Anda di halaman 1dari 9

SCRIPT / PENULISAN NASKAH

Script / Naskah merupakan bentuk penyajian materi instruksional berupa teks,


sebagai pedoman dalam memproduksi suatu program media.

Dalam artian naskah tersebut menjadi penuntun kita dalam merekam suara,
memadukan dengan gambar/video sehingga menjadi lebih menarik serta
mudah diterima/ dipahami oleh audiens.
TIPS MEMBUAT SCRIPT

1. Sapaan untuk siswa


2. Tentukan batasan materi pembahasan
3. Bahasan materi sesuai kehidupan sehari-hari
4. Sampaikan bahwa materi yang kita berikan
mudah dipahami
SAPAAN UNTUK SISWA

Melakukan sapaan terhadap siswa akan dapat membangun kedekatan


emosional.
Gunakanlah sapaan yang sesuai dengan personal mengajar anda.
Sapaan bisa dengan Hai, adik-adik, Hai anakku sekalian, Hai Siswaku yang
pinter, dsb
TENTUKAN BATASAN MATERI PEMBAHASAN

Pembatasan materi menjadi penting, karena supaya video yang di buat tidak
terlalu banyak materi yang di sampaikan. Maka harus dibatasi sehingga bisa
lebih efektif untuk materi tersampaikan

Contoh:
Sumber Energi dan manfaatnya
- Macam-macam sumber energy : matahari, air, angin, panas, listrik, dll
- Manfaat sumber energi
BAHASAN MATERI
SESUAI KEHIDUPAN SEHARI-HARI

Carilah bahasa atau contoh pembahasan yang sekiranya menjadi


keseharian siswa anda. Angkat pembahasan masalah yang ada di sekitar
anda.
Contoh:
Setiap hari kita membutuhkan energi kan? Kira-kira sumber energy itu apa
saja sih?
Tubuh kalian tersusun dari tulang gak sih? Iya pasti tersusun dari tulangkan
Kalian tahu sabun, sabun untuk mandi itu loh? Ngomong-ngomong tahu
tidak ya sabun itu terbuat dari bahan kimia apa saja?
SAMPAIKAN BAHWA MATERI YANG
KITA BERIKAN MUDAH DIPAHAMI
• Kita harus memberikan penekanan bahwa materi yang anda ajarkan itu
mudah dan yakinkan bahwa siswa setelah belajar dari video anda, maka
dia akan paham dengan materinya.
Contoh: Mudahkan belajar materi sumber energy…

• Tambahan: Bisa memunculkan kata yang membangun diskusi


Contoh: Silahkan apabila ada yang di tanyakan bisa komentar pada
forum yang disediakan
CARA PENULISAN SCRIPT
Durasi video 1-5 menit
Kata dalam 1 menit adalah 100-140 kata
Penggunaan animasi di tujukan seperti alat peraga yang membantu untuk
lebih memudahkan penjelasan. Contoh: papan tulis, peraga gambar, dll
Gunakan tanda pemenggalan kalimat dan ejaan untuk mempermudah
 Garis miring (/) untuk menggantikan koma, garis miring dua (//) menggantikan
tanda titik
 Garis miring tiga (penanda akhir naskah)
 Tanda sengkang, penghubung atau strip (-) untuk mambantu pengejaan
sebuah singkatan missal: M-P-R
TUGAS 4

Buatlah Script/naskah untuk Video Pembelajaran Beranimasi dengan durasi


minimal 3 - 5 menit !

Anda mungkin juga menyukai