Anda di halaman 1dari 10

FAKULTAS PETERNAKAN

UNIVERSITAS JAMBI
NAMA MAHASISWA : Rafi Erlanga
NOMOR MAHASISWA : E10015163
PROGRAM STUDI : Peternakan
PEMBIMBING UTAMA : Dr. Firmansyah, S.Pt., M.P,
PEMBIMBING PENDAMPING : Afriani H, S.Pt., M.P.
TIM EVALUATOR : 1. Dr. Ir. Rifli Rindes, M, M.P
2. Ir. Fatati, M.P
3. Dr. Bagus Pramusintho, S.Pt., M.Sc.
HARI/TANGGAL :
WAKTU :
TEMPAT :
ANALISIS PERKEMBANGAN HARGA DAGING AYAM RAS PADA
PERIODE SELAMA BULAN RAMADAHAN TAHUN 2020
DI PASAR ANGSO DUO KOTA JAMBI
Oleh :
Rafi Erlangga (E10015163)
Dibawah bimbingan :
Dr. Firmansyah, S.Pt., M.P, 1 dan Afriani H, S.Pt., M.P.2
Program Studi Peternakan Fakultas Peternakan Universitas Jambi
Alamat Kontak: Jl. Jambi-Ma. Bulian KM 15 Mendalo Darat Jambi 36361

ABSTRAK
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perkembangan harga daging ayam
selama periode bulan ramadhan (periode I,II,III,IV) pada pasar Angso Duo di
Kota Jambi dan mengetahui perbedaan harga daging ayam ras berbagai periode
selama bulan ramadhan pada pasar Angso Duo di Kota Jambi. Penelitan ini
dilaksanakan di pasar Angso Duo Kota Jambi pada tanggal 23 April 2020 sampai
23 Mei 2020. Penelitian ini menggunakan metode survei. Data yang digunakan
adalah data primer dan data sekunder. Berdasarkan hasil penelitian Terdapat
perbedaan rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang daging ayam di
pasar Angso Duo Kota Jambi periode minggu II lebih mahal dibandingkan
minggu I, rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang periode minggu III
lebih mahal dibandingkan minggu I, rata-rata harga daging ayam periode minggu
IV lebih mahal dibandingkan minggu I selama ramadhan. Perkembangan harga
daging ayam segar selama periode bulan ramadahan pada pasar Angso Duo di
Kota Jambi berfluktuasi dengan kecenderungan mengalami peningkatan sebesar
2,63% per hari. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan
harga daging ayam segar berbagai periode selama bulan ramadhan pada Pasar
Angso Duo di Kota Jambi.

Kata kunci : Harga daging ayam, periode bulan ramadhan


1)
Pembimbing Utama
2)
Pembimbing Pendamping

PENDAHULUAN
Ayam ras pedaging atau broiler menjadi komoditas utama karena selain
harganya yang relatif lebih terjangkau, daging ayam broiler mudah diolah menjadi
berbagai macam masakan sehingga banyak digunakan dalam rumah tangga
maupun rumah makan karena dagingnya empuk dan tebal (Setiawan et al. 2006).
Daging ayam merupakan salah satu bahan makanan utama mayoritas masyarakat
Indonesia. Hal ini disebabkan oleh karena harga daging ayam lebih terjangkau
oleh masyarakat luas. Daging ayam mengandung protein yang tinggi serta
berlemak rendah.
Menurut lipsey et al. (1995), besar kecilnya jumlah permintaan terhadap
daging ayam broiler dapat dipengaruhi oleh harga daging ayam broiler itu sendiri.
Selain itu, menurut soekartawi (2002), tingkat pendapatan dan jumlah penduduk

1
juga dapat mempengaruhi jumlah permintaan akan suatu barang. Fenomena
kenaikan harga daging ayam ras selalu terjadi dihari hari besar keagamaan.
Kenaikan harga daging ayam ras di pengaruhi oleh kebudayaan masyarakat di saat
Hari Besar Keagamaan Nasional (HKBN), khususnya pada Hari Raya Idul Fitri.
Kenaikan harga daging ayam dipengaruhi oleh budaya masyarakat pada saat
hari-hari besar terkhusus pada saat Hari Besar Keagamaan Nasional. Tingginya
permintaan dan kecenderungan perilaku permintaan yang kurang elastis terhadap
periode tersebut. Penyebab lainnya adalah faktor dorongan pesaing yang
menaikkan harga akibat naiknya ekspektasi para pedagang terhadap inflasi. Harga
daging ayam terus naik hingga seminggu menjelang hari Raya Idul Fitri sampai
sehari menjelang hari Raya Idul Fitri (H-1). berdasarkan uraian di atas maka
dilakukan penelitian yang berjudul “Analisis Perkembangan Harga daging
ayam pada Periode selama bulan ramadhan di Pasar Angso Duo Kota
Jambi”.

MATERI DAN METODE


Metode Penelitian
Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei yang dianalisis
secara deskriptif.

Teknik Pengumpulan Data


Teknik pengumpulan data menggunakan Simple Random Sampling Dari 25
orang pedagang ayam ras peneliti hanya mengambil 5 orang responden pedagang
ayam ras yang berada di pasar Angso Duo di Kota Jambi.

Jenis dan Sumber Data


Data yang dibutuhkan dalam penelitian ini adalah data: (1) primer dan (2)
skunder. Data primer yang diambil dari pedagang daging ayam yang tetap di pasar
Angso Duo Kota Jambi adalah identitas pedagang, harga daging ayam segar per
kg, jumlah daging ayam segar yang dijual, jumlah daging ayam segar yang dibeli,
alasan naik atau turun harga daging ayam segar. Dalam penelitian ini data
sekunder diperoleh dari Badan Pusat Statistik Kota Jambi , data yang diambil
adalah kondisi umum pasar Angso Duo Kota Jambi, jumlah perkembangan harga
daging ayam ras di Kota Jambi tahun 2014-2019.

Analisis Data
Untuk mengetahui dinamika perkembangan dan perilaku harga daging ayam
ras selama periode bulan ramadhan di pasar Angso Duo di Kota Jambi yakni
mengunakan analisis deskriptif. Analisis deskriptif digunakan untuk menganalisis
besarnya perubahan harga daging ayam ras. Untuk mengetahui perbedaan harga
daging ayam segar selama periode bulan ramadhan di pasar Angso Duo Kota
Jambi mengunakan uji beda rata-rata Idependent Sampel Test yang diolah
mengunakan aplikasi SPSS 22.

2
HASIL DAN PEMBAHASAN
Keadaan Umum Pasar Angso Duo Kota Jambi
Berdasarkan Peraturan Walikota Jambi Nomor 7 Tahun 2016. Tentang
pengelolaan pasar induk Kota Jambi bahwa dalam rangka meningkatkan
pengelolaan dan penataan pedagang grosir, pemerintah Kota Jambi telah
menyiapkan fasilitas berupa pasar induk. Pasar induk adalah pasar utama di Kota
Jambi yang merupakan pusat penyalur barang kebutuhan untuk pasar lain yaitu
pasar Angso Duo. Meskipun kehadiran pasar modern yang berkembangannya
semakin pesat, tetapi pasar tradisional tetap bertahan hingga kini. Salah satunya
pasar Angso Duo yang beralamat di Jl. Sultan Taha Kecamatan Pasar Jambi
merupakan salah satu pasar induk tradisional yang ada di Kota Jambi.
Pasar Angso Duo merupakan pasar tradisional bahan makanan terbesar dan
tertua di Kota Jambi. Dimana pedagang pengumpul, pedagang besar dan
pedagang pengecer serta konsumen bertemu untuk melakukan transaksi jual beli.
pasar Angso Duo Kota Jambi juga merupakan tempat yang menyediakan segala
kebutuhan pokok masyarakat. Termasuk kebutuhan akan penjualan hasil ternak,
maka diperlukan suatu sistem pemasaran guna menyalurkan barang-barang hasil
produksi ternak.

Analisis Kenaikan Harga daging ayam selama Periode Bulan Ramadhan di


Pasar Angso Duo Kota Jambi
Jumlah daging ayam yang Dibeli oleh Pedagang di Pasar Angso Duo
Hasil survey selama periode bulan ramadhan pada pedagang daging ayam di
pasar Angso Duo Kota Jambi diperoleh hasil bahwa jumlah daging ayam yang
dibeli pedagang cukup berfluktuasi dengan kecenderungan meningkat yaitu 0,99
% per hari Secara rinci jumlah daging ayam segar yang dibeli pedagang daging
ayam di pasar Angso Duo Kota Jambi per hari tersaji pada Grafik berikut.

Jumlah Daging yang Dibeli Pedagang Daging ayam ras selama


bulan ramdahan di Pasar Angso Dua Kota Jambi
450
400 360 400
330 335 350 365400
350 300 295 300 305 315 375 350
300
300 340 360 250 245 320 260 315
250 285 280 300 295 310
280
200 240 255
150
100
50
0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
r -2 r -2 r -2 r -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2
Ap Ap Ap Ap ay ay ay ay ay ay ay ay ay ay ay
4- 6- 8- 0- 2-
M
4-
M
6-
M
8-
M -M -M -M -M -M -M -M
2 2 2 3 10 12 14 16 18 20 22

Jumlah Daging yang Dibeli Pedagang (Kg)

Jumlah daging ayam segar yang dibeli pedagang daging ayam segar di pasar
Angso Duo Kota Jambi yang terkecil sebanyak 240 kg per hari dan yang
terbanyak adalah 400 kg per hari. Penelitian ini menemukan bahwa rata-rata
jumlah daging ayam segar yang dibeli pedagang daging ayam segar di pasar
Angso Duo Kota Jambi selama periode penelitian adalah sebanyak 313,83 kg per

3
hari. Pada penelitian ini, dibagi 4 periode jumlah daging ayam yang dibeli
pedagang daging ayam di pasar Angso Duo Kota Jambi yaitu periode minggu I,
minggu II, minggu III, minggu IV, dimana hasilnya tersaji pada Tabel 1.
Tabel 1. Jumlah daging ayam yang Dibeli Pedagang di Pasar Angso Duo Kota
Jambi Selama Periode minggu I, minggu II, minggu III, minggu IV.
Daging Ayam Ras Yang Di Beli Pedagang
Pertumbuhan
Periode Per Hari
Min Max Rata-Rata Per Hari (%)
Minggu I 250 360 313.83 0.99
Minggu II 240 335 283.57 4.5
Minggu III 255 350 303.57 352
Minggu IV 260 400 342.78 5.52
Selama periode Bulan Ramadhan, jumlah daging ayam yang dibeli
pedagang daging ayam di pasar Angso Duo Kota Jambi mengalami fluktuasi. .
Perubahan jumlah daging ayam yang dibeli pedagang yang terbesar terjadi pada
peiode minggu IV Bulan Ramadhan yaitu naik mencapai 19 % dibandingkan
dengan hari sebelumnya. Perubahan jumlah daging ayam yang dibeli pedagang
yang terbesar kedua terjadi pada H-1 Bulan Ramadhan yaitu meningkat sebesar
17 % dibandingkan dengan hari sebelumnya. Pedagang daging ayam di pasar
Angso Duo Kota Jambi membeli daging ayam lebih banyak karena menurut
kebiasaan terjadi permintaan daging ayam yang tinggi pada H-1 Bulan Ramadhan.

Jumlah daging ayam yang Dijual oleh Pedagang di Pasar Angso Duo
Survey pada pedagang daging ayam di pasar Angso Duo Kota Jambi selama
periode minggu I, sampai IV menemukan bahwa jumlah daging ayam yang dijual
pedagang bervariasi tetapi terdapat kecenderungan mengalami peningkatan yaitu
4,75 % per hari. Secara lebih rinci dapat dilihat pada grafik dibawah .

Jumlah Daging yang Dijual Pedagang Daging ayam ras selama


bulan ramadhan di Pasar Angso Dua Kota Jambi
450
400 335 400
326 332 343 340395
350 292 300 370 350
300 350 280 285 262 284 256 315
320 245 242
280 303 294
250 263 288 260
200 249 235 229
150
100
50
0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
r -2 r -2 r -2 r -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2
Ap Ap Ap Ap ay ay ay ay ay ay ay ay ay ay ay
4- 6- 8- 0- 2-
M
4-
M
6-
M
8-
M -M -M -M -M -M -M -M
2 2 2 3 10 12 14 16 18 20 22

Jumlah Daging yang Dijual Pedagang (Kg)

Jumlah daging ayam yang dijual pedagang daging ayam di Pasar Angso
Duo Kota Jambi yang terbanyak terjadi pada periode minggu IV yaitu 400 kg per
hari seperti terlihat pada Tabel 4.3. Pada periode ini ditemukan hal yang menarik

4
yaitu dimana jumlah daging ayam yang paling sedikit dijual oleh pedagang (229
kg hari), secara rinci jumlah daging ayam dapat dilihat ada table di bawah ini.
Tabel 2. Jumlah daging ayam yang Dijual Pedagang di Pasar Angso Duo Kota
Jambi Selama Periode minngu I, minggu II, minggu III, minggu IV.
Jumlah Daging ayam yang Dijual
Pertumbuhan
Periode Pedagang Per Hari (Kg)
Min Max Rata-Rata per hari (%)
Minggu I 245 350 300.77 -4.02
Minggu II 235 332 275 4.75
Minggu III 229 343 282.14 -4.75
Minggu IV 256 400 335.33 6.79
Pada Tabel 2. terlihat pada periode Bulan Ramadhan, rata-rata jumlah
daging ayam yang dijual oleh pedagang di Pasar Angso Duo Kota Jambi sebanyak
300,77 kg per hari. Tetapi periode minggu III memiliki rata-rata pertambahan
jumlah daging ayam yang dijual oleh pedagang adalah negatif, artinya terjadi
penambahan daging ayam yang dijual oleh pedagang di Pasar Angso Duo Kota
Jambi yang menurun.

Harga daging ayam yang Dijual oleh Pedagang di Pasar Angso Duo
Statistik deskripsi harga daging ayam ras selama bulan ramadhan di Kota
Jambi adalah rata-rata (mean) adalah Rp.27.193,- per kg dengan median sebesar
Rp.28.000,- per kg. Harga tertinggi daging ayam ras selama bulan ramadhan
Rp.40.000,- per kg dan terendah (minimum) adalah 17.000,- per kg, Selama
periode bulan ramadhan di Kota Jambi terjadi perkembangan harga daging ayam
ras yaitu terdapat kecenderungan meningkat dengan rata-rata naik sebesar 2,63 %
per hari. Secara lebih rinci tersaji pada tabel berikut.

Harga Daging yang Dijual Pedagang Daging ayam selama bulan


ramadhan di Pasar Angso Dua Kota Jambi
45000 40000 40000
40000 40000
3200032000
35000 30000 30000 32000
28000 28000
30000 25000 30000 32000
32000 30800
3200032000
25000 22000 28000
18000 17000 20000
23000 2300025000
20000 17000
15000 20000 20000 20000
17000
10000
5000
0
0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
-2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2 -2
pr pr pr pr ay ay ay ay ay ay ay ay ay ay ay
-A -A -A -A M M M M -M -M -M -M -M -M -M
24 26 28 30 2- 4- 6- 8- 10 12 14 16 18 20 22

Harga daging ayam (Rp/Kg)


Tinggi rendahnya nilai volatilitas harga daging ayam menunjukkan seberapa
besar tingkat risiko yang akan dihadapi pedagang daging ayam untuk kedepannya.
Temuan fakta-fakta tentang tentang nilai volatilitas harga daging ayam ini
berguna bagi penjual daging ayam (para pelaku pasar barang kebutuhan pokok).

5
Nilai volatilitas harga daging ayam yang semakin tinggi maka bagi penjual daging
ayam semakin besar risiko yang ditanggungnya (Pipit dkk., 2019).

Analisis Perbedaan Harga daging ayam selama Periode minggu I -IV


Perbedaan Harga daging ayam Periode minggu I dengan II
Berdasarkan hasil survey di lapangan diperoleh hasil bahwa rata-rata harga
daging ayam yang dijual pedagang daging ayam di Pasar Angso Duo Kota Jambi
selama periode minggu I Bulan Ramadhan, sampai dengan minggu IV bulan
ramadhan adalah Rp.27,193 - per kg. Untuk mengetahui apakah ada perbedaan
rata-rata harga periode minggu I dan II digunakan dianalisis uji Beda Rata-rata
Independent Samples Test dengan hasil sebagai berikut:

Group Statistics

Kelompok N Mean Std. Std. Error Mean

Deviation

harga daging Minggu 1 7 18428.57 1511.858 571.429

ayam ras Minggu II 7 23714.29 2563.480 968.904


Independent Samples Test
Levene's Test t-test for Equality of Means
for Equality of
Variances
F Sig. T Df Sig. Mean Std. Error 95% Confidence Interval
(2- Differenc Differenc of the Difference
taile e e Lower Upper
d)

harga Equal 1.160 .303 -4.699 12 .001 -5285.714 1124.858 - -2834.859


daging variances 7736.570
ayam assumed
ras
Equal -4.699 9.723 .001 -5285.714 1124.858 - -2769.677
variances 7801.751
not
assumed

Nilai rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang daging ayam di
Pasar Angso Duo Kota Jambi periode minggu I selama bulan ramadhan sebesar
Rp.18,428- per kg, sementara nilai rata-rata periode minggu II sebesar
Rp.23,174,- per kg. Dengan demikian secara deskriptif statistik dapat disimpulkan
ada perbedaan rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang daging ayam di
Pasar Angso Duo Kota Jambi periode I dengan periode II. Selanjutnya untuk
membuktikan apakah perbedaan tersebut berarti signifikan (nyata) atau tidak
maka perlu menafsirkan output “Independent Sample Test” berikut ini.
Tabel output "Independent Samples Test" pada bagian "Equal variances
assumed" diketahui nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,001 < 0,05. Berdasarkan hasil
ini maka dasar pengambilan keputusan dalam uji independent sample t test dapat
disimpulkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima. Artinya ada perbedaan yang
signifikan (nyata) antara rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang daging
ayam di Pasar Angso Duo Kota Jambi periode minggu I dengan periode minggu
II. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa rata-rata harga daging ayam yang
dijual pedagang daging ayam di Pasar Angso Duo Kota Jambi periode minggu II

6
sebelum Bulan Ramadhan lebih mahal dibandingkan periode minggu I selama
Bulan Ramadhan .

Perbedaan Harga daging ayam Periode minggu I dengan III


Pada minggu I rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang daging
ayam di Pasar Angso Duo Kota Jambi sebesar Rp.18,428- per kg, sedangkan
periode minggu III sebesar Rp.30,000,- per kg. Secara deskriptif statistik dapat
disimpulkan ada perbedaan rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang
daging ayam di Pasar Angso Duo Kota Jambi periode minggu I dengan III.
Uji Beda Rata-rata Independent Samples Test dapat menentukan perbedaan
rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang daging ayam di Pasar Angso
Duo Kota Jambi periode minggu I dengan III dengan hasil sebagai berikut:
Group Statistics

kelompok N Mean Std. Deviation Std. Error Mean

harga daging Minggu I 7 18428.57 1511.858 571.429

ayam ras Minggu III 7 30000.00 1632.993 617.213


Untuk membuktikan apakah perbedaan tersebut berarti signifikan (nyata)
atau tidak maka perlu menafsirkan output "Independent Samples Test" berikut ini.
Independent Samples Test
Levene's Test t-test for Equality of Means
for Equality
of Variances

F Sig. T df Sig. Mean Std. 95% Confidence Interval of


(2- Difference Error the Difference
taile Differe Lower Upper
d) nce
harga Equal .222 .646 -13.757 12 .000 -11571.429 841.120 -13404.072 -9738.785
dagig variances
ayam assumed
ras Equal -13.757 11.929 .000 -11571.429 841.120 -13405.275 -9737.582
variances
not
assumed
Tabel output "Independent Samples Test" pada bagian "Equal variances
assumed" diketahui nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05.. Artinya ada
perbedaan yang signifikan (nyata) antara rata-rata harga daging ayam yang dijual
pedagang daging ayam di Pasar Angso Duo Kota Jambi periode minggu I dengan
III. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa rata-rata harga daging ayam yang
dijual pedagang daging ayam di Pasar Angso Duo Kota Jambi periode minggu III
selama Bulan Ramadhan lebih mahal dibandingkan periode minggu I selama
Bulan Ramadhan .
Perbedaan Harga daging ayam Periode minggu I dengan IV
Untuk mengetahui apakah ada perbedaan rata-rata harga daging ayam yang
dijual pedagang daging ayam di Pasar Angso Duo Kota Jambi periode minggu I
Bulan Ramadhan dengan periode minggu IV selama Bulan Ramadhan digunakan
dianalisis uji Beda Rata-rata Independent Samples Test. Uji Beda Rata-rata
Independent Samples Test dapat menentukan perbedaan rata-rata harga daging
ayam yang dijual pedagang daging ayam di Pasar Angso Duo Kota Jambi periode
minggu I dengan IV dengan hasil sebagai berikut:

7
Group Statistics

Kelompok N Mean Std. Deviation Std. Error

Mean

Harga daging ayam ras Minggu I 7 18428.57 1511.858 571.429

Minggu IV 8 33850.00 3818.377 1350.000


Pada minggu I rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang daging
ayam di Pasar Angso Duo Kota Jambi sebesar Rp.18,428- per kg, sedangkan
periode minggu IV sebesar Rp.33,850 per kg. Secara deskriptif statistik dapat
disimpulkan ada perbedaan rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang
daging ayam di Pasar Angso Duo Kota Jambi periode minggu I dengan periode
minggu IV. Selanjutnya untuk membuktikan apakah perbedaan tersebut berarti
signifikan (nyata) atau tidak maka perlu menafsirkan output "Independent
Samples Test" berikut ini.

Independent Samples Test


Levene's Test
for Equality of
Variances t-test for Equality of Means
Std. 95% Confidence Interval of
Sig. Error the Difference
(2- Mean Differenc Lowe
F Sig. t df tailed) Difference e r Upper
harga Equal variances 5.284 .039 -9.985 13 .000 -15421.429 1544.493 -18758.103 -12084.754
daging assumed
ayam ras Equal variances - 9.38 .000 -15421.429 1465.957 -18717.202 -12125.656
not assumed 10.520 2
Dalam tabel "Equal variances not assumed". Berdasarkan tabel output
"Independent Samples Test" pada bagian "Equal variances non assumed"
diketahui nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05, artinya menolak H0 dan
menerima H1. Berdasarkan hasil ini dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan yang
signifikan (nyata) antara rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang daging
ayam di Pasar Angso Duo Kota Jambi periode I dengan periode IV,
KESIMPULAN
1. Perkembangan harga daging ayam segar selama periode bulan ramadhan pada
pasar Angso Duo di Kota Jambi yaitu berfluktuasi dengan kecenderungan
mengalami peningkatan sebesar 2,63 % per hari
2. Terdapat perbedaan harga daging ayam pada periode selama Bulan Ramadhan
pada pasar Angso Duo di Kota Jambi yaitu :
a. Rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang daging ayam di pasar
Angso Duo Kota Jambi periode minggu II selama Bulan Ramadhan lebih
mahal dibandingkan periode minggu I selama Bulan Ramadhan .
b. Rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang daging ayam di pasar
Angso Duo Kota Jambi periode minggu III selama Bulan Ramadhan lebih
mahal dibandingkan periode minggu I selama Bulan Ramadhan .
c. Rata-rata harga daging ayam yang dijual pedagang daging ayam di pasar
Angso Duo Kota Jambi periode IV lebih mahal dibandingkan dengan
periode I Bulan Ramadhan .

8
DAFTAR PUSTAKA
Ariandi. 2019. Tingkat Konsumsi Daging Ayam dan Ikan serta Faktor-Faktor
yang Mempengaruhinya di Kecamatan Rantau Rasau Kabupaten Tanjung
Jabung Timur. Universitas Jambi, Jambi.
Ariani, Mewa. 2018. Keragaan Konsumsi Pangan Hewani Berdasarkan Wilayah
Dan Pendapatan Di Tingkat Rumah Tangga. Bogor: Pusat Sosial Ekonomi
dan Kebijakan Pertanian.
Ariani. Dkk. 2018 Pengaruh Hari Raya Galungan pada Seasonal Adjustment IHK
dan Penentuan Komoditas Utama yang Mempengaruhi Inflasi di Bali:
ARIMA. J Ekon Kuant Terap. 5(2):79-86.
Badan pusat statistik. 2015. Berita resmi statistik. Sulawesi Selatan: BPS Dinas
Perindustrian dan Perdagangan. 2019.
Lipsey, R.G., Paul N. Courant, D. Pumis, dan P.O. Steiner. 1995. Ekonomi Mikro.
Bina Rupa Aksara. Jakarta.
Salvatore, Dominick. 2005. Ekonomi Manajerial Buku 2. Jakarta: Salemba Empat
Samuelson, Paul.A., dan William D.Nordhaus., (1992), Makroekonomi, Edisi
Terjemahan, Edisi 4, Penerbit Erlangga, Jakarta.
Santoso T. 2011. Aplikasi model GARCH pada data inflasi bahan makanan
Indonesia periode 2005. Jurnal Organisasi dan Manajemen
Santoso, Agus. 2010. Studi Deskriptif Effect Size. Fakultas Psikologi Universitas
Sanata Darma. Jurnal Penelitian. 14(I). Hlm 1-17.
Setiawan, BM, W Roessali dan SN Asiyah.2006. Analisis permintaan Daging
Ayam Pedaging Pada Pasar Tradisional di Miranggen Kabupaten
Demak.J.SOS.EK.Peternakan II (1) : 14.20
Soerkatani.2002. Prinsip Dasar EKONOMI Pertanian.: Teori dan Aplikasi PT.
Raja Gravindo Persada. Jakarta.

Anda mungkin juga menyukai