Anda di halaman 1dari 2

EVALUASI PENYULUHAN

1. Kriteria Sruktur:
a. Alat : alat yang digunakan dalam penyuluhan semuanya lengkap dan
siap digunakan
b. Leaflet : leaflet jelas dan dapat mudah dimengerti
c. Kontrak waktu/jadwal penyuluhan sudah dilakukan
2. Kriteria Proses:
a. Selama kegiatan penyuluhan berlangsung, peserta mendengarkan penjelasan
penyuluh dengan penuh perhatian
b. Peserta tampak aktif saat dilakukan tanya jawab dan ketika dilakukan evaluasi
beberapa peserta mampu menjawab pertanyaan yang diberikan
c. Peserta mengikuti kegiatan dari awal sampai akhir
d. Kehadiran peserta 100% tetapi ada satu orang yang meninggalkan tempat saat
penyuluhan berlangsung
e. Waktu efektif sesuai dengan rencana
3. Kriteria Hasil:
a. Peserta penyuluhan mampu menyebutkan 2 cara mencegah kanker payudara.
b. Peserta penyuluhan mampu menyebutkan 3 tanda dan gejala dari kanker payudara

HASIL TANYA JAWAB


1. Apakah kanker itu bisa disembuhkan dan apa bedanya kanker dengan tumor.
Jawab : kanker bisa disembuhkan asalkan pengobatannya teratur dan diketahui sejak dini
dengan cara melakukan SADARI. Perbedaan tumor dan kanker : Tumor adalah benjolan
atau jaringan yang tumbuh secara tidak normal, yang dapat bersifat jinak maupun ganas.
Sedangkan kanker adalah tumor yang bersifat ganas yang dapat menyebar ke bagian
tubuh lain secara cepat dan merusak sel sehat di sekitarnya.
2. Mengapa mengkonsumsi pil KB kenapa bisa nyeri pada payudara saat mengkonsumsinya
saja dan tidak timbul pada saat tidak mengkomsumsinya lagi ?
Jawab : nyeri pada saat mengkomsumsi pil KB memang efek samping dari
mengkomsumsi pil KB. Tetapi jangan dulu kaitkan nyeri tersebut sebagai gejala kanker
payudara. Tetap gejala kanker payudara bisa di ketahui dengan melakukan SADARI
3. Apakah kanker payudara bisa disembuhkan atau diobati, dan apa benar kanker itu bisa
mematikan ? karena sebelumnya saya punya saudara terkena kanker payudara sudah
kemo seri 3 tidak sembuh dan akhirnya meinggal.
Jawab : kanker bisa disembuhkan asalkan pengobatannya teratur dan diketahui sejak dini
dengan cara melakukan SADARI. dan kanker bisa menyebabkan kematian jika sudah
mencapai keganasan dan sudah menyebar ke seluruh tubuh. Maka dari itu mari mulai
sekarang cegah kanker payudara sejak dini dengan melakukan SADARI.

Anda mungkin juga menyukai