Anda di halaman 1dari 20

PERTEMUAN 3

KOMUNIKASI PEMASARAN TERPADU


(INTEGRATED MARKETING
COMMUNICATION)
Definisi IMC
“Sebuah konsep dari perencanaan komunikasi
pemasaran yang mengenali nilai tambah dari
perencanaan yang komprehensif dengan
mengevaluasi peran strategis dari berbagai
disiplin komunikasi seperti iklan, penjualan
langsung, sales promotion dan PR, yang
kemudian mengkombinasikannya untuk
mendapat respon komunikasi yang maksimum,
jelas dan konsisten“.
(American Association of Advertising Agency)
• Tom Duncan dan Sandra Moriaty berpendapat, bahwa
IMC merupakan salah satu pendekatan marketing
generasi baru yang digunakan oleh perusahaan agar lebih
fokus dalam mengakuisisi customer, membina dan
mengembangkan hubungan dengan customer dan
stakeholder.
• Menurut mereka, ada 3 jenis pesan dalam perusahaan :
– Corporate: filosofi, praktek bisnis, visi/misi dan budaya
perusahaan
– Marketing: desain, tampilan, pricing, service support dan
distribusi
– Marketing Communication: pada tahapan ini, pesan harus
dikirim dan diterima pada landasan konsistensi baik dalam
eksekusi maupun strategi untuk menciptakan persepsi yang
lengkap dan konsisten kepada customer maupun stakeholder
melalui agency periklanan, PR, promosi penjualan, dll.
Pertimbangan perusahaan dalam menerapkan IMC antara lain:
• Bentuk adaptasi terhadap perubahan teknologi dan media baik secara
demografis, gaya hidup dan pola konsumsi. Misalnya: internet serta
perkembangan transaksi secara online maupun aplikasi online lainnya
• Perusahaan memahami nilai tambah dari integrasi secara strategis atas
fungsi-fungsi komunikasi sebagai kesatuan dibanding sebagai fungsi
terpisah
• Perusahaan dapat menghindari duplikasi
• Sinergi antara berbagai tools komunikasi
• Dapat menciptakan program komunikasi pemasaran yang lebih efektif
dan efisien.
• Respon terhadap media komunikasi konvensional yang semakin
menurun karena konsumen jenuh dengan iklan sehingga perlu
menggunakan media alternatif lainnya. Misalnya: product placement di
dalam film atau sinetron
Tujuan dan Manfaat IMC
• Tujuan IMC
– Konsistensi dalam penyampaian pesan
– Mengintegrasikan komunikasi pemasaran yang digunakan
oleh perusahaan

• Manfaat IMC
– Pesan mudah diingat oleh konsumen; Setelah pesan yang
disampaikan kepada calon pelanggan dan pelanggan
mengena, maka produk atau jasa sebuah perusahaan akan
mudah diingat oleh pelanggan atau calon pelanggan
– Menekan biaya komunikasi; Dengan penggunaan komunikasi
yang konsisten kita akan dapat menekan biaya karena dapat
menggunakan alat-alat yang ada untuk tools yang lain.
Revolusi Pemasaran
• Perubahan dalam anggaran pemasaran dari media iklan ke media
promosi yang berorientasi konsumen dan penjualan. Media iklan
biasa dianggap semakin mahal dan tidak efisien belum lagi
persaingan harga di pasar membuat perusahaan menggunakan
anggaran mereka untuk promosi penjualan dibanding iklan biasa
• Perubahan fokus periklanan dari media massa (TV, koran dan
majalah) menjadi komunikasi yang bersifat ‘solving problem’ seperti
event, sponsorship, direct mail, internet dan promosi penjualan.
• Pertumbuhan database pemasaran yang cepat mencakup profile
konsumen seperti nama, geografis, demografis, psikografis, pola
belanja, preferensi media dan lain-lain. Database yang semakin rinci
ini mendorong metode pemasaran langsung yang variatif, seperti
telemarketing, direct mail, social media dan lain -lain
• Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi ditandai dengan
perkembangan yang cepat dari media internet.
Promotional Mix dalam IMC
• Program IMC yang sukses membutuhkan kombinasi
yang tepat dari teknik dan tools promosi dan untuk itu
perusahaan perlu memahami peranan bauran promosi
di dalam program pemasarannya.
• Promosi didefinisikan sebagai koordinasi dari seluruh
upaya pemasar untuk mengembangkan saluran
informasi dan persuasi untuk menjual barang dan jasa
atau ide.
• Perangkat dasar promosi dalam IMC dikenal sebagai
Promotional Mix, yang terdiri atas Advertising, Direct
Marketing, Internet (interaktif), Sales Promotion,
Publisitas dan Humas; serta Personal Selling
Advertising

Personal Direct
Selling Marketing

IMC
Tools
Publicity & Internet
PR Marketing

Sales
Promotion
Advertising (Iklan)
• Iklan didefinisikan sebagai bentuk komunikasi non
personal mengenai perusahaan, produk, jasa atau ide
yang dibayar (paid) oleh sponsor. Pengertian ‘dibayar’
(paid) dalam hal ini perusahaan harus membayar
terhadap space (ukuran) atau waktu penyampaian pesan.
• Media komunikasi yang dimanfaatkan dalam iklan adalah
media yang mampu menjangkau kelompok besar
individu, seperti TV, radio, majalah, suratkabar, internet
dan media sosial
• Kampanye iklan yang populer dapat menarik perhatian
konsumen dan membantu mendorong penjualan.
Kampanye ini juga dapat dimanfaatkan juga menjadi
program IMC yang sukses
Direct Marketing (Penjualan Langsung)
• Penjualan langsung tidak terbatas hanya dalam bentuk
direct mail atau katalog, namun mencakup juga aktifitas
seperti: manajemen database konsumen, telemarketing,
internet dan berbagai media lainnya. Contoh perusahaan
yang sering memanfaatkan tools ini adalah Tupperware.
• Perangkat utama Penjualan Langsung adalah iklan yang
bersifat respon langsung (direct response) dimana produk
dipromosikan melalui iklan dan mendorong konsumen
untuk langsung membeli dari perusahaan/pabrik (bukan
melalui toko atau distributor). Umumnya berupa
pencantuman formulir pemesanan di iklan, ajakan untuk
menelpon saat itu juga atau penggunaan kupon dengan
waktu terbatas.
Interactive (Internet Marketing)
• Tidak seperti iklan yang umumnya bersifat satu arah,
Interaktif media memungkinkan pertukaran informasi
antara customer dengan perusahaan dengan respon
seperti menerima dan merubah image, membuat
permintaan, menjawab pertanyaan dan tentunya
melakukan pembelian.
• Internet dapat melakukan semua elemen dari bauran
promosi. Selain sebagai media iklan, internet juga dapat
menawarkan kupon, kontes, undian online, direct
marketing, personal selling bahkan kehumasan, dengan
efektif dan efisien. Perusahaan yang menggunakan media
internet dengan efektif, umumnya mensinergikan strategi
internet (web) dengan tools IMC lain, misalnya iklan yang
mendorong customer untuk mengakses website.
Sales Promotion (Promosi Penjualan)

• Merupakan aktfitas pemasaran yang


menyediakan nilai tambah atau memberikan
insentif pada tenaga pemasar, distributor atau
konsumen yang ditujukan untuk mendorong
penjualan dengan cepat.
• Ada 2 jenis promosi penjualan :
1. Promosi penjualan berorientasi Konsumen :
ditargetkan untuk konsumen (pengguna) dalam
bentuk kupon, sampling, hadiah, rabat, kontes dll
2. Promosi penjualan berorientasi Dagang : ditargetkan
untuk penyalur, pengecer atau distributor dalam
bentuk bonus, harga khusus, kontes penjualan dll
• Banyak perusahaan yang menggeser anggaran
iklannya menjadi promosi penjualan, dengan alasan
untuk menurunkan brand loyalty dan meningkatkan
sensitifitas konsumen terhadap penawaran -
penawaran promosi dari pesaing.
• Promosi dan Promosi Penjualan merupakan dua
istilah yang sering membingungkan dalam dunia
pemasaran, namun tujannya berbeda
• Promosi merupakan elemen pemasaran dimana
perusahaan berkomunikasi dengan konsumen.
Sedangkan Promosi Penjualan merupakan strategi
pemasaran untuk meningkatkan penjualan langsung
dalam jangka pendek.
Publicity & Public Relations
• Publisitas merupakan komunikasi non personal yang
tidak dibayar atau dijalankan oleh sponsor mengenai
organisasi, produk, jasa atau ide.
• Umumnya publisitas disampaikan dalam bentuk berita,
editorial atau pengumuman. Publisitas tidak dibayar
oleh perusahaan, melainkan oleh media massa.
• Beberapa tehnik yang digunakan perusahaan untuk
mendapatkan publisitas yang positif antara lain :
– News release (press release)
– Press conference
– Artikel dengan pencantuman fitur
– Foto, film dan rekaman
• Public relations merupakan fungsi manajemen yang
mengevaluasi perilaku publik, mengidentifikasikan
prosedur dan menyesuaikannya dengan kepentingan
perusahaan serta kemudian menjalankannya untuk
mendapatkan pemahaman dan penerimaan dari publik.
• PR mempunyai tujuan yang lebih luas dari publisitas
karena tujuan utamanya adalah mengupayakan dan
menjaga reputasi positif dari produk atau perusahaan.
• Bentuk penerapan PR antara lain :
– Publikasi khusus
– Partisipasi dalam kegiatan masyarakat
– Penggalangan dana
– Sponsorship, event dan lain-lain
Personal Selling (Penjualan Personal)
• Merupakan bentuk komunikasi orang per orang
dimana penjual mencoba membantu atau
menawarkan konsumen untuk membeli produk
atau jasa perusahaan.
• Tidak seperti iklan, personal selling menyangkut
hubungan tatap muka dengan konsumen atau
berinteraksi melalui media komunikasi seperti
telepon.
• Interaksi ini memberikan fleksibilitas dimana
penjual dapat melihat atau mendengar respon atau
reaksi dari calon pembeli dan menyesuaikannya
dengan pesan penjualannya.
TUGAS I (Individu)
• Membuat Laporan Analisis IMC sebuah perusahaan
atau organisasi (REAL) berdasarkan pengamatan di
internet (website/berita)
• Laporan dibuat dengan panduan:
– Profil perusahaan/organisasi, visi dan misi, serta
produk/jasa
– Pilih salah satu produk atau kegiatan
– Jabarkan tools IMC yang dipakai oleh perusahaan tersebut
dalam mempromosikan produknya
– Buat analisis berdasarkan pendapat pribadi dan kaitkan
dengan teori yang ada
– Lampirkan screenshoots tampilan website dan berita atau
event yang menjadi dasar analisis laporan
Format Laporan
• Diketik menggunakan Words pada kertas A4
• Margin kiri 4 cm; Kanan/Atas/Bawah 3 cm
• Spasi 1.5 paragraf; Font times new roman; Size
12 (isi) dan 14 (judul cover)
• Lengkapi dengan Cover (Nama Tugas; Dosen
Pengampu; Logo; Nama; NIM; Kelas; Prodi;
Fakultas; Universitas; Tahun)
• Tugas dikumpulkan pada pertemuan ke 5,
dikirimkan ke email dosen
REFERENSI
Kasali, Rhenald. 2008. Manajemen Public
Relations: Konsep dan Aplikasinya di
Indonesia. Jakarta: Pustaka Utama Grafiti.
Prisgunanto, Ilham. 2006. Komunikasi
Pemasaran: Strategi & Taktik. Bogor: Ghalia
Indonesia.
Ries, Al & Jack Trout. 2002. Positioning: The
Battle for Your Mind. Jakarta: Salemba
Empat.
TERIMA KASIH

SAMPAI JUMPA
DI PERTEMUAN SELANJUTNYA

Anda mungkin juga menyukai