Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN TUGAS

Laporan Tugas Akhir Desain Figma

Mata kuliah TI0203 – INTERAKSI MANUSIA DAN KOMPUTER ( GRUP C )

Dosen Pengampu Gloria Virginia, S.Kom., MAI., Ph.D

Anggota Kelompok 1. 71231024 – Vanessa Rupina Simangunsong


2. 71231025 – Kenya Syalwa Arifia
3. 71231029 – Arthur Benedict Permana
4. 71231031 – Maria Jacynthia R. P.
5. 71231036 – Allensius Siregar

Deklarasi Dengan ini kami menyatakan bahwa tugas ini merupakan hasil karya
kelompok kami, tidak ada manipulasi data serta bukan merupakan
plagiasi dari karya orang lain.

UNIVERSITAS KRISTEN DUTA WACANA


Fakultas Teknologi Informasi
Program Studi Informatika
Aplikasi Moodtracker merupakan aplikasi untuk melacak mood/ suasana hati sehari-
hari untuk menjaga kesehatan mental. Aplikasi ini digunakan untuk melacak dan mencatat
suasana hati seseorang secara berkala. Pengguna dapat mengawasi diri sendiri dalam jangka
waktu lama dan membantu mengelola perasaan menjadi lebih baik. Target pengguna aplikasi
ini tertuju pada semua kalangan umum mulai dari anak-anak, remaja, orang dewasa maupun
orang tua yang ingin melihat perkembangan mood setiap harinya. Terdapat beberapa fitur yang
terdapat di dalam aplikasi moodtracker tersebut, yaitu :

Gambar 1. Aplikasi Moodtracker

1. Halaman Utama dan Menu Bar

Pada halaman utama ini merupakan bagian awal yang akan langsung muncul setelah
beberapa saat membuka aplikasi ini. Pada bagian bawah halaman utama ini terdapat
menu bar yang berisikan beberapa ikon, seperti ikon kalendar, meditation (meditasi),
insight (perjalanan mood) dan settings (pengaturan). Ada juga ikon tanda plus (+) untuk
menambahkan suasana hati pengguna di hari ini.

Gambar 2. Halaman Utama Gambar 3. Menu Bar


2. Ikon Kalendar

Ikon kalendar ini berada di sisi paling kiri dari bagian menu bar yang terdapat pada
halaman utama tadi. Ikon ini berisikan jurnal harian yang ditulis dalam bentuk kalendar
atau sistem bullet journal. Dengan begitu, pengguna dapat melihat dan menyimpulkan
perubahan mood dari waktu ke waktu dengan mudah.

Gambar 4. Ikon Kalendar Gambar 5. Isi ikon kalendar

3. Ikon Meditasi

Ikon meditasi ini berada di sebelah kanan ikon calendar dan seperti namanya yaitu,
berisikan banyak bentuk meditasi yang dapat membantu mengatasi segala macam
suasana hati. Beberapa bentuk meditasi yang dapat digunakan secara gratis dan tersedia
dalam aplikasi ini yaitu seperti bentuk meditasi dengan mendengarkan suara hewan,
suara perkotaan, dan suara alam.

Gambar 6. Ikon Meditasi Gambar 7. Isi Ikon Meditasi


4. Ikon Tanda Plus (+)

Ikon tanda plus ini berada di tengah menu bar yang berisikan halaman input mood dan
di dalamnya terdapat berbagai pilihan emotikon yang menggambarkan bagaimana
perasaan pengguna pada hari itu. Setelah memilih emotikon tersebut, pengguna akan
diarahkan untuk memilih aktivitas-aktivitas yang dilakukan pengguna dalam
kesehariannya pada hari itu.

Gambar 8. Ikon tanda plus Gambar 9. Ikon Tanda Plus(1) Gambar 10. Isi ikon tanda plus(2)

5. Ikon Insight (Perjalanan Mood)

Ikon insight berada di sebelah kanan tanda plus. Insight ini berisikan wawasan atau
analisis yang disediakan oleh aplikasi terkait data mood yang telah dicatat oleh
pengguna. Selain itu pada ikon insight ini terdapat grafik yang menunjukkan
perkembangan mood pengguna setiap harinya.

Gambar 11. Ikon insight Gambar 12. Isi ikon insight


6. Ikon Settings

Ikon settings ini berada di sisi paling kanan dari bagian menu bar. Sebagai pengaturan
dari aplikasi ini sendiri yang berisikan pengingat, waktu pengingat, kunci kata sandi,
tema, emoticon, kelola aktivitas, logo aplikasi dan pengaturan lainnya.

Gambar 13. Ikon settings Gambar 14. Isi ikon settings

Anda mungkin juga menyukai