Anda di halaman 1dari 5

PROPOSAL MAGANG

MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS OPERASIONAL


PENAMBANGAN MELALUI PENGEMBANGAN SISTEM
KONTROL PEMELIHARAAN MODERN DI PT FREEPORT
INDONESIA

DISUSUN OLEH:
ROVIQ WIJAYA
(G1B021061)

PROGRAM STUDI FISIKA

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM

UNIVERSITAS MATARAM

2024
PROPOSAL MAGANG
PT FREPORT INDONESIA

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan yang maha Esa atas rahmat dan karunia-nya, sehingga
kami dapat menyelesaikan proposal magang di PT Freeport Indonesia seperti yang
direncanakan.
Proposal Kerja Magang ini kami ajukan sebagai langkah awal untuk mendapatkan
pengalaman kerja praktek di PT Freeport Indonesia dan mengaplikasikan ilmu yang
telah kami dapatkan selama menempuh pendidikan di Program Studi Fisika
Universitas Mataram.
Besar harapan kami agar proposal ini dapat diterima dan memberikan manfaat yang
luas bagi penulis dan pembaca. Terima kasih atas kesempatan yang diberikan. Kami
yakin bahwa program magang ini akan memberikan kesempatan untuk berkontribusi
pada pengembagan industri pertambangan di Indonesia.
Semoga proposal ini dapat menjadi awal yang baik untuk menjalin kerjasama antara
PT Freeport Indonesia dengan kami selaku mahasiswa.

Mataram, 18 Maret 2024

Penulis

PROGRAM STUDI FISIKA


FAKULTAS MIPA – UNIVERSITAS MATARAM
PROPOSAL MAGANG
PT FREPORT INDONESIA

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Dari tahun ke tahun, pertumbuhan penduduk di seluruh dunia meningkat secara
signifikan. Namun, pertumbuhan ini tidak selalu diiringi dengan peningkatan
kesempatan kerja yang cukup di berbagai sektor industri, terutama di Indonesia. Salah
satu penyebabnya adalah ketidaksesuaian antara kualifikasi calon karyawan dan
kebutuhan perusahaan. Oleh karena itu, para pelaku industri mengharapkan berbagai
program yang dapat menjadi solusi untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia
(SDM) pelamar yang ingin mendaftar kerja, salah satu upayanya adalah program
magang.
Program magang memberikan kesempatan bagi pelajar atau mahasiswa untuk
mendapatkan pengalaman kerja praktis. Program ini sangat diminati dan diikuti oleh
banyak pelajar dan mahasiswa, termasuk program-program seperti merdeka belajar
kampus merdeka dan program magang perusahaan. Salah satu perusahaan yang
mengadakan program magang secara berkala dan berkualitas adalah PT Freeport
Indonesia. Program yang dilaksanakan dibuka 2 kali setiap tahun dengan durasi 3
bulan. Program ini terbuka bagi berbagai institusi untuk memberikan pelatihan
keterampilan kepada pelajar atau mahasiswa dan memungkinkan untuk
mengaplikasikan pengetahuan yang dipelajari saat di lingkungan perkuliahan.
Program magang di PT Freeport Indonesia tidak hanya memberikan kesempatan
bagi mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman praktis di lapangan, tetapi juga
merupakan wadah kolaborasi antara pendidikan, industri, dan masyarakat. Dengan
pendekatan kurikulum yang terstruktur dan dukungan mentorship dari para profesional
industri, mahasiswa dapat mengasah keterampilan teknis dan kepemimpinan yang
relevan dengan tuntutan industri. Program ini juga memfasilitasi transfer pengetahuan

PROGRAM STUDI FISIKA


FAKULTAS MIPA – UNIVERSITAS MATARAM
PROPOSAL MAGANG
PT FREPORT INDONESIA

dan ide-ide inovatif antara mahasiswa dan perusahaan, yang menghasilkan dampak
positif pada kemajuan teknologi dan proses operasional PT Freeport Indonesia.
Dengan adanya program magang ini, diharapkan akan ada banyak pihak yang
mendapatkan manfaat. Dari sudut pandang perusahaan, PT Freeport Indonesia dapat
meningkatkan produktivitas dengan adanya kontribusi mahasiswa magang dalam
operasional perusahaan serta transfer ilmu yang mereka bawa untuk meningkatkan
kualitas tenaga kerja masa depan. Sementara itu, dari sudut pandang mahasiswa
magang, memiliki kesempatan untuk mendapatkan pengalaman praktis yang berharga
serta memperluas jaringan profesional.

1.2 Tujuan Kegiatan


Tujuan pelaksanaan program magang ini adalah:
1. Mengetahui aktivitas dan proses bisnis dari PT Freeport Indonesia.
2. Menerapkan ilmu dan teori yang diperoleh di bangku kuliah pada dunia
professional sesungguhnya.

1.3 Manfaat Kegiatan


1.3.1 Bagi Mahasiswa
Manfaat yang didapatkan dari program magang oleh mahasiswa adalah:
1. Mengetahui kondisi dan performa proses produksi dan bisnis
perusahaan.
2. Meningkatkan kemampuan problem solving dan crital thingking dalam
mengahadapi situasi kerja.
3. Mempersiapkan diri untuk menjadi pemimpin masa depan yang adaptif
dan inovatif.
1.3.2 Bagi Fakultas
Manfaat yang didapatkan oleh fakultas mahasiswa melalui program magang
adalah:

PROGRAM STUDI FISIKA


FAKULTAS MIPA – UNIVERSITAS MATARAM
PROPOSAL MAGANG
PT FREPORT INDONESIA

1. Meningkatkan daya saing lulusan di dunia kerja dengan pengalaman dan


keterampilan yang relevan.
2. Meningkatkan relevansi kurikulum pendidikan dengan kebutuhan
industri melalui feedback dari perusahaan.

1.3.3 Bagi Perusahaan


Manfaat yang didapatkan oleh PT Freeport Indonesia melalui program
magang adalah:
1. Mendukung penyelesaian proyek-proyek tertentu dengan ide-ide segar
dan energi baru.
2. Meningkatnya efisiensi dan produktivitas perusahaan.
3. Meningkatnya reputasi dan citra positif perusahaan di mata publik dan
komunitas Pendidikan.

PROGRAM STUDI FISIKA


FAKULTAS MIPA – UNIVERSITAS MATARAM

Anda mungkin juga menyukai