Anda di halaman 1dari 5

KERANGKA ACUAN PROGRAM

PENINGKATAN MUTU LAYANAN KLINIS


KLINIK PRATAMA SATUAN PELAYANAN KESEHATAN
WALIKOTA JAKARTA................

PUSAT PELAYANAN KESEHATAN PEGAWAI


DINAS KESEHATAN
PEMERINTAH PROVINSI DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA
TAHUN 2019
KERANGKA ACUAN PROGRAM PENINGKATAN MUTU LAYANAN KLINIS
KLINIK PRATAMA SATUAN PELAYANAN KESEHATAN
WALIKOTA JAKARTA ..................

I. PENDAHULUAN
Tujuan pembangunan kesehatan adalah tercapainya kemampuan
untuk hidup sehat bagi setiap penduduk agar dapat mewujudkan derajat
kesehatan masyarakat yang optimal, sehingga peningkatan mutu pelayanan
kesehatan yang baik dengan biaya yang terjangkau oleh masyarakat harus
di upayakan. Meningkatnya pendidikan dan sosial ekonomi masyarakat
menuntut perubahan pelayanan kesehatan yang lebih baik, lebih ramah dan
lebih bermutu. Dengan semakin meningkatnya tuntutan masyarakat akan
mutu pelayanan maka fungsi pelayanan kesehatan termasuk pelayanan
Klinik Pratama Satpelkes secara bertahap perlu terus ditingkatkan agar
menjadi lebih efektif, efisien serta memberikan kepuasan terhadap pasien,
keluarga maupun masyarakat dengan tetap mengedepankan keselamatan
pasien. Dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, seluruh unit
pelayanan yang ada dan seluruh karyawan berkomitmen untuk memberikan
pelayanan yang bermutu dan peduli terhadap keselamatan pasien,
pengunjung, masyarakat, dan karyawan yang bekerja di Klinik Pratama
Satpelkes. Program mutu dan keselamatan pasien merupakan
program yang wajib direncanakan, dilaksanakan, dimonitor, dievaluasi dan
ditindak lanjuti diseluruh jajaran yang ada di Klinik Pratama Satpelkes, mulai
dari pemilik, Kepala Klinik Pratama Satpelkes, penanggung jawab pelayanan
klinis, dan seluruh karyawan. Oleh karena itu perlu disusun
program peningkatan mutu layanan klinis di Klinik Pratama Satpelkes yang
menjadi acuan dalam pelayanan klinis yang akan dilaksanakan pada tahun
2019.

II. LATAR BELAKANG


Meningkatnya pendidikan dan sosial ekonomi masyarakat pegawai
menuntut perubahan pelayanan kesehatan yang lebih baik, lebih ramah dan
lebih bermutu. Dengan semakin meningkatnya tuntutan masyarakat pegawai
akan mutu pelayanan maka fungsi pelayanan kesehatan termasuk
pelayanan dalam klinik pratama secara bertahap perlu terus ditingkatkan
agar menjadi lebih efektif, efisien serta memberikan kepuasan terhadap
pasien, keluarga maupun masyarakat dengan tetap mengedepankan
peningkatan mutu pada pasien.
Guna mencapai hal itu PPKP telah mencanangkan serta melaksanakan
program keselamatan pasien untuk seluruh staf serta penilaian terhadap
indikator – indikator keselamatan pasien yang ada di klinik pratama.

III. TUJUAN
1. Tujuan umum:
Meningkatkan mutu pasien di Klinik Pratama Satuan Pelayanan
Kesehatan

2. Tujuan khusus:
a) Meningkatkan mutu layanan klinis
b) Meningkatkan mutu manajemen

c) KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


1. Memenuhi indikator mutu layanan klinis yang tertuang dalam instrumen
Akreditasi Klinik Pratama
2. Menunjuk penanggung jawab Mutu di Klinik Pratama di Pusat Pelayanan
Kesehatan Pegawai yang bertugas :
a. Menyusun prosedur peningkatan mutu layanan klinis
b. Menyusun form untuk pencatatan dan pelaporan indikator mutu
c. Melakukan analisis masalah
d. Melakukan perencanaan kegiatan yang berhubungan dengan
peningkatan mutu.
1. Melaksanakan rapat koordinasi yang berhubungan dengan peningkatan
mutu layanan klinis.

V.CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


1. Rapat dan Sosialisasi
2. Pemantauan indikator mutu layanan klinis
3. Pemantauan indikator perilaku pemberi layanan klinis
4. Penyampaian hasil kegiatan kepada seluruh staf
5. Evaluasi hasil pemantauan.

VI.SASARAN
1. Setiap Unit Layanan wajib mengupayakan pemenuhan peningkatan mutu
layanan klinis.
2. Indikator mutu layanan klinis meliputi tercapainya hal – hal sebagai
berikut:
NO UNIT INDIKATOR MUTU TARGET
1 Unit Layanan Umum Kelengkapan penulisan resep 100 %
Ruang Tindakan/ Respon time penanganan pasien <5
2 100%
Layanan Darurat Medik menit
Pemberian edukasi secara lisan dan
3 Unit Layanan Gigi tertulis pada pasien setelah dilakukan 100%
pencabutan gigi
Tidak ada kesalahan pengambilan
4 Pendaftaran 100%
rekam medis
Pemberian obat sesuai dengan Tujuh
Benar (benar pasien, benar obat,
5 Unit Layanan Farmasi benar waktu, benar rute, benar dosis, 100%
benar informasi dan benar
dokumentasi)

3. Indikator perilaku pemberi layanan klinis meliputi tercapainya hal – hal sebagai
berikut:

NO. INDIKATOR PERILAKU TARGET

1. Menjelaskan rencana tindakan yang akan dilakukan 100%


2. Melakukan 6 Langkah Cuci Tangan 100%
3. Penggunaan APD sesuai fungsinya 100%

VII. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


BULAN
NO KEGIATAN
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
1 Penyusunan Program
Peningkatan Mutu Layanan Klinis.
2 Penentuan indikator mutu layanan
klinis dan perilaku pemberi
layanan klinis
3 Pengumpulan data monitoring
indikator mutu layanan klinis dan
perilaku pemberi layanan klinis
4 Pertemuan Internal Satpelkes
5 Pelaksanaan sosialisasi dan
distribusi informasi
6 Monitoring dan evaluasi program
peningkatan mutu layanan klinis
7 Audit Klinis

VIII. SUMBER DANA


Seluruh kegiatan peningkatan mutu layanan klinis dilaksanakan
dengan menggunakan anggaran APBD dan BLUD.

IX. EVALUASI
1. Setiap 1 bulan penjab Mutu melakukan evaluasi hasil pencapaian indikator
mutu layanan klinis dan perilaku pemberi layanan klinis di Satpelkes dan
dilaporkan ke penjab satpelkes.
2. Setiap 3 bulan penjab Mutu bersama penjab satpelkes membuat penilaian
monitoring dan evaluasi kegiatan peningkatan mutu layanan klinis dan
dilaporkan ke kepala Pusat Pelayanan Kesehatan Pegawai. Suku Dinas
Kesehatan Wilayah.
3. Setiap tahun penjab Mutu membuat laporan program Peningkatan Mutu
Layanan Klinis

IX. PENCATATAN DAN PELAPORAN


1. Pencatatan harian, bulanan mengenai pemantauan Peningkatan Mutu
Layanan Klinis di satpelkes walikota.
2. Pelaporan dilaksanakan setiap bulan sekali, 3 bulan sekali dan tahunan.
4. Penjab Mutu membuat laporan tahunan program Peningkatan Mutu
Layanan Klinis

Mengetahui, Jakarta, Juni 2019


Penanggung Jawab Penanggung Jawab
Satuan Pelayanan Kesehatan Balaikota Mutu Layanan Klinis

( ) ( )
NIP.

Anda mungkin juga menyukai