Anda di halaman 1dari 59

1

2
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI................................................................................................................................. 3
PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL .......................................................................................... 5
A.Petunjuk Bagi Peserta ................................................................................................. 5
B.Petunjuk Bagi Widyaiswara/Fasilitator ...................................................................... 5
BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................................... 5
A. Latar Belakang ............................................................................................................ 5
B. Deskripsi Singkat ........................................................................................................ 6
C. Tujuan Pembelajaran ................................................................................................. 6
BAB II KEWENANGAN KEPALA UKPBJ DALAM PENETAPAN PENELAAHAN PRODUK, SERTA
PENYUSUNAN DAN PENETAPAN DOKUMEN PENGUMUMAN PENDAFTARAN UNTUK PROSES
PENCANTUMAN BARANG/JASA ............................................................................................... 8
A. Uraian Materi ............................................................................................................. 8
B. Latihan ...................................................................................................................... 12
C. Rangkuman ............................................................................................................... 12
D. Evaluasi Materi Pokok ............................................................................................. 13
E. Umpan Balik dan Tindak Lanjut ............................................................................... 14
BAB III TATA CARA PENGELOLAAN KATALOG ELEKTRONIK PASCA PENCANTUMAN
BARANG/JASA PADA KATALOG ELEKTRONIK ........................................................................ 15
A. Uraian Materi ........................................................................................................... 15
1. Pemberian Label Katalog Elektronik ................................................................... 17
2. Monitoring Dan Evaluasi Katalog Elektronik ...................................................... 22
3. Penanganan Pengaduan ...................................................................................... 28
B. Latihan ...................................................................................................................... 32
C. Rangkuman ............................................................................................................... 33
D. Evaluasi Materi Pokok.............................................................................................. 33
E. Umpan Balik dan Tindak Lanjut ............................................................................... 35
BAB IV PENONAKTIFAN DAN PENGAKTIFAN KEMBALI PRODUK DALAM SISTEM TRANSAKSI E-
PURCHASING KATALOG SERTA PENURUNAN PENCANTUMAN DAN PENCANTUMAN KEMBALI
PRODUK PADA KATALOG ELEKTONIK .................................................................................... 36
A. Uraian Materi ........................................................................................................... 36
1. Penonaktifan dan Pengaktifan Kembali Produk Dalam Sistem Transaksi E-Purchasing
Katalog ..................................................................................................................... 36

3
2 Penurunan Pencantuman dan Pencantuman Kembali Produk pada Katalog
Elektronik ................................................................................................................. 45
B. Latihan ...................................................................................................................... 51
C. Rangkuman ............................................................................................................... 51
D. Evaluasi Materi Pokok ............................................................................................. 52
E. Umpan Balik dan Tindak Lanjut ............................................................................... 53
BAB V PENUTUP ...................................................................................................................... 54
A. Simpulan ................................................................................................................... 54
B. Implikasi .................................................................................................................... 54
C. Tindak Lanjut ............................................................................................................ 55
KUNCI JAWABAN .......................................................................................................... 56
DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................................... 57
GLOSARIUM .................................................................................................................. 58

4
PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL

A. Petunjuk Bagi Peserta


Untuk memperoleh hasil belajar secara maksimal bagi peserta, maka modul
ini digunakan dengan langkah- langkah sebagai berikut:
1. Peserta membaca dan memahami dengan seksama uraian-uraian materi
dalam modul ini. Bila ada materi yang kurang jelas, peserta dapat bertanya
pada Widyaiswara/Fasilitator yang mengampu kegiatan belajar.
2. Kerjakan setiap tugas formatif (soal latihan) yang ada dalam modul ini,
untuk mengetahui seberapa besar pemahaman yang telah dimiliki
terhadap materi yang akan dibahas dalam kegiatan belajar.

B. Petunjuk Bagi Widyaiswara/Fasilitator


Dalam setiap kegiatan belajar Widyaiswara/Fasilitator harus:
1. Membaca dan memahami isi modul ini.
2. Menyusun bahan ajar dan skenario pembelajaran untuk mata pelatihan
dalam modul ini.
3. Membantu peserta dalam merencanakan proses belajar.
4. Membimbing peserta melalui tugas-tugas pelatihan yang dijelaskan dalam
tahap materi dalam modul.
5. Membantu peserta dalam memahami konsep, praktik dan menjawab
pertanyaan peserta mengenai proses belajar.
6. Membantu peserta untuk menentukan dan mengakses sumber tambahan
lain yang diperlukan untuk belajar.
7. Mengorganisasikan kegiatan belajar kelompok jika diperlukan.

5
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Katalog Elektronik memuat informasi memuat informasi berupa
daftar, jenis, spesifikasi teknis, TKDN, produk dalam negeri, produk SNI,
produk ramah lingkungan hidup, negara asal, harga, Penyedia, dan
informasi lainnya terkait barang/jasa. Pada perkembangannya
pemanfaatan Katalog Elektronik dalam metode pengadaan secara E-
Purchasing mampu meningkatkan jumlah produk, penyedia, pengguna
dan nilai transaksi yang menunjukkan peran strategisnya sehingga
untuk mengembangkan Katalog Elektronik perlu di perluas dan diatur
lebih detail lagi.
Keberadaan Katalog Elektronik terbagi menjadi tiga yaitu Katalog
Elektronik Nasional, Katalog Elektronik Sektoral, dan Katalog Elektronik
Lokal. Perbedaan dari ketiga hal tersebut terletak pada pengelola tiap
Katalog Elektronik. Katalog Elektronik Nasional dikelola oleh LKPP.
Katalog Elektronik Sektoral dikelola oleh Kementerian. Sedangkan,
Katalog Elektronik Lokal dikelola oleh Pemerintah Daerah. Sesuai
dengan Peraturan LKPP Nomor 9 Tahun 2021 tentang Toko Daring dan
Katalog Elektronik dalam Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah bahwa
tugas dan kewenangan LKPP melakukan pengembangan, pembinaan,
dan pengawasan dalam pengelolaan Katalog Elektronik Sektoral dan
Katalog Elektronik Lokal. Sehingga diperlukan suatu instrumen yang
dapat menjadi tolak ukur dalam penyelenggaraan Katalog Elektronik
Sektoral dan Katalog Elektronik Lokal.

Merujuk pada Keputusan Kepala LKPP Nomor 43 Tahun 2022


tentang Penetapan Persetujuan Katalog Elektronik Lokal dan Keputusan
Kepala LKPP Nomor 44 Tahun 2022 tentang Penetapan Persetujuan
Pengelolaan Katalog Elektronik Sektoral bahwa LKPP memberikan
persetujuan kepada seluruh Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah
yang belum mendapatkan penetapan persetujuan pengelolaan Katalog
Elektronik Sektoral/Lokal.

Pengelolaan Katalog Elektronik Nasional/Sektoral/Lokal menjadi


kewenangan kepada Kepala LKPP/Menteri/Pimpinan Lembaga dan
Kepala Daerah yang dilaksanakan oleh Kepala UKPBJ juga untuk
melakukan administrasi ataupun dokumentasi dalam pengelolaan
Katalog Elektronik. Kepala UKPBJ dalam yang mengelola Barang/Jasa
Pemerintah wajib perlu menigkatkan kompetensi pengadaan
barang/jasa.

B. Deskripsi Singkat
Materi tugas dan kewenangan Kepala UKBPJ merupakan salah
satu materi pada Pelatihan Katalog Elektronik yang dilakukan dengan
model pembelajaran blended learning. Model pembelajaran blended
learning ialah model pembelajaran untuk pelatihan yang menggunakan
penggabungan model pembelajaran berbasis online (e-learning) dan
tatap muka (classroom). Model pembelajaran ini mengharuskan peserta
belajar mandiri secara online dan juga peserta harus hadir di kelas tatap
muka (tatap muka klasikal atau tatap muka online untuk pendalaman
dan mengkonfirmasi materi dengan durasi pembelajaran E-learning 2
Jam Pembelajaran (JP) dan untuk tatap muka 2 JP.

C. Tujuan Pembelajaran
1. Kompetensi Dasar
Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta diharapkan dapat
menjelaskan tentang tugas dan kewenangan kepala UKPBJ dan
pengelola katalog elektronik.
2. Indikator Keberhasilan

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta pelatihan diharapkan


dapat mampu menjelaskan
a. kewenangan Kepala UKPBJ dan pengelola Katalog elektronik
dalam penetapan penelaahan produk.
b. kewenangan Kepala UKPBJ dan pengelola Katalog elektronik
dalam penyusunan dan penetapan dokumen pengumuman
pendaftaran untuk proses pencantuman barang/jasa.
c. Monitoring dan Evaluasi dalam pengelolaan Katalog Elektronik.
BAB II
KEWENANGAN KEPALA UKPBJ DALAM PENETAPAN
PENELAAHAN PRODUK, SERTA PENYUSUNAN DAN
PENETAPAN DOKUMEN PENGUMUMAN PENDAFTARAN
UNTUK PROSES PENCANTUMAN BARANG/JASA

Indikator Keberhasilan:

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta pembelajaran


diharapkan dapat menjelaskan tentang Kewenangan Kepala
UKPBJ dalam penetapan penelaahan produk.
Peserta pembelajaran diharapkan dapat menjelaskan
tentang Kewenangan Kepala UKPBJ dalam penyusunan dan
penetapan dokumen pengumuman pendaftaran untuk proses
pencantuman barang/jasa.

A. Uraian Materi
UKPBJ memiliki tugas menyelenggarakan dukungan Pengadaan
Barang/Jasa pada Kementerian/Lembaga/ Pemerintah Daerah yang
mempunyai fungsi salah satunya sebagai pengelolaan layanan
pengadaan secara elektronik. Pelaksanaan fungsi Layanan Pengadaan
secara elektronik diantaranya adalah Pengelolaan Katalog Elektronik.
Tahapan awal dalam pengelolaan katalog elektronik adalah penyusunan
dan penetapan dokumen penelaahan produk. Dalam melakukan
penetapan penelaahan produk pada Katalog Elektronik Lokal/Sektoral
merupakan salah satu tugas pokok dan fungsi Kepala UKPBJ.
Sedangkan pada Katalog Nasional merupakan tupakan tugas pokok dan
fungsi dari Pejabat Pimpinan Tinggi yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog.
1. Penetapan Penelaahan Produk

Penelaahan Produk merupakan dokumen yang


menginformasikan latar belakang Pencantuman Barang/Jasa pada
Katalog Elektronik, persyaratan pencantuman barang/jasa, dan Profil
Etalase Produk yang akan dicantumkan pada Katalog Elektronik.
Penelaahan Produk dilaksanakan dalam rangka memperoleh atau
menggali informasi dan menetapkan hal-hal sebagai berikut:
a. Latar Belakang Pencantuman Barang/Jasa Pada Katalog Elektronik:
1) amanat peraturan perundang-undangan;
2) adanya inisiatif dari Pengelola Katalog Elektronik;
3) adanya usulan dari Pelaku Usaha;
4) adanya kebutuhan dari Kementerian/Lembaga/ Pemerintah
Daerah terhadap Barang/Jasa tertentu, kebutuhan tersebut
dapat didasarkan pada informasi yang diperoleh dari fitur iklan
katalog; dan/atau
5) hasil laporan monitoring dan evaluasi dan memuat rekomendasi
yang menyatakan Barang/Jasa perlu tayang dalam Katalog
Elektronik.
b. Persyaratan Pencantuman Barang/Jasa terdiri dari : Syarat dan
Ketentuan Penyedia Katalog Elektronik, Izin Usaha, Pajak, Akta
Pendirian beserta perubahannya, Status Daftar Hitam, Struktur
Pembentukan Harga (apabila diperlukan).
c. Profil Etalase produk : Kategori Produk, Atribut Produk, kelas harga,
tampilan stok produk.
Etalase Produk : Pengelompokan terbesar dalam sistem katalog
elektronik
Kategori : untuk menentukan Kategori dari Etalase Produk
Atribut produk : detail informasi pada produk yang salah satunya
berisi tentang spesifikasi teknis produk tersebut
Kelas Harga terdiri dari : Nasional (1 harga), Provinsi (34 harga),
Kabupaten/Kota (sesuai jumlah Kabupaten/Kota di Indonesia).
Terkait detail ketentuan penelaahan produk akan dibahas pada modul
Proses Pencantuman barang/jasa Dalam Katalog Elektronik.
Penelaahan Produk ditetapkan dengan ketentuan sebagai berikut:
1) Ditetapkan oleh Pejabat Pimpinan Tinggi yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog untuk proses pencantuman
barang/jasa yang diselenggarakan oleh Pengelola Katalog
Elektronik Nasional, Pengelola Katalog Elektronik Sektoral, dan/atau
Pengelola Katalog Elektronik Lokal; atau
2) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang memimpin atau membawahi
Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) untuk proses
pencantuman barang/jasa yang diselenggarakan oleh Pengelola
Katalog Elektronik Sektoral, atau Pengelola Katalog Elektronik lokal.
Setelah ditetapkan Keputusan Kepala LKPP Nomor 43 Tahun
2022 tentang Penetapan Persetujuan Katalog Elektronik Lokal dan
Keputusan Kepala LKPP Nomor 44 Tahun 2022 tentang Penetapan
Persetujuan Pengelolaan Katalog Elektronik Sektoral bahwa LKPP
memberikan persetujuan kepada seluruh
Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah yang belum mendapatkan
penetapan persetujuan pengelolaan Katalog Elektronik Sektoral/Lokal.
Untuk mendukung pengelola Katalog Lokal pada Pemerintah
Daerah dalam penyusunan penelaahan, saat ini LKPP membantu para
pengelola katalog lokal untuk menyusun dokumen penelaahan untuk
sepuluh etalase yaitu : Alat Tulis Kantor, Bahan Pokok, Jasa Keamanan,
Service Kendaraan, Aspal, Beton Ready Mix, Makanan dan Minuman,
Bahan Material, Jasa Kebersihan, Pakaian Dinas dan Kain Tradisional.
Dalam mengisi etalase yang sudah dibuat oleh LKPP maka, pengelola
katalog elektronik lokal dapat mengundang calon penyedia potensial
untuk dilakukan market sounding terhadap isi dokumen penelaahan. Hal
ini bertujuan untuk memberitahukan kepada calon penyedia lokal agar
mendaftar dalam Katalog Lokal. Untuk contoh penetapan dokumen
penelaahan yang disusun oleh LKPP terdapat pada lampiran dalam
modul ini.
Pada Katalog Elektronik Sektoral dalam penyusunan dokumen
penelaahan, LKPP membantu mendampingi penyusunan dokumen
penelaahan. Untuk spesifikasi teknis dan persyaratan perlu didampingi
oleh unit kerja teknis pada Kementerian/Lembaga pengelola Katalog
Elektronik Sektoral.

2. Penyusunan dan Penetapan Dokumen Pengumuman Pendaftaran


untuk Proses Pencantuman Barang/Jasa

Pendaftaran Penyedia Katalog Elektronik terdiri dari:


a. Tahapan persiapan pendaftaran dilaksanakan dengan melakukan
penyusunan dokumen Pengumuman Pendaftaran yang berisi
kriteria kualifikasi Pelaku Usaha pada setiap Etalase Produk yang
akan dilakukan Pendaftaran Penyedia Katalog Elektronik, kriteria
tersebut mengacu pada Dokumen Penelaahan Produk. Dokumen
Pengumuman Pendaftaran disusun dan ditetapkan oleh:
1) Pejabat Pimpinan Tinggi yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog untuk proses pencantuman
barang/jasa yang dilakukan oleh Pengelola Katalog Elektronik
Nasional, Pengelola Katalog Elektronik Sektoral dan/atau
Pengelola Katalog Elektronik Lokal; atau
2) Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) untuk
proses pencantuman barang/jasa yang dilakukan oleh
Pengelola Katalog Elektronik Sektoral atau Pengelola Katalog
Elektronik Lokal.

3. Pelaksanaan Pendaftaran
Pelaksanaan pendaftaran diawali dengan tahapan pengumuman
pendaftaran yang dilakukan dengan mengisi kriteria kualifikasi Pelaku
Usaha pada aplikasi Katalog Elektronik mengacu pada Penetapan
dokumen Pengumuman Pendaftaran oleh:
a. Pejabat Pimpinan Tinggi yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog untuk proses pencantuman
barang/jasa yang dilakukan oleh Pengelola Katalog Elektronik
Nasional. Dalam rangka percepatan Pengumuman Pendaftaran
Pejabat Pimpinan Tinggi yang melaksanakan fungsi Pengembangan
Sistem Katalog dapat melakukan Pengumuman Pendaftaran
Katalog Elektronik Sektoral dan/atau Katalog Elektronik Lokal; atau
b. Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) untuk proses
pencantuman barang/jasa yang dilakukan oleh Pengelola Katalog
Elektronik Sektoral atau Pengelola Katalog Elektronik Lokal.

Terkait tata cara penyusunan dan penetapan dokumen pengumuman


pendaftaran untuk proses pencantuman barang/jasa akan dibahas
pada modul 2: Proses Pencantuman barang/jasa Dalam Katalog
Elektronik.

B. Latihan
Latihan ini dilakukan dalam rangka pendalaman materi tentang
kewenangan Kepala UKPBJ dalam penetapan Dokumen Penelaahan
Produk, serta Penyusunan dan Penetapan Dokumen Pengumuman
Pendaftaran untuk Proses Pencantuman Barang/Jasa yang telah
dipaparkan sebelumnya. Dalam latihan ini, setiap peserta diminta untuk
menjelaskan hal-hal di bawah ini:
1. Jelaskan latar belakang pencantuman barang/jasa pada Katalog
Elektronik!
2. Jelaskan tahapan pelaksanaan pendaftaran untuk proses
pencantuman barang/jasa pada Katalog Elektronik!

C. Rangkuman
Dokumen Pengumuman Pendaftaran disusun dan ditetapkan oleh:
a. Pejabat Pimpinan Tinggi yang melaksanakan fungsi Pengembangan
Sistem Katalog untuk proses pencantuman barang/jasa yang
dilakukan oleh Pengelola Katalog Elektronik Nasional, Pengelola
Katalog Elektronik Sektoral dan/atau Pengelola Katalog Elektronik
Lokal; atau
b. Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) untuk proses
pencantuman barang/jasa yang dilakukan oleh Pengelola Katalog
Elektronik Sektoral atau Pengelola Katalog Elektronik Lokal.
Penetapan dokumen Pengumuman Pendaftaran oleh:
a. Pejabat Pimpinan Tinggi yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog untuk proses pencantuman
barang/jasa yang dilakukan oleh Pengelola Katalog Elektronik
Nasional. Dalam rangka percepatan Pengumuman Pendaftaran
Pejabat Pimpinan Tinggi yang melaksanakan fungsi Pengembangan
Sistem Katalog dapat melakukan Pengumuman Pendaftaran
Katalog Elektronik Sektoral dan/atau Katalog Elektronik Lokal; atau
b. Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) untuk proses
pencantuman barang/jasa yang dilakukan oleh Pengelola Katalog
Elektronik Sektoral atau Pengelola Katalog Elektronik Lokal.

D. Evaluasi Materi Pokok


Berilah tanda X pada pilihan A, B, C, atau D!
1. Dalam penyusunan dokumen penelaahan pada bagian spesifikasi
teknis dan persyaratan pada Katalog Elektronik Sektoral dilakukan
oleh :
A. unit kerja teknis pada Kementerian/Lembaga
B. Pengelola Katalog Elektronik Sektoral
C. Kepala UKPBJ
D. PP/PPK
2. Pengumuman Pendaftaran yang berisi kriteria kualifikasi Pelaku
Usaha yang mengacu pada:
A. dokumen teknis
B. dokumen persyaratan
C. dokumen telaahan
D. dokumen kajian pasar
3. Keputusan Kepala LKPP Nomor 44 Tahun 2022 berisi tentang
A. Penetapan Persetujuan Katalog Elektronik Lokal
B. Penetapan Persetujuan Katalog Elektronik Sektoral
C. Penetapan Persetujuan Katalog Elektronik Nasional
D. Penetapan Persetujuan Katalog Elektronik Lokal dan Sektoral
4. Pengelola katalog elektronik lokal dapat mengundang calon penyedia
potensial untuk
A. melakukan market sounding terhadap isi dokumen penelaahan.
B. melakukan pengumuman pendaftaran
C. melakukan pengumuman pemenang
D. melakukan e-purchasing

5. Tahapan persiapan pendaftaran dilaksanakan dengan melakukan


penyusunan dokumen Pengumuman Pendaftaran yang berisi:
A. kriteria barang/jasa
B. kriteria kebutuhan Pengelola Katalog Elektronik
C. kriteria kualifikasi Pelaku Usaha pada setiap Etalase Produk
D. persyaratan-persyaratan

E. Umpan Balik dan Tindak Lanjut


Cocokkan jawaban Anda dengan kunci jawaban evaluasi materi pokok
yang terdapat di bagian akhir modul ini. Hitunglah jawaban Anda yang benar,
kemudian gunakan rumus di bawah ini untuk mengetahui tingkat penguasaan
anda terhadap materi pokok.
Rumus:
𝛴 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑏𝑒𝑛𝑎𝑟
Tingkat Penguasaan = 𝛴 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑠𝑎𝑙𝑎ℎ
x 100%

Arti tingkat penguasaan yang anda capai:


100% = baik sekali
80% = baik
0-60% = kurang
Apabila tingkat penguasaan anda mencapai 80% ke atas, bagus ! Berarti Anda
telah memahami materi pokok 2. Tetapi bila tingkat penguasaan anda anda
masih di bawah 80%, anda harus mengulangi lagi materi pokok 2 terutama
bagian yang belum anda kuasai.
BAB III

TATA CARA PENGELOLAAN KATALOG ELEKTRONIK PASCA


PENCANTUMAN BARANG/JASA PADA KATALOG
ELEKTRONIK

Indikator Keberhasilan: Setelah mengikuti


pembelajaran ini, peserta pembelajaran diharapkan
dapat menjelaskan tentang Tata cara pengelolaan
Katalog Elektronik pasca pencantuman barang/jasa
pada Katalog Elektronik

A. Uraian Materi

Salah satu kegiatan Pengelolaan Katalog Elektronik yaitu


melakukan Monitoring dan Evaluasi terhadap Penyedia dan Produk
yang telah tercantum pada Aplikasi Katalog Elektronik. Dalam
pelaksanaan Monitoring dan Evaluasi melalui kegiatan penanganan
pengaduan terdapat beberapa permasalahan seperti substansi regulasi,
teknis aplikasi, kewajaran harga produk ataupun permasalahan terkait
dengan rantai pasok. Sejak berlakunya Peraturan Lembaga Kebijakan
Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Nomor 9 Tahun 2021 tentang
Toko Daring dan Katalog Elektronik Dalam Pengadaan Barang/Jasa
Pemerintah, salah satu tugas dan kewenangan Kepala Lembaga
Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa.

Pemerintah dalam penyelenggaraan Katalog Elektronik yaitu


melakukan Monitoring dan Evaluasi. Menindaklanjuti ketentuan dan
penjelasan di atas, Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan
Barang/Jasa Pemerintah perlu menyusun pedoman kegiatan
Pengelolaan Katalog Elektonik Pasca Pencantuman Barang/Jasa Pada
Katalog Elektronik yang akan dilakukan terhadap Penyedia Katalog
Elektronik maupun Produk yang tercantum pada Katalog Elektronik.
Ruang lingkup dalam Modul ini memuat penjelasan kegiatan
Pengelolaan Katalog Elektronik Pasca Pencantuman Barang/Jasa pada
Katalog Elektronik yang akan dilakukan terhadap Penyedia Katalog
Elektronik maupun Produk yang tercantum pada Katalog Elektronik.
Panduan Pengelolaan Katalog Elektronik Pasca Pencantuman
Barang/Jasa pada Katalog Elektronik Pengelola Katalog Elektronik
melakukan pengelolaan atas seluruh produk yang telah tercantum pada
etalase produk. Kegiatan pengelolaan tersebut yaitu:
a. Pemberian Label Katalog Elektronik;
b. Monitoring dan Evaluasi Katalog Elektronik; dan
c. Penanganan Pengaduan.

Pengelolaan Katalog Elektronik Pasca Pencantuman


Barang/Jasa dilakukan oleh Pengelola Katalog Elektronik melalui:
a. Pejabat Pimpinan Tinggi Madya yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog di Lembaga Kebijakan Pengadaan
Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) untuk Monitoring dan Evaluasi
Katalog Elektronik Nasional.
b. Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang memimpin atau
membawahi Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) untuk
Monitoring dan Evaluasi Katalog Elektronik Sektoral atau Katalog
Elektronik Lokal.
Apabila diperlukan Pengelola Katalog Elektronik dapat membentuk Tim
untuk membantu melaksanakan kegiatan Pengelolaan Katalog
Elektronik Pasca Pencantuman Barang/Jasa. Dalam rangka percepatan
Pejabat Pimpinan Tinggi Madya yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog di LKPP dapat melakukan Pengelolaan
Katalog Elektronik Pasca Pencantuman Barang/Jasa untuk Katalog
Elektronik Sektoral atau Katalog Elektronik Lokal.
1. Pemberian Label Katalog Elektronik
a. Pemberian Label Penyedia Katalog Elektronik Pengelola Katalog
Elektronik dapat melakukan penilaian untuk memberikan label
terhadap Penyedia Katalog Elektronik. Pemberian Label Penyedia
Katalog Elektronik mulai dilakukan apabila aplikasi Katalog
Elektronik dapat memfasilitasi pemberian label tersebut. Adapun
jenis label yang diberikan kepada Penyedia Katalog Elektronik
sebagai berikut:
1) Official Vendor Official Vendor merupakan Penyedia Barang
pada Katalog Elektronik yang termasuk kategori produsen
(principal) resmi atau distributor resmi dari merek produk tertentu.
Persyaratan Penyedia Katalog Elektronik untuk mendapatkan
status Official Vendor adalah sebagai berikut:
a) Produsen/Principal Resmi;
b) Memenuhi persyaratan kualifikasi Pelaku Usaha
sebagaimana tercantum pada Dokumen Pengumuman
Pendaftaran; dan
c) Memiliki sertifikat atau lisensi merek dari produk yang
ditawarkan pada etalase tertentu.
2) Distributor Resmi
a) Memenuhi persyaratan kualifikasi Pelaku Usaha
sebagaimana tercantum pada Dokumen Pengumuman
Pendaftaran; dan
b) Memiliki surat/sertifikat/dokumen lainnya terkait penunjukan
sebagai Distributor resmi dari Produsen/Principal resmi.

Tata cara pemberian label Official Vendor:

1) Penyedia Katalog Elektronik melakukan permohonan pemberian


label kepada Pengelola Katalog Elektronik dengan melampirkan
persyaratan sebagai Official Vendor;

2) Pengelola Katalog Elektronik melakukan verifikasi atas


permohonan Penyedia Katalog Elektronik terhadap pemenuhan
syarat sebagai Official Vendor;
3) Apabila Penyedia Katalog Elektronik memenuhi persyaratan
sebagai Official Vendor maka Pengelola Katalog Elektronik akan
memberikan label Official Vendor pada Penyedia Katalog
Elektronik tersebut pada Aplikasi Katalog Elektronik; dan

4) Apabila Penyedia Katalog Elektronik tidak memenuhi


persyaratan sebagai Official Vendor maka permohonan
pemberian label ditolak oleh Pengelola Katalog Elektronik.

Dalam melaksanakan verifikasi atas permohonan Penyedia


Katalog Elektronik terhadap pemenuhan syarat sebagai Official
Vendor. Pengelola Katalog Elektronik dapat membentuk Tim
untuk melakukan verifikasi.

b. Verified Vendor merupakan Penyedia Katalog Elektronik yang


memiliki data kualifikasi Pelaku Usaha sebagaimana dipersyaratkan
pada Dokumen Pengumuman Pendaftaran yang sudah berstatus
terverifikasi pada aplikasi Sistem Informasi Kinerja Penyedia
(SIKaP). Data Kualifikasi tersebut yaitu:

1) Izin Usaha;

2) Pajak;

3) Akta Pendirian beserta perubahannya (khusus Badan Usaha);


dan

4) Status Daftar Hitam.

Apabila aplikasi Katalog Elektronik sudah terintegrasi dengan


data kualifikasi Pelaku Usaha pada aplikasi SIKaP maka label
Verified Vendor akan diberikan secara otomatis.

c. Pemberian Label Produk Katalog Elektronik Produk yang tercantum


pada Katalog Elektronik dapat diberikan label untuk mempermudah
proses memilih produk dalam melakukan E-Purchasing. Adapun
jenis label yang diberikan untuk Produk pada Katalog Elektronik
sebagai berikut:
1) Produk Dalam Negeri (PDN). PDN merupakan label pada produk
yang termasuk Produk Dalam Negeri sebagaimana yang diatur
dalam Peraturan Perundang-undangan. Label PDN diberikan
hanya untuk produk yang memiliki sertifikat Tingkat Komponen
Dalam Negeri (TKDN) yang diinput pada aplikasi Katalog
Elektronik.
2) Produk Impor (Import) Import merupakan label pada produk yang
termasuk Produk Impor. Label Import diberikan secara otomatis
apabila Penyedia menyatakan bahwa produk yang ditawarkan
merupakan produk impor pada saat pengisian data produk dalam
rangka Pencantuman Barang/Jasa pada Katalog Elektronik.
3) Produk Usaha Kecil Produk Usaha Kecil merupakan label pada
produk yang dimiliki Penyedia Katalog Elektronik dengan
kualifikasi Usaha Kecil. Label tersebut secara otomatis tersedia
pada Aplikasi Katalog Elektronik apabila produk yang tercantum
merupakan produk milik Penyedia Katalog Elektronik dengan
kualifikasi Usaha Kecil.
4) Verified Product merupakan label pada produk yang memiliki
data produk atau spesifikasi teknis sesuai dengan rekomendasi
dari Pengelola Katalog Elektronik. Rekomendasi tersebut
ditetapkan oleh Pengelola Katalog Elektronik melalui Dokumen
Penelaahan Produk dan Dokumen Pengumuman Pendaftaran
yang diunggah pada aplikasi Katalog Elektronik.
Apabila Pengelola Katalog Elektronik tidak menetapkan
rekomendasi data produk atau spesifikasi teknis pada Etalase
Produk tertentu maka Pengelola Katalog Elektronik tidak perlu
melakukan verifikasi produk untuk memberikan label Verified
Product pada Etalase Produk tersebut. Penyedia Katalog
Elektronik yang memiliki produk dengan label Verified Product
tidak boleh melakukan perubahan data produk atau spesifikasi
teknis. Apabila Penyedia Katalog Elektronik melakukan
perubahan data produk atau spesifikasi teknis maka label Verified
Product akan dicabut secara otomatis. Pemberian label Verified
Product mulai dilakukan apabila aplikasi Katalog Elektronik dapat
memfasilitasi pemberian label tersebut.
Tata cara pemberian label Verified Product:

a. Penyedia Katalog Elektronik melakukan permohonan


pemberian label Verified Product atas produk yang
tercantum pada aplikasi Katalog Elektronik kepada
Pengelola Katalog Elektronik dengan melampirkan
pemenuhan data produk atau spesifikasi teknis sesuai
dengan rekomendasi yang telah ditetapkan oleh Pengelola
Katalog Elektronik;
b. Pengelola Katalog Elektronik melakukan verifikasi atas
permohonan Penyedia Katalog Elektronik terhadap
pemenuhan data produk atau spesifikasi teknis sesuai
dengan rekomendasi yang telah ditetapkan oleh Pengelola
Katalog Elektronik;
c. Apabila permohonan Penyedia Katalog Elektronik
memenuhi rekomendasi data produk atau spesifikasi teknis
untuk diberikan label Verified Product maka Pengelola
Katalog Elektronik akan memberikan label tersebut pada
Aplikasi Katalog Elektronik; dan
d. Apabila permohonan Penyedia Katalog Elektronik tidak
memenuhi rekomendasi data produk atau spesifikasi teknis
untuk diberikan label Verified Product maka permohonan
pemberian label ditolak oleh Pengelola Katalog Elektronik.

Dalam melaksanakan verifikasi atas permohonan


Penyedia Katalog Elektronik terhadap pemenuhan data produk
atau spesifikasi teknis sesuai dengan rekomendasi yang telah
ditetapkan oleh Pengelola Katalog Elektronik. Pengelola
Katalog Elektronik dapat membentuk Tim untuk melakukan
verifikasi. Pemberian label dilakukan apabila sudah dapat
difasilitasi melalui aplikasi Katalog Elektronik.

5) Inovasi Inovasi merupakan label pada produk Katalog Elektronik


yang dinyatakan sebagai produk Inovasi berdasarkan hasil
verifikasi Badan Riset dan Inovasi (BRIN). Pemberian label
Inovasi mulai dilakukan apabila aplikasi Katalog Elektronik dapat
memfasilitasi pemberian label tersebut.
6) Produk Ramah Lingkungan Produk Ramah Lingkungan Hidup
merupakan label pada produk Katalog Elektronik yang telah
menerapkan prinsip pelestarian, perlindungan dan pengelolaan
lingkungan hidup sesuai dengan Peraturan Perundang-
undangan. Pemberian label Produk Ramah Lingkungan mulai
dilakukan apabila aplikasi Katalog Elektronik dapat memfasilitasi
pemberian label tersebut.

Tata cara pemberian label Produk Ramah Lingkungan Hidup:

a. Penyedia Katalog Elektronik melakukan permohonan


pemberian label Produk Ramah Lingkungan Hidup atas
produk yang tercantum pada Aplikasi Katalog Elektronik
kepada Pengelola Katalog Elektronik dengan melampirkan
kriteria sebagaimana diatur Peraturan Perundang-undangan;
b. Pengelola Katalog Elektronik melakukan verifikasi atas
permohonan Penyedia Katalog Elektronik terhadap
pemenuhan kriteria sebagaimana diatur Peraturan
Perundang-undangan yang berlaku;
c. Apabila permohonan Penyedia Katalog Elektronik memenuhi
persyaratan untuk diberikan label Produk Ramah Lingkungan
Hidup maka Pengelola Katalog Elektronik akan memberikan
label tersebut pada Aplikasi Katalog Elektronik; dan
d. Apabila permohonan Penyedia Katalog Elektronik tidak
memenuhi persyaratan untuk diberikan label Produk Ramah
Lingkungan Hidup maka permohonan pemberian label ditolak
oleh Pengelola Katalog Elektronik.

Dalam melaksanakan verifikasi atas permohonan Penyedia


Katalog Elektronik terhadap pemenuhan kriteria sebagaimana
diatur Peraturan Perundang-undangan yang berlaku. Pengelola
Katalog Elektronik dapat membentuk Tim untuk melakukan
verifikasi.
2. MONITORING DAN EVALUASI KATALOG ELEKTRONIK
a. Pemenuhan Syarat dan Ketentuan Penyedia Katalog Elektronik

Pengelola Katalog Elektronik melakukan pemeriksaan secara rutin


terhadap pemenuhan kewajiban Penyedia Katalog Elektronik yang
tercantum pada Syarat dan Ketentuan Penyedia Katalog Elektronik
yang disetujui oleh Penyedia Katalog Elektronik pada saat
pendaftaran. Pemeriksaan tersebut dapat dilakukan secara acak
(sampling). Hasil Pemeriksaan tersebut akan didokumentasikan
dalam bentuk Laporan yang ditandatangani oleh Pengelola Katalog
Elektronik. Apabila hasil pemeriksaan pada laporan tersebut
ditemukan adanya pelanggaran maka akan diberikan sanksi sesuai
ketentuan berlaku.

b. Penilaian Kinerja Penyedia Katalog Elektronik Penilaian kinerja


pada Katalog Elektronik dilakukan secara otomatis pada Aplikasi
Katalog Elektronik dengan indikator sebagai berikut:
1) Jumlah Surat Pesanan;
2) Penyelesaian Status Pesanan;
3) Respons Penyedia Menanggapi Pesanan; dan d. Nilai Rata-rata
Penilaian Kinerja Penyedia oleh PPK.
Tata cara perhitungan kinerja Penyedia dengan indikator
sebagaimana di atas diatur sebagai berikut:

No Indikator Bobot Kriteria Penilaian

1 Jumlah 5% Penilaian dilakukan berdasarkan


Surat Pesanan jumlah keseluruhan pesanan yang
dimiliki Penyedia Katalog
Elektronik (maksimal 100 pesanan)

Kriteria Penilaian:

Nilai diberikan sesuai jumlah


pesanan dengan status selesai
(maksimal 100 pesanan)

Contoh:

a. Penyedia A memiliki 86 pesanan


maka diberi nilai 86

b. Penyedia B memiliki 138


pesanan maka diberi nilai 100

c. Penyedia C memiliki
100pesanan maka diberi nilai 100

Nilai indikator Jumlah Pesanan = nilai


yang didapatkan x Bobot
No Indikator Bobot Kriteria Penilaian

2
Penyelesaian
P 30% Membandingkan jumlah pesanan
Status
2 yang memiliki status selesai dengan
Pesanan
2 seluruh pesanan yang disepakati oleh
2 Penyedia.

Kriteria Penilaian:
Persentase (%) jumlah pesanan yang
memiliki status selesai dikali (x) 100.

Nilai indikator Penyelesaian Status


Pesanan = nilai yang didapatkan x
Bobot

3 Respon
3 15% Membandingkan jumlah pesanan
Penyedia yang masuk kepada Penyedia dengan
Menanggapi waktu respon yang sesuai dengan
Pesanan jumlah seluruh pesanan yang masuk.
Waktu respon yang sesuai adalah
maksimal 3 (tiga) hari kerja.

Kriteria Penilaian:

Persentase (%) waktu respon yang


sesuai dikali (x) 100.

Nilai indikator Waktu Respon = nilai


yang didapatkan x Bobot
No Indikator Bobot Kriteria Penilaian

4 Nilai Rata- 50% Memberikan penilaian berdasarkan


rata Penilaian nilai rata-rata yang diberikan oleh
Kinerja PPK pada Aplikasi Katalog
Penyedia Elektronik setelah penyelesaian
oleh PPK pesanan.

Kriteria Penilaian:
a. Nilai rata-rata 3 diberikan nilai 100
b. Nilai rata-rata 2 sampai dengan < 3
diberikan nilai 75
c. Nilai rata-rata 1 sampai dengan < 2
diberikan nilai 50
d. Nilai rata-rata > 0 sampai dengan <
1 diberikan nilai 25
e. Nilai rata-rata 0 diberikan nilai 0

Nilai indikator Penilaian Penyedia


oleh PPK = nilai yang didapatkan x
Bobot

Jumlah 100% Nilai kinerja Penyedia merupakan


total dari seluruh nilai indikator.

Keterangan: Tata Cara Perhitungan Penilaian Kinerja Penyedia


Katalog di atas dilakukan apabila sudah dapat difasilitasi melalui
aplikasi Katalog Elektronik.

c. Evaluasi Transaksi Katalog Elektronik Pengelola Katalog Elektronik


melakukan analisa terkait data transaksi yang dilakukan melalui E-
Purchasing untuk kebutuhan Monitoring dan Evaluasi. Kegiatan
analisa data transaksi tersebut antara lain namun tidak terbatas
pada:
1) Evaluasi Transaksi Harga Katalog Elektronik Pengelola Katalog
Elektronik melakukan evaluasi besaran negosiasi atas produk
tertentu pada periode waktu tertentu serta volume tertentu untuk
menjadi pertimbangan menentukan kewajaran harga atas
produk tersebut.
2) Evaluasi Penyelesaian Pekerjaan Pengelola Katalog Elektronik
melakukan evaluasi atas status penyelesaian pekerjaan yang
dilakukan oleh Penyedia Katalog Elektronik pada Aplikasi
Katalog Elektronik untuk menentukan penyebab utama
kegagalan dalam melakukan transaksi pada Katalog Elektronik
dan menindaklanjuti penyelesaian permasalahan kegagalan
transaksi dengan pihak berwenang.
d. Pemantauan Kesesuaian Produk dan/atau Harga
1) Kesesuaian penayangan Produk Pemantauan Kesesuaian
Penayangan Produk dilakukan untuk memastikan produk yang
tercantum pada Katalog Elektronik ditayangkan sesuai dengan
Etalase Produk, Kategori dan Subkategori yang telah ditetapkan
pada Dokumen Penelaahan Produk serta Dokumen
Pengumuman Pendaftaran. Kegiatan pemantauan
dilaksanakan secara rutin yang dilakukan secara acak
(sampling) pada produk yang tercantum dalam Etalase Produk
yang dikelola oleh masing-masing Pengelola Katalog Elektronik.

Apabila Pengelola Katalog Elektronik menemukan penayangan


produk yang tidak sesuai, maka produk tersebut akan dilakukan
pengecekan data transaksinya dan dilakukan proses Penurunan
Pencantuman Produk dengan menyusun Dokumen Penetapan
Penurunan Pencantuman Produk untuk disetujui oleh pejabat
yang berwenang sebagaimana diatur dalam Surat Edaran
Kepala LKPP Nomor 7 Tahun 2022 Tentang Tata Cara
Penonaktifan dan Pengaktifan kembali Produk dalam Sistem
Transaksi E-Purchasing Katalog serta Tata Cara Penurunan
Pencantuman dan Pencantuman Kembali Produk Pada Katalog
Elektronik.

2) Kewajaran Harga Produk Pemantauan Kewajaran Harga


Produk dilakukan untuk memastikan bahwa harga yang produk
yang tercantum pada Katalog Elektronik merupakan harga yang
wajar sesuai dengan harga pasar. Metode untuk melakukan
Pemantauan Kewajaran Harga Produk adalah sebagai berikut:
a) Tingkat Kenaikan Harga Produk Pada metode ini dilakukan
pengecekan terhadap presentase perubahan kenaikan
harga dari produk yang tercantum pada Katalog Elektronik.
b) Perbandingan Harga Produk Pada metode ini dilakukan
pengecekan harga produk yang tercantum pada Katalog
Elektronik dibandingkan dengan harga produk yang
tercantum pada e-marketplace lainnya atau informasi harga
lainnya yang dapat dipertanggungjawabkan untuk produk
yang sama.

Kegiatan pemantauan Kewajaran Harga Produk dilaksanakan


secara rutin yang dilakukan secara acak (sampling) pada produk
yang tercantum dalam Etalase Produk yang dikelola oleh
masing-masing Pengelola Katalog Elektronik. Pengelola
Katalog Elektronik melakukan pengecekan data transaksi atas
produk yang dinilai tidak wajar. Rincian tata cara terkait
Pemantauan Kewajaran Harga Produk ditetapkan oleh Pejabat
Pimpinan Tinggi Madya yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog.

3) Potensi Substitusi Produk Impor Pemantauan potensi subtitusi


produk impor dilakukan untuk memastikan tersedianya Produk
Dalam Negeri yang memiliki spesifikasi teknis, fungsi dan/atau
kinerja yang sama sehingga dapat menggantikan Produk Impor
yang tercantum pada Katalog Elektronik. Kegiatan pemantauan
Potensi Substitusi Produk Impor dilaksanakan secara rutin yang
dilakukan secara acak (sampling) pada produk yang tercantum
dalam Etalase Produk yang dikelola oleh masing-masing
Pengelola Katalog Elektronik. Apabila Pengelola Katalog
Elektronik menemukan Produk Impor yang dapat disubstitusi
oleh Produk Dalam Negeri, maka produk tersebut akan
dilakukan pengecekan data transaksinya dan dilakukan proses
Penonaktifan Produk dalam sistem transaksi E-Purchasing
dengan menyusun Dokumen Penetapan Penonaktifan Produk
dalam sistem transaksi E-Purchasing untuk disetujui oleh
pejabat yang berwenang sebagaimana diatur dalam Surat
Edaran Kepala LKPP Nomor 7 Tahun 2022 Tentang Tata Cara
Penonaktifan dan Pengaktifan kembali Produk dalam Sistem
Transaksi E-Purchasing Katalog serta Tata Cara Penurunan
Pencantuman dan Pencantuman Kembali Produk Pada Katalog
Elektronik.

3. PENANGANAN PENGADUAN

a. Penanganan Pengaduan
Pengelola Katalog Elektronik melakukan penanganan terhadap
aduan yang masuk terkait Barang/Jasa pada Katalog Elektronik dan
pelaksanaan E-Purchasing dengan ketentuan sebagai berikut:

1) Pihak Pengadu

Pihak yang dapat menyampaikan pengaduan terkait Katalog


Elektronik dan E-Purchasing, yaitu sebagai berikut:
a) Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah;
b) Pejabat Pembuat Komitmen/Pejabat Pengadaan;
c) Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP);
d) Penyedia Katalog Elektronik;
e) Asosiasi Penyedia; dan/atau
f) Masyarakat.

2) Media Pengaduan
Pengelola Katalog Elektronik dapat menerima Laporan/Aduan
melalui Media Pengaduan sebagai berikut:
a) Kanal Aduan
Kanal Aduan merupakan sarana penerimaan
informasi/laporan masuk yang berasal dari Fitur “Laporkan”
pada laman detail produk pada Aplikasi Katalog Elektronik.
b) Manual/tidak melalui Kanal Aduan
Pengaduan yang ditujukan kepada Pengelola Katalog.
Elektronik melalui surat atau layanan konsultasi lainnya
yang disediakan oleh LKPP dan/atau Pengelola Katalog
Elektronik.

3) Syarat Pengajuan Aduan

Pihak Pengadu wajib menyampaikan persyaratan pengajuan


aduan sebagai berikut:
a) Identitas Pengadu;
b) dentitas Pihak yang diadu;
c) Data produk yang diadu;
d) Alasan pengaduan; dan
e) Data dukung objek aduan (apabila ada).
4) Tata Cara Penanganan Pengaduan

Ruang lingkup penanganan pengaduan hanya untuk dugaan


pelanggaran pencantuman produk pada Katalog Elektronik.
a) Penanganan Pengaduan melalui Kanal Aduan
Pihak Pengadu merupakan entitas yang memiliki akun dan
akses pada Aplikasi Katalog Elektronik. Pihak yang diadu
merupakan Penyedia Katalog Elektronik yang mencantumkan
produk yang menjadi objek aduan.
Tahapan Penanganan Pengaduan sebagai berikut:
i. Pihak Pengadu menyampaikan pengaduan melalui
Kanal Aduan terhadap produk yang diduga terjadi
pelanggaran pencantuman produk. Produk yang
menjadi objek aduan tersebut akan dilakukan
Penonaktifan produk dalam Sistem transaksi E-
Purchasing Katalog oleh Pengelola Katalog Elektronik.
ii. Pihak yang diadu wajib menanggapi aduan dari Pihak
Pengadu dalam waktu 3 (tiga) hari kalender. Apabila
pihak yang diadu tidak menanggapi aduan lebih dari 3
(tiga) hari kalender, maka tetap dilakukan Penonaktifan
produk dalam Sistem transaksi E-Purchasing Katalog
dan Pengelola Katalog Elektronik dapat melakukan
intervensi untuk melakukan penyelesaian penanganan
pengaduan.
iii. Pihak Pengadu merespon tanggapan dari pihak yang
diadu. Apabila Pihak Pengadu tidak merespon dalam
waktu 3 (tiga) hari kalender maka status pengaduan
dibatalkan dan Pengelola Katalog Elektronik akan
melakukan Pengaktifan kembali produk dalam sistem
transaksi E-Purchasing Katalog terhadap produk yang
menjadi objek aduan.
iv. Pihak yang diadu dapat merespon kembali atas
tanggapan dari Pihak Pengadu sebagaimana yang
dimaksud angka 3) di atas. Apabila pada tahapan ini
penanganan pengaduan sudah dapat diselesaikan
antara Pihak Pengadu dengan pihak yang diadu maka
Pengelola Katalog Elektronik akan menindaklanjuti
berdasarkan jenis penyelesaian penanganan
pengaduan.
v. Jenis penyelesaian penanganan pengaduan adalah
sebagai berikut:
• Pengaduan dinyatakan benar
Apabila pengaduan dinyatakan benar maka produk
yang menjadi objek aduan akan tetap dilakukan
Penonaktifan produk dalam Sistem transaksi E-
Purchasing Katalog dan/atau diberikan sanksi
lainnya sesuai dengan ketentuan yang berlaku oleh
Pengelola Katalog Elektronik.
• Pengaduan dinyatakan tidak benar
Apabila pengaduan dinyatakan tidak benar maka
produk yang menjadi objek aduan akan dilakukan
Pengaktifan kembali sistem transaksi E-
Purchasing Katalog oleh Pengelola Katalog
Elektronik.
vi. Apabila proses penanganan pengaduan sebagaimana
angka iv di atas masih belum terselesaikan maka
Pengelola Katalog Elektronik dapat melakukan
intervensi untuk melakukan penyelesaian penanganan
pengaduan.

b) Penanganan Pengaduan melalui Manual/tidak melalui Kanal


Aduan
i. Pengelola Katalog Elektronik menerima
Laporan/Aduan dari Pihak Pengadu yang berasal dari
surat atau layanan konsultasi.
ii. Produk yang dilaporkan/diadukan sebagaimana angka
1) di atas akan dilakukan Penonaktifan produk dalam
Sistem transaksi E-Purchasing Katalog oleh Pengelola
Katalog Elektronik.
iii. Pengelola Katalog Elektronik melakukan pemeriksaan
dan evaluasi terhadap permasalahan terkait
Laporan/Aduan yang diterima;
iv. Apabila diperlukan Pengelola Katalog Elektronik dapat
melakukan klarifikasi dan/atau meminta bukti-bukti
atau dokumen kepada:

• Pihak Pengadu;
• Pihak yang diadu; dan/atau
• Pihak lainnya terkait dengan permasalahan aduan.
v. Berdasarkan hasil pemeriksaan, evaluasi, dan klarifikasi
(apabila ada) Pengelola Katalog Elektronik memutuskan
hasil tindak lanjut dari Penanganan Pengaduan.
vi. Apabila hasil pemeriksaan evaluasi, dan klarifikasi
(apabila ada) menyatakan pengaduan tidak benar maka
produk yang sebelumnya dilakukan Penonaktifan
produk dalam Sistem transaksi E-Purchasing Katalog
akan dilakukan Pengaktifan kembali.
5) Penyalahgunaan Layanan Aduan

Apabila pengadu memberikan informasi atau data yang diduga


palsu ketika melakukan pengaduan maka akan diberikan
sanksi sebagai berikut:
a) Pencabutan status sebagai Penyedia Katalog Elektronik
selama 2 (dua) tahun (apabila pengadu merupakan
Penyedia Katalog Elektronik); atau
b) Sanksi lainnya sesuai dengan Peraturan Peraturan
Perundang- undangan.

Contoh Pengaduan : Principle Etalase Peralatan Elektronik


Perkantoran PT A atas produk Merek ABC, menyampaikan aduan
melalui fitur laporkan(Katalog Elektronik Nasional) kepada Penyedia
PT X yang mengaku sebagai Principle atas produk merek ABC.
Kemudian tim monitoring evaluasi melakukan klarifikasi kepada PT
A dan PT X untuk menunjukan kepemilikan sertifikat merek atas
merek ABC. Setelah diklarifikasi, ternyata PT X tidak memiliki dan
tidak dapat menunjukkan bukti bahwa perusahaannya merupakan
Principle produk ABC. Output dari aduan tersebut maka produk
merek ABC yang ditayangkan oleh PT X , diturun tayangkan oleh
admin pengelola Katalog Elektronik Nasional.

B. Latihan

Latihan ini dilakukan dalam rangka pendalaman materi Tata cara


pengelolaan Katalog Elektronik pasca pencantuman barang/jasa pada
Katalog Elektronik. Dalam latihan ini, setiap peserta diminta untuk
menjelaskan hal-hal di bawah ini:
1. Jelaskan tata cara penanganan pengaduan melalui kanal aduan!
2.Jelaskan Metode untuk melakukan Pemantauan Kewajaran Harga
Produk !
C. Rangkuman

Pengelolaan Katalog Elektronik Pasca Pencantuman Barang/Jasa pada


Katalog Elektronik Pengelola Katalog Elektronik melakukan pengelolaan
atas seluruh produk yang telah tercantum pada etalase produk.
Kegiatan pengelolaan tersebut yaitu:
a. Pemberian Label Katalog Elektronik;
b. Monitoring dan Evaluasi Katalog Elektronik; dan
c. Penanganan Pengaduan.
Pengelolaan Katalog Elektronik Pasca Pencantuman Barang/Jasa
dilakukan oleh Pengelola Katalog Elektronik melalui:
a. Pejabat Pimpinan Tinggi Madya yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog di Lembaga Kebijakan Pengadaan
Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) untuk Monitoring dan Evaluasi
Katalog Elektronik Nasional.
b. Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang memimpin atau membawahi
Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) untuk Monitoring dan
Evaluasi Katalog Elektronik Sektoral atau Katalog Elektronik Lokal.
Apabila diperlukan Pengelola Katalog Elektronik dapat membentuk
Tim untuk membantu melaksanakan kegiatan Pengelolaan Katalog
Elektronik Pasca Pencantuman Barang/Jasa.

D. Evaluasi Materi Pokok

Berilah tanda X pada pilihan A, B, C, atau D!


1. Jenis label yang diberikan kepada Penyedia Katalog Elektronik
sebagai berikut
A. Official Vendor
B. Verified Vendor
C. Produsen/Principal Resmi
D. Official Store

2. Jenis label yang diberikan untuk Produk pada Katalog Elektronik


A. Produk Dalam Negeri (PDN)
B. Produk Impor (Import)
C. Produk Usaha Kecil
D. Produk Asli
3. Yang menyatakan produk pada Katalog Elektronik merupakan
produk Inovasi adalah
A. Kementerian Lingkungan Hidup
B. Badan Riset dan Inovasi (BRIN).
C. Kementerian Informatika
D. Kementerian Pendidikan
4. Penilaian kinerja pada Katalog Elektronik dilakukan secara otomatis
pada Aplikasi Katalog Elektronik dengan indikator sebagai berikut:
A. Jumlah Surat Pesanan
B. Penyelesaian Status Pesanan
C. Kecepatan Pengiriman
D. Nilai Rata-rata Penilaian Kinerja Penyedia oleh PPK
5. Metode untuk melakukan Pemantauan Kewajaran Harga Produk
adalah
A. Tingkat Kenaikan Harga Produk
B. Harga Produk yang murah
C. Produk yang penyedia nya hanya satu
D. Produk yang dijual oleh Principal
E. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

Cocokkan jawaban Anda dengan kunci jawaban evaluasi materi pokok yang
terdapat di bagian akhir modul ini. Hitunglah jawaban Anda yang benar,
kemudian gunakan rumus di bawah ini untuk mengetahui tingkat
penguasaan anda terhadap materi pokok.

Rumus:
𝛴 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑏𝑒𝑛𝑎𝑟
Tingkat Penguasaan = x 100%
𝛴 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑠𝑎𝑙𝑎ℎ

Arti tingkat penguasaan yang anda capai:


100% = baik sekali
80% = baik
0-60% = kurang

Apabila tingkat penguasaan anda mencapai 80% ke atas, bagus ! Berarti Anda
telah memahami materi pokok 3. Tetapi bila tingkat penguasaan anda anda
masih di bawah 80%, anda harus mengulangi lagi materi pokok 3 terutama
bagian yang belum anda kuasai.
BAB IV
PENONAKTIFAN DAN PENGAKTIFAN KEMBALI PRODUK
DALAM SISTEM TRANSAKSI E-PURCHASING KATALOG SERTA
PENURUNAN PENCANTUMAN DAN PENCANTUMAN KEMBALI
PRODUK PADA KATALOG ELEKTONIK

Indikator Keberhasilan: Setelah mengikuti pembelajaran


ini, peserta pembelajaran diharapkan dapat
menjelaskan tentang Penonaktifan dan Pengaktifan
Kembali Produk Dalam Sistem Transaksi E-Purchasing
Katalog serta Penurunan Pencantuman dan
Pencantuman Kembali Produk pada Katalog Elektronik.

A. Uraian Materi

1. Penonaktifan dan Pengaktifan Kembali Produk Dalam Sistem Transaksi


E-Purchasing Katalog

a. Penonaktifan Produk dalam sistem transaksi E-Purchasing Katalog


adalah kegiatan menonaktifkan fitur pembelian produk yang
tercantum pada aplikasi Katalog Elektronik yang mengakibatkan
produk tersebut tidak dapat dibeli melalui aplikasi Katalog Elektronik.

b. Pengaktifan Kembali produk dalam sistem transaksi E-Purchasing


Katalog adalah kegiatan mengaktifkan fitur pembelian pada aplikasi
Katalog Elektronik terhadap suatu produk yang sebelumnya telah
dinonaktifkan sehingga mengakibatkan produk tersebut dapat dibeli
kembali melalui aplikasi Katalog Elektronik.

c. Hal-hal yang menyebabkan Pengaktifan Kembali Produk dalam


sistem transaksi E-Purchasing Katalog, yaitu:
1) Substitusi Produk Impor
Tersedianya Produk Dalam Negeri pada Katalog Elektronik yang
memiliki spesifikasi teknis, fungsi dan/atau kinerja yang sama
sehingga dapat menggantikan Produk Impor yang tercantum
pada aplikasi Katalog Elektronik.
2) Kebijakan Pengelola Katalog Elektronik
Terdapat ketentuan-ketentuan terkait produk pada Etalase
tertentu untuk dilakukan Penonaktifan Produk dalam sistem
transaksi E- Purchasing Katalog oleh Pengelola Katalog
Elektronik. Kebijakan tersebut dapat ditetapkan melalui:
a) Dokumen hasil Penelaahan Produk sesuai dengan ketentuan
di dalam Keputusan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan
Barang/Jasa Pemerintah Nomor 122 Tahun 2022 tentang
Tata Cara Penyelenggaraan Katalog Elektronik; dan/atau
b) Dokumen Kebijakan Lainnya yang ditetapkan oleh:
i. Pengelola Katalog Elektronik Nasional Pejabat
Pimpinan Tinggi yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog.
ii. Pengelola Katalog Elektronik Sektoral/Lokal
(1) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang memimpin
atau membawahi Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa
(UKPBJ); atau
(2) Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ).

3) Hasil Monitoring dan Evaluasi


Adanya Hasil Monitoring dan Evaluasi oleh Pengelola
Katalog Elektronik yang menyatakan bahwa suatu produk pada
Etalase tertentu perlu untuk dilakukan Penonaktifan Produk
dalam sistem transaksi E-Purchasing Katalog.
Kegiatan Monitoring dan Evaluasi oleh Pengelola Katalog
Elektronik yang dapat dilakukan Penonaktifan Produk dalam
sistem transaksi E-Purchasing Katalog yaitu antara lain namun
tidak terbatas pada:
a) Ketidakwajaran harga produk yang tercantum pada Aplikasi
Katalog Elektronik;

b) Produk sedang dalam sengketa Kekayaan Intelektual (KI)


termasuk hak cipta, merek dagang, hak paten, dan bentuk KI
lainnya; dan/atau
c) Permasalahan penggunaan lisensi/izin/perjanjian/surat
dukungan penggunaan merek atau produk milik
Prinsipal/Distributor oleh Reseller/Penyedia Katalog
Elektronik.

4) Sanksi bagi Penyedia Katalog Elektronik


Ditetapkannya sanksi kepada Penyedia Katalog Elektronik sesuai
ketentuan peraturan perundang-undangan dan/atau Syarat dan
Ketentuan Penyedia Katalog Elektronik yang berupa
Penonaktifan Produk dalam sistem transaksi E-Purchasing
Katalog.

5) Pengaduan
Adanya pengaduan yang disampaikan kepada Pengelola
Katalog Elektronik melalui:
a) Kanal Aduan
Kanal Aduan merupakan sarana penerimaan
informasi/laporan masuk yang berasal dari Fitur “Laporkan”
pada laman Katalog Elektronik. Penonaktifan Produk dalam
sistem transaksi E-Purchasing Katalog dilakukan secara
otomatis oleh Aplikasi Katalog Elektronik apabila terdapat
pengaduan yang masuk melalui Kanal Aduan.
Dalam hal Aplikasi Katalog Elektronik belum dapat secara
otomatis melakukan Penonaktifan Produk dalam sistem
transaksi E-Purchasing Katalog yang disebabkan adanya
Pengaduan maka Penonaktifan Produk tersebut dilakukan
secara manual oleh Pengelola Katalog Elektronik melalui
pejabat sebagai berikut:
i. Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang melaksanakan
fungsi Pengembangan Sistem Katalog untuk produk pada
Katalog Elektronik Nasional, Sektoral, dan/atau Lokal; atau
ii. Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) untuk
produk pada Katalog Elektronik Sektoral/Lokal.
b) Manual/Tidak melalui Kanal Aduan

Pengaduan yang ditujukan kepada Pengelola Katalog


Elektronik melalui surat, layanan konsultasi, dan sebagainya.
Apabila hasil pemeriksaan evaluasi dan klarifikasi (apabila
diperlukan) menyatakan pengaduan benar maka Pengelola
Katalog Elektronik melakukan Penonaktifan produk dalam
sistem transaksi E-Purchasing Katalog melalui pejabat sebagai
berikut:

i. Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang melaksanakan


fungsi Pengembangan Sistem Katalog untuk produk pada
Katalog Elektronik Nasional, Sektoral, dan/atau Lokal; atau
ii. Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) untuk
produk pada Katalog Elektronik Sektoral/Lokal.

d. Hal-hal yang menyebabkan Penonaktifan Produk dalam sistem


transaksi E-Purchasing Katalog, yaitu:
1) Tidak Tersedia Substitusi Produk Impor
Produk Dalam Negeri yang menggantikan Produk Impor turun
tayang pada aplikasi Katalog Elektronik atau stok/kapasitas Produk
Dalam Negeri tersebut tidak dapat mencukupi kebutuhan
Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah.
2) Kebijakan Pengelola Katalog Elektronik
Diubahnya ketentuan-ketentuan yang mengatur atau menetapkan
produk-produk yang telah dilakukan Penonaktifan Produk dalam
sistem transaksi E-Purchasing Katalog pada Etalase Produk
tertentu oleh Pengelola Katalog Elektronik sehingga dapat
dilakukan Pengaktifan Kembali Produk dalam sistem transaksi E-
Purchasing Katalog. Kebijakan tersebut dapat ditetapkan melalui:
a) Dokumen hasil Penelaahan Produk sesuai dengan ketentuan
di dalam Keputusan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan
Barang/Jasa Pemerintah Nomor 122 Tahun 2022 tentang Tata
Cara Penyelenggaraan Katalog Elektronik; dan/atau
b) Dokumen Kebijakan Lainnya yang ditetapkan oleh:
i. Pengelola Katalog Elektronik Nasional Pejabat Pimpinan
Tinggi yang melaksanakan fungsi Pengembangan Sistem
Katalog.
ii. Pengelola Katalog Elektronik Sektoral/Lokal.
(1) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang memimpin atau
membawahi Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ);
atau
(2) Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ).
3) Hasil Monitoring dan Evaluasi
Adanya Hasil Monitoring dan Evaluasi oleh Pengelola Katalog
Elektronik yang menyatakan bahwa suatu produk pada Etalase
tertentu perlu untuk dilakukan Pengaktifan Kembali Produk dalam
sistem transaksi E-Purchasing Katalog.
4) Berakhirnya Sanksi bagi Penyedia Katalog
Berakhirnya atau dicabutnya sanksi yang berupa Penonaktifan
Produk dalam sistem transaksi E-Purchasing Katalog yang
diberikan kepada Penyedia Katalog Elektronik.
5) Tidak Terbuktinya Pengaduan
Tidak terbuktinya pengaduan yang diterima oleh Pengelola Katalog
Elektronik melalui Kanal Aduan dilakukan setelah pemeriksaan
dan evaluasi terhadap permasalahan terkait pengaduan tersebut
oleh Pengelola Katalog Elektronik. Hasil pemeriksaan dan evaluasi
tersebut harus disetujui oleh:
a) Pejabat Pimpinan Tinggi yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog untuk produk pada Katalog
Elektronik Nasional; atau
b) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang memimpin atau
membawahi Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ)
untuk produk pada Katalog Elektronik Sektoral/Lokal.

e. Tata cara Penonaktifan Produk dalam sistem transaksi E-Purchasing


Katalog dilakukan dengan memperhatikan ketentuan sebagai berikut:
1) Persiapan
Pengelola Katalog Elektronik mengidentifikasi produk-produk
yang dapat dilakukan Penonaktifan Produk dalam sistem
transaksi E- Purchasing Katalog berdasarkan penyebab
Penonaktifan Produk sebagaimana dimaksud dalam angka c.
Dalam melakukan identifikasi tersebut, Pengelola Katalog
Elektronik dapat menerima atau meminta masukan dan/atau
rekomendasi dari Kementerian/Lembaga teknis terkait.
Hasil identifikasi di atas dituangkan dalam Dokumen
Penetapan Penonaktifan Produk dalam sistem transaksi E-
Purchasing Katalog yang disetujui oleh:
a) Pejabat Pimpinan Tinggi Madya yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog untuk produk pada Katalog
Elektronik Nasional. Dalam rangka percepatan Pejabat
Pimpinan Tinggi Madya tersebut dapat menyetujui Dokumen
Penetapan Penonaktifan Produk dalam sistem transaksi E-
Purchasing Katalog untuk produk pada Katalog Elektronik
Sektoral dan/atau Katalog Elektronik Lokal; atau
b) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang memimpin atau
membawahi Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ)
untuk produk pada Katalog Elektronik Sektoral/Lokal.

2) Pelaksanaan
a) Pengelola Katalog Elektronik melakukan kegiatan
Penonaktifan Produk dalam sistem transaksi E-Purchasing
Katalog berdasarkan daftar produk yang akan dinonaktifkan
sebagaimana tercantum pada Dokumen Penetapan
Penonaktifan Produk dalam sistem transaksi E-Purchasing
Katalog.
b) Pejabat yang melakukan kegiatan Penonaktifan Produk
dalam sistem transaksi E-Purchasing Katalog pada aplikasi
Katalog Elektronik adalah sebagai berikut:
(1) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang melaksanakan
fungsi Pengembangan Sistem Katalog untuk produk
pada Katalog Elektronik Nasional, Sektoral, dan/atau
Lokal; atau
(2) Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ)
untuk produk pada Katalog Elektronik Sektoral/Lokal.
c) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang melaksanakan
fungsi Pengembangan Sistem Katalog atau Kepala UKPBJ
dapat membentuk tim untuk membantu pelaksanaan
kegiatan Penonaktifan Produk dalam sistem transaksi E-
Purchasing pada aplikasi Katalog Elektronik.

f. Tata cara Pengaktifan Kembali Produk dalam sistem transaksi E-


Purchasing Katalog dilakukan dengan memperhatikan ketentuan
sebagai berikut:

1) Persiapan

Pengelola Katalog Elektronik mengidentifikasi produk-produk


yang dapat dilakukan Pengaktifan Kembali Produk dalam sistem
transaksi E-Purchasing Katalog berdasarkan penyebab
Pengaktifan Kembali Produk sebagaimana dimaksud dalam angka
4 di atas. Dalam melakukan identifikasi tersebut, Pengelola
Katalog Elektronik dapat menerima atau meminta masukan
dan/atau rekomendasi dari Kementerian/Lembaga teknis terkait.

Hasil identifikasi di atas dituangkan dalam Dokumen


Penetapan Pengaktifan Kembali Produk pada sistem transaksi E-
Purchasing Katalog yang disetujui oleh:

a) Pejabat Pimpinan Tinggi Madya yang melaksanakan fungsi


Pengembangan Sistem Katalog untuk produk pada Katalog
Elektronik Nasional. Dalam rangka percepatan Pejabat
Pimpinan Tinggi Madya tersebut dapat menyetujui Dokumen
Penetapan Pengaktifan Kembali Produk pada sistem transaksi
E-Purchasing Katalog untuk produk pada Katalog Elektronik
Sektoral dan/atau Katalog Elektronik Lokal; atau

b) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang memimpin atau


membawahi Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) untuk
produk pada Katalog Elektronik Sektoral/Lokal.

2) Pelaksanaan

a) Pengelola Katalog Elektronik melakukan kegiatan Pengaktifan


Kembali Produk dalam sistem transaksi E-Purchasing Katalog
berdasarkan daftar produk yang akan diaktifkan kembali
sebagaimana tercantum pada Dokumen Penetapan
Pengaktifan Kembali Produk dalam sistem transaksi E-
Purchasing Katalog.
b) Pejabat yang melakukan kegiatan Pengaktifan Kembali Produk
dalam sistem transaksi E-Purchasing Katalog adalah sebagai
berikut:
i. Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang melaksanakan
fungsi Pengembangan Sistem Katalog untuk produk pada
Katalog Elektronik Nasional, Sektoral, dan/atau Lokal; atau
ii. Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) untuk
produk pada Katalog Elektronik Sektoral/Lokal.
c) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog atau Kepala UKPBJ dapat
membuat tim untuk membantu pelaksanaan kegiatan
Pengaktifan Kembali Produk dalam sistem transaksi E-
Purchasing pada aplikasi Katalog Elektronik.

g. Tata cara Pengaktifan Kembali Produk dalam sistem transaksi E-


Purchasing Katalog dilakukan dengan memperhatikan ketentuan
sebagai berikut:
1) Persiapan

Pengelola Katalog Elektronik mengidentifikasi produk-produk yang


dapat dilakukan Pengaktifan Kembali Produk dalam sistem
transaksi E-Purchasing Katalog berdasarkan penyebab
Pengaktifan Kembali Produk sebagaimana dimaksud dalam angka
4 di atas. Dalam melakukan identifikasi tersebut, Pengelola
Katalog Elektronik dapat menerima atau meminta masukan
dan/atau rekomendasi dari Kementerian/Lembaga teknis terkait.

Hasil identifikasi di atas dituangkan dalam Dokumen Penetapan


Pengaktifan Kembali Produk pada sistem transaksi E-Purchasing
Katalog yang disetujui oleh:

a) Pejabat Pimpinan Tinggi Madya yang melaksanakan fungsi


Pengembangan Sistem Katalog untuk produk pada Katalog
Elektronik Nasional. Dalam rangka percepatan Pejabat
Pimpinan Tinggi Madya tersebut dapat menyetujui Dokumen
Penetapan Pengaktifan Kembali Produk pada sistem transaksi
E-Purchasing Katalog untuk produk pada Katalog Elektronik
Sektoral dan/atau Katalog Elektronik Lokal; atau

b) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang memimpin atau


membawahi Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ)
untuk produk pada Katalog Elektronik Sektoral/Lokal.

2) Pelaksanaan

a) Pengelola Katalog Elektronik melakukan kegiatan


PengaktifanKembali Produk dalam sistem transaksi E-
Purchasing Katalog berdasarkan daftar produk yang akan
diaktifkan kembali sebagaimana tercantum pada Dokumen
Penetapan Pengaktifan Kembali Produk dalam sistem
transaksi E- Purchasing Katalog.
b) Pejabat yang melakukan kegiatan Pengaktifan Kembali
Produk dalam sistem transaksi E-Purchasing Katalog adalah
sebagai berikut:

i. Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang melaksanakan


fungsi Pengembangan Sistem Katalog untuk produk
pada Katalog Elektronik Nasional, Sektoral, dan/atau
Lokal; atau
ii. Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ)
untuk produk pada Katalog Elektronik Sektoral/Lokal.

c) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang melaksanakan fungsi


Pengembangan Sistem Katalog atau Kepala UKPBJ dapat
membuat tim untuk membantu pelaksanaan kegiatan
Pengaktifan Kembali Produk dalam sistem transaksi E-
Purchasing pada aplikasi Katalog Elektronik.

2. Penurunan Pencantuman dan Pencantuman Kembali Produk pada


Katalog Elektronik

a. Penurunan Pencantuman Produk adalah kegiatan Penurunan


Pencantuman Produk pada Etalase Produk tertentu yang tercantum
pada aplikasi Katalog Elektronik.
b. Pencantuman Kembali Produk adalah kegiatan mencantumkan
kembali produk pada Etalase Produk tertentu yang tercantum pada
aplikasi Katalog Elektronik setelah dilakukan penurunan
pencantuman dalam jangka waktu tertentu.
c. Hal-hal yang menyebabkan Penurunan Pencantuman Produk dari
Katalog Elektronik, yaitu:

1) Kebijakan Pengelola Katalog Elektronik

Diatur atau ditetapkannya ketentuan-ketentuan terkait Penurunan


Pencantuman Produk pada Etalase Produk tertentu oleh
Pengelola Katalog Elektronik. Kebijakan tersebut dapat
ditetapkan melalui:
a) Dokumen hasil Penelaahan Produk sesuai dengan ketentuan
di dalam Keputusan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan
Barang/Jasa Pemerintah Nomor 122 Tahun 2022 tentang
Tata Cara Penyelenggaraan Katalog Elektronik; dan/atau
b) Dokumen Kebijakan Lainnya yang ditetapkan oleh:

i. Pengelola Katalog Elektronik Nasional


Pejabat Pimpinan Tinggi yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog.
ii. Pengelola Katalog Elektronik Sektoral/Lokal
(1) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang memimpin
atau membawahi Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa
(UKPBJ); atau
(2) Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ).

2) Hasil Monitoring dan Evaluasi

Adanya Hasil Monitoring dan Evaluasi oleh Pengelola Katalog


Elektronik yang menyatakan bahwa produk pada Etalase tertentu
perlu untuk dilakukan Penurunan Pencantuman Produk dari
Katalog Elektronik. Kegiatan Monitoring dan Evaluasi oleh
Pengelola Katalog Elektronik yang dapat dilakukan Penurunan
Pencantuman Produk dari Katalog Elektronik yaitu antara lain
namun tidak terbatas pada:

a) Ketidaksesuaian produk yang dicantumkan dengan


Etalase/Kategori/Sub-Kategori yang diumumkan dalam
Pengumuman Pendaftaran Etalase Produk;
b) Produk, materi, konten atau substansi yang diisi dan
diunggah pada Aplikasi Katalog Elektronik merupakan konten
yang dilarang dan/atau bertentangan dengan peraturan
perundang- undangan; dan/atau
c) Produk yang ditayangkan tidak lagi dapat diedarkan
berdasarkan rekomendasi/pemberitahuan/keputusan
instansi pemerintah yang berwenang.

3) Sanksi bagi Penyedia Katalog Elektronik

Ditetapkannya sanksi kepada Penyedia Katalog Elektronik sesuai


ketentuan peraturan perundang-undangan dan/atau Syarat dan
Ketentuan Penyedia Katalog Elektronik yang berupa Penurunan
Pencantuman Produk dari Katalog Elektronik.

d. Hal-hal yang menyebabkan Pencantuman Kembali Produk dari


Katalog Elektronik, yaitu:

1) Kebijakan Pengelola Katalog Elektronik


Diubahnya ketentuan-ketentuan yang mengatur atau
menetapkan produk-produk yang telah dilakukan Penurunan
Pencantuman Produk pada Etalase Produk tertentu oleh
Pengelola Katalog Elektronik untuk dicantumkan kembali pada
Katalog Elektronik. Kebijakan tersebut dapat diterapkan melalui:
a) Dokumen hasil Penelaahan Produk sesuai dengan ketentuan
di dalam Keputusan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan
Barang/Jasa Pemerintah Nomor 122 Tahun 2022 tentang
Tata Cara Penyelenggaraan Katalog Elektronik; dan/atau
b) Dokumen Kebijakan Lainnya yang ditetapkan oleh:
i. Pengelola Katalog Elektronik Nasional Pejabat Pimpinan
Tinggi yang melaksanakan fungsi Pengembangan
Sistem Katalog.
ii. Pengelola Katalog Elektronik Sektoral/Lokal
(1) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang memimpin
atau membawahi Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa
(UKPBJ); atau
(2) Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ).
2) Hasil Monitoring dan Evaluasi

Adanya Hasil Monitoring dan Evaluasi oleh Pengelola Katalog


Elektronik yang menyatakan bahwa suatu produk pada Etalase
tertentu yang telah dilakukan Penurunan Pencantuman Produk
dari Katalog Elektronik perlu untuk dilakukan Pencantuman
Kembali pada Katalog Elektronik.

3) Berakhirnya Sanksi bagi Penyedia Katalog

Berakhirnya atau dicabutnya sanksi yang berupa Penurunan


Pencantuman Penyedia dari Katalog Elektronik oleh Pengelola
Katalog Elektronik.

e. Tata Cara Penurunan Pencantuman Produk dari Katalog Elektronik


dilakukan dengan memperhatikan ketentuan sebagai berikut:

1) Persiapan
Pengelola Katalog Elektronik mengidentifikasi produk-produk
yang dapat dilakukan Penurunan Pencantuman Produk
berdasarkan penyebab Penurunan Pencantuman Produk
sebagaimana dimaksud dalam angka 3 di atas. Dalam
melakukan identifikasi tersebut, Pengelola Katalog Elektronik
dapat menerima atau meminta masukan dan/atau
rekomendasi dari Kementerian/Lembaga teknis terkait.
Hasil identifikasi di atas dituangkan dalam Dokumen
Penetapan Penurunan Pencantuman Produk yang disetujui
oleh:

a) Pejabat Pimpinan Tinggi Madya yang melaksanakan


fungsi Pengembangan Sistem Katalog untuk produk pada
Katalog Elektronik Nasional. Dalam rangka percepatan
Pejabat Pimpinan Tinggi Madya tersebut dapat
menyetujui Dokumen Penetapan Penurunan
Pencantuman Produk untuk produk pada Katalog
Elektronik Sektoral dan/atau Katalog Elektronik Lokal;
atau

b) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang memimpin atau


membawahi Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa
(UKPBJ) untuk produk pada Katalog Elektronik
Sektoral/Lokal.

2) Pelaksanaan
a) Pengelola Katalog Elektronik melakukan kegiatan
Penurunan Pencantuman Produk dari Katalog
Elektronik berdasarkan daftar produk yang tercantum
pada Dokumen Penetapan Penurunan Pencantuman
Produk.
b) Pejabat yang melakukan kegiatan Penurunan
Pencantuman Produk adalah sebagai berikut:
i. Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang
melaksanakan fungsi Pengembangan Sistem
Katalog untuk produk pada Katalog Elektronik
Nasional, Sektoral, dan/atau Lokal; atau
ii. Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa
(UKPBJ) untuk produk pada Katalog Elektronik
Sektoral/Lokal.
iii. Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang
melaksanakan fungsi Pengembangan Sistem
Katalog atau Kepala UKPBJ dapat membuat tim
untuk membantu pelaksanaan kegiatan Penurunan
Pencantuman Produk dari Katalog Elektronik.

f. Tata Cara Pencantuman Kembali Produk dari Katalog Elektronik


dilakukan dengan memperhatikan ketentuan sebagai berikut:
1) Persiapan
Pengelola Katalog Elektronik mengidentifikasi produk-produk
yang dapat dilakukan Pencantuman Kembali Produk berdasarkan
penyebab Pencantuman Kembali Produk sebagaimana dimaksud
dalam angka d di atas. Dalam melakukan identifikasi tersebut,
Pengelola Katalog Elektronik dapat menerima atau meminta
masukan dan/atau rekomendasi dari Kementerian/Lembaga teknis
terkait. Hasil identifikasi tersebut di atas dituangkan dalam Dokumen
Penetapan Pencantuman Kembali Produk yang disetujui oleh:
a) Pejabat Pimpinan Tinggi Madya yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog untuk produk pada Katalog
Elektronik Nasional. Dalam rangka percepatan Pejabat
Pimpinan Tinggi Madya tersebut dapat menyetujui Dokumen
Penetapan Pencantuman Kembali Produk untuk produk pada
Katalog Elektronik Sektoral dan/atau Katalog Elektronik Lokal;
atau
b) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang memimpin atau
membawahi Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) untuk
produk pada Katalog Elektronik Sektoral/Lokal.
2) Pelaksanaan
a) Pengelola Katalog Elektronik melakukan kegiatan
Pencantuman Kembali Produk dari Katalog Elektronik
berdasarkan daftar produk yang tercantum pada Dokumen
Penetapan Pencantuman Kembali Produk,
b) Pejabat yang melakukan kegiatan Pencantuman Kembali
Produk adalah sebagai berikut:
i. Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang melaksanakan
fungsi Pengembangan Sistem Katalog untuk produk
pada Katalog Elektronik Nasional, Sektoral, dan/atau
Lokal.
ii. Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ)
untuk produk pada Katalog Elektronik Sektoral/Lokal.
c) Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang melaksanakan fungsi
Pengembangan Sistem Katalog atau Kepala UKPBJ dapat
membuat tim untuk membantu Pencantuman Kembali Produk
pada Katalog Elektronik.
B. Latihan

Latihan ini dilakukan dalam rangka pendalaman materi Penonaktifan


dan Pengaktifan Kembali Produk Dalam Sistem Transaksi E-Purchasing
Katalog serta Penurunan Pencantuman dan Pencantuman Kembali
Produk pada Katalog Elektronik. Dalam latihan ini, setiap peserta
diminta untuk menjelaskan hal-hal di bawah ini:
1. Jelaskan Tata Cara Pencantuman Kembali Produk dari Katalog
Elektronik !

2. Hal-hal yang menyebabkan Pencantuman Kembali Produk dari


Katalog Elektronik !

C. Rangkuman
1. Penonaktifan Produk dalam sistem transaksi E-Purchasing Katalog
adalah kegiatan menonaktifkan fitur pembelian produk yang
tercantum pada aplikasi Katalog Elektronik yang mengakibatkan
produk tersebut tidak dapat dibeli melalui aplikasi Katalog Elektronik.
2. Pengaktifan Kembali produk dalam sistem transaksi E-Purchasing
Katalog adalah kegiatan mengaktifkan fitur pembelian pada aplikasi
Katalog Elektronik terhadap suatu produk yang sebelumnya telah
dinonaktifkan sehingga mengakibatkan produk tersebut dapat dibeli
kembali melalui aplikasi Katalog Elektronik.
3. Penurunan Pencantuman Produk adalah kegiatan
PenurunanPencantuman Produk pada Etalase Produk tertentu yang
tercantum pada aplikasi Katalog Elektronik.

4. Pencantuman Kembali Produk adalah kegiatan mencantumkan


kembali produk pada Etalase Produk tertentu yang tercantum pada
aplikasi Katalog Elektronik setelah dilakukan penurunan
pencantuman dalam jangka waktu tertentu.
D. Evaluasi Materi Pokok

Berilah tanda X pada pilihan A, B, C, atau D

1. Hal-hal yang menyebabkan Penonaktifan Produk dalam sistem


transaksi E-Purchasing Katalog, kecuali :
A. Substitusi Produk Impor
B. Kebijakan Pengelola Katalog Elektronik
C. Hasil Monitoring dan Evaluasi
D. Ketetapan Pimpinan
2. Hal-hal yang menyebabkan Pengaktifan Kembali Produk dalam sistem
transaksi E-Purchasing Katalog, kecuali :
A. Tidak Tersedia Substitusi Produk Impor
B. Kebijakan Pengelola Katalog Elektronik
C. Hasil Monitoring dan Evaluasi
D. Terbuktinya Pengaduan
3. Hal-hal yang menyebabkan Penurunan Pencantuman Produk dari
Katalog Elekronik, kecuali :
A. Kebijakan Pengelola Katalog Elektronik
B. Hasil Monitoring dan Evaluasi
C. Sanksi bagi Penyedia Katalog Elektronik
D. Sanksi bagi Pengelola Katalog Elektronik
4. Hal-hal yang menyebabkan Pencantuman Kembali Produk dari
Katalog Elekronik, kecuali :
A. Kebijakan Pengelola Katalog Elektronik
B. Hasil Monitoring dan Evaluasi
C. Berakhirnya sanksi bagi pengelola Katalog elektronik
D. Berakhirnya sanksi bagi penyedia Katalog Elektronik

5. Pejabat yang melakukan kegiatan Pencantuman Kembali Produk adalah


A. Kepala UKPBJ
B. PPK
C. PP
D. Penyedia
E. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

Cocokkan jawaban Anda dengan kunci jawaban evaluasi materi pokok


yang terdapat di bagian akhir modul ini. Hitunglah jawaban Anda yang
benar, kemudian gunakan rumus di bawah ini untuk mengetahui tingkat
penguasaan anda terhadap materi pokok.
Rumus:
𝛴 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑏𝑒𝑛𝑎𝑟
Tingkat Penguasaan = x 100%
𝛴 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑠𝑎𝑙𝑎ℎ

Arti tingkat penguasaan yang anda capai:


100% = baik sekali
80% = baik
0-60% = kurang
Apabila tingkat penguasaan anda mencapai 80% ke atas, bagus ! Berarti
Anda telah memahami materi pokok 4. Tetapi bila tingkat penguasaan
anda anda masih di bawah 80%, anda harus mengulangi lagi materi
pokok IV terutama bagian yang belum anda kuasai.
BAB V
PENUTUP

A. Simpulan

Tugas dan Kewajiban Kepala UKPBJ selaku Pengelola Katalog


Elektronik Lokal/Sektoral adalah :

● kewenangan Kepala UKPBJ dalam penetapan Dokumen


Penelaahan Produk, serta Penyusunan dan Penetapan Dokumen
Pengumuman Pendaftaran untuk Proses Pencantuman
Barang/Jasa.
● Pengelolaan Katalog Elektronik pasca pencantuman barang/jasa
pada Katalog Elektronik.
● Penonaktifan dan Pengaktifan Kembali Produk Dalam Sistem
Transaksi E-Purchasing Katalog serta Penurunan Pencantuman
dan Pencantuman Kembali Produk pada Katalog Elektronik.

B. Implikasi

Setelah mempelajari modul ini, para peserta pelatihan dapat


menjelaskan atau menerangkan dan menambah pengetahuan
tentang

● kewenangan Kepala UKPBJ dalam penetapan Dokumen


Penelaahan Produk, serta Penyusunan dan Penetapan Dokumen
Pengumuman Pendaftaran untuk Proses Pencantuman
Barang/Jasa.
● Tata cara pengelolaan Katalog Elektronik pasca pencantuman
barang/jasa pada Katalog Elektronik.
● Penonaktifan dan Pengaktifan Kembali Produk Dalam Sistem
Transaksi E-Purchasing Katalog serta Penurunan Pencantuman
dan Pencantuman Kembali Produk pada Katalog Elektronik.
C. Tindak Lanjut

Untuk lebih meningkatkan pemahaman dan pengetahuan tentang


tugas dan kewajiban Kepala UKPBJ maka setelah mempelajari modul
ini peserta dapat memperdalam materi dengan mengikuti pelatihan
lanjutan/pelatihan kompetensi lainnya serta mempelajari berbagai
referensi yang berkaitan dengan materi dimaksud.
KUNCI JAWABAN

A. Bab II: kewenangan Kepala UKPBJ dalam penetapan Dokumen


Penelaahan Produk, serta Penyusunan dan Penetapan Dokumen
Pengumuman Pendaftaran untuk Proses Pencantuman Barang/Jasa.

1. A
2. C
3. B
4. A
5. C

B. Bab III: Tata cara pengelolaan Katalog Elektronik pasca pencantuman


barang/jasa pada Katalog Elektronik.
1. D
2. D
3. B
4. C
5. A

C. Bab IV: Penonaktifan dan Pengaktifan Kembali Produk Dalam Sistem


Transaksi E-Purchasing Katalog serta Penurunan Pencantuman dan
Pencantuman Kembali Produk pada Katalog Elektronik.
1. D
2. D
3. D
4. C
5. A
DAFTAR PUSTAKA

Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018 tentang Pengadaan Barang/Jasa


Pemerintah sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Presiden Nomor 12
tentang Perubahan atas Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018 tentang
Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah.

Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2022 tentang Percepatan Peningkatan


Penggunaan Produk Dalam Negeri dan Produk Usaha Mikro, Usaha Kecil,
Koperasi

Peraturan LKPP Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah


Nomor 9 Tahun 2021 tentang Toko Daring dan Katalog Elektronik dalam
Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah.

Keputusan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah


Nomor 122 Tahun 2022 tentang Tata Cara Penyelenggaraan Katalog
Elektronik.

Keputusan Kepala LKPP Nomor 44 Tahun 2022 tentang Penetapan


Persetujuan Pengelola Katalog Elektronik Sektoral
GLOSARIUM

Katalog : Sistem informasi elektronik yang memuat informasi berupa


Elektronik daftar, jenis, spesifikasi teknis, Tingkat Komponen Dalam
Negeri (TKDN), produk dalam negeri, produk Standar Nasional
Indonesia (SNI), produk industri hijau, negara asal, harga,
Penyedia, dan informasi lainnya terkait barang/jasa

Katalog : Katalog elektronik yang disusun dan dikelola oleh Lembaga


Elektronik Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP)
Nasional

Katalog : Katalog elektronik yang disusun dan dikelola oleh


Elektronik Kementerian/Lembaga
Sektoral

Katalog : katalog elektronik yang disusun dan dikelola oleh Pemerintah


Elektronik Lokal Daerah

Pejabat Pejabat yang diberi kewenangan oleh PA/KPA untuk


Pembuat mengambil keputusan dan/atau melakukan tindakan yang
Komitmen dapat mengakibatkan pengeluaran anggaran belanja
negara/anggaran belanja daerah

Pejabat Pejabat administrasi/pejabat fungsional/personil yang bertugas


Pengadaan melaksanakan Pengadaan Langsung, Penunjukan Langsung,
dan/atau E-purchasing

Pelaku dalam Para pihak yang terlibat langsung dalam proses pengadaan
Penyelenggara secara E-Purchasing Katalog
an Katalog
Elektronik

Anda mungkin juga menyukai