Anda di halaman 1dari 3

Nama : Muhammad Rizky Refiansyah

NPM : 2110631020177
Kelas : 6D Manajemen
MK : Hubungan Industrial

RANGKUMAN 3

PSIKOLOGI HUBUNGAN INDUSTRIAL

1. Pengertian Psikologi
a. Secara Etimologis
Psiche yaitu Jiwa dan Logos Ilmu, jadi bisa di artikan sebagai ilmu Jiwa. Atau juga bisa
di artikan sebagai Ilmu yang mempelajari gejala-gejala jiwa.
b. Menurut Ahli
- Charles G. Morris dan Albert A.
Psikologi merupakan ilmu pengetahuan yang mempelajari tingkah laku dan proses
mental.
- Sarlito W. Sarwono
Psikologi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari tingkah laku manusia dalam
hubungannya dengan lingkungan.
- Dr. Singgih D
Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia.
2. Tujuan Ilmu Psikologi
a. Untuk mendeskrepsikan, memahami, meramal, mengendalikan, dan memecahkan
masalah-masalah yang terkait dengan aktivitas mental dan perilaku manusia.
b. Untuk keperluan tersebut psikologi memiliki metode penelitkan yang disesuaikan
dengan objek-objek dalam kajian psikologi. Metode dimaksud adalah positivistik
kuantitatif dan interpretif kualitatif dan kritis
3. Fungsi Psikologi
1. Fungsi deskriptif : fungsi psikologi dalam menggambarkan objek formalnya secara
lengkap, benar, dan jelas (diharapkan mampu menjawab pertanyaan penting yaitu
“why” bagaimana,hasil jawaban pertanyaan dapat berupa deskripsi atau bahasan yang
bersifat deskriptif).
2. Fungsi prediktif : fungsi psikologi dalam membuat perkiraan yang dapat terjadi di
kemudian hari berkenaan dengan perilaku manusia (prediksi mampu meramalkan atau
memprediksikan apa, bagaimana, dan mengapa tingkah laku itu terjadi).
3. Fungsi pengendalian : psikologi untuk mengarahkan perilaku-perilaku manusia pada
hal-hal yang diharapkan dan meng-hindari hal-hal yang tidak diharapkan
(mengendalikan tingkah laku).
4. Bidang-bidang Terkait dengan Psikologi Industri
1. Personnel Psychology; suatu bidang dalam psikologi industri dan organisasi yang
mengkaji masalah perbedaan individual dalam konteks organisasi.
- dalam rekrutmen;
- Pengembangan individu
- Penilaian kinerja individu
2. Organizational Behavior; kajian yang menyangkut pengaruh kelompok organisasi,
kajiannya seperti kepemimpinan, komunikasi organisasi, komeitmen, pengaruh
kelompok, pengaruh struktur dan proses organisasi terhadap individu dan organisasi
secra keseluruhan.
3. Ergonomics; kajian ini disebut juga engineering psychology atau human factor
psychology. Penekanan kajian tentang interaksi antara manusia dan mesin dalam satu
sistem. Bidang kajiannya meliputi desain peralatan kerja yang sesuai dengan anatomi
dan fisiologi manusia serta meningkatkan kenyamanan dan kesehatan kerja.
4. Vocational and Career counseling; salah satu hakekat kemanusiaan adalah
berkembang ke arah yang lebih baik.
5. Ruang Lingkup Psikologi
A. Psikologi Umum
Psikologi yang menyelidiki & mempelajari aktivitas- aktivitas psikis manusia
(kognisi, emosi, konasi, berpikir dll).
B. Psikologi Khusus
Psikologi yang menyelidiki & mempelajari segi kekhususan aktivitas manusia.
C. Psikologi Sosial
Mempelajari mengenai persepsi, motivasi, atribusi (sifat, bakat), proses-proses
individual, interaksi sosial spt kepemimpinan, komunikasi, hubungan kekuasaan,
kerja sama, persaingan, dan konflik.
D. Psikologi Industri & organisasi
Cabang dari psikologi yang perhatiannya tertuju pada penyelidikan perilaku dalam
setting kerja dan penerapan prinsip-prinsip psikologi utk mengubah perilaku kerja
tersebut.
6. Fungsi Psikologi Industri dan Organisasi
- Rekrutmen dan seleksi - Training dan pengembangan
- Sikap kerja - Panilaian kinerja
7. Pendekatan Terhadap Psikologi
a. Pendekatan Neurobiologi
Pendekatan ini mencoba mengkhususkan proses neurobiologi yg mendasari perilaku
dan kegiatan mental, misal persepsi bisa dipelajari dg merekam kegiatan sel saraf dlm
otak pd waktu mata dihadapkan tontonan visual
b. Pendekatan perilaku
Dengan pendekatan ini seorang ahli mempelajari individu dng cara mengamati
perilakunya bukan mengamati kegiatan dlm tubuh. B.F.Skinner (psikologi Stimulus-
respon).
c. Pendekatan Cognitif
Para ahli psikologi kognitif berpendapat bahwa kita bukanlah penerima rangsangan yg
pasif, otak kita secara aktif mengolah informasi yg diterima dan mengubahnya dalam
bentuk & katagori baru.
d. Pendekatan Psikoanalitik
Dikembangkan oleh Sigmund Freud, bahwa sebagian besar perilaku kita berasal dari
proses yg tidak disadari (pemikiran, rasa takut, keinginan).
e. Pendekatan Penomenologis
Pendekatan ini memusatkan perhatian pada pengalaman subjektif, berhubungan dng
pandangan pribadi mengenai dunia & penafsiran mengenai berbagai kejadian yg
dihadapinya.

DAFTAR PUSTAKA

Morris, Charles G. (2003). Understanding Psychology. New Jersey: Prentice Hall.

Sarwono, Sarlito Wirawan. (1976). Pengantar Umum Psikologi. Jakarta: Bulan Bintang.

Mustadin Tagala. (2018). Psikologi Industri dan Oransasi; PT RajaGrafindo Persada

https://dosenpsikologi.com/peran-psikologi-dalam-dunia-industri

Anda mungkin juga menyukai