Anda di halaman 1dari 3

DINAS KESEHATAN KOTA TANGERANG

UPT PUSKESMAS PORIS GAGA LAMA


Taman Poris Gaga Jl. Flamboyan II Blok F4 RT. 001 / 006 Kelurahan Poris Gaga
Kecamatan Batuceper – Kota Tangerang 15122 Tlp. 021 – 29860716
Email : pkmporisgagalama@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS PORIS GAGA LAMA


NOMOR : 440/055/SK-KAPUS/I/2023

TENTANG
JENIS-JENIS ANESTESI, PETUGAS PELAKU ANESTESI DAN
MONITORING STATUS FISIOLOGI PASIEN SELAMA PEMBERIAN
ANESTESI UPT PUSKESMAS PORIS GAGA LAMA

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA PUSKESMAS PORIS GAGA LAMA,

Menimbang : a. bahwa dalam upaya meningkatkan pelayanan puskesmas


terhadap tuntutan masyarakat akan pelayanan kesehatan yang
lebih bermutu, perlu disusun tentang jenis-jenis anestesi, petugas
pelaku anestesi dan monitoring status fisiologi pasien selama
pemberian anestesi;
b. bahwa dalam memberikan pelayanan di puskesmas kadang
memerlukan tindakan bedah minor yang membutuhkan anestesi
maka pelaksanaan anestesi di puskesmas harus sesuai dengan
standar puskesmas, nasional, undang-undang dan kebutuhan
pasien;
c. bahwa dalam memberikan pelayanan di puskesmas salah sisi,
salah prosedur dan salah pasien operasi adalah kejadian yang
mengkhawatirkan;
d. bahwa sehubungan dengan butir a, b, dan c tersebut diatas
ditetapkan Jenis-jenis Anestesi, Petugas Pelaku Anestesi Dan
Monitoring Status Fisiologi Pasien Selama Pemberian Anestesi
dengan keputusan Kepala Puskesmas;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktek


Kedokteran;
2. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah
Daerah;
3. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan
Publik;
4. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;
5. Permenkes Nomor 43 Tahun 2019 Tentang Puskesmas;
6. Keputusan Menteri Kesehatan republik Indonesia nomor
HK.01.07/MENKES/1186/2022 tentang panduan praktik klinis
bagi dokter di fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS PORIS GAGA LAMA


TENTANG JENIS-JENIS ANESTESI, PETUGAS PELAKU
ANESTESI DAN MONITORING STATUS FISIOLOGI PASIEN
SELAMA PEMBERIAN ANESTESI DI UPT PUSKESMAS PORIS
GAGA LAMA.
Kesatu : Menetapkan kebijakan tentang Jenis-jenis anestesi, petugas pelaku
anestesi dan monitoring status fisiologi pasien selama pemberian
anestesi di Puskesmas Poris Gaga Lama seperti lampiran dalam
Surat Keputusan ini.
Kedua : Menentukan Jenis-jenis obat anestesi yang digunakan di
puskesmas adalah Lidocain.
Ketiga : Mengidentifikasi Jenis-jenis Tindakan gawat darurat dan atau
Tindakan bedah minor yang perlu dilakukan anestesi lokal
sebagaimana terlampir dalam keputusan ini.
Keempat : Petugas menggunakan suatu tanda yang segera dikenali untuk
identifikasi lokasi pembedahan dengan tanda lingkaran (O), checklist
(√). Atau garis (-) dengan spidol hitam.
Kelima : Petugas menggunakan checklist time out untuk melakukan verifikasi
pra pembedahan, tepat sisi, tepat prosedur, tepat pasien, dan
semua dokumen serta peralatan yang diperlukan tersedia.
Keenam : Menentukan petugas pemberi anestesi lokal adalah petugas medis
atau paramedis atas perintah dan pengawasan dokter (medis).
Ketujuh : Petugas medis wajib melakukan monitoring status fisiologis pasien
selama pemberian anestesi lokal.
Kedelapan : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan apabila
dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan
perbaikan/perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Tangerang
Kepala UPT Puskesmas Poris Gaga Lama

APRILIANA MARDIYANTI

Anda mungkin juga menyukai