Anda di halaman 1dari 5

Tingkat Kerahasiaan Umum

“Hanya beredar sebatas internal perusahaan”

OPS.SOP.006.R00
PEMASANGAN DAN PEMBONGKARAN PIPA HDPE

Pengendalian dokumen dan Persetujuan

Versi Asli

Dibuat Oleh : - Diperiksa Oleh : - Disetujui Oleh : -

Safety Manager, Operational Manager, General Manager,


Ruslan Julian

Riwayat Perubahan

Versi perubahan:

Versi Tanggal Revisi : Dibuat Oleh : Deskripsi Pemilik Tanggal


yang berubah : Document : Berlaku :

Refferensi :

Dibawah ini tercatat referensi yang berhubungan dengan aturan pembuatan dokumen:-

❖ Permen ESDM No. 26 Tahun 2018 tentang Pelaksanaan Kaidah Teknik Pertambangan yang baik
❖ Keputusan Mentri Pertambangan dan energi Indonesia No. 1827 K/30/MEM/2018 tentang
pedoman kaidah Teknik pertambangan yang baik.
❖ OPS.SOP.007.R00 Penggunaan Excavator Bekerja didekat air.
❖ ISO 45001:2018 klausal 6.1.2 Identifikasi dan penilaian resiko serta peluang
❖ ISO 45001:2018 Klausal 7.2 Kompetensi
❖ ISO 45001:2018 Klausal 8.1 Pengendalian operasional

Judul Document Pemilik Document Tanggal Berlaku Tanggal Revisi

Pemasangan & Service Operation 10/09/2023 -


Pembongkaran Pipa HDPE
Nomor Document Revisi Nomor Halaman
OPS.SOP.006.R00 00 1 of 5
Tingkat Kerahasiaan Umum
“Hanya beredar sebatas internal perusahaan”

1. LATAR BELAKANG

1.1. PT. Mitra Parama Gemilang menetapkan bahwa Keselamatan dan Kesehatan Kerja serta
Lingkungan (K3L) adalah landasan utama dalam kegiatan operasinya.

1.2. Untuk mendukung hal di atas maka PT. Mitra Parama Gemilang membuat prosedur
Pemasangan dan Pembongkaran Pipa HDPE di operasional pertambangan.

2. TUJUAN

2.1. Memastikan adanya sistem yang mengatur mengenai pemasangan dan pembongkaran pipa
HDPE di operasional pertambangan.

3. RUANG LINGKUP

3.1. Prosedur ini diberlakukan di semua area lokasi kerja baik di yard MPG BSF ataupun
pertambangan dimana teknisi dan Operator PT. Mitra Parama Gemilang bekerja.

4. DEFINISI

4.1. HDPE (High density Polyethylene) adalah Polietilena berdensitas tinggi adalah polietilena
termoplastik yang terbuat dari minyak bumi.

5. KEBIJAKAN

5.1. Semua proses Pemasangan dan pembongkaran pipa HDPE harus mengacu pada SOP ini.

6. TANGGUNG JAWAB DAN PENEGAKAN

6.1. Semua Pengawas lapangan / leader/ Supervisor / kepala proyek bertanggung jawab untuk
memastikan :

Memastikan semua pekerjaan di divisinya sudah masuk ke dalam IBPR / JSA serta di
sosialisasikan kepada tim kerja.
Melakukan sosialisasi prosedur kerja terkait penggunaan pemasangan dan pipa HDPE di
dalam tanah
Kondisi operator dalam keadaan siap / FIT bekerja dan memiliki lisensi pengoperasian
excavator yang telah sesuai.

Judul Document Pemilik Document Tanggal Berlaku Tanggal Revisi

Pemasangan & Service Operation 10/09/2023 -


Pembongkaran Pipa HDPE
Nomor Document Revisi Nomor Halaman
OPS.SOP.006.R00 00 1 of 5
Tingkat Kerahasiaan Umum
“Hanya beredar sebatas internal perusahaan”

Melakukan inspeksi secara visual terhadap alat berat yang akan digunakan meliputi status
unit, hasil dari P2H yang dilakukan operator.
Melakukan pengecekkan terhadap lokasi pekerjaan apakah aman untuk dilintasi oleh alat
berat yang bekerja diarea tersebut apabila akan dilakukan penggalian pipa HDPE.
Segera mengkomunikasikan kepada pengawas jika ada ditemukan kondisi berbahaya.

6.2. Surveyor

Melakukan pengecekkan terhadap elevasi dan posisi lubang galian terhadap rencana.
Melakukan pengecekkan terhadap elevasi dan posisi
Memonitoring tebal timbunan HDPE tiap bulan
Memberi tanda patok posisi dan pita informasi kedalam pipa HDPE

6.3. Penggunaan alat pelindung diri yang sesuai dengan pekerjaan, yaitu :

Kacamata pelindung
Pelindung Kepala
Rompi Reflektor
Sepatu pengaman
Sarung tangan

6.4. Komunikasi dengan pengguna / user lapangan pada setiap area kerja dalam hal ini pengawas
area dari pelanggan/ customer.
6.5. Jika terjadi kondisi darurat, segera hubungi tim emergency response pelanggan melalui telepon
atau radio komunikasi (Emergency channel) dengan menyebutkan kondisi lingkungan, lokasi,
jumlah orang yang terlibat, jenis pertolongan yang diperlukan dan sebagainya.

7. PROSEDUR

7.1. PERSIAPAN DAN TAHAPAN KERJA

7.1.1. Menyiapkan area kerja yang aman, terutama akses yang akan dilewati dan area
landasan excavator harus datar dan padat agar tidak amblas.
7.1.2. Mengkoordinasikan dengan Departemen Engineering dan Operation tentang waktu
pelaksanaan apabila lintasan HDPE dijalan.

Judul Document Pemilik Document Tanggal Berlaku Tanggal Revisi

Pemasangan & Service Operation 10/09/2023 -


Pembongkaran Pipa HDPE
Nomor Document Revisi Nomor Halaman
OPS.SOP.006.R00 00 1 of 5
Tingkat Kerahasiaan Umum
“Hanya beredar sebatas internal perusahaan”

7.1.3. Mempersiapkan peralatan seperti webbing sling, baut dan mur dan kunci-kunci yang
sesuai, lakukan pemeriksaan terhadap kelayakan webbing sling dan peralatan yang akan
digunakan.
7.1.4. Kapasitas webbing sling minimal 3 Ton.
7.1.5. Menginformasikan ke pit control bahwa akan dilakukan penutupan jalan dan penggalian
tanah apabila lintasan HDPE melintas dijalan

7.2. PENANAMAN PIPA HDPE

7.2.1. Melakukan penggalian dijalur pipa HDPE


7.2.2. Penggalian dilakukan dijalur yang telah diberi tanda sebelumnya.
7.2.3. Penggalian dilakukan dengan lebar satu bucket dengan ke dalaman 1.5 m dari
permukaan tanah (atau ditentukan lain sesuai desain).
7.2.4. Panjang galian ditambahkan minimal 3 meter dari tepi jalan

7.3. PEMASANGAN PIPA HDPE

7.3.1. Pasang webbing sling disalah satu ujung pipa HDPE yang akan ditarik
7.3.2. Kaitkan ujungwebbing pada salah satu kuku bucket excavator.
7.3.3. Excavator menarik pipa HDPE ke dalam lubang galian sampai ke ujung pipa HDPE yang
akan disambung.
7.3.4. Lepas webbing sling yang dikaitkan di kuku bucket dan yang di pipa HDPE.

7.4. MENGAMBIL DATA KOORDINAT DAN EVALASI PIPA HDPE

7.4.1. Surveyor mengambil data koordinat diatas pipa HDPE setiap jarak 4 meter dan tiap 2
meter pada pipa HDPE yang lintasannya melengkung.
7.4.2. Surveyor mengambil data koordinat dan elevasi tiap sambungan pipa HDPE yang akan
ditimbun

7.5. MENIMBUN DAN PEMADATAN PIPA HDPE

7.5.1. Timbunan menggunakan material yang bagus.


7.5.2. Jangan menimbun menggunakan tanah yang lembek dan bongkahan yang besar.
7.5.3. Timbun sebelah kanan dan kiri pipa terlebih dahulu baru timbun bagian atas pipa HDPE
sampai dengan +/-50 cm diatas pipa HDPE.
7.5.4. Padatkan tanah dengan menggunakan bucket excavator.
7.5.5. Pasang marking tape diatas tanah pada bagian kanan dan kiri pipa HDPE.
7.5.6. Timbun lapisan kedua sampai permukaan tanah.
Judul Document Pemilik Document Tanggal Berlaku Tanggal Revisi

Pemasangan & Service Operation 10/09/2023 -


Pembongkaran Pipa HDPE
Nomor Document Revisi Nomor Halaman
OPS.SOP.006.R00 00 1 of 5
Tingkat Kerahasiaan Umum
“Hanya beredar sebatas internal perusahaan”

7.5.7. Rapikan timbunan menggunakan motor grader.


7.5.8. Padatkan timbunan menggunakan compactor
7.6. MEMASANG PATOK PETUNJUK LINTASAN PIPA HDPE
7.6.1. Surveyor memasang petunjuk lintasan pipa HDPE pada sisi jalan yang menjadi lintasan
pipa HPDE.
7.6.2. Surveyor memonitoring tebal timbunan tiap bulan dan menginformasikan ke engineering
dan operation bila timbunan kurang dari 1-meter agar dilakukan pelapisan timbunan.
7.6.3. Surveyor memasang patok posisi pipa HDPE dan memasang pita yang berisi informasi
kedalaman pipa HDPE

7.7. PEMBONGKARAN PIPA HDPE


7.7.1. Penggalian pipa HDPE
Lakukan penggalian disisi kanan dan kiri patok dengan jarak masing-masing +/- 50
cm dari patok.
Timbunan pada bagian tengah pipa HDPE didorong kesamping kanan atau kiri pipa
menggunakan punggung bucket atau samping bucket excavator.

7.7.2 Mengangkat pipa HDPE


Pasang webbing sling di salah satu ujung pipa HDPE.
Pasang ujung webbing sling pada kuku bucket excavator.
Angkat pipa HDPE dan tarik keluar dari lubang galian.
Tempatkan pipa HDPE pada tempat yang aman yang tidak mengganggu lalu lintas.
Lepas webbing sling dari excavator dan pipa HDPE

7.7.3. Menutup bekas galian pipa HDPE


Timbun bekas galian dengan material bekas galian atau jika perlu ganti material
yang bagus.
Padatkan tanah dengan menggunakan bucket excavator.
Rapikan timbunan menggunakan motor grader.
Padatkan timbunan menggunakan compactor

8. PENYELESAIAN

8.1. Menginformasikan kepada safety untuk rambu-rambu di akses masuk pompa.


8.2. Membersihkan area kerja

Judul Document Pemilik Document Tanggal Berlaku Tanggal Revisi

Pemasangan & Service Operation 10/09/2023 -


Pembongkaran Pipa HDPE
Nomor Document Revisi Nomor Halaman
OPS.SOP.006.R00 00 1 of 5

Anda mungkin juga menyukai