Anda di halaman 1dari 1

KARNAVAL BUDAYA

MEMPERINGATI HARI ULANG TAHUN KABUPATEN SUMBAWA KE-65


TAHUN 2024

Dalam memperingati Hari Ulang Tahun Kabupaten Sumbawa yang ke – 65 tahun


2024 SD Negeri 2 Moyo mengusung tema Keberlanjutan Lingkungan Dan Inovasi.
Dalam karnaval ini SD Negeri 2 Moyo menampilkan konsep teknologi inovasi
robotik lingkungan yang bebas dari sampah.inovasi ini diharapkan akan mampu
mengubah wajah kota Sumbawa menjadi Kabupaten yang aman, bersih, indah,dan
sehat.

Di era digital, penggunaan teknologi sudah merambah dalam segala aspek


kehidupan. solusi sampah di lingkungan kota Sumbawa bisa diatasi dengan
menciptakan Robot E AI teknologi lingkungan masa depan yang dapat
meminimalisir jumlah sampah di jalan dan mengurangi tumpukan sampah di TPA.

Robot E AI adalah teknologi robot yang diciptakan menyerupai kecerdasan


manusia. Robot-robot tersebut adalah ROBOT SENSOR SAMPAH yang bisa
mendeteksi gerakan pejalan kaki yang membuang sampah dalam jarak 10 meter.
ROBOT PENGHANCUR SAMPAH organik yang bisa menghancurkan sampah
untuk dijadikant pupuk organik yang dapat dimanfaatkan petani. ROBOT
PEMILAH SAMPAH anorganik yang nantinya dapat didaur ulang untuk dijadikan
benda pakai dan hias atau gaun pesta seperti yang kami tampilkan dalam karnaval
ini.

Dengan adanya kerja sama antara Pemda dengan instansi terkait dan masyarakat
diharapkan dapat mengubah wajah kota Sumbawa kedepan. Ayo,,,wujudkan kota
Sumbawa yang aman bersih sehat gemilang dan berkeadaban.

Anda mungkin juga menyukai