Anda di halaman 1dari 11

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN
MOTOR PENGGERAK
PEMADAM KEBAKARAN

UPBS PASAR USANG

DESA MASINTAN
KECAMATAN KELUA
KABUPATEN TABALONG
TAHUN 2024
KATA PENGANTAR

Salawat dan salam dipanjatkan kehadirat Allah Subhanahu wata’ala atas


segala rahmat dan karunia-Nya, sehingga kami masih bias melaksanakan segala
aktivitas tanpa suatu halangan apapun. Alhamdulillah, seiring berjalannya waktu ,
UPBS Pasar Usang kami tetap aktif melaksanakan kegiatan-kegiatan sehingga
pembuatan prosal permohonan bantuan Motor Penggerak Pemadam Kebakaran
Desa Masintan Kecamatan Kelua dapat diselesaikan.

Pada dasarnya tujuan pembuatan proposal ini tidak lain berdasarkan


kebutuhan UPBS Pasar Usang yang belum memiliki motor pemadam kebakaran,
tujuan utamanya ialah untuk meningkatkan kinerja dan kelengkapan alat untuk
pemadaman kebakaran agar kami dapat dengan maksimal dalam membantu
penanggulangan bencana kebakaran.
Begitu besar harapan kami terutama kepada Pemerintah Kabupaten
Tabalong dalam hal ini Bapak Bupati Tabalong meneruskan ke Dinas BPBD
kabupaten Tabalong untuk dapat memberikan bantuannya.
Akhirnya, semoga proposal ini dapat ditindak lanjuti dan dikabulkan. Atas
pehatiannya diucapkan terima kasih
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Masintan, 30 Januari 2024


Ketua
UPBS Pasar Usang

FIRMAN

i
DAFTAR ISI

Halaman
KATA PENGANTAR ................................................................................................. i

DAFTAR ISI ............................................................................................................... ii

SURAT PERMOHONAN …………………………………………………………………. iii

I. PENDAHULUAN .................................................................................................... 1

1. Dasar Pemikiran ............................................................................................ 1

2. Tujuan .......................................................................................................... 1

II . KEADAAN ……………………………………………………………………………….. 2

III . KEBUTUHAN DAN PELAKSANAAN ………………………………………………... 3

IV . HARAPAN DAN DAN DAMPAK DARI ADANYA PENGADAAN MOTOR

PENGGERAK PEMADAM KEBAKARAN KEBAKARAN …………………………. 4

V . PENUTUP ………………………………………………………………………………. 5

LAMPIRAN .................................................................................................................. 6

ii
UPBS PASAR USANG
DESA MASINTAN
Jl. Desa Masintan RT. 02 Kecamatan kelua Kabupaten tabalong

Masintan, 30 Januari 2024

Nomor : B - 001/Mas/Pu/01/2024 Kepada


Lampiran : 1 (satu) berkas Yth. Bapak Bupati Kab. Tabalong
Perihal : Permohonan Motor Pengerak Ck. Dinas BPBD Kab. Tabalong
Pemadam Kebakaran
Di –
Temapat

Dengan hormat,
Bersama surat ini kami UPBS Pasar Usang Desa Masintan Kecamatan Kelua
bermaksud menyampaikan permohonan bantuan Motor Pengerak Pemadam kebakaran guna
meningkatkan efisiensi kerja khususnya kegiatan Penanggulangan Bencana di Desa Masintan
Kecamatan Kelua.
Sebelumnya Sudah ada pembicaraan antara pihak kecamatan dan desa bersama Dinas
BPBD Tabalong bahwa unit yang dimohonkan/diminta keberadaannya sudah ada di kantor
BPBD Tabalong yang sudah siap untuk diserahkan kepada pihak yang bersangkutan.
Demikian permohonan ini kami sampaikan dengan penuh harapan untuk dapat
diperhatikan dan di kabulkan. Atas perhatian dan terkabulnya permohonan ini kami ucapkan
terima kasih.

KETUA SEKRETARIS

FIRMAN M. MIFTAH NORRIZQY

MENGETAHUI,

CAMAT KELUA KEPALA DESA MASINTAN

H. SUWANDI, S.Sos, M.AP H. MAWARDI


Pembina TK. I/IV/b
NIP. 19680705 198903 1 016

iii
I. PENDAHULUAN

1.1 Dasar Pemikiran

Kebakaran merupakan suatu ancaman bagi keselamatan manusia, harta

benda maupun lingkungan. Dengan adanya perkembangan dan kemajuan pembangunan

yang semakin pesat, resiko terjadinya kebakaran semakin meningkat di Desa Masintan.

Penduduknya semakin padat, sehingga menimbulkan kerawanan akan terjadi kebakaran.

Sudah sangat banyak kerugian material bahkan juga ada korban jiwa. Banyaknya

dari jumlah kerugian tersebut disebabkan kurangnya jumlah armada yang ada saat ini.

Oleh karena itu sangat dibutuhkan motor pemadam kebakaran pada upbs yang belum

mempunyai motor penggerak pemadamnya.

.
1.2 Tujuan

Tujuan Permohonan Alat Motor Penggerak Pemadam Kebakaran Ini adalah :


a. Meningkatnya kuantitas dan kualitas sarana dan prasarana pencegahan dan
pengendalian kebakaran;
b. Memaksimalkan kinerja UPBS Pasar Usang
c. Meningkatkan semangat juang anak-anak UPBS Pasar Usang
d. Menjadikan Upbs Pasar Usang memenuhi standar Kelengkapan alat-alat
pemadam kebakaran.

1
II. KEADAAN

Upbs Pasar Usang Bersekretariat di Desa Masintan RT.02 yang berlokasi


tidak jauh dari jembatan besi desa masintan – kelurahan pulau sehingga
memudahkan dalam menjalankan tugas ke tempat-tempat terjadinya musibah dll.
Upbs pasar Usang yg beranggotakan anak-anak muda yang selalu siap
dalam membantu penanggulangan bencana atau musibah yang masih mempunyai
tenaga dan semngat tinggi dalam keorganisasian.
Satu yang sangat disayangkan sampai saat ini dari awal terbentuknya UPBS ini
belum pernah mempunyai motor atau mobil pemadam kebakaran sehingga mebuat
kurang optimalnya kinerja dari Upbs ini dan menyulitkan ketika terjadi musibah
kebakaran hanya menggunakan gerobak dorong sehingga ketempat- tempat yang
jauh kadang tidak bisa ikut membantu membawa mesin dan hanya membawa diri
kelokasi dengan motor kendaraan pribadi masing- masing tanpa peralatan
pemadam satupun.

2
III. KEBUTUHAN DAN PELAKSANAAN

3.1. Alat.

Alat/sarana pendukung yang dibutuhkan dalam penanggulangan musibah kebakaran


adalah Motor Penggerak Pemadam kebakaran

3.2. Pelaksanaan.

Pelaksanaan pengadaan Motor Pengerak Pemadam Kebakaran di UPBS Pasar


Usang Desa Masintan RT.02 diharapkan pelaksanaannya dapat terselenggara sekarang
juga dan seterusnya nanti bisa kembali adanya bantuan-bantuan seperti ini.

3
IV. HARAPAN DAMPAK DARI ADANYA PENGADAAN
MOTOR PENGGERAK PEMADAM KEBAKARAN

Sebagai upaya yang sesuai dengan keinginan dan tujuan kegiatan melalui

pengadaan motor penggerak pemadam kebakaran adalah dalam rangka :

1. Peningkatan kelengkapan alat-alat yang ada pada UPBS Pasar usang

2. Adanya kesiapan yang lebih memadai ketika adanya kejadian musibah kebakaran

3. Mendongkrak semangat dan kegigihan anak-anak upbs pasar usang dalam ikut serta

sebagai relawan sosial penanggulangan bencana dan musibah.

4. bisa lebih maksiamal dalam ikut membantu pemadaman api kalau terjadi adanya

musibah kebakaran.

4
V. PENUTUP

Demikian proposal ini kami buat, berdasarkan kebutuhan yang sesuai dengan

kondisi lapangan, serta mudah-mudahan upaya pengadaan Motor Penggerak Pemadam

kebakaran ini dapat perhatian pemerintah melalui bantuan ini guna mendukung kegiatan

para upbs dalam membantu penanggulangan bencana. Atas segala perhatiannya kami

sampaikan ucapan terimakasih.

5
Lampiran 1. Susunan Kepengurusan UPBS Pasar Usang Desa Masintan RT.02
Kecamatan Kelua Kabupaten Tabalong.

Alamat sekretariat : Desa Masintan RT.02 Kecamatan Kelua -Tabalong

Kepengurusan Baru (periode Agustus 2021 – Agustus 2025)

Pelindung/penasehat :

1. HERMAN

2. RIZNI HAFIJI

3. MULYADI

Pembina :

1. HAMSUN EDY

2. BAHRIAN

Ketua : FIRMAN

Wakil : ALFIANI

Sekretaris : M.MIFTAH NOORRIZQY

Bendahara : MASTURI

Anggota :

1. M.RAMA DANI

2. M.HAIRIANOR

3. AHMAD SANUSI

4. ANDRE WAHYUDI

5. DODI ALFAYET

6. M.RIJAL EFFENDI

7. MUHAMMAD YOGIANOR

6
8. RUSMADI

9. M.ARIE FADILLAH

10. MUHAMMAD DIFA SYADAT

11. YUNI RAHMADINOOR

12. RAHMATTULAH

13. MUHAMMAD FIKRY AKBAR

14. MUHAMMAD VERNANDA ERSAL

15. M.FAHRI RAMADHAN

16. MUHAMMAD EEF ILHAMI SAPUTRA

17. FIKRI FAHRUDIN A

18. AHMAD PRASETYO H

19. M.KHAIRI NOR RISKI

20. M.ABDURRAHIM

21. MUHAMMAD ARIADI

22. AUDY

Anda mungkin juga menyukai