Anda di halaman 1dari 4

LK-1.

Format Laporan Hasil Analisis Penilaian Pembelajaran

Pada tugas ini Anda diminta untuk menuliskan Laporan Hasil Analisis Penilaian
Pembelajaran pada salah satu kegiatan inovasi pembelajaran yang dilakukan. Silakan ikuti
langkah berikut ini untuk membantu Anda dalam menuliskan Laporan Hasil Analisis
Penilaian Pembelajaran (LK-2).
1. Pilihlah salah satu pembelajaran yang merupakan rencana aksi yang telah dirancang
pada langkah 7 MK Pengembangan Perangkat Pembelajaran. Diharapkan pembelajaran
yang dipilih adalah pembelajaran yang direkam.
2. Bandingkan hasil penilaian pembelajaran (proses dan/atau hasil) siswa/i dengan
capaian pembelajaran yang Anda pilih.
3. Lakukan analisis terhadap penilaian yang telah dilaksanakan. Untuk analisis penilaian,
kaitkan hal-hal yang berjalan dengan baik dan hal-hal yang masih menjadi hambatan
saat kegiatan penilaian berlangsung dengan teori yang dipelajari saat MK
Pengembangan Perangkat Pembelajaran.
4. Laporan Hasil Analisis Penilaian Pembelajaran pada PPL PPG Daljab diserahkan
sebanyak 1x untuk siklus 1 dan 1x untuk siklus 2.

Nama Mapel Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial

Tempat Pelaksanaan SD Inpres Abeale 2 Sentani

Waktu Pelaksanaan Kamis, 25 Januari 2024

Nama Mahasiswa Melkior Ser, S.Pd

Nama Guru Pamong Leny Mulyani, S.Pd

Nama Dosen Dra. Effy Mulyasari, M.Pd

I. Deskripsi Kegiatan Penilaian


(Kegiatan apakah yang Anda lakukan untuk menilai proses dan/atau hasil pembelajaran
siswa/i Anda saat inovasi pembelajaran berlangsung? Penilaian dapat berupa assessment for
learning, assessment as learning, atau assessment of learning)
Pada kegiatan penilaian pembelajaran menggunakan assessment of learning
(penilaian hasil belajar). Penilaian dilakukan yaitu dengan melakukan tes tertulis
pada saat pembelajaran dan setelah proses pembelajaran selesai.

II. Hasil dan Manfaat Penilaian


(Bagaimana hasil yang diperoleh dari kegiatan penilaian yang Anda lakukan? Apakah ada
manfaat yang dirasakan siswa/i untuk meningkatkan kemampuan sikap, pengetahuan
dan/atau keterampilan terhadap topik yang diajarkan? Apakah hasil penilaian menggambarkan
pencapaian tujuan pembelajaran yang Anda tetapkan? Kaitkan penjelasan Anda dengan materi
yang dipelajari pada MK Pengembangan Perangkat Pembelajaran)
Berdasarkan hasil analisis belajar dapat diketahui nilai rata-rata peserta didik yaitu
82. Peserta didik yang mendapatkan nilai di atas KKM sebanyak 21 orang dan yang
mendapatkan nilai di bawah KKM yaitu 3 orang. Nilai tertinggi yaitu 100 dan nilai
terendah yaitu 58
Hasil tersebut menunjukan pembelajaran menggunakan model Problem Based
Learning (PBL) metode Demonstrasi, pengamatan, kerja kelompok dan tanya jawab
menggunakan media audio visual dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada
mata pelajaran IPAS materi sistem pernapasan pada manusia.
Dari hasil analisis dapat disimpulkan sudah menggambarkan tujuan pembelajaran
yaitu mengenai sistem pernafasan pada manusia. Dengan pelaksanaan
pembelajaran menggunakan model PBL, metode Demonstrasi,
pengamatan, kerja kelompok dan tanya jawab telah membantu peserta
didik untuk mengembangkan kemampuan berpikir mengenai bagaimana
menyelesaikan soal tentang nama-nama organ pernafasan pada manusia. Pada
siklus 2 pertemuan ke 2 pada mata pelajaran IPAS nilai rata-rata 82, peserta
didik yang mendapatkan nilai diatas KKM sebanyak 21 orang dan yang mendapat
nilai di bawah KKM sebanyak 3 orang. Nilai tertinggi yaitu 100 dan nilai terendah
yaitu 58, 62 dan 64. Hasil tersebut menunjukan pembelajaran menggunakan
model Problem Based Learning (PBL) dengan bantuan media audio visual dapat
meningkatkan kemampuan IPAS pada topik sistem pernafasan pada manusia.
(Data terlampir)

III. Tantangan Kegiatan Penilaian


(Apakah yang menjadi tantangan Anda saat kegiatan penilaian berlangsung? Apakah hasil
penilaian menggambarkan penilaian yang komprehensif? Mengapa dan kaitkan alasan Anda
dengan materi dipelajari pada MK Pengembangan Perangkat Pembelajaran.)
Tantangan yang terjadi yaitu menilai kemajuan peserta didik secara komprehensif
Dan akurat. Guru perlu memastikan bahwa standar penilaian diterapkan dengan
konsisten penilaian formatif dalam pembelajaran memerlukan waktu dan tindak
lanjut yang segera. Selain itu seorang guru harus pandai memilih dan
menyiapkan media yang sesuai . Tantangan itu yang menyebapkan seorang guru
harus memikirkan berbagai cara untuk meningkatkan pemahaman tentang
berbagai metode penilaian yang memungkinkan pengukuran komprehensif.

IV. Solusi Pemecahan Masalah


(Adakah solusi yang Anda lakukan untuk memecahkan masalah yang dihadapi pada kegiatan
penilaian? Mengapa dan kaitkan alasannya dengan materi yang dipelajari pada MK
Pengembangan Perangkat Pembelajaran.)
Untuk dapat mengatasi masalah itu guru dapat berkolaborasi dengan rekan guru
untuk berbagi ide dan pengalaman mengenai pemilihan media pendukung
pembelajaran yang tepat serta penilaian yang efektif, menerapkan penilaian secara
rutin dalam proses pembelajaran untuk memberikan umpan balik berkelanjutan
kepada peserta didik.

V. Rencana Tindak Lanjut


(Apakah rencana tindak lanjut (RTL) Anda untuk menjadikan kegiatan dan hasil penilaian
sesuai dengan tujuan pembelajaran dan pendekatan/metode/strategi pembelajaran
berikutnya?)
Rencana tindak lanjut dari kegiatan ini yaitu melaksanakan proses
pembelajaran, membuat soal berdasarkan tujuan yang telah dirancang sesuai
model, metode dan strategi yang telah disusun serta berkolaborasi dengan
rekan guru untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman serta ide tentang
penilaian yang efektif dan berkelanjutan dan mengembangkan proses
pembelajaran berdiferensiasi untuk memberikan/mendapatkan umpan balik
dari peserta didik.
Daftar Pustaka
1. Buku IPAS Kurikullum Fase C Merdeka
2. Modul Ajar

Sentani, 28 Januari 2024


Dibuat oleh Disetujui oleh

MELKIOR SER, S.Pd LENY MULYANI, S.Pd


HASIL PENILAIAN IPAS
Nilai KKM : 65

NO NAMA SISWA NILAI KETERANGAN

1. Abigail Chauvah Ridlin 98 Tuntas


2. Aisyah Almira 88 Tuntas
3. Alvaro Tahir 86 Tuntas
4. Aurel Putri Kasih Sinaga 78 Tuntas
5. BHANGKIT SUGIHARTO 100 Tuntas
6. Cateleya Olivia Payung Sanadi 86 Tuntas
7. Chevin Agusto Bou Hale 84 Tuntas
8. Dirga Saputra 62 Belum Tuntas
9. Grace Hulda Rumbiak 100 Tuntas
10. HAIDAR ALHILAL RAMADHAN 76 Tuntas
11. Iqsal Adytia 78 Tuntas
12. Januar Aydin Khalfani Reagen 80 Tuntas
13. Jhosua Rumbewas 82 Tuntas
14. Jihan Juniarti Khirani Aronggear 84 Tuntas
15. Josua Robert Pangaribuan 86 Tuntas
16. MICHELLE NATASHA RUMBRUREN 76 Tuntas
17. Muhammad Ravly Miguel Syafril 70 Tuntas
18. Paramitha Alya Kusuma Ningrum 84 Tuntas
19. PUTRI AYU CINTA AYLA 64 Belum Tuntas
20. Rachel Meilani Harlinauli Hutabarat 78 Tuntas
21. Raissa Qonita Sadina 78 Tuntas
22. Salsa Bila Amba Akta Muaya 58 Belum Tuntas
23. Sania Aprilia Vhiyanka Hakim 100 Tuntas
24. Sun Beauty Angelic Sitanggang 88 Tuntas

Anda mungkin juga menyukai