Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KOTA TASIKMALAYA

DINAS PENDIDIKAN
SMP NEGERI 7 TASIKMALAYA
SEKOLAH STANDAR NASIONAL (SSN)
"TERAKREDITASI A"
Jl. Letnan Dadi Suryatman No. 76 ( (0265) 335271 Tasikmalaya 46131
Web Site : http://smpn7tasikmalaya.sch.id Email : smp7_tasik@yahoo.co.id

RENCANA PELAKSANAAN LAYANAN (RPL)


BIMBINGAN KELOMPOK
SEMESTER GANJIL TAHUN PELAJARAN 2019/2020
Pertemuan 1
Tema Kemampuan pengambilan keputusan
Bidang Layanan Layanan Responsif
Jenis Bimbingan Akademik
Strategi Bimbingan Kelompok
Standar Kompetensi Kematangan Intelektual
Kompetensi Dasar Peserta didik menyadari adanya resiko dari setiap
pengambilan keputusan
Indikator 1. Peserta didik memahami bahwa setiap pilihan
memiliki resikonya masing-masing
2. Peserta didik mampu mempertimbangkan resiko dari
setiap pilihan keputusan yang akan dipilihnya
3. Peserta didik mampu untuk percaya diri dalam
mengambil keputusan berdasarkan pertimbangan
resikonya
Tujuan Peserta didik mampu mengambil keputusan berdasarkan
pertimbangan resiko yang mungkin terjadi
Materi Percaya diri mengambil keputusan (Terlampir)
Waktu 1 X 40 menit
Metode dan Teknik Dilema moral
Alat/Bahan Alat:
Bahan cerita
Alat tulis
Kelas IX SMP Negeri 7 Tasikmalaya
Semester Ganjil
Langkah-langkah 1. Tahap awal (Beginning)
a. Pembukaan: Pembimbing menciptakan kondisi yang
kondusif sebelum memulai melaksanakan kegiatan
bimbingan. Pembimbing mengucapkan salam,
memimpin doa, dan mengecek kehadiran
b. Pernyataan Tujuan: Pembimbing menjelaskan secara
singkat maksud dan tujuan pertemuan dalam bentuk
kegiatan serta peran siswa dan pembimbing
c. Penjelasan Langkah: Pembimbing menjelaskan
langkah-langkah kegiatan yang akan dilaksanakan
selanjutnya, yaitu bimbingan kelompok dengan
metode dilema moral
d. Pengkondisian Kelompok: Pembimbing meminta
anggota kelompok agar saling bekerja sama untuk
berpartisipasi aktif dalam kegiatan bimbingan
kelompok demi kelancaran kegiatan selanjutnya
e. Konsolidasi: Pembimbing membagikan lembaran
bahan cerita dilema moral kepada seluruh anggota
kelompok
2. Tahap Transisi
a. Storming: Pembimbing memberikan kesempatan
kepada peserta didik untuk bertanya jika ada hal
yang kurang dipahami terkait kegiatan yang akan
dilakukan selanjutnya
b. Norming: Peserta didik siap mengikuti dan
melaksanakan kegiatan sesuai dengan arahan dan
petunjuk yang diberikan pembimbing
3. Tahap Kerja (Working)
a. Eksperientasi
1. Pembimbing meminta peserta didik untuk mengisi
pilihan mereka pada lembar cerita yang
mengandung dilema
2. Pembimbing memfasilitasi peserta didik untuk
mengeksplorasi pengetahuan awalnya tekait
kemampuan pengambilan keputusan dengan
mengajukan beberapa pertanyaan terbuka
3. Pembimbing memfasilitasi peserta didik untuk
mengungkapkan hal-hal yang belum diketahuinya
terkait kemampuan pengambilan keputusan
4. Pembimbing memberikan penekanan secara
singkat terkait urgensi mempertimbangkan resiko
dalam setiap pengambilan keputusan
b. Identifikasi
Pembimbing mengajak peserta didik untuk
mengidentifikasi pengalaman yang telah didapat.
Peserta didik diminta untuk mengungkapkan
bagaimana tanggapan mereka selama tahap
eksperientasi yang telah dilaksanakan, serta apa yang
mereka rasakan sebelum proses kegiatan dilakukan
dan setelah melakukan kegiatan.
c. Analisis
Pembimbing mengajak peserta didik untuk
menganalisis pengalaman kegiatan dengan keadaan
kemampuan pengambilan keputusan dalam
kehidupan sehari-hari. Peserta didik diminta untuk
menanggapi apakah mereka dapat mengetahui
pentingnya memahami adanya resiko dari setiap
pilihan keputusan yang akan diambil, serta apakah
mereka mampu mempertimbangkan resiko dari
setiap pilihan keputusan yang akan diambilnya.
d. Generalisasi
Pembimbing merefleksi kembali pengalaman dan
perasaan yang dialami peserta didik ketika
melakukan kegiatan, lalu pembimbing memberikan
motivasi pada peserta didik agar mempertimbangkan
terlebih dahulu resiko dari setiap pilihan keputusan
yang akan diambilnya
4. Tahap akhir (Termination)
a. Refleksi Umum: Peserta didik diminta untuk
mengungkapkan bagaimana tanggapan mereka
terhadap keseluruhan kegiatan yang telah
dilaksanakan, serta apa yang mereka rasakan
sebelum proses kegiatan dilakukan dan setelah
melakukan kegiatan.
b. Tindak Lanjut: Peserta didik diharapkan memiliki
pengetahuan baru terkait pentingnya memahami
adanya resiko dari setiap pilihan keputusan yang
akan diambil serta peserta didik diharapkan mampu
mempertimbangkan resiko dari setiap pilihan
keputusan yang akan diambilnya
c. Penutup: Pembimbing menutup sesi bimbingan
dengan ucapan terimakasih, bacaan Hamdallah dan
salam.
Referensi Hambali. (2012). Konsep Resiko [Online]. Diakses dari:
https://hambalivespa.wordpress.com/2012/10/04/k
onsep-resiko-wirausaha/.
PKBI. Meningkatkan Kemampuan Pengambilan
Keputusan [Online]. Diakses dari: http://pkbi-
diy.info/?page_id=3588.
Sari, Retno. (2012). Dilema Moral [Online]. Diakses
dari: http://informid.com/dilema-moral/.

LAMPIRAN-LAMPIRAN
1. Uraian materi
2. Lembar kerja siswa
3. Instrumen penilaian

Tasikmalaya, November 2019


Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru BK

Dr. AA SURYANA, S.Pd., M.M. RINDA HIDAYANTI, S.Pd.

NIP. 19710531 199403 1 002 NIP. 19940307 201903 2 009

Anda mungkin juga menyukai