Anda di halaman 1dari 3

STUDI KASUS DALAM PEMERIKSAAN FISIK IBU HAMIL DAN

PEMERIKSAAN FISIK PADA ORANG DEWASA

D
I
S
U
S
U
N
OLEH :

NAMA : NOVITA SARI EUFRASIA SITOHANG


NPM : 2219201084
PRODI : TK 1A SARJANA KEBIDANAN

STIKES MITRA HUSADA MEDAN


2023
KASUS PEMERIKSAAN FISIK PADA IBU HAMIL
1. Seorang ibu hamil berusia 25 tahun dengan umur kehamilan 24 minggu,datang keBPS dengan
keluhan sering mengalami pusing. Hasil pemeriksaan oleh bidan didapatkan TD : 90/70 mmHg. N :
78x/menit. S : 37o C. P : 24x/menit. KU Baik, saat dilakukan inspeksi, terdapat edema pada
ekstremitas.

2.Seorang ibu hamil yang berusia 28 tahun G2P0A0 dengan usia kehamilan 20 minggu datang ke
puskesmas dengan keluhan merasa pusing bila berbaring terlentang. Hasil pemeriksaan oleh bidan
menunjukkan TD : 150/100 mmHg. N :73x/menit. S : 36,5o C . P : 22x/menit. Setelah dilakukan
inspeksi, palpasi, perkusi, auskultasi, diketahuui ibu hamil tersebut memiliki konjungtiva yang pucat
dan kelainan pada bola mata (strabismus).

3. Seorang ibu hamil G1P0A0 datang ke BPS dengan umur kehamilan 40 minggu, sebelumnya sang
ibu hamil sudah berkonsultasi jauh hari sebelum waktu persalinan tiba dengan Bidan bahwa dirinya
Ingin melahirkan secara normal, kemudian sang bidan menyetujui untuk membantu proses
persalinannya, berdasarkan pemeriksaanyang dilakukan oleh Bidan yaitu TD : 120/80mmHg. N :
73x/menit. S : 37O C. P :22x/menit Hb: 10,5 gr% , diketahui terdapat prolapsusuteri, ibu hamil ini
tidak menunjukkan tanda-tanda kehamilanyang patologis dan bisa melahirkan secara normal.

4. Di suatu BPM terlihat seorang ibu tengah memeriksakan kehamilannya yang telah menginjak usia
20 minggu dengan gestasi G1P0A0 sang ibu mengeluh sering mengalami kelelahan dan merasa lemah
serta merasakan detak jantungnya yang tidak teratur, berdasarkan pemeriksaan yang dilakukan oleh
bidan diperoleh TD : 120/80mmHg. N : 70x/menit. S : 36,5O C. P : 21x/menit. Dengan Hb : 9,5 gram
%. Pada saat dilakukan pemeriksaan fisik diketahui ibu mengalami tanda tanda infeksi pada kelenjar
batholini.

5. Seorang NY,A sudah menginap di Rs selama 2 hari untuk menunggu proses kelahiran anak
pertamanya, G1P0A0, ia merasakan pinggangnya panas dan pegal menjalar mulai dari perut ke
belakang dari pukul 6 pagi,keluar lendir dari kemaluan, terasa ada bagian yang menekan atas
kemaluan ke bawah dengan HPHT : 19-8-17 dan TP : 26-5-18.
PEMERIKSAAN FISIK PADA ORANG DEWASA

1. Seorang perempuan berumur 45 tahun berobat ke poli mata dengan keluhan nyeri di sekitar mata.
Skala nyri 2 (1-10) mengalami mual, dan pandangan kabur. Hasil pemeriksaan fisik mata
kanan teraba lebih keras dibandingkan mata sebelah kiri . hasil visus OD 6/30, OS 6/10. Pasien
mengatakan khawatir menjadi buta.

2. Seorang laki-laki berumur 40 tahun dirawat di ruang penyekit dalam penurunan kesadaran.
Setelah dilakukan pemeriksaan, diketahui terdapat benjolan pada kepala, Bidan akan memandikan
pasien, telah memberikan penjelasan pada keluarga tujuan tindakan dan menyiapkan peralatan
yang dibutuhkan.

3. Seorang laki-laki berumur 60 tahun dirawat di ruang neurologi dengan diagnosis dengan
perubahan warna kulit pada bagian punggung pasien, sejak 8 hari yang lalu.hasil pengkajian pasien
mengalami dehidrasi, Bidan merencanakan upaya mencegah terjadinya kekurangan mineral dan
protein, Setelah dilakukan pemeriksaan oleh bidan, diketahui klien tersebut mengalami turgor kulit
melambat.

4. Seorang laki-laki berumur 50 tahun dirawat di RS dengan diagnosa medis stroke hari ke 3. Pasien
mengeluh badan terasa pegal dan punggung terasa panas. Hasil pemeriksaan fisik kekuatan otot
ekstremitas kiri 0. Kehilangan sensasi. TD 140/90 mmHg, frekuensi nafas 20x/menit, suhu 37oC.
Dilakukan askultasi denyut jantung takikardiak.

5. Seorang perempuan berumur 34 tahun terpasang gips pada tungkai kanannya karena fraktur akibat
tertabrak mobil. Hasil pengkajian pada hari berikutnya pada bagian distal gips terlihat bengkak,
suhu kulit dingin dan pucat, capilary refill 5 detik, pasien mengeluh kakinya bertambah nyeri dan
kesemutan. Setelah dilakukan pemeriksaan fisik, diketahui memiliki pergeseran tulang, suara nafas
sesak.

Anda mungkin juga menyukai