Anda di halaman 1dari 1

Berdasarkan Suryana (2006), beberapa puluh tahun yang lalu ada pendapat bahwa kewirausahaan tidak

dapat dipelajari dalam arti seseorang akan menjadi wirausaha hanya karena faktor bawaan atau
keturunan. Namun dalam perkembangan selanjutnya, Hasil penelitian menunjukkan penerapan
pendidikan kewirausahaan memberikan dampak yang sangat luar biasa paada pertumbuhan wirausaha.
Di negara maju pertumbuhan wirausaha membawa peningkatan ekonomi yang luar biasa. Para
wirausaha baru ini telah memperkaya pasar dengan produk-produk yang inovatif dan memiliki daya
saing tinggi.

Untuk menjadi wirausahaan sukses, memiliki bakat saja tidak cukup, tetapi juga harus memiliki
pengetahauan mengenai segala aspek usaha yang ditekuninya. Perpaduan antara pendidikan dan
pengalaman adalah faktor utama yang menentukan keberhasilan wirausaha. dapat disimpulkan bahwa
seorang wirausaha yang memiliki potensi sukses adalah mereka yang mengerti kegunaan pendidikan
untuk memnunjang kegiatan serta mau belajar untuk meningkatkan pengetahuan. Pendidikan di sini
berarti pemahaman suatu masalah yang dilihat dari sudut keilmuan atau teori sebagai landasan
berpikir.

Referensi:

Raharja, Sami'un Jaja. 2021. Kewirausahaan. Tangerang Selatan: Universitas Terbuka.

Anda mungkin juga menyukai