Anda di halaman 1dari 12

Gajimu.com (https://gajimu.

com)
Collect, Share, Compare. Aware. (//www.wageindicator.org) Part of WageIndicator Foundation (//www.wageindicator.org)
( https://www.facebook.com/Gajimu.org ) (
https://twitter.com/gajimu_id ) (
https://www.linkedin.com/company/wageindicator/
) ( https://www.instagram.com/gajimu_id/ ) (
https://www.youtube.com/WageIndicatorFoundation
search.. ) ( https://gajimu.com/daftarkan-saya-menjadi-
pelanggan-gajimu-com-wageindicator-newsletter)

Gaji (https://gajimu.com/gaji) + Hukum Tenaga Kerja (https://gajimu.com/pekerjaan-yanglayak) +

Tips Karir (https://gajimu.com/tips-karir) +

Home (https://gajimu.com) / Hukum Tenaga Kerja (https://gajimu.com/pekerjaan-yanglayak) / Keselamatan dan Kesehatan Kerja
(https://gajimu.com/pekerjaan-yanglayak/keselamatan-dan-kesehatan-kerja) / Aturan Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Aturan Keselamatan dan Kesehatan Kerja di


Indonesia
Siapa sih yang mau celaka? Tentunya tidak ada seorang pun yang mau celaka. Tetapi resiko
kecelakaan bisa terjadi kapan saja dan dimana saja termasuk di lingkungan tempat kerja. Untuk
Berapa harga dari:
Kacang - kering ›
itu, kesadaran mengenai Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) menjadi sangat diperlukan.
Setiap pekerja mempunyai hak untuk memperoleh perlindungan atas K3 dalam melakukan
pekerjaannya. Setiap pekerja juga mempunyai peran untuk terselenggaranya K3. Jadi, tidak ada


salahnya kita mempelajari lebih jauh mengenai K3 Ingin tau pasaran gaji yang diterima oleh
pekerja di bidang yang sama dengan
Anda? Gunakan fasilitas Cek Gaji!
(https://gajimu.com/gaji/cek-gaji)
1. Apa itu Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)?
2. Adakah Peraturan Perundang-undangan yang mengatur mengenai K3?
3. Apa tujuan dari pelaksanaan K3?
4. Apa saja jenis-jenis kecelakaan kerja yang dapat terjadi di tempat kerja khususnya di sektor INFO PABRIK
industri? (https://gajimu.com/garmen/perusahaan
5. Apa saja usaha-usaha yang perlu dilakukan oleh perusahaan untuk menciptakan -garmen)
keselamatan kerja? (https://gajimu.com/gaji/survei-


6. Apa yang menjadi kewajiban dan hak dari tenaga kerja berkaitan dengan Keselamatan dan gaji)Bandingkan tingkat kepatuhan
Kesehatan Kerja? pabrik garmen dan tekstil!
7. Apa yang dimaksud dengan Panitia Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja (P2K3)
8. Siapa saja perwakilan yang termasuk dalam P2K3?
9. Apa saja tugas pengurus/pengawas dalam hal keselamatan dan kesehatan kerja? (https://gajimu.com/garmen/perusahaan
10. Bagaimana prosedur pelaksanaan program K3 di tempat kerja? -garmen)
(https://gajimu.com/gaji/survei-gaji)
11. Apakah semua perusahaan wajib memberlakukan penerapan prosedur K3?
12. Apa saja kendala-kendala yang biasa dihadapi dalam pelaksanaan perjanjian kerja bersama
dalam hal penerapan K3 ?
Punya pertanyaan? Hubungi kami!


13. Apa saja standar K3 baru yang ada saat ini?
(https://gajimu.com/contact-us)
14. Mengapa faktor psikologi penting dalam standar baru K3?
15. Apa yang dimaksud dengan faktor psikologi K3? Like halaman Facebook Gajimu
(https://www.facebook.com/Gajimu.org)
16. Bagaimana mengukur kesehatan mental/psikologi pekerja di tempat kerja?

Kerja Bertahun-tahun Belum …

APA ITU KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3)?


Keselamatan dan Kesehatan Kerja yang selanjutnya disingkat K3 adalah segala kegiatan untuk
memberikan jaminan keselamatan dan meningkatkan derajat kesehatan para pekerja dengan
cara pencegahan kecelakaan dan penyakit akibat kerja, pengendalian bahaya di tempat kerja,
promosi kesehatan, pengobatan, dan rehabilitasi

ADAKAH PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN YANG MENGATUR MENGENAI K3?


Ada. Peraturan terkait K3 dapat kita temukan antara lain, dalam:

1. Undang-undang Nomor 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja. Undang-Undang


terkenal sebagai aturan pokok K3. UU ini mengatur kewajiban perusahaan dan pekerja
dalam melaksanakan keselamatan kerja.
2. Peraturan Menteri Tenaga Kerja Nomor 4 tahun 1987 tentang Panitia Pembina
Keselamatan dan Kesehatan Kerja (P2K3)
(https://sistemmanajemenkeselamatankerja.blogspot.com/2013/09/struktur-susunan-
tugas-p2k3-panitia.html)
3. Undang-undang Nomor 23 tahun 1992 tentang Kesehatan. Undang- Undang ini memberi
kewajiban bagi perusahaan untuk memeriksakan kesehatan badan, kondisi mental, dan
kemampuan fisik pekerja yang baru maupun yang akan dipindahkan ke tempat kerja baru,
sesuai dengan sifat-sifat pekerjaan yang diberikan kepada pekerja, serta pemeriksaan
kesehatan secara berkala. Sebaliknya para pekerja juga berkewajiban memakai alat
pelindung diri (APD) dengan tepat dan benar serta mematuhi semua syarat keselamatan
dan kesehatan kerja yang diwajibkan.
4. Undang-undang Nomor 3 tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja yang saat ini
telah diubah menjadi Sistem Jaminan Sosial Nasional Undang-undang Nomor 40 tahun
2004 yang mengatur jaminan sosial tenaga kerja salah satunya adalah jaminan kecelakaan
kerja.
5. Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 1993 tentang Penyakit Yang Timbul Akibat
Hubungan Kerja
6. Peraturan Menteri Nomor 5 tahun 1996 mengenai Sistem Manajemen Keselamatan dan
Kesehatan Kerja (SMK3)
7. Undang-undang No. 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan. Dalam pasal 86 menegaskan
hak pekerja untuk memperoleh perlindungan atas keselamatan dan kesehatan kerja.
8. Peraturan Pemerintah Nomor 50 tahun 2012 tentang Penerapan Sistem Manajemen
Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3)
9. Peraturan Presiden Nomor 7 tahun 2019 tentang Penyakit Akibat Kerja
10. Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 5 Tahun 2018 tentang K3 Lingkungan Kerja

APA TUJUAN DARI PELAKSANAAN K3?


Berdasarkan Undang-Undang No 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja, terdapat 3 tujuan
utama dari penerapan K3, yakni:

1. Melindungi dan menjamin keselamatan setiap tenaga kerja dan orang lain di tempat kerja.
2. Menjamin setiap sumber produksi dapat digunakan secara aman dan efisien.
3. Meningkatkan kesejahteraan dan produktivitas Nasional.

APA SAJA JENIS-JENIS KECELAKAAN KERJA YANG DAPAT TERJADI DI TEMPAT KERJA
KHUSUSNYA DI SEKTOR INDUSTRI?

Elektronik (manufaktur)
⁃ Teriris, terpotong

⁃ Terlindas, tertabrak

⁃ Berkontak dengan bahan kimia atau bahan


berbahaya lainnya

⁃ Kebocoran gas

⁃ Menurunnya daya pendengaran, daya


penglihatan
⁃ Terjepit, terlindas
Produksi metal (manufaktur)

⁃ Tertusuk, terpotong, tergores

⁃ Jatuh terpeleset

⁃ Terjadinya kontak antara kulit dengan cairan


metal, cairan non-metal

⁃ Terjepit, terlindas
Petrokimia (minyak dan produksi
batu bara, produksi karet, produksi
karet, produksi plastik)
⁃ Teriris, terpotong, tergores

⁃ Jatuh terpeleset

⁃ Tertabrak

⁃ Terkena benturan keras

⁃ Terhirup atau terjadinya kontak antara kulit


dengan hidrokarbon dan abu, gas, uap steam,
asap dan embun yang beracun
Konstruksi
⁃ Kemungkinan jatuh dari ketinggian

⁃ Kejatuhan barang dari atas

⁃ Terinjak

⁃ Terkena barang yang runtuh, roboh

⁃ Berkontak dengan suhu panas, suhu dingin,


lingkungan yang beradiasi, bising

⁃ Terjatuh, terguling

⁃ Terjepit, terlindas

⁃ Tertabrak

⁃ Terkena benturan keras


Industri Garmen
⁃ Bahaya kebakaran

⁃ Jari tangan terpotong/tergores

⁃ Jari tangan terkena jarum


⁃ Tergencet mesin kancing

⁃ Tersengat arus listrik pendek

⁃ Bahaya terjatuh atau kejatuhan


⁃ Bahaya menghirup partikel debu dalam bahan baku kain

APA SAJA USAHA-USAHA YANG PERLU DILAKUKAN OLEH PERUSAHAAN UNTUK


MENCIPTAKAN KESELAMATAN KERJA?
Dalam mewujudkan K3, perusahaan atau pemberi kerja perlu mengikuti sejumlah prinsip
berikut:

1. Menyediakan alat pelindung diri (APD) di tempat kerja.


2. Menyediakan buku petunjuk penggunaan alat atau isyarat bahaya.
3. Menyediakan peraturan pembagian tugas dan tanggung jawab.
4. Menyediakan tempat kerja yang aman sesuai standar syarat-syarat lingkungan kerja (SSLK).
Contohnya, tempat kerja steril dari debu kotoran, asap rokok, uap gas, radiasi, getaran
mesin dan peralatan, kebisingan; aman dari arus listrik; memiliki penerangan yang
memadai; memiliki ventilasi dan sirkulasi udara yang seimbang; dan memiliki peraturan
kerja atau aturan perilaku di tempat kerja.
5. Menyediakan penunjang kesehatan jasmani dan rohani di tempat kerja.
6. Menyediakan sarana dan prasarana yang lengkap di tempat kerja.
7. Memiliki kesadaran dalam menjaga keselamatan dan kesehatan kerja.
8. Membentuk Panitia Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja

APA YANG MENJADI KEWAJIBAN DAN HAK DARI TENAGA KERJA BERKAITAN DENGAN
KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA?
Menurut pasal 12 UU No.1 tahun 1970 tentang Keselamatan dan Kesehatan Kerja, kewajiban
dan hak tenaga kerja adalah sebagai berikut :
1. Memberikan keterangan yang benar bila diminta oleh pegawai pengawas atau ahli
keselamatan kerja
2. Memakai alat-alat perlindungan diri yang diwajibkan
3. Memenuhi dan mentaati semua syarat-syarat keselamatan dan kesehatan yang diwajibkan
4. Meminta pada Pengurus agar dilaksanakan semua syarat keselamatan dan kesehatan yang
diwajibkan
5. Menyatakan keberatan kerja pada pekerjaan di mana syarat keselamatan dan kesehatan
kerja serta alat-alat perlindungan diri yang diwajibkan diragukan olehnya kecuali dalam
hal-hal khusus ditentukan lain oleh pegawai pengawas dalam batas-batas yang masih
dapat dipertanggung-jawabkan.

APA YANG DIMAKSUD DENGAN PANITIA PEMBINA KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA
(P2K3)?
Berdasarkan Permenaker RI Nomor PER.04/MEN/1987 tentang Panitia Pembina Keselamatan
dan Kesehatan Kerja serta Tata Cara Penunjukan Ahli Keselamatan Kerja, Panitia Pembina
Keselamatan dan Kesehatan Kerja (P2K3) adalah badan pembantu di tempat kerja yang
merupakan wadah kerjasama antara pengusaha dan pekerja untuk mengembangkan
kerjasama saling pengertian dan partisipasi efektif dalam penerapan keselamatan dan
kesehatan kerja.

SIAPA SAJA PERWAKILAN YANG TERMASUK DALAM P2K3?


Pada pasal 3 Permenaker RI Nomor PER.04/MEN/1987 disebutkan bahwa unsur keanggotaan
P2K3 terdiri dari unsur pengusaha dan pekerja yang susunannya terdiri dari ketua sekretaris
dan anggota. Sebagai sekretaris P2K3 adalah Ahli K3 yaitu tenaga teknis berkeahlian khusus
yang membantu pimpinan perusahaan atau pengurus untuk menyelenggarakan dan
meningkatkan usaha keselamatan kerja, higiene perusahaan dan kesehatan kerja, membantu
pengawasan di bidang K3.

APA SAJA TUGAS PENGURUS/PENGAWAS DALAM HAL KESELAMATAN DAN KESEHATAN


KERJA?
Yang perlu diketahui pertama adalah Pengurus/Pengawas merupakan orang yang mempunyai
tugas memimpin langsung sesuatu tempat kerja atau bagiannya yang berdiri sendiri.

Berdasarkan pasal 8, 9, 11 dan 14 Undang - Undang No. 1 tahun 1970 tentang Keselamatan dan
Kesehatan Kerja Pengurus bertanggung jawab untuk :

1. Memeriksakan kesehatan badan, kondisi mental dan kemampuan fisik dari tenaga kerja
yang akan diterimanya maupun akan dipindahkan sesuai dengan sifat - sifat pekerjaan
yang diberikan padanya.
2. Memeriksa semua tenaga kerja yang berada di bawah pimpinannya, secara berkala pada
Dokter yang ditunjuk oleh Pengusaha dan dibenarkan oleh Direktur
3. Menunjukkan dan menjelaskan pada tiap tenaga kerja baru tentang :
4. Kondisi-kondisi dan bahaya-bahaya serta apa yang dapat timbul dalam tempat kerjanya
5. Semua pengamanan dan alat - alat perlindungan yang diharuskan dalam semua tempat
kerjanya
6. Alat-alat perlindungan diri bagi tenaga kerja yang bersangkutan
7. Cara-cara dan sikap yang aman dalam melaksanakan pekerjaannya
8. Bertanggung jawab dalam pencegahan kecelakaan dan pemberantasan kebakaran serta
peningkatan keselamatan dan kesehatan kerja, pula dalam pemberian pertolongan
pertama dalam kecelakaan.
9. Melaporkan tiap kecelakaan yang terjadi dalam tempat kerja yang dipimpinnya, pada
pejabat yang ditunjuk oleh Menteri Tenaga Kerja.
10. Secara tertulis menempatkan dalam tempat kerja yang dipimpinnya, semua syarat
keselamatan kerja yang diwajibkan, sehelai Undang-undang ini dan semua peraturan
pelaksanaannya yang berlaku bagi tempat kerja yang bersangkutan, pada tempat-tempat
yang mudah dilihat dan terbaca dan menurut petunjuk pegawai pengawas atau ahli
kesehatan kerja

BAGAIMANA PROSEDUR PELAKSANAAN PROGRAM K3 DI TEMPAT KERJA?


Prosedur K3 ini merupakan tahap atau proses suatu kegiatan untuk menyelesaikan aktivitas
atau metode (cara) langkah demi langkah secara pasti dalam pekerjaan dengan memperhatikan
keselamatan, kesehatan, dan keamanan (K3). Perusahaan dapat melakukan prosedur
pelaksanaan K3 dengan cara:

1. Menetapkan standar K3
2. Menetapkan tata tertib yang harus dipatuhi
3. Menetapkan peraturan-peraturan
4. Mensosialisasikan peraturan dan perundang-undangan K3 ini kepada seluruh tenaga kerja.
5. Memonitor pelaksanaan peraturan-peraturan

Prosedur K3 seperti di atas pada tingkat yang lebih rinci disebut juga dengan Sistem
Manajemen K3 (SMK3). Undang-undang No. 13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan menyebut
sistem ini harus diterapkan dan menjadi bagian dari sistem manajemen perusahaan secara
keseluruhan.

APAKAH SEMUA PERUSAHAAN WAJIB MEMBERLAKUKAN PENERAPAN PROSEDUR K3?


Berdasarkan Undang-undang Nomor 1 tahun 1970, K3 wajib diterapkan seluruh tempat kerja
(tiap ruangan atau lapangan, tertutup atau terbuka, bergerak atau tetap), di mana pekerja
bekerja atau yang sering dimasuki pekerja untuk keperluan suatu usaha dan di mana terdapat
sumber bahaya.

APA SAJA KENDALA-KENDALA YANG BIASA DIHADAPI DALAM PELAKSANAAN PERJANJIAN


KERJA BERSAMA DALAM HAL PENERAPAN K3?
1. Pemahaman karyawan mengenai isi Perjanjian Kerja Bersama

Cara mengatasi perlunya pembinaan atau koordinasi dan sosialisasi antara pengurus Serikat
Pekerja dengan para pekerja melalui musyawarah

2.Penanganan keselamatan kerja tidak optimal

Cara mengatasi adalah apabila terjadi kecelakaan berarti tindakan pecegahan tidak berhasil,
maka pihak manajemen perusahaan mempunyai kesempatan untuk mempelajari apa yang
salah.

3.Kebijakan perusahaan yang tidak tegas

Cara mengatasi adanya tindakan yang tegas apabila terjadi ketidakdisiplinan pegawai dalam
bekerja

APA SAJA STANDAR K3 BARU YANG ADA SAAT INI?


Standar K3 baru ditandai oleh terbitnya Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 5 tahun
2018 tentang K3 Lingkungan Kerja. Permenaker ini memberikan pedoman baru mengenai nilai
ambang batas (NAB) faktor fisika dan kimia, standar faktor biologi, ergonomi, dan psikologi
serta persyaratan kebersihan dan sanitasi, termasuk kualitas udara dalam ruangan untuk
terwujudnya tempat kerja yang aman, sehat, dan nyaman. Faktor psikologi yang belum pernah
diatur sebelumnya, menandai standar baru dalam pengukuran K3.

MENGAPA FAKTOR PSIKOLOGI PENTING DALAM STANDAR BARU K3?


Faktor Psikologis sangat mempengaruhi terjadinya kecelakaan kerja. Psikologis seseorang
sangat berpengaruh pada konsentrasi dalam melakukan suatu pekerjaan. Bila terjadi stress
kerja dapat mempengaruhi tindakan-tindakan yang akan dilakukan pekerja ketika bekerja.
Sehingga kecelakaan kerja sangat mungkin terjadi. Stress akibat kerja dalam jangka panjang
juga dapat mengakibatkan gangguan mental pekerja.
APA YANG DIMAKSUD DENGAN FAKTOR PSIKOLOGI K3?
Faktor Psikologi yang dimaksud dalam Permenaker 5 tahun 2018 adalah faktor yang
mempengaruhi aktivitas pekerja, diakibatkan oleh hubungan antar personal di tempat kerja,
peran dan tanggung jawab terhadap pekerjaan. Pengukuran dan pengendalian faktor psikologi
harus dilakukan pada tempat kerja yang memiliki potensi bahaya faktor psikologi. Potensi
bahaya faktor psikologi meliputi:

1. Ketidakjelasan/ketaksaan (ambigu) peran atau uraian pekerjaan


2. Konflik peran
3. Beban kerja berlebih secara kualitatif
4. Beban kerja berlebih secara kuantitatif
5. Pengembangan karier
6. Tanggung jawab terhadap orang lain.

BAGAIMANA MENGUKUR KESEHATAN MENTAL/PSIKOLOGI PEKERJA DI TEMPAT KERJA?


Pengukuran faktor psikologi di tempat kerja dilakukan menggunakan metode survei, meliputi
tujuan tugas dan pekerjaan, tuntutan pekerjaan, beban kerja, pengembangan karier, peran
dalam pekerjaan, dan lain-lain.

Baca Juga

Penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) di Perusahaan


(https://gajimu.com/pekerjaan-yanglayak/keselamatan-dan-kesehatan-kerja/sistem-
manajemen-k3/penerapan-sistem-manajemen-keselamatan-dan-kesehatan-kerja-smk3-di-
perusahaan)

Sumber:

Indonesia.Undang-undang Nomor 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja

Indonesia. Undang - Undang No. 23 tahun 1992 tentang Kesehatan

Indonesia. Undang-undang Nomor 3 tahun 1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja

Indonesia.Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan

Indonesia. Undang-undang Nomor 40 tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Sosial Nasional
Indonesia. Peraturan Pemerintah Nomor 50 tahun 2012 tentang Penerapan Sistem Manajemen
Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3)

Indonesia. Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 1993 tentang Penyakit Yang Timbul Akibat
Hubungan Kerja

Indonesia. Peraturan Presiden Nomor 7 tahun 2019 tentang Penyakit Akibat Kerja

Indonesia. Peraturan Menteri Tenaga Kerja Nomor 4 tahun 1987 tentang Panitia Pembina
Keselamatan dan Kesehatan Kerja (P2K3)
(https://sistemmanajemenkeselamatankerja.blogspot.com/2013/09/struktur-susunan-tugas-
p2k3-panitia.html)

Indonesia. Peraturan Menteri Nomor 5 tahun 1996 mengenai Sistem Manajemen Keselamatan
dan Kesehatan Kerja (SMK3)

Indonesia. Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 5 Tahun 2018 tentang K3 Lingkungan


Kerja

© WageIndicator 2024 - Apabila mengutip halaman ini, cantumkan pada daftar sumber/referensi tulisan Anda - Gajimu.com
- Aturan Keselamatan dan Kesehatan Kerja di Indonesia (https://gajimu.com/pekerjaan-yanglayak/keselamatan-dan-
kesehatan-kerja/pertanyaan-mengenai-keselamatan-dan-kesehatan-kerja-di-indonesia-1/pertanyaan-mengenai-
keselamatan-dan-kesehatan-kerja-di-indonesia)

BERAPA GAJI KAMU ? CARI INFONYA DI CEK GAJI (HTTPS://GAJIMU.COM/GAJI/SURVEI-GAJI)

Tentang Kami Media Sosial Database Nasional Database Gl


⁃ Tentang Kami (//www.gajimu.com/tentang-kami) ⁃ Facebook (//www.facebook.com/Gajimu.org) ⁃ Upah Layak ⁃ Upah Layak
(https://gajimu.com/gaji/upah-
⁃ Hubungi Kami (//gajimu.com/contact-info) ⁃ Twitter (//twitter.com/gajimu) layak-1) ⁃ Gaji Minimu
⁃ Berita (//www.wageindicator.org/main/Wageindicatorfoundation/publications) ⁃ LinkedIn ⁃ Gaji Minimum ⁃ Upah (https
(https://www.linkedin.com/company/wageindicator) (https://gajimu.com/gaji/gaji- ⁃ Hukum Tena
⁃ Sanggahan dan Kebijakan
(//www.wageindicator.org/main/Wageindicatorfoundation/disclaimer) - Kebijakan ⁃ Instagram (https://www.instagram.com/wageindicator/) minimum) around-the-w
Pengamanan ⁃ Upah
(https://wageindicator.org/Wageindicatorfoundation/disclaimer/safeguarding-policies- ⁃ YouTube ⁃ Indeks Hak T
(https://www.youtube.com/channel/UCe3QvSBODMdSyy- (https://gajimu.com/gaji/cek- around-the-w
bahasa) gaji)
yrkB_HJQ)
⁃ Tim ⁃ Perjanjian K
⁃ Hukum Tenaga Kerja
(https://wageindicator.org/Wageindicatorfoundation/Partnersworldwide/internationalteam)⁃ Buletin (https://gajimu.com/daftarkan-saya-menjadi- (https://gajimu.com/pekerjaan-
bargaining-ag
pelanggan-gajimu-com-wageindicator-newsletter)
⁃ Project (https://wageindicator.org/Wageindicatorfoundation/projects) yanglayak) ⁃ Akses Data
⁃ Webinar (https://wagei
(https://wageindicator.org/Wageindicatorfoundation/events)
⁃ Publikasi (https://www.wageindicator.org/main/Wageindicatorfoundation/publications) (http://wageindicator.us11.list-manage.com/subscribe? ⁃ Perjanjian Kerja Bersama data-visuals)
u=f9764d7c6698387047cf12807&id=bd1ac303f1) (https://gajimu.com/pekerjaan-
⁃ Negara Lokasi WageIndicator yanglayak/perjanjian-kerja-
(https://wageindicator.org/Wageindicatorfoundation/wageindicatorcountries) bersama-basis-data)

DIPERSEMBAHKAN OLEH Dipersembahkan oleh WageIndicator Foundation - Berbagi dan bandingkan gaji, pahami aturan
ketenagakerjaan dan lihat kiat dalam berkarir (https://www.wageindicator.org/)

© 2024 Gajimu.com terhubung dengan jaringan WageIndicator


(https://www.wageindicator.org/Wageindicatorfoundation/wageindicatorcountries)

Anda mungkin juga menyukai