Anda di halaman 1dari 3

DEMOKRASI

Pengertian demokarsi
Berdasarkan KBBI, demokrasi adalah bentuk atau sistem pemerintahan yang
seluruh rakyatnya turut serta memerintah dengan perantaraan wakilnya;
pemerintahan rakyat. Kemudian, demokrasi juga diartikan KBBI sebagai
gagasan atau pandangan hidup yang mengutamakan persamaan hak dan
kewajiban serta perlakuan yang sama bagi semua warga negara.

Pengertian demokrasi menurut para ahli pun sangat beragam. Abraham


Lincoln mendefinisikan demokrasi sebagai pemerintahan dari rakyat, oleh
rakyat, dan untuk rakyat.

Lalu, Sidney Hook mendefinisikan demokrasi sebagai bentuk pemerintahan di


mana keputusan-keputusan pemerintahan yang penting, baik secara
langsung atau tidak langsung, didasarkan pada kesepakatan mayoritas yang
diberikan secara bebas dari rakyat dewasa.

Joseph Schumpeter kemudian mengartikannya sebagai prosedur


kelembagaan untuk mencapai keputusan politik yang di dalamnya para
individu-individu memperoleh kekuasaan untuk membuat keputusan melalui
perjuangan kompetitif dalam rangka memperoleh suara rakyat.

Pengertian demokrasi menurut C. F. Strong adalah suatu sistem


pemerintahan di mana mayoritas anggota dewasa dari masyarakat politik ikut
serta atas dasar sistem perwakilan yang menjamin bahwa pemerintah
akhirnya mempertanggungjawabkan tindakan-tindakan kepada mayoritas itu.

Jenis Jenis Demokrasi


 Demokrasi Konstitusional. Demokrasi konstitusional adalah demokrasi yang
berlandaskan pada kebebasan atau individualisme. ...
 Demokrasi Rakyat. Demokrasi rakyat atau demokrasi proletar merupakan salah satu
jenis demokrasi yang berhaluan Marxisme-Komunisme. ...
 Demokrasi Pancasila.
Contoh Demokrasi
1. Demokrasi Langsung
Demokrasi langsung atau yang juga disebut dengan demokrasi murni adalah jenis
demokrasi dimana rakyatlah yang mempunyai kekuasaan secara langsung tanpa
adanya perwakilan, perantara, atau majelis parlemen. Demokrasi yang satu ini
memerlukan partisipasi luas dalam politik.

Apabila pemerintah harus mengesahkan undang-undang ataupun kebijakan


tertentu, maka peraturan tersebut akan ditentukan oleh rakyat. Mereka akan
memberikan suara pada suatu masalah dan berperan untuk menentukan nasib
negaranya sendiri.

2. Demokrasi Perwakilan
Demokrasi perwakilan ini adalah hal yang akan dilakukan saat rakyat bisa memilih
siapa yang akan mewakili suara mereka di parlemen. Dimana demokrasi ini adalah
bentuk demokrasi yang paling umum di seluruh dunia. Penekanannya sendiri ada
pada perlindungan hak-hak yang tidak hanya pada mayoritas rakyat di negara
bagian saja, tapi juga minoritas. Dengan memilih perwakilan yang lebih
berkualitas, minoritas kemudian akan bisa menyuarakan dengan cara yang lebih
efisien.

3. Demokrasi Perwakilan Sistem Referendum


Demokrasi yang satu ini adalah gabungan antara demokrasi langsung dan
demokrasi perwakilan. Rakyat akan memilih wakilnya untuk duduk di dalam
lembaga perwakilan yang kemudian dikontrol oleh rakyat itu sendiri.

Ciri-ciri Demokrasi
1. Mempunyai Perwakilan Rakyat
Indonesia mempunyai lembaga legislatif yang bernama Dewan Perwakilan Rakyat atau DPR
yang sudah dipilih melalui pemilihan umum. Oleh karena itu, urusan negara, kedaulatan rakyat,
dan juga kekuasaan akan diwakilkan oleh anggota DPR ini.

2. Keputusan Berlandaskan Aspirasi dan Kepentingan Warga Negara


Semua keputusan yang ditetapkan oleh Pemerintah akan berdasar pada aspirasi dan juga
kepentingan rakyat dan bukan semata hanya kepentingan pribadi atau kelompok belaka. Hal
tersebut sekaligus mencegah adanya praktik korupsi yang merajalela.
3. Menerapkan Ciri Konstitusional
Hal tersebut berhubungan dengan kehendak, kepentingan, ataupun kekuasaan rakyat. Dimana hal
ini juga tercantum di dalam penetapan hukum atau undang-undang. Hukum yang tercipta juga
harus diterapkan dengan seadil-adilnya.

4. Adanya Sistem Kepartaian


Partai merupakan sarana atau media untuk melaksanakan sistem demokrasi. Dengan adanya
partai, maka rakyat juga bisa dipilih sebagai wakil rakyat yang berperan menjadi penerus
aspirasi. Tujuannya sendiri tentu agar pemerintah bisa mewujudkan keinginan rakyat, sekaligus
menjadi wakil rakyat yang bisa mengontrol kerja pemerintahan. Apabila terjadi penyimpangan,
maka wakil rakyat bisa mengambil tindakan hukum.

Tujuan Demokrasi
1. Kebebasan Berpendapat,Tujuan dari demokrasi yaitu memberikan kebebasan dalam
berpendapat dan juga berekspresi. Negara yang menganut sistem pemerintahan demokrasi,
dimana masyarakatnya mempunyai kebebasan untuk mengutarakan pendapat dan memberikan
aspirasi serta ekspresi mereka.
2. Menciptakan Keamanan dan Ketertiban,Secara umum, demokrasi memiliki tujuan untuk
menciptakan keamanan, ketertiban, dan juga ketentraman di lingkungan masyarakat. Demokrasi
akan menjamin hak-hak setiap warga negara dan juga mengedepankan musyawarah untuk
memecahkan masalah bersama supaya terjalin keamanan bersama di lingkungan masyarakat.

3. Mendorong Masyarakat Aktif dalam Pemerintahan,Demokrasi lebih mengedepankan


kedaulatan rakyat, sehingga mereka akan dilibatkan dalam setiap proses pemerintahan, mulai
dari pemilihan umum secara langsung sampai memberi aspirasi terkait dengan kebijakan publik.
Rakyat yang didorong aktif terlibat di dalam bidang politik untuk memajukan kinerja
pemerintahan negara itu sendiri.
Dengan adanya peran rakyat di dalam pemerintahan, maka hal itu juga akan membuat setiap
warga negara lebih bertanggung jawab kepada peran yang mereka miliki sebagai seorang warga
negara yang wajib menjaga keutuhan negara.

4. Membatasi Kekuasaan Pemerintahan,Kekuasaan tertinggi di dalam negara yang


menerapkan sistem demokrasi ada di tangan rakyat. Itu artinya, rakyat memiliki hak untuk
memberikan aspirasi dan juga kritik kepada pemerintah. Sistem pemerintah demokrasi juga
memiliki tujuan untuk membatasi kekuasaan pemerintahan supaya tidak menimbulkan
kekuasaan absolut atau diktator.
Dengan demokrasi diharapkan akan menciptakan pemerintah yang bertanggung jawab, dimana
pemerintahan hanya berfungsi sebagai wakil rakyat yang diberi tugas untuk merangkum semua
kebutuhan rakyat.

Anda mungkin juga menyukai