Peserta di FKTP mengalami peningkatan.
Tahun 2021 rate kontak sebesar 116,06‰. Rate kontak pada tahun 2019 mengalami
peningkatan yang sangat tajam, hal ini disebabkan karena diakomodirnya
kunjungan sehat dan sakit. Sedangkan pada tahun 2020 mengalami penurunan
dikarenakan kondisi pandemi Covid-19 yang mempengaruhi pola layanan Peserta
dalam mengakses pelayanan kesehatan di FKTP. Rate kontak FKTP tahun 2014 -
2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 39.

Grafik 39.
Rate Kontak FKTP
Tahun 2014 - 2021

*) Dalam Satuan ‰
140 Des-21
116,06
120
100 Des-19
113,41
80 Des-17 Des-20
Des-16 55,35 92,5
60 50,89 Des-18
56,23
40
Des-14 Des-15
20 6,96 7,99

0
Ap 4
Ju 4
Oc 4
Ja 4
Ap 5
Ju 5
Oc 5
Ja 5
Ap 6
Ju 6
Oc 6
Ja 6
Ap 7
Ju 7
Oc 7
Ja 7
Ap 8
Ju 8
Oc 8
Ja 8
Ap 9
Ju 9
Oc 9
Ja 9
Ap 0
Ju 0
Oc 0
Ja 0
Ap 1
Ju 1
Oc 1
1
1
r-1
l-1
t-1

1
r-1
l-1
t-1

1
r-1
l-1
t-1

1
r-1
l-1
t-1

1
r-1
l-1
t-1

1
r-1
l-1
t-1

2
r-2
l-2
t-2

2
r-2
l-2
t-2
n-

n-

n-

n-

n-

n-

n-

n-
Ja

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

B. Rasio Rujukan FKTP

Rasio rujukan FKTP tahun 2018 dan 2019 melebihi target sebesar 15%.
Pada tahun 2021, rasio rujukan FKTP sebesar 14,32% dan apabila dibandingkan
dengan rasio rujukan FKTP tahun 2020 mengalami peningkatan sebesar 0,84%.
Rasio rujukan FKTP tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 40.

BPJS KESEHATAN | 61
Grafik 40.
Rasio Rujukan FKTP
Tahun 2014 - 2021

*) Dalam Satuan % 16,50


15,71

Target = 15%

12,57 14,20 14,32


12,26
11,87 11,88

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021


Rasio Rujukan Target
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Berdasarkan jenis FKTPnya, rasio rujukan FKTP di Klinik POLRI, Klinik TNI dan
Puskesmas pada tahun 2021 masih melebihi target 15%. Rasio rujukan FKTP per
jenis FKTP tahun 2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 27.

Tabel 27.
Rasio Rujukan FKTP Per Jenis FKTP
Tahun 2014 - 2021
Rasio Rujukan (%)
No. Jenis Faskes
2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021
1 Dokter Praktik Perorangan 12,83 12,17 11,85 12,17 15,20 15,06 12,92 12,53
2 Klinik Pratama 12,37 11,40 11,36 12,41 13,97 13,40 12,55 12,70
3 Klinik TNI 14,39 22,92 30,15 30,74 25,74 25,35
15,64 18,34
4 Klinik POLRI 14,74 20,01 27,62 26,85 22,68 24,83
5 Praktik Dokter Gigi 6,91 3,57 12,08 18,23 6,41 6,57 5,51 5,84
6 Puskesmas 12,08 11,85 11,58 12,24 17,80 16,60 14,88 15,09
7 RS D Pratama 8,60 13,48 18,53 11,22 16,89 19,69 13,52 12,42
Nasional 12,26 11,87 11,88 12,57 16,50 15,71 14,20 14,32
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

C. Unit Cost Pelayanan RJTP

1. Unit Cost RJTP Kunjungan Sakit

Berdasarkan kunjungan sakit tahun 2014 - 2021 mengalami tren yang menurun.
Pada tahun 2021 unit cost RJTP kunjungan sakit sebesar Rp.92.128,-. Apabila
dibandingkan dengan unit cost RJTP kunjungan sakit tahun 2020 mengalami
penurunan sebesar 4,13%. Tren unit cost RJTP untuk kunjungan sakit tahun
2014 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 41.

62 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Grafik 41.
Tren Unit Cost RJTP Kunjungan Sakit
Tahun 2014 - 2021

*) Dalam Rupiah

135.278

103.260
92.022 96.094 92.128
89.582
81.650 79.829

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Berdasarkan jenis FKTPnya, unit cost RJTP kunjungan sakit tertinggi adalah RS D
Pratama (Rp.249.340,-) dan terendah Dokter Praktik Perorangan (Rp.56.125,-). Unit
cost RJTP untuk kunjungan sakit per jenis FKTP tahun 2014 - 2021 sebagaimana
terlihat pada Tabel 28.

Tabel 28.
Unit Cost RJTP Kunjungan Sakit Per Jenis FKTP
Tahun 2014 - 2021

UNIT COST RJTP KUNJUNGAN SAKIT


NO. JENIS FKTP
2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

1 Dokter Praktik Perorangan 65.282 66.918 66.800 57.240 57.165 51.098 61.488 56.125

2 Klinik Pratama 96.083 72.557 75.483 60.096 57.504 53.793 70.867 66.964

3 Klinik TNI 19.226 78.739 86.428 76.296 90.371 81.178


154.421 117.816
4 Klinik POLRI 53.006 96.890 105.950 86.017 101.749 102.028

5 Praktik Dokter Gigi 130.670 114.172 24.506 102.150 141.471 128.746 190.460 175.364

6 Puskesmas 154.387 119.424 121.108 94.999 113.360 97.654 113.473 110.768

7 RS D Pratama 494.342 141.914 4.994 179.028 149.323 218.105 303.889 249.340

Total 135.278 103.260 92.022 81.650 89.582 79.829 96.094 92.128

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

BPJS KESEHATAN | 63
2. Unit Cost RJTP Kunjungan Sehat

Telah diakomodirnya kunjungan sehat mulai tahun 2019, menyebabkan


peningkatan jumlah kunjungan RJTP yang sangat tajam.
Pada tahun 2021 unit cost RJTP kunjungan sehat sebesar Rp.87.690,-. Apabila
dibandingkan dengan unit cost RJTP kunjungan sehat tahun 2020 mengalami
penurunan sebesar 16,19%.

Berdasarkan jenis FKTPnya, unit cost RJTP kunjungan sehat tertinggi adalah
Praktek Dokter Gigi (Rp.3.003.509,-) dan RS D Pratama (Rp.1.405.508,-) dan terendah
Puskemas (Rp.66.668,-). Unit cost RJTP untuk kunjungan sehat per jenis FKTP tahun
2019 - 2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 29.

Tabel 29.
Unit Cost RJTP Kunjungan Sehat Per Jenis FKTP
Tahun 2019 - 2021

UNIT COST RJTP KUNJUNGAN SEHAT


NO. JENIS FKTP
2019 2020 2021

1 Dokter Praktik Perorangan 316.114 399.734 444.663

2 Klinik Pratama 388.177 551.572 746.663

3 Klinik TNI 230.608 286.284 254.035

4 Klinik POLRI 287.213 418.540 424.082

5 Praktik Dokter Gigi 3.767.025 4.643.424 3.003.509

6 Puskesmas 71.968 78.152 66.668

7 RS D Pratama 1.994.384 3.408.058 1.405.508

Total 91.519 101.890 87.690

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

D. Unit Cost Pelayanan RITP

Unit cost pelayanan RITP pada tahun 2014 - 2021 mengalami tren yang meningkat.
Pada tahun 2021 unit cost pelayanan RITP sebesar Rp.416.779,-. Apabila
dibandingkan dengan unit cost pelayanan RITP tahun 2020 mengalami kenaikan
sebesar 0,76%. Tren unit cost pelayanan RITP tahun 2014 - 2021 sebagaimana
terlihat pada Grafik 42.

64 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Grafik 42.
Tren Unit Cost Pelayanan RITP
Tahun 2014 - 2021

*) Dalam Rupiah
397.881 408.694 413.653 416.779
360.305

250.144
219.986
166.192

2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

E. Walk Trough Audit (WTA) Primer

Walk Through Audit (WTA) pelayanan primer merupakan rangkaian kegiatan dalam
rangka melakukan WTA kepada Peserta atas pelayanan yang diterimanya di FKTP
tempat Peserta terdaftar (melalui aplikasi), serta melakukan pertemuan dalam
rangka memberikan feedback (umpan balik) hasil WTA kepada FKTP yang dilakukan
setiap triwulan.

Kesan Pesan Setelah Layanan di FKTP selanjutnya disingkat menjadi KESSAN di


FKTP merupakan penamaan dari pelaksanaan WTA di FKTP.

Tujuan program tersebut adalah untuk mengetahui pengalaman Peserta selama


menerima pelayanan kesehatan di FKTP untuk memperoleh Area of Improvement
(AoI) FKTP guna meningkatkan pelayanannya.

Formulir KESSAN di FKTP terdiri dari 10 (sepuluh) pertanyaan untuk memperoleh


pernyataan Kesan dan 1 pertanyaan untuk memperoleh Pesan dari Peserta JKN.
Pertanyaan dalam KESSAN di FKTP mencakup 3 (tiga) aspek yaitu sarana prasarana,
administrasi, serta Pelayanan Kesehatan, dimana telah melalui proses sinkronisasi
dengan Kriteria Kredensialing dan Kewajiban FKTP dalam PKS.

Pengukuran skala dengan 2 pilihan yaitu “Ya” atau “Tidak” yang disampaikan oleh
Peserta setelah memperoleh layanan FKTP, yang dapat dioptimalkan pada seluruh
FKTP (kecuali DTPK atau berada di wilayah tidak tersedia Jaringan Komunikasi Data
sesuai ketentuan). Daftar pertanyaan KESSAN sebagaimana terlihat pada Tabel 30.

BPJS KESEHATAN | 65
Tabel 30.
Daftar Pertanyaaan KESSAN
NO. PERTANYAAN ASPEK YANG DIHARAPKAN
1 KESSAN Ke-1: Pemenuhan kewajiban FKTP melaksanakan
Apakah Hari dan Jam praktik pelayanan sesuai dengan yang keterbukaan informasi Jam Praktek FKTP
tercantum pada papan nama?
2 KESSAN Ke-2: Pemenuhan kewajiban FKTP melaksanakan
Apakah ada Petugas administrasi yang melayani anda pelayanan administrasi oleh petugas FKTP
3 KESSAN Ke-3: Pemenuhan Kewajiban FKTP dalam pemberian
Apakah anda mendapatkan informasi yang jelas terkait informasi sesuai ketentuan JKN kepada Peserta
prosedur pelayanan JKN-KIS?
4 KESSAN Ke-4: Pemenuhan kewajiban FKTP menyediakan sarana dan
Apakah tempat duduk di ruang tunggu cukup untuk semua prasarana sesuai ketentuan kredensialing
pasien yang berkunjung?
5 KESSAN Ke-5: Pemenuhan kewajiban FKTP mengelola waktu praktik
Apakah waktu tunggu antrian sejak anda mendaftar sampai Dokter dan menyelenggarakan sistem antrian.
dengan masuk ke poli Dokter kurang dari 30 menit?
6 KESSAN Ke-6: Pemenuhan kewajiban FKTP memastikan pelayanan
Apakah Dokter melakukan pemeriksaan dan menjelaskan kesehatan bagi Peserta dilaksanakan oleh Dokter
kondisi kesehatan anda dengan baik?
7 KESSAN Ke-7: Pemenuhan kewajiban waktu pelayanan Dokter
Apakah pemeriksaan dan konsultasi yang diberikan Dokter kepada pasien sesuai rekomendasi organisasi profesi
lebih dari 6 menit? minimal 6 menit.
8 KESSAN Ke-8: Pemenuhan kewajiban FKTP untuk memberikan
Apakah anda mendapatkan pelayanan yang sama dengan pelayanan yang tidak membedakan Peserta JKN dari
Pasien lainnya? pasien umum.
9 KESSAN Ke-9: Pemenuhan kewajiban FKTP memberikan pelayanan
Apakah pelayanan yang anda terima di Fasilitas Kesehatan kesehatan sesuai ketentuan tanpa adanya biaya diluar
tanpa biaya tambahan? (kecuali atas permintaan sendiri) ketentuan
10 KESSAN ke-10: Pemenuhan kewajiban FKTP secara keseluruhan yang
Apakah anda merekomendasikan Fasilitas Kesehatan ini mengutamakan pelayanan pada Peserta.
kepada Peserta lain?
11 PESAN BERUPA SARAN Aspek yang diharapkan:
(misal: kondisi alat medis, kecukupan jumlah obat yang Tersampaikan pesan dari Peserta guna membantu
diterima, kesamaan perlakuan dengan pasien non BPJS FKTP memberikan layanan yang optimal bagi
Kesehatan) konsumen FKTP
Sumber: Peraturan Dirjampelkes BPJS Kesehatan Nomor 2 Tahun 2019

Pengisian KESSAN (WTA) dilakukan melalui 2 (dua) sumber yaitu aplikasi Mobile
JKN Peserta atau melalui formulir manual (yang selanjutnya diinput melalui
website KESSAN). Hasil pengisian tersebut akan diformulasikan dalam aplikasi
untuk memperoleh capaian WTA per FKTP maupun per pertanyaan melalui Aplikasi
Business Intelligence (BI).

Secara periodik, FKTP mendapatkan umpan balik capaian WTA untuk mendapatkan
Area of Improvement (AoI) yang harus ditingkatkan. Selain itu, juga dilakukan
pertemuan WTA pelayanan primer oleh Kantor Cabang setiap triwulan.

Topik pembahasan dalam kegiatan pertemuan WTA pelayanan primer antara lain:
1. Evaluasi pelaksanaan KESSAN.
2. Umpan balik hasil capaian Area of Improvement (AoI) FKTP dan upaya yang harus
dilakukan.
3. Optimalisasi pelaksanaan KESSAN secara rutin disetiap bulannya dengan
memanfaatkan aplikasi Mobile JKN.

66 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Pelaksanaan WTA pelayanan primer dimulai sejak tahun 2017. Namun proses digitalisasi
WTA (berbasis aplikasi) dilaksanakan pada tahun 2018 sampai dengan saat ini.

Pada tahun 2021, target pelaksanaan WTA adalah seluruh FKTP yang bekerja sama
di suatu wilayah dalam kurun waktu satu tahun (dikecualikan bagi FKTP di wilayah
DTPK dan tidak tersedia jaringan komunikasi data).

Terdapat tren peningkatan capaian WTA FKTP sejak tahun 2019. Pada tahun 2019
terdapat perubahan komponen dalam pertanyaan WTA, sehingga menjadi salah
satu penyebab penurunan capaian WTA FKTP di tahun 2019. Selanjutnya, pengaruh
pandemi Covid-19, juga mempengaruhi capaian WTA FKTP yang stagnan di tahun
2020, dan baru mulai terjadi peningkatan di tahun 2021.

Pada tahun 2021, dari total 20.724 FKTP yang memenuhi kriteria dan dilakukan
WTA, terdapat 20.382 (98,3%) FKTP yang mencapai target WTA ≥ 85, sedangkan 342
(1,7%) FKTP lainnya tidak mencapai target.
Adapun indikator yang tidak tercapai dari 342 FKTP tersebut yakni:
1. Apakah pelayanan yang anda terima di Fasilitas Kesehatan tanpa biaya
tambahan? (kecuali atas permintaan sendiri), dengan capaian 61%.
2. Apakah pemeriksaan dan konsultasi yang diberikan Dokter lebih dari 6 menit?,
dengan capaian 71%.
3. Apakah waktu tunggu antrian sejak anda mendaftar sampai dengan masuk ke
poli Dokter kurang dari 30 menit?, dengan capaian 74%.
4. Apakah anda merekomendasikan Fasilitas Kesehatan ini kepada Peserta lain?,
dengan capaian 74%.
5. Apakah anda mendapatkan informasi yang jelas terkait prosedur pelayanan
JKN-KIS?, dengan capaian 82%.

Capaian WTA pelayanan primer tahun 2018 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 43.

Grafik 43.
Capaian WTA Pelayanan Primer
Tahun 2018 - 2021

97,73

88,25
85,96 85,96

85,0

2018 2019 2020 2021

Capaian Target
Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

BPJS KESEHATAN | 67
F. Kepatuhan FKTP

Kepatuhan FKTP terhadap Perjanjian Kerja Sama (PKS) adalah ketaatan FKTP dalam
melaksanakan ketentuan yang tertuang dalam PKS yang diukur dalam indikator
Aspek Kendali Mutu dan Kendali Biaya. Sejak diterbitkan indikator Kepatuhan FKTP
terhadap PKS pada tahun 2018, terjadi peningkatan angka capaian yang cukup
baik.

Indikator kepatuhan FKTP terhadap perjanjian kerjasama sesuai Peraturan Direksi


BPJS Kesehatan Nomor 44 Tahun 2021 tentang Pedoman Pengukuran Kepatuhan
Fasilitas Kesehatan Terhadap Perjanjian Kerja Sama, sebagai berikut:
1. Aspek Kendali Mutu
a. Memastikan tidak ada iur biaya
b. Capaian nilai WTA (KESSAN) ≥ 85
c. Kepatuhan FKTP memanfaatkan Sistem Antrean Online yang dikembangkan
oleh BPJS Kesehatan ≥ 25% dari total kunjungan langsung di FKTP
d. Memberikan pelayanan kesehatan kontak tidak langsung kepada Peserta

2. Aspek Kendali Biaya


a. Mengajukan Pakta Integritas jumlah tenaga medis yang berpraktik di FKTP
melalui aplikasi HFIS paling lambat tanggal 4 (empat) setiap bulan
b. Kepatuhan terhadap ketentuan pengelolaan PRB sebesar 75% Peserta PRB
melakukan kontak
Pada tahun 2018 - 2021 terjadi peningkatan target capaian indikator kepatuhan
FKTP terhadap PKS. Selain itu, berdasarkan hasil review juga terdapat penyesuaian
beberapa indikator dalam penetapan kepatuhan FKTP terhadap PKS, serta sumber
data yang mempengaruhi capaian di tahun 2019. Namun pada tahun 2020 dan
2021 terjadi tren peningkatan capaian kembali didukung dengan upaya FKTP untuk
meningkatkan komitmen yang tercantum dalam Perjanjian kerja sama.

Sejak diterbitkan indikator Kepatuhan FKTP terhadap PKS pada tahun 2018, terjadi
peningkatan angka capaian yang cukup baik. Hasil capaian indikator kepatuhan
FKTP terhadap PKS tahun 2018 - 2021 sebagaimana terlihat pada Grafik 44.

68 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
Grafik 44.
Hasil Capaian Indikator Kepatuhan FKTP Terhadap PKS
Tahun 2018 - 2021

95,85
92,91
89,62
86,92

88
87

83 83
2018 2019 2020 2021
Capaian Target

Sumber data: business intelligence BPJS Kesehatan

Capaian indikator Kepatuhan FKTP terhadap PKS tahun 2021 sebanyak 16.121
FKTP mencapai nilai kepatuhan FKTP > 88 (69%) dan sebanyak 7.313 FKTP capaian
kepatuhan FKTP dibawah 88 (31%). Capaian kepatuhan FKTP per Indikator tahun
2021 sebagaimana terlihat pada Tabel 31.

Tabel 31.
Capaian Kepatuhan FKTP Per Indikator
Tahun 2021
TIDAK ADA PEMANFAATAN KONTAK TIDAK PAKTA INTEGRITAS
INDIKATOR WTA PRB TOTAL
IUR BIAYA ANTREAN ONLINE LANGSUNG DOKTER
Grand Total 22,5 21,89 10,86 14,18 14,96 8,52 92,91
Target Nilai 22,5 22,50 15,00 15,00 15,00 10,00 88,00
Selisih Nilai - (0,61) (4,14) (0,82) (0,04) (1,48) 4,91

Sumber data: Surat Deputi Direksi Bidang JPKP Nomor 813/III.1/0122

Dari tabel diatas dapat disampaikan bahwa gap nilai kepatuhan FKTP yang masih
rendah dari target capaian, yaitu pada indikator pemanfaatan antrean online,
Kepatuhan FKTP terhadap ketentuan pengelolaan PRB sebesar 75% Peserta PRB
melakukan kontak dan kepatuhan FKTP melakukan kontak tidak langsung.
Kedeputian Bidang Jaminan Pembiayaan Kesehatan Primer berupaya untuk
meningkatkan pemanfaatan Antrean Online diantaranya dengan menetapkan
Target FKTP memanfaatkan Antrean Online, dan melakukan program Konsuldok
untuk meningkatkan jumlah FKTP melakukan kontak tidak langsung.

VII. Penutup

Demikian buku “Gambaran Utilisasi Pelayanan Kesehatan Primer BPJS Kesehatan


Tahun 2014 - 2021” ini dibuat yang meliputi area pengelolaan Fasilitas Kesehatan
Tingkat Pertama, area pemanfaatan pelayanan kesehatan serta area luaran pada
tingkat pelayanan kesehatan primer. Data dan analisa disusun berdasarkan realisasi
anggaran, aktifitas program kegiatan yang dilaksanakan serta hasil kegiatan
sebagaimana pelaporan Kedeputian Bidang Jaminan Pembiayaan Kesehatan
Primer kepada Manajemen.

BPJS KESEHATAN | 69
70 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021
BPJS KESEHATAN | 71
72 | GAMBARAN UTILISASI PELAYANAN KESEHATAN PRIMER BPJS KESEHATAN TAHUN 2014 - 2021

Anda mungkin juga menyukai