Anda di halaman 1dari 1

Santri TPQ AS-Salam Tadabur alam di Bukit Penganten

Santri TPQ Assalam pada hari Sabtu tanggal 13 Januari 2024 pada jam 15.30 melakukan
tadabur alam di bukit penganten, yang diadakan oleh guru ngaji, mahasiswa dan mahasiswi
KKN UIN Saizu Purwokerto ikut membantu mendampingi santri selama di lokasi bukit
penganten.

Kegiatan tadabur alam pada hari Sabtu tersebut berjalan dengan lancar, santriwan dan santri
merasakan senang. Pada saat berada di bukit penganten bapak Rijal selaku pengasuh TPQ As-
Salam menyampaikan kepada santrinya mengenai alam, terkait tumbuhan itu makan, dan
makanan itu berupa air yang kemudian meresap ke tanah, nah inilah bentuk kuasa, dan
kebesaran Allah.

Kegiatan tadabur alam ini diadakan oleh guru ngaji TPQ As-Salam, yang diadakan rutin
beberapa bulan sekali yang salah satu tujuannya memberikan variasi belajar mengajar yang
lebih menyenangkan. Kegiatan tadabur alam ini diikuti didampingi 4 guru ngaji dan 2
mahasiswa KKN yaitu Muadi dan Ijan.

Sebelum Kegiatan tadabur alam berlangsung santriwan dan santriwati dibagi menjadi
beberapa kelompok, serta dipisah antara santri laki-laki dan santri perempuan, diantaranya
setiap kelas mulai dari kelas iqro sampai kelas Al- Qur’an. ini meliputi ice breaking yang
kemudian disela-sela permainan, guru ngaji/ pendamping memberikan materi dan juga
pertanyaan kepada santriwan dan santriwati tentang pembelajaran yang telah diajarkan
selama belajar di TPQ As-Salam.

Pada pukul 16.30 seluruh santri dikumpulkan menjadi satu, kemudian hafalan bersama
meliputi doa orang tua, sifat wajib bagi Allah dan doa bersama. Acara tersebut diakhiri
dengan foto bersama dan kemudian santriwan dan santriwati kembali ke TPQ As-Salam.

Anda mungkin juga menyukai