Anda di halaman 1dari 4

BISNIS PENGANTAR

BAB 11
PENGELOLAAN DALAM BISNIS

OLEH :
KELAS B
KELOMPOK 11
7. Candra Khoirul Sabela V1423017
8. Dendy Sefia Ardani V1423018
19. Keyla Nugraheni Arwenda Putri V1423039

PROGRAM STUDI D3 AKUNTANSI


SEKOLAH VOKASI
UNIVERSITAS SEBELAS MARET
SURAKARTA
1. Salah satu kunci kesuksesan bisnis terletak pada proses produksi yang dimulai
dari bahan baku/material, proses mengolah bahan sampai dengan
pengemasan produk. Bagaimana pengelolaan proses produksi dalam bisnis yang
baik menurut anda !
Jawab :
- Aktivitas Produksi : Aktivitas mengolah bahan baku menjadi barang jadi/bernilai;.
- Aktivitas produksi dimulai bahan baku keluar gudang bahan sampai barang jadi
masuk gudang barang jadi.
- Pengelolaan produksi yang baik : Produksi harus tepat jumlah, mutu, waktu, dan
biaya.
 Jumlah/kuantitas yang tepat adalah jumlah/kuantitas produksi yang sesuai
kebutuhan produksi yg ditentukan bagian produksi berdasarkan permintaan
bagian pemasaran.
 Tepat mutu artinya hasil produksi mempunyai kualitas sesuai dengan yang
ditentukan oleh bagian produksi.
 Tepat waktu artinya hasil produksi selesai saat dibutuhkan atau sesuai
schedule.
 Tepat biaya produksi artinya biaya produksi sesuai dengan standar biaya yang
ditetapkan.

2. Jelaskan beberapa fungsi secara umum dalam MSDM yang perlu diterapkan
dalam sebuah bisnis supaya kegiatan operasionalnya berjalan dengan baik !
Jawab :
Fungsi MSDM :
i) Rekruitmen karyawan, Rekruitmen adalah proses penarikan sekelompok
kandidat untuk mengisi posisi yang lowong. Perekrutan yang efektif akan
membawa peluang pekerjaan kepada perhatian dari orang-orang yang
berkemampuan dan keterampilannya memenuhi spesifikasi pekerjaan.
ii) Evaluasi performance, Mengevalusi kinerja bertujuan untuk menilai sejauh
mana karyawan mencapai tujuan dan standar kinerja yang telah ditetapkan oleh
perusahaan.
iii) Kompensasi karyawan, Balas jasa yang didapatkan seorang karyawan dari
perusahaan adalah kompensasi, yang mana kompensasi harus sepadan dengan
kinerja karyawan dalam proses mencapai tujuan perusahaan.
iv) Pelatihan dan pengembangan karyawan, Karyawan diberikan pelatihan terkait
pekerjaan yang akan dikerjakan selama di perusahaan. Pelatihan diberikan tidak
hanya untuk karyawan baru tetapi juga untuk karyawan lawas yang bersiap
duduk di jabatan yang baru atau dalam proses peningkatan keterampilan.
v) Menjalin hubungan kerja antara karyawan dengan perusahaan, Menciptakan
lingkungan dimana karyawan merasa terhubung, dihargai, dan termotivasi untuk
memberikan kontribusi terbaik mereka kepada perusahaan.
3. Jelaskan bagaimana cara membina karyawan yang dikatakan manusiawi
menurut pendapat anda !
Jawab :
Membina artinya meningkatkan kemampuan diikuti peningkatan pendapatan atau
manfaat bagi karyawan. Misalnya kegiatan membina karyawan sehingga bisa
menjahit lebih baik dan diberi tambahan upah.

4. Buatlah neraca dan laporan laba rugi satu bulan terakhir perusahaan yang
menjadi kasus anda !
Jawab :

NERACA
TOKO BANGUNAN ENDAR
PER 31 OKTOBER 2023

KETERANGAN DEBIT KREDIT


ASSET
Kas Rp30.000.000
Bank Rp100.000.000
Piutang Usaha Rp60.000.000
Persediaan Rp300.000.000
Tanah Rp200.000.000
Bangunan (-Penyusutan) Rp160.000.000
Kendaraan (-Penyusutan) Rp40.000.000
Peralatan Kantor (-Penyusutan) Rp4.000.000
TOTAL ASSET Rp894.000.000

KEWAJIBAN
Hutang Gaji Rp144.000.000
Hutang Usaha Rp100.000.000
Hutang Lain-Lain Rp116.400.000
TOTAL KEWAJIBAN Rp360.400.000

EQUITAS
Modal Rp478.600.000
Laba Ditahan Rp55.000.000
TOTAL EQUITAS Rp533.600.000

JUMLAH KESELURUHAN Rp894.000.000 Rp894.000.000


LAPORAN LABA RUGI
TOKO BANGUNAN ENDAR
PER 31 OKTOBER 2023

KETERANGAN DEBET KREDIT


Penjualan Rp650.000.000
Retur Penjualan Rp5.000.000
Potongan Penjualan Rp5.000.000
Jumlah Potongan (Rp10.000.000)
Penjualan Bersih Rp640.000.000

HARGA POKOK PRODUKSI


Persediaan Awal Rp50.000.000
Pembelian Rp250.000.000
Barang tersedia untuk dijual Rp300.000.000
Persediaan Akhir Rp100.000.000
HPP (Rp200.000.000)
Laba Kotor Penjualan Rp440.000.000

Biaya Usaha
Biaya Gaji Rp144.000.000
Biaya Listrik Rp6.000.000
Penyusutan Aktiva Rp106.000.000
Biaya Sumbangan Rp3.000.000
Biaya Pemasaran Rp1.400.000
Total Biaya Usaha (Rp260.400.000)

Laba Sebelum Pajak Rp179.600.000


Pajak ( 10% ) (Rp17.960.000)
Laba setelah pajak Rp161.640.000

Anda mungkin juga menyukai