Anda di halaman 1dari 1

1. Menurut anda seberapa penting peran komunikasi dalam pelaksanaan kolaborasi ?

Komunikasi merupakan elemen penting dalam pelaksanaan kolaborasi. Karena tanpa adanya
komunikasi segala sesuatunya pasti tidak akan berjalan baik. Kemungkinan besar akan terjadi
miss communication dengan rekan kerja yang dampaknya cukup besar bagi individu maupun
tim. Miss communication merupakan adanya kesalahpahaman antara kedua belah pihak
dalam mencerna proses komunikasi sehingga antara pesan yang disampaikan dan pesan yang
diterima berbeda arti dan penafsirannya. Jika kondisi ini terus berlanjut tentu akan membawa
dampak yang sangat buruk bagi kelangsungan tim.

2. Menurut saudara hal hal apa saja yang dibutuhkan dalam pelaksanaan kolaborasi secara
efektif utk memecahkan masalah di Masyarakat bermasyarakat?
Dalam pelaksanaan kolaborasi hal yang perlu digunakan dalam pelaksanaan kolaborasi secara
efektif adalah pentingnya kemampuan komunikasi, termasuk dalam hal pesan yang
disampaikan, cara penyampaiannya, serta penerima dapat memahami apa yang disampaikan.
Selain itu, setiap anggota harus mampu menghargai perbedaan dan kecerdasan emosional
anggota lain. Salah satu cara pertama yang dilakukan yaitu menetapkan tujuan tim. Setiap tim
harus membuat plan apa yang akan dikerjakan dan juga membagi tugas setiap anggota sesuai
dengan minat dan bakat yang dimiliki.

Anda mungkin juga menyukai