Anda di halaman 1dari 2

1. Tuliskan ciri-ciri pantun!

Jawab :
Ciri-ciri pantun adalah :
- Terdiri dari empat baris
- Tiap baris terdiri dari 8-12 suku kata
- Bersajak akhir dengan pola a-b-a-b atau a-a-a-a
- Terdiri dari 2 bagian yaitu sampiran dan isi, baris pertama dan kedua adalah sampiran, dan
baris ketiga dan keempat adalah isi

2. a. Buatlah satu bait pantun teka-teki!


b. Buatlah satu bait pantun nasehat dengan tema menjaga kesehatan!

Jawab :
a. Contoh satu bait pantun teka-teki :
Jarang pergi ke toko jam
Jikapun pergi turunlah hujan
Binatang ini bergigi tajam
Bila pergi sambil tiduran

b. Contoh satu bait pantun nasehat dengan tema menjaga kesehatan :


Anak bayi belum bergigi
Tapi bisa makan ketupat
Konsumsilah makanan bergizi
Agar tumbuh menjadi sehat

3. Tuliskan salah satu pantun yang ada di lagu kicir-kicir!

Jawab :
Salah satu pantun yang ada di lagu kicir-kicir yaitu :
Burung dara, burung merpati
Terbang cepat ya tuan tiada tara
Bilalah kita ya tuan, suka menyanyi
Badanlah sehat ya tuan, hati gembira

Tugas dari TVRI pada tanggal 6 Mei 2020

Anda mungkin juga menyukai