Anda di halaman 1dari 12

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

TAHUN 2024
Sekolah : SMA Negeri 1 Kota Bengkulu
Kelas : XI IPA
Mata Pelajaran : Matematika Peminatan
Topik : Lingkaran
Waktu : 2 x 45 Menit

A. Kompetensi Dasar.

Menganalisis lingkaran secara analitik

Memahami konsep dan kurva lingkaran dengan titik pusat tertentu dan
menurunkan persamaan umum lingkaran dengan metode koordinat

B. Indikator Pe ncapaian Kompete nsi.

Memahami konsep dan kurva lingkaran yang berpusat di P(0,0) dan memiliki
jari-jari r pada bidang cartesius.

C. Tujuan Pembelajaran.

1. Siswa mampu menentukan persamaan lingkaran jika titik pusat dan


jari-jarinya diketahui.

2. Siswa mampu menentukan persamaan lingkaran jika diketahui titik


pusatnya dan lingkaran tersebut melalui satu titik.

D. Metode Pembelajaran
Model : Cooperative learning. Berbasis Masalah
Metode : Diskusi, Presentasi, tanya jawab, dan penugasan.
Pendekatan pembelajaran : Scientific.Pendekatan Matematika Realistik

E. Alat/Media/Sumber Pembelajaran
I. Media :
1. Bahan tayang/power point
2. Lembar Kerja siswa
3. Lembar penilaian
II. Alat/ Bahan : Mistar, jangka, kertas berpetak/milimeter.
III. Sumber Belajar:
Buku Paket Erlangga SMA/Ma K.13
F. Materi:
Persamaan Lingkaran de ngan Pusat T (0, 0) dan Berjari-Jari r

Persamaan Garis Singgung Lingkaran

MASALAH 1.

"Gunung Marapi terletak di daerah Sumatra Barat kawasan Kabupaten Agam.


Gunung Marapi memiliki ketinggian 2891 meter diatas permukaan laut. Pada hari Kamis,
12 Januari 2023, pukul 18:24 WIB gunung marapi mengalami eripsi. Tinggi kolom letusan
teramati ± 300 m di atas puncak. Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo
maksimum 4.8 mm dan durasi 70 detik. Saat ini, status Gunung Marapi berada pada level
II atau Waspada. Masyarakat disekitar Gunung Api Marapi dan pengunjung/wisatawan
tidak diperbolehkan mendaki Gunung Api Marapi pada radius 3 Km dari kawah/puncak.

"Untuk aktivitas masyarakat disekitar masih dalam kondisi normal," kata Bambang
Warsito, Kepala BPBD Agam.( Petunjuk : gunakan Peta Gunung Marapi pada kawa san
Kabupaten Agam)

Alternatih Penyelesian 1.

Peta. Gunung Marapi Kabupaten Agam

Pertama kali yang dilakukan adalah membuat radius atau jari-jari sepanjang 3 km dari
titik pusatnya yaitu puncak gunung marapi. Setelah itu tariklah secara melingkar dan
terbentuklah sebuah lingkaran. Berdasarkan daerah lingkaran yang dibuat tersebut
ternyata terdapat beberapa kecamatan/desa yang penduduknya harus mengungsi karena
berada radius 3 km yaitu kecamatan Baso, Sungai Puda, Canduang, Banuhampa dan
Ampek Angkek. Lima kecamatan ini termasuk dalam zona merah erupsi gunung marapi
Masalah 2

Misalkan Gambar 1 pada Masalah 1 dipindahkan ke bidang koordinat cartesius dan


G unung Marapi berpusat di P(0,0) dan jari-jarinya r. Misalkan salah satu kecamatan
berada pada titik S(x, y) pada lingkaran tersebut, tentukanlah persamaan lingkaran
tersebut !
Alternatif Penyelesaian 2

Diketahui, sebuah lingkaran


berpusat di titik P(0,0) dengan jari-jari r
seperti diperlihatkan pada Gambar
disamping. Titik S(x, y) adalah titik
sebarang pada lingkaran, dimana jarak
antara titik S(x, y) dengan titik P(0,0)
adalah :

|PS| = ( x  0) 2  ( y  0) 2
Karena PS adalah jari jari maka, Sehingga

|PS| = r  x 2  y 2
Kuadratkan ruas kanan dan ruas kiri :

r 2  x2  y 2

Materi Garis Singgung Lingkaran

Garis singgung lingkaran adalah garis yang memotong lingkaran tepat pada satu titik

dan titik tersebut. Persamaan garis singgung lingkaran dapat dibentuk jika diketahui

nilai persamaan lingkarannya yaitu:


PERSAMAAN LINGKARAN PERSAMAAN GARIS SINGGUNG
X2 + y 2 = r 2 X1 X + Y1Y = r2

(x – a)2 + (y – b)2 = r2 (X1 –a )(X – a) + (Y1 - b) (Y – b) = r2

𝐴 𝐵
X2 + Y 2 + Ax + BY + c = 0 X1 X + Y1 Y + ( x1 + x) + ( Y1 + y) + C = 0
2 2

Contoh:

SOAL ALTERNATIF PENYELESAIAN


1. Persamaan garis simggung Persamaan garis simggung lingkaran X2 + y2 –
lingkaran X2 + y2 – 6x +4y – 12 = 0 6x +4y – 12 = 0 di titik ( x1, y1) yaitu (7, 1)
di titik (7, 1) adalah ….
x1.x + y1.y + a(x1 + x) + b (y1 + y) + c = 0

x1.x + y1.y – ½ . 6 (x1 + x) + ½ . 4 (y1 + y) - 12 = 0

7.x + 1.y – 3 (7 + x) + 2 (1 + y) - 12 = 0

7x + y – 21 – 3x + 2 + 2y – 12 = 0

4x + 3y – 31 = 0
2. persamaan lingkaran dengan
pusat (3 , -2) dan menyinggung Rumus persamaan lingkaran dengan pusat (a,b)
sumbu Y adalah ...
adalah:
Karena, garis menyinggung sumbu y, maka jari-jari
= x = 3 (karena pusatnya (3, -2), sehingga:

(x – a)2 + (y – b)2 = r2

(x – 3)2 + (y + 2)2 = 32

X2 -6x +9 + y2 + 4x + 4 = 9

X2 + y2 - 6x + 4x + 9 + 4 = 9

X2 + y2 - 6x + 4x + 4 = 0
G. Langkah-langkah kegiatan pembelajaran

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
waktu
Pendahuluan 1. Siswa merespon salam dan pertanyaan dari guru terkait dengan kondisi
dan hasil pembelajaran sebelumnya. 5 menit
2. Siswa menerima informasi terkait materi pembelajaran, indikator yang
hendak dicapai, dan skenario pembelajaran kali ini.

Mengamati, menalar, dan menanya:


1. Secara individu, siswa mengamati bahan presentasi dari guru tentang
bentuk lingkaran dalam kehidupan sehari-hari. 10 menit
2. Secara individu, siswa mengamati bahan presentasi dari guru tentang
kedudukan lingkaran dalam berbagai situasi .
3. Secara individu, siswa menggambar grafik lingkaran dengan pusat
O(0,0) dan jari-jari yang diketahui.
4. Secara individu, siswa menggambar grafik lingkaran dengan pusat t
Kegiatan Inti P(a,b) dan jari-jari yang diketahui.
Jam pertama Mengasosiasi dan mengkomunikasi:
1. Siswa bersama guru membuat kesimpulan hasil diskusi kelas yaitu
tentang menggambar grafik lingkaran dengan pusat O(0,0) dan jari- 5 menit
jari yang diketahui.
2. Siswa bersama guru membuat kesimpulan hasil diskusi kelas yaitu
tentang menggambar grafik lingkaran dengan pusat P(a,b) dan jari-
jari yang diketahui.

Mengamati, menalar, dan menanya:


1. Guru membagi kelas dalam kelompok beranggotakan 4-5 siswa dan
melaksanakan pembelajaran model cooperative learning .
2. Tiap kelompok mendapat tugas untuk mendeskripsikan persoalan terdapat
pada lembar kerja yang dibagikan. 20
3. Tiap kelompok mendapat tugas untuk menentukan persamaan lingkaran
dengan pusat O(0.0) dan jari-jari r yang terdapat pada lembar kerja yang
dibagikan.
4. Tiap kelompok mendapat tugas untuk menentukan persamaan lingkaran
Kegiatan Inti dengan pusat P(a.b) dan jari-jari r yang terdapat pada lembar kerja yang
Jam Kedua dibagikan.
5. Selama siswa bekerja di dalam kelompok, guru memperhatikan dan
mendorong semua siswa untuk terlibat diskusi, serta memberi pengarahan
dan bimbingan kelompok.
6. Selama berdiskusi dalam kelompok, siswa diharapkan mengajukan
pertanyaan lanjutan dari masalah-masalah yang dipelajarinya sehingga
melalui proses menalar dan mencoba, siswa menemukan konsep-konsep
yang harus dikuasainya dalam mempelajari
Mengasosiasi dan mengkomunikasi:
1. Siswa bekerjasama dalam kegiatan kelompok asal berdiskusi membahas
tugas LKS (terlampir 2)
2. Setelah semua kelompok selesai mengerjakan, salah satu kelompok secara
acak diminta untuk mempresentasikan hasil diskusinya ke depan kelas.
Sementara kelompok lain, menanggapi dan menyempurnakan apa yang
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
waktu
dipresentasikan dan guru mengarahkan.
3. Mendiskripsikan dalam laporan tertulis bentuk powerpoint/chart.

Mengamati, menalar, dan menanya:


1. Selama siswa presentasi, guru memperhatikan dan mendorong semua siswa
Kegiataan untuk terlibat presentasi, serta memberi pengarahan dan bimbingan
Inti Ketiga kelompok yang maju presentasi.
2. Selama presentasi, siswa diharapkan mengajukan pertanyaan lanjutan dari 30
masalah-masalah yang dipelajarinya sehingga melalui proses menalar dan
mencoba, siswa menemukan konsep-konsep yang harus dikuasainya secra
kritis.

Mengasosiasi dan mengkomunikasi:


1. Siswa Mempresentasi hasil diskusi kelompok dipilih 2 kelompok 10
secara acak , setiap kelompok mempresentasikan hasilnya.
2. Menarik kesimpulan dari kegiatan pembelajarannya.

Penutup 1. Refleksi
Melalui beberapa pertanyaan dari guru, siswa diminta menyimpulkan
tentang: i) bagaimana menentukan persamaan lingkaran dengan pusat
O(0.0) dan jari-jari r.
ii). bagaimana menentukan persamaan lingkaran dengan pusat P(a.b) dan 10
jari-jari r.
.
2. Sebagai umpan balik, ditayangkan sebuah gambar tentang lingkaran 3
buah, dengan letak titik yang berbeda yaitu didalam lingkaran, pada
lingkaran dan diluar lingkatan, Siswa diminta menentukan persamaannya.

3. Pemberian Tugas:
Siswa diberi beberapa PR tentang persamaan lingkaran pada buku siswa
hal. 106 Nomor. 5, 11 (a), 12 (b)
Penilaian Hasil Belajar
1. Teknik Penilaian : Pengamatan untuk kompetensi dasar Sikap dan Ketrampilan.Tes tertulis
untuk kompetensi Pengetahuan.
2. Prosedur Penilaian :

No Teknik
Aspek yang dinilai Waktu Penilaian
Penilaian
1. Sikap
a. Terlibat aktif dalam pembelajaran Pengamatan Selama pembelajaran
lingkaran. dan saat diskusi.
b. Bekerjasama dalam kegiatan kelompok.
2. Pengetahuan
a. Mendeskripsikan lingkaran dalam berbagai Pengamatan dan Penyelesaian tugas
situasi. tes kelompok dan individu.
b. Menentukankan persamaan lingkaran
dengan pusat O(0,0) dan pusat P(a,b)
dengan jari-jari r

3. Keterampilan
a. Terampil menerapkan konsep/prinsip dan Pengamatan Penyelesaian tugas (baik
strategi pemecahan masalah yang relevan individu maupun
yang berkaitan dengan lingkaran dalam kelompok) dan saat
berbagai situasi. diskusi

3.Instrumen Penilaian:
a. Sikap : Terlampir
b. Ketrampilan : Terlampir
c. Pengetahuan : Tes tertulis berikut.
Lampiran 1.
Lembar Kerja Siswa
(Diskusi Kelompok)

1. Tentukan persamaan lingkaran pusat O dan berjari-jari 2,5 satuan. Gambarlah tempat kedudukan ini.
2. Tentukan persamaan lingkaran yang melalui ujung-ujung titik-titik A(3,-4) dan B(-3,4) sebagai
diameter lingkaran tersebut. Gambarlah Tempat kedudukan itu.
3. Tentukan Persamaan lingkaran berpusat di titik P ( 2, 3 ) yang melalui ( 5, –1 )
4. Tentukanlah Persamaan lingkaran yang berpusat di titik ( 3,2) dan menyinggung sumbu Y
5. Diketahui lingkaran L1  ( x + 2 )2 + ( y – 1 )2 = 8 . Lingkaran L2 konsentris (sepusat ) dengan
lingkaran L1 , tetapi jari-jari lingkaran L2 sama dengan dua kali jari-jari lingkaran L1. Carilah
persamaan lingkaran L2 .

No. Kunci Penyelesaian Skor

1. Persamaan Lingkaran pusat O dan jari-jari 2,5 adalah:


X2 + y2 = ( 2,5 )2
5 2 25 1
X2 + y2 = ( ) = ( ) = 6 atau 4 x2 + 4y2 = 25
2 4 4
Gambar : y 10

2,5
x
O

Persamaan lingkaran yang melalui ujung-ujung titik-titik A(3,-4) dan

2. B(-3,4) sebagai diameter lingkaran tersebut.

Solusi : 10
Pusat lingkaran O(0,0) dan jari-jari r = 5 satuan

Persamaan lingkaran adalah x2 + y2 = 25

y
B(-3,4)

x
O

A( 3,-4)
3. Persamaan lingkaran berpusat di titik P ( 2, 3 ) yang melalui ( 4, –1 ) adalah...

Solusi:

Jarak antara P(2,3) dan titik ( 4,-1) = √(4 − 2)2 + (−1 − 3)2 = √20 = 10
2 √5

Persamaan lingkaran pusat P(2, 3) dan r = 2 √5 adalah :


2
(𝑥 − 2 )2 + (𝑦 − 3 )2 = (2√5)

(𝑥 − 2 )2 + (𝑦 − 3 )2 = 20

X2 - 4x + 4 + y2 – 6y + 9 = 20

X2 + y2 – 4x - 6y – 7 = 0

4. Tentukanlah Persamaan lingkaran yang berpusat di titik P ( 3,2) dan menyinggung


sumbu Y

Solusi: y
P( 3,2 ) 10
r=3
O

Persamaan lingkaran pusat P(3,2) dan r = 3 adalah:

(𝑥 − 3 )2 + (𝑦 − 2 )2 = 32

x2 - 6x + 9 + y2 – 4y + 4 = 9

x2 + y2 – 6x – 4 y + 4 = 0

5. Diketahui lingkaran L1  ( x + 2 )2 + ( y – 1 )2 = 8 . Lingkaran L2 konsentris


(sepusat ) dengan lingkaran L1 , tetapi jari-jari lingkaran L2 sama dengan dua kali
jari-jari lingkaran L1.

Carilah persamaan lingkaran L2 . 10

Solusi :

Lingkaran L1 mempunyai pusat P 1 ( - 2, 1 ) dan jari-jari r1 = √8 = 2 √2

Karena konsentris berarti mempunyai pusat sama P 2 ( - 2, 1 ) = P 1 ( - 2, 1 )

Sedangkan jari-jari = 2 x r1 = 2 x 2 √2 = 4 √2 satuan panjang

Persamaan lingkaran pusat P(- 2, 1) dan r = 4 √2 adalah :


2
(𝑥 + 2 )2 + (𝑦 − 1 )2 = (4√2)

(𝑥 + 2 )2 + (𝑦 − 1 )2 = 32
x2 + 4x + 4 + y2 – 2y + 1 = 32

x2 + y2 + 4x – 2y – 27 = 0

Total Skor 50
𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑠𝑖𝑠𝑤𝑎 𝑏𝑒𝑛𝑎𝑟
Nilai Akhir = 𝑥 100
𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙

LEMBAR PENGAMATAN PENILAIAN SIKAP

Mata Pelajaran : Matematika


Kelas/Semester : XI/2
Tahun Pelajaran : 2023/2024
Topik : Lingkaran
Waktu Pengamatan : Selama pembelajaran berlangsung

Indikator sikap aktif dalam pembelajaran Lingkaran:


1. Kurang baik jika siswa sama sekali tidak ambil bagian dalam pembelajaran
2. Baik jika siswa sudah ada usaha ambil bagian dalam pembelajaran tetapi belum ajeg/konsisten
3. Sangat baik jika siswa sudah ambil bagian dalam menyelesaikan tugas kelompok secara terus
menerus dan ajeg/konsisten

Indikator sikap bekerjasama dalam kegiatan kelompok dalam pembelajaran Lingkaran:


1. Kurang baik jika siswa sama sekali tidak berusaha untuk bekerjasama dalam kegiatan kelompok.
2. Baik jika siswa sudah ada usaha untuk bekerjasama dalam kegiatan kelompok tetapi masih belum
ajeg/konsisten.
3. Sangat baik jika siswa selalu berusaha untuk bekerjasama dalam kegiatan kelompok secara terus
menerus dan ajeg/konsisten.

LEMBAR PENGAMATAN PENILAIAN KETERAMPILAN

Mata Pelajaran : Matematika


Kelas/Semester : XI/2
Topik : Lingkaran
Tahun Pelajaran : 2023/2024
Waktu Pengamatan : Selama pembelajaran berlangsung

Indikator terampil menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan yang
berkaitan dengan persamaan lingkaran pusat O(0,0) dan jari-jari r dan persamaan lingkaran pusat P(a,b)
dan jari-jari r

1. Kurang terampil jika siswa sama sekali tidak dapat menerapkan konsep/prinsip dan strategi
pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan persamaan lingkaran pusat O(0,0) dan
jari-jari r dan persamaan lingkaran pusat P(a,b) dan jari-jari r
2. Terampil jika siswa sudah ada usaha untuk menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan
masalah yang relevan yang berkaitan dengan persamaan lingkaran pusat O(0,0) dan jari-jari r dan
persamaan lingkaran pusat P(a,b) dan jari-jari r

3. Sangat terampill, jika siswa selalu berusaha untuk menerapkan konsep/prinsip dan strategi
pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan persamaan lingkaran pusat O(0,0) dan
jari-jari r dan persamaan lingkaran pusat P(a,b) dan jari-jari r

Anda mungkin juga menyukai