Anda di halaman 1dari 3

MODUL AJAR

PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI


FASE A KELAS 1

A. CAPAIAN PEMBELAJARAN (CP)

Peserta didik memahami pentingnya tradisi memberi dalam Islam, mereka mulai mengenal
norma yang ada di lingkungan sekitar.

B. TUJUAN PEMBELAJARAN

 Memahami kalimat thayyibah (basmalah dan hamdalah), ungkapan terimakasih kepada


sesama, orangtua dan guru, dan pentingnya kebiasaan memberi.
 Mempraktikkan bacaan kalimat thayyibah (basmalah dan hamdalah), ungkapan
terimakasih kepada sesama, orangtua dan guru, dan pentingnya kebiasaan memberi

C. ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN

1. Memahami kalimat thayyibah (basmalah dan hamdalah), ungkapan terimakasih kepada


sesama, orangtua dan guru, dan pentingnya kebiasaan memberi.
2. Mempraktikkan bacaan kalimat thayyibah (basmalah dan hamdalah), ungkapan
terimakasih kepada sesama, orangtua dan guru, dan pentingnya kebiasaan memberi

D. PROFIL PELAJAR PANCASILA


1. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan YME dan berakhlak mulia
2. Gotong royong

E. Pemahaman Bermakna
Peserta didik dapat memahami bahwa kalimat basmalah dan hamdalah itu adalah
kalimat thayyibah, memahami bahwa penting mengungkapkan ucapan terimakasih.
Dan memahami pentingnya berbagi

F. Pertanyaan Pemantik
1. Mengapa kita harus membantu teman yang sedang kelaparan?
2. Bagaimana cara kita mengucapkan terimakasih kepada orang yang sudah
membantu kita?
3. Kapankah kalimat basmalah dan hamdalah kita ucapkan?

G. Langkah-langkah Kegiatan
Kegiatan Awal
1. Berdoa sebelum memulai pembelajaran
2. Cek kehadiran peserta didik
3. Menyampaikan tujuan pembelajaran
4. Motivasi
5. Appersepsi
6. Melaksanakan rencana assesmen awal

Kegiatan Inti
1. Melihat tayangan video terkait materi pembelajaran dan memberi komentar
2. Peserta didik memahami materi dengan bimbingan guru
3. Diskusi tentang kegiatan memberi dan ungkapan terimakasih
4. Dengan bimbingan guru, peserta didik bermain peran
5. Peserta didik melakukan praktik langsung ke kantin untuk menerapkan
penggunaan kalimat thayyibah basmalah dan hamdalah serta ungkapan
terimakasih

Kegiatan Akhir
1. Peserta didik merangkum materi pembelajarn dengan bimbingan guru
2. Peserta didik melakukan refleksi dengan bimbingan guru
3. Peserta didik melakukan penilaian
4. Guru menutup pembelajaran

H. RENCANA ASSESMEN AKHIR


1. Assesmen formatif
a. Kemampuan memberi komentar tayangan video
 Memberi komentar terhadap tayangan video
 Teknik assesmen: tanya jawab
 Alat ukur: rubrik

No Nama Aspek Penilaian


Memahami isi video Berani memberi komentar

b. Praktik menggunakan kalimat thayyibah


 Mengucapkan kalimat thayyibah basmalah, hamdalah dan ucapan
terimakasih
 Teknik assesmen: survey dan praktik
 Alat ukur: rubrik
No Nama Memahami penggunaan kalimat thayyibah
Basmalah Hamdalah Terimakasih
c. Tes tertulis
1. Kapan kita harus mengucapkan kalimat Basmalah
2. Apakah setiap selesai melakukan sesuatu pekerjaan harus mengucapkan
Hamdalah?
3. Pada saat kapan kita harus mengucapkan kata terimakasih
4. Apa keuntungan kita suka memberi pada orang yang membutuhkan?

2. Assesmen sumatif
 Tes tertulis

I. MEDIA PEMBELAJARAN
1. Infocus
2. Video pembelajaran
3. LKPD

J. METODE/MODEL PEMBELAJARAN
1. Diskusi
2. Tanya jawab
3. Ceramah
4. Video komen

Guru Bidang Studi

Wahidah Akmal, M. Pd.I

Anda mungkin juga menyukai