Anda di halaman 1dari 24

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI ........................................................................................................... i


BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang ....................................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah .................................................................................. 3
1.3 Tujuan ..................................................................................................... 3
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Deskripsi Sistem Informasi .................................................................... 3
2.2 Deskripsi Penjualan................................................................................ 4
2.3 Deskripsi Sistem Informasi Penjualan ................................................. 4
2.4 VBA (Visual Basic Application) ............................................................ 5
BAB III
TAHAP PELAKSANAAN
3.1 Persiapan Alat dan Bahan ..................................................................... 6
3.2 Proses Pembuatan .................................................................................. 6
BAB IV
BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN
4.1 Anggaran Biaya ...................................................................................... 7
4.2 Jadwal Kegiatan ..................................................................................... 8
DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................ 9
Lampiran 1. Biodata Ketua dan Anggota ......................................................... 10
Lampiran 2. Biodata dosen pendamping .......................................................... 14
Lampiran 3. Justifikasi Anggaran Kegiatan .................................................... 17
Lampiran 4. Susunan Organisasi Tim Pelaksana dan Pembagian Tugas ..... 18
Lampiran 4. Surat pernyataan ketua pelaksana.............................................. 19
Lampiran 6. Gambaran konsep karya inovatif yang akan di hasilkan ......... 20

i
1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Saat ini perkembangan teknologi informasi di Indonesia sangatlah
pesat dan cepat. Pada dasarnya teknologi adalah untuk mempermudah
manusia dalam menjalankan sesuatu hal. Teknologi informasi ini sudah
banyak digunakan untuk memproses, mengolah data, menganalisis data
untuk menghasilkan data atau informasi yang relevan, cepat, jelas, dan
akurat. Perkembangan teknologi informasi ini telah membuka babak baru di
lingkungan masyarakat, termasuk di dunia bisnis, saat ini para enterpreneur
memanfaatkan teknologi informasi ini untuk perkembangan bisnisnya itu
sendiri.(Yana Siregar et al., 2020)

Salah satu perkembangan teknologi informasi yaitu penggunaan


komputer baik perangkat keras maupun perangkat lunak. Aplikasi
Microsoft Excel, merupakan sarana untuk menyampaikan informasi yang
sangat digunakan oleh berbagai kalangan misalnya guru, mahasiswa, siswa,
trainer, perusahaan- perusahaan besar untuk presentasi sebelum
melaunchingkan hasil produknya, dll. Dengan menggunakan aplikasi
Microsoft Excel penyampaian informasi apapun akan dapat diperoleh
dengan mudah.(Rahman et al., n.d.)
Microsoft excel bemanfaat diberbagai bidang kehidupan seperti
mendukung semua pekerjaan administratif, mendukung pekerjaan sehari-
hari menjadi lebih baik. Aplikasi microsoft excel memiliki fitur kalkulasi
dan pembuatan grafik dengan menggunakan strategi marketing Microsoft
yang agresif, menjadikan Microsoft Excel sebagai salah satu program
komputer yang populer digunakan di dalam komputer mikro hingga saat ini.
Bahkan, saat ini program ini merupakan program spreadsheet paling banyak
digunakan oleh banyak pihak. Fungsi utama program Microsoft Excel
adalah sebagai aplikasi atau software pengolah angka.

Sistem merupakan sesuatu rangkaian yang terdiri dari 2 ataupun


lebih komponen yang silih berhubungan serta silih berhubungan satu sama
lain buat menggapai tujuan dimana sistem umumnya dibagi dalam sub
sistem yang lebih kecil yang menunjang sistem yang lebih besar. Data
merupakan informasi yang sudah dikelola serta diproses buat membagikan
makna serta membetulkan proses pengambilan keputusan. Administrasi
kerap dimengerti berasal dari Bahasa Belanda ialah “administrate” yang
meliputi aktivitas pambukuan ringan, mencatat, mengetik, menyurat, serta
2

sebagainya yang bertabiat teknis ketatausahaan. Penjualan ialah proses


akhir dari aktivitas pemasaran, sebab dari proses ini terdapat penetapan
harga, serah terima benda serta terdapatnya pembayaran yang disepakati
oleh penjual serta pembeli. Benda ataupun produk ialah seluruh suatu yang
bisa ditawarkan penjual baik berwujud ataupun tidak berwujud yang
diterima oleh konsumen supaya bisa memuaskan kemauan ataupun
kebutuhan konsumen. (Purbasari, 2020)

Keadaan dilapangan pemanfaatan sistem dalam menunjang


kemajuan bidang bisnis masih kurang. Pada umumnya Usaha Kecil serta
Menengah (UKM) masih memakai data penjualan secara manual. Dalam
keadaan tersebut, UKM hendak hadapi kesusahan dalam meningkatkan
usahanya (Agus Dwi, Danis Imas, 2920).

Faktor yang menyebabkan perusahaan dagang menggunakan sistem


informasi manual atau tidak memiliki sistem informasi antara lain, biaya
sistem yang tergolong mahal, perlu menggunakan tenaga ahli jika pelaku
usaha tidak mampu mengoperasikan sistem, dan tingkat kesadaran pelaku
usaha akan pentingnya mencatat transaksi keuangan menggunakan sistem
terkomputerisasi, akibatnya pengolahan data menjadi informasi berupa
laporan membutuhkan waktu yang lama karena perlu menjumlahkan
nominal setiap transaksi secara manual menggunakan kalkulator. Oleh
karena itu, diperlukan adanya pengembangan sistem terkomputerisasi yang
dapat mengolah data transaksi pembelian dan penjualan serta menghitung
persediaan barang dagang menjadi informasi secara akurat dan aktual.

Penggunaan sistem informasi yang terkomputerisasi merupakan


salah satu faktor penunjang kemajuan perusahaan, namun masih terdapat
perusahaan dagang yang belum menggunakan sistem informasi yang
terkomputerisasi dalam mencatat transaksi keuangannya atau bahkan belum
memiliki sistem informasi.

Solusi alternatif khususnya bagi pedagang buku dalam


menyelesaikan perhitungan harga pokok penjualan secara efektif dan efisien
dengan menggunakan aplikasi berbasis Microsoft Excel Macro dengan
Visual Basic Application (VBA). VBA merupakan sebuah fungsi tambahan
yang terdapat pada beberapa Program Microsoft Office. Seperti pada
Microsoft Excel, Microsoft Word, Microsoft Power point, dan Microsoft
Access (Mn et al., 2022).

Terciptanya inventory manajemen dan sistem penjualan berbasis


Microsoft Excel Macro dengan Visual Basic Application (VBA)
memudahkan para Usaha Kecil Menengah (UKM) untuk melakukan proses
3

manajemen usaha tanpa ribet dan tidak perlu menggunakan jaringan data
serta para pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) mampu mengetahui hasil
penjualan yang telah diperoleh setiap harinya. Pelaku UKM dapat dengan
mudah membuat laporan berdasarkan data yang terdapat dalam sistem.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang yang telah pencipta buat maka dapat
ditentukan rumusan masalah sebagai berikut :

1. Bagaimana pelaku UMKM dalam mencatat laporan penjualan?


2. Bagaimana pemanfaatan sistem informasi bagi pelaku UMKM?
3. Bagaimana penyelesaian masalah untuk mengatasi masalah sistem
penjualan yang masih manual?
1.3 Tujuan
Tujuan pembuatan sistem ini yaitu dapat membantu pelaku UMKM
dalam membuat laporan penjualan berdasarkan data yang terdapat dalam
sistem, sehingga pelaku UMKM dapat dengan mudah membuat laporan
penjualan secara terkomputerisasi.

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Deskripsi Sistem Informasi


Sistem adalah suatu jaringan kerja dari prosedur yang saling
berhubungan, berkumpul bersama-sama untuk melakukan sasaran tertentu.
Sedangkan informasi adalah data yang diolah menjadi bentuk yang lebih
berguna dan lebih berarti bagi penerimanya. Sehingga dapat disimpulkan
bahwa sistem informasi adalah suatu sistem didalam suatu organisasi yang
mempertemukan kebutuhan pengelolaan transaksi harian, mendukung
operasi, bersifat manajerial, dan kegiatan strategi dari suatu organisasi
tertentu dengan laporan-laporan yang dibutuhkan. (Anggraini et al., 2020)
Menurut (Novita et al., 2015) Sistem informasi memberikan nilai
tambah terhadap proses, produksi, kualitas, manajemen, pengambilan
keputusan, dan pemecahan masalah serta keunggulan kompetitif yang tentu
saja sangat berguna bagi kegiatan bisnis. Kegiatan yang terdapat pada
sistem informasi antara lain:
a. Input, menggambarkan suatu kegiatan untuk menyediakan data
yang akan diproses.
4

b. Proses, menggambarkan bagaimana suatu data diproses untuk


menghasilkan suatu informasi yang bernilai tambah.
c. Output, suatu kegiatan untuk menghasilkan laporan dari proses
diatas.
d. Penyimpanan, suatu kegiatan untuk memelihara dan menyimpan
data.
e. Kontrol, suatu aktifitas untuk menjamin bahwa sistem informasi
tersebut berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

2.2 Deskripsi Penjualan


Penjualan adalah sebuah sistem yang melibatkan sumber daya di
dalam suatu organisasi, prosedur, data, maupun sarana pendukung untuk
mengoperasikan sistem penjualan, sehingga menghasilkan informasi yang
berguna bagi pihak manajemen di dalam pengambilan suatu keputusan yang
diinginkan.(Anggraini et al., 2020)

2.3 Deskripsi Sistem Informasi Penjualan


Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) merupakan
kelompok pelaku ekonomi terbesar dalam perekonomian Indonesia serta
bisa dikatakan sebagai sumber utama pendapatan Negara, bisa
menciptakan banyak entrepreneur atau wiraswasta dan membuka banyak
kesempatan kerja dimana dapat menjadi sektor usaha yang paling besar
kontribusinya terhadap pembangunan nasional. Dalam usaha
meningkatkan produktifitas dan efisiensi dari UMKM maka dapat
memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) secara efektif
memberikan pengaruh langsung kepada UMKM. (Basry & Malays Sari,
n.d.)
Kenyataan yang ada saat ini masih banyak perusahaan kelas kecil
menengah (UKM) yang masih melakukan proses transaksi, pencatatan
keuangan dan pembuatan laporan baik laporan transaksi maupun laporan
keuangan perusahaan secara manual. Yang dimaksud manual disini adalah
mengandalkan kertas untuk pengarsipan data transaksi dan keuangan. Hal
ini tidak efektif dan efisien, selain itu akan mempersulit dalam proses
pencarian data transaksi maupun laporan keuangan. Proses transaksi dan
pembuatan laporan secara manual sering terjadi kesalahan jika datanya
sangat banyak sehingga laporan sering kurang akurat terlebih jika terjadi
perubahan format laporan keuangan. Begitu juga jika staff yang menangani
keuangan keluar dari perusahaan dan digantikan oleh karyawan baru. (Basry
& Malays Sari, n.d.)
5

Menurut (Anggraini et al., 2020) sistem informasi penjualan adalah


sub sistem informasi bisnis yang mencakup kumpulan prosedur yang
melaksanakan, mencatat, mengkalkulasi, membuat dokumen dan informasi
penjualan untuk keperluan manajemen mulai dari diterimanya order
penjualan sampai mencatat timbulnya tagihan dagang. Berdasarkan
pengertian tersebut, dapat disimpulkan bahwa komponen-komponen dari
sistem informasi penjualan secara umum terdiri dari:
1. Pencatatan transaksi penjualan
2. Pengecekan stok barang
3. Kalkulasi jumlah harga
4. pencetakan nota penjualan
5. Pembuatan dokumen atau informasi penjualan untuk keperluan
manajemen

Penggunaan sistem informasi penjualan yang terkomputerisasi


merupakan salah satu faktor penunjang kemajuan perusahaan, namun masih
terdapat perusahaan dagang yang belum menggunakan sistem informasi
yang terkomputerisasi dalam mencatat transaksi keuangannya atau bahkan
belum memiliki sistem informasi.

2.4 VBA (Visual Basic Application)


Menurut Madcoms (2017:58), “microsoft menyediakan Visual
Basic for Applications (VBA) untuk pemrograman tingkat lanjut pada
aplikasi Microsoft Office. Visual Basic Applications dapat digunakan untuk
membuat otomatisasi pekerjaan dalam Microsoft Office”. Berdasarkan
penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa VBA adalah salah satu fitur
yang disediakan oleh Microsoft Excel yang mungkin banyak pengguna
Excel jarang menggunakannya, bahkan tidak mengetahuinya.(SARI,
INDAH PURNAMA (2020), n.d.)
VBA didasarkan pada bahasa pemrograman BASIC dan
memungkinkan pengguna untuk menulis kode yang berinteraksi dengan
elemen aplikasi, seperti sel di lembar kerja, formulir, dan kontrol dalam
antarmuka pengguna, atau tabel dan kueri database. Kode VBA dapat ditulis
di Visual Basic Editor, yang merupakan lingkungan pengembangan bawaan
yang menyediakan alat untuk menulis, men-debug, dan menguji kode VBA.
Editor ini mencakup fitur seperti penyorotan sintaksis, penyelesaian kode,
dan pem-debug untuk membantu pengembang menulis kode yang efisien
dan bebas dari kesalahan.
Secara keseluruhan, VBA adalah alat yang sangat kuat bagi
pengguna Microsoft Office yang ingin mengotomatisasi tugas-tugas,
menyesuaikan aplikasi mereka, dan meningkatkan produktivitas mereka.
6

BAB III

TAHAP PELAKSANAAN

3.1 Persiapan Alat dan Bahan


3.1.1 Alat dan Bahan yang digunakan adalah:
Peralatan dan perlengkapan yang digunakan adalah
computer/pc serta coding
3.1.2 Software pengeditan yang digunakan:
Untuk pengeditan sistem menggunakan aplikasi Microsoft
Office Excel

3.2 Proses Pembuatan


Tahapan proses pembuatan aplikasi Inventory Management and
Selling System (IMASS) tercantum dalam tabel berikut :
Melakukan penelitian terhadap para pelaku UMKM di
sekitar secara langsung
• Pencipta karya mendatangi langsung ke beberapa pelaku
UMKM di sekitar pencipta

Melakukan penelitian terhadap para pelaku UMKM di


Indonesia melalui data yang ada di internet
• Pencipta mencari informasi beb Indonesia melalui sumber
sumber yang ada di internet

Menemukan ide pembuatan karya yang cocok untuk


menyelesaikan masalah pada pelaku UMKM
• Berdasarkan hasil penelitian,pencipta telah menemukan karya
untuk menyelesaikan masalah pada pelaku UMKM

Mengimplementasikan ide yang telah ditetapkan

• Pencipta mulai mengimplementasikan ide dimulai dari


menentukan nama karya dan isi dalam karya

Menentukan nama karya berdasarkan sistem yang dibuat

• Pencipta telah menentukan nama karya yang dibuat yaitu


aplikasi Inventory Management and Selling System
(IMASS)

Membuat Sistem

• Pencipta mulai membuat sistem dari awal sampai sistem


terselesaikan
7

Uji coba karya


• Pencipta melakukan uji coba sistem serta melakukan
pengecekan agar sistem bisa terpakai dan dapat digunakan
dengan mudah

Penyusunan Laporan
• Setelah melakukan uji coba dan layak dipakai,pencipta
melakukan penyusunan laporan serta modul sebagai pedoman
sistem

BAB IV

BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

4.1 Anggaran Biaya

Besaran Dana
No Jenis Pengeluaran Sumber dana
(Rp)

Biaya Perizinan Belmawa 2.000.000


➢ Hak Cipta
Perguruan Tinggi 200.000
1. ➢ Izin badan usaha
Instansi Lain (jika ada) -

Biaya Promosi Belmawa 400.000


➢ Pembuatan Alat
Perguruan Tinggi 100.000
2. Promosi
➢ Promosi Online Instansi Lain (jika ada) -
Biaya Akomodasi Belmawa 3.500.000
➢ Kebutuhan
Internet Perguruan Tinggi 1.000.000
3. ➢ Kegiatan
Penyiapan Data Instansi Lain (jika ada) -
➢ Kegiatan
8

Pendampingan

Belmawa 350.000
Lain-lain
Perguruan Tinggi -
4. ➢ Cetak Modul
Instansi Lain (jika ada)
-
Jumlah

Belmawa 6.250.000

Perguruan Tinggi 1.300.000


Rekap Sumber dana Instansi Lain (jika ada)

Jumlah 7.550.000

4.2 Jadwal Kegiatan

No Jenis Kegiatan Bulan Person Penanggung-jawab


1 2 3 4
1 Penelitian terhadap para Hardiyanto
pelaku UMKM di
lingkungan sekitar
2 Penelitian terhadap para Semua Anggota
pelaku UMKM di
Indonesia
3 Menentukan ide karya Marhamah
4 Implementasi ide Semua Anggota
5 Penentuan nama karya Semua Anggota
6 Pembuatan sistem M. Khoirul Ulum
7 Uji coba karya Semua anggota
8 Penyusunan laporan Fatkhin Jazilati
9

DAFTAR PUSTAKA

Anggraini, Y., Pasha, D., & Setiawan, A. (2020). SISTEM INFORMASI


PENJUALAN SEPEDA BERBASIS WEB MENGGUNAKAN
FRAMEWORK CODEIGNITER (STUDI KASUS : ORBIT STATION).
Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi (JTSI), 1(2), 64–70.
http://jim.teknokrat.ac.id/index.php/JTSI
Basry, A., & Malays Sari, E. (n.d.). PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI
DAN KOMUNIKASI (TIK) PADA USAHA MIKRO, KECIL DAN
MENENGAH (UMKM).
Novita, R., Sari, N., Informasi, J. S., Sains, F., Universitas, T., Negeri, I., Syarif, S.,
& Riau, K. (2015). SISTEM INFORMASI PENJUALAN PUPUK
BERBASIS E-COMMERCE. Jurnal TEKNOIF, 3(2).
Rahman, A., Yuridka, F., & Sari, D. M. (n.d.). PELATIHAN KOMPUTER
PROGRAM MICROSOFT EXCEL 2013 PADA SMAN 12 BANJARMASIN.

SARI, INDAH PURNAMA (2020) PERANCANGAN SISTEM INFORMASI


AKUNTANSI PENJUALAN TUNAI BERBASIS VBA (MICROSOFT
EXCEL) PADA CV. LINGGA JATI PALEMBANG. Other thesis,
POLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYA.
Yana Siregar, L., Irwan Padli Nasution Prodi Manajemen, M., & Negeri Islam
Sumatera Utara, U. (2020). HIRARKI Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis
DEVELOPMENT OF INFORMATION TECHNOLOGY ON INCREASING
BUSINESS ONLINE. 2(1), 71–75. https://doi.org/10.30606/hjimb
Agus Dwi, Danis Imas, S. (2920). SISTEM INFORMASI HARGA POKOK
PROSES BAGI USAHA KECIL DAN MENENGAH DALAM
MENINGKATKAN KUALITAS PROSES PRODUKSISISTEM INFORMASI
HARGA POKOK PROSES BAGI USAHA KECIL DAN MENENGAH
DALAM MENINGKATKAN KUALITAS PROSES PRODUKSI.
https://www.ptonline.com/articles/how-to-get-better-mfi-results
10

Lampiran 1. Biodata Ketua dan Anggota


11
12
13
14

Lampiran 2. Biodata dosen pendamping


15
16
17

Lampiran 3. Justifikasi Anggaran Kegiatan

Harga Satuan
No Jenis Pengeluaran Volume Total (Rp)
(Rp)
1 Biaya Perizinan
Hak Cipta 1 Rp 200.000 Rp 200.000
Izin Badan Usaha 1 Rp 2.000.000 Rp 2.000.000
Sub Total Rp 2.200.000
2 Biaya Akomodasi
Kebutuhan Internet 4 Rp 25 000 Rp 100.000
Kegiatan Penyiapan Data 4 Rp 600.000 Rp 2.400.000
Kegiatan Pendampingan 4 Rp 500.000 Rp 2.000.000
Sub Total Rp 4.500.000
3 Biaya Promosi
Pembuatan Alat Promosi 1 Rp 250.000 Rp 250.000
Promosi Online 1 Rp 250.000 Rp 250.000
Sub Total Rp 500.000
4 Lain-lain
Cetak Modul 1 Rp 350.000 Rp 350.000
Sub Total Rp 350.000
Total Rp 7.550.000
18

Lampiran 4. Susunan Organisasi Tim Pelaksana dan Pembagian Tugas

Alokasi Waktu
No Nama/NIM ProgramStudi Bidang Ilmu Uraian Tugas
(jam/minggu)
Marhamah Administrasi Pengembangan Menentukan ide
1 2 Minggu
/3221018 Perkantoran SDM karya
Muhammad
Administrasi
2 Khoirul Ulum Teknologi 4 Minggu Pembuatan sistem
Perkantoran
/3221023
Fatkhin Jazilati Administrasi Penyusunan
3 Administrasi 2 Minggu
/3221009 Perkantoran Laporan

Penelitian terhadap
Hardiyanto Administrasi Public para pelaku
4 2 Minggu
/3221010 Perkantoran Relation UMKM di
lingkungan sekitar
19

Lampiran 4. Surat pernyataan ketua pelaksana


20

Lampiran 6. Gambaran konsep karya inovatif yang akan di hasilkan

Pada program kreatifitas mahasiswa ini pencipta akan mengembangkan


sistem penjualan dari manual ke teknologi tanpa menggunakan jaringan internet.
Sistem penjualan ini berbasis macro VBA Excel. Sistem yang telah dibuat oleh
pencipta diberi nama aplikasi IMASS (Inventory Management and Selling System).
IMASS dibuat untuk meningkatkan kualitas pengelolaan Gudang dan penjualan
pada pelaku UMKM. Selain hal tersebut dalam aplikasi IMASS juga membantu
para pelaku UMKM dalam melaksankan proses manajemen yaitu memudahkan
pelaku UMKM dalam membuat laporan penjualan. Menu yang ada dalam aplikasi
IMASS sebagai berikut :

❖ Menu Dashboard Aplikasi IMASS (Inventory Management and Selling


System)
Dashboard dapat menampilkan metrik, angka dan juga, adapun
menu dan fungsi yang terdapat pada Dashboard yang dibuat sebagai berikut:
1. Dashboard: berisi menu dan chart yang memuat data dalam bentuk grafik
mengenai estimasi keuntungan, kuantitas penjualan, dan stok produk.

Gambar 1: Dashboard

2. Data Penjualan: Berisi data penjualan barang/produk mulai dari tanggal


transaksi, nama dan jenis produk terjual, kuantitas terjual, jumlah diskon sampai
dengan harga dan estimasi keuntungan.
21

Gambar 2 : Data Penjualan

3. Katalog dan Stok Produk : Berisi mengenai identitas barang dan jumlah barang
yang tersedia di gudang.

Gambar 3 : Katalog dan Stok Barang


22

4. Data Stok Masuk: Berisi mengenai data barang yang masuk dari produksi ke
gudang

Gambar 4 : Data Stok Masuk

5. Pivot: Berisi pivot tabel dari data penjualan sebagai sumber data gafik pada
dashboard

Gambar 2.5 : Pivot

6. Pivot 2: Berisi pivot tabel dari data katalog dan stok produk sebagai sumber data
grafik pada dashboard
23

Gambar 5 : Pivot 2

7. Export PDF : mencetak laporan penjualan

Gambar 6 : Export PDF

Anda mungkin juga menyukai