Anda di halaman 1dari 10

TANAH DAN LAHAN

Dalam bahasa Inggris ada kata soil


dan land yang dua-dua nya berati
tanah, dan dalam
perkembangannya kata land lebih
berkembang artinya menjadi kata
lahan.
Tanah merupakan suatu
gejala alam permukaan
daratan yang membentuk
suatu zone dan biasa disebut
pedosfer, tersusun atas bahan
lepas berupa pecahan dan
lapukan batuan bercampur
dengan bahan organik
(Notohadiprawiro, 1993).
Dokuchaiev (1870)
 Mengatakan bahwa tanah adalah suatu
benda fisis yang berdimensi tiga terdiri
dari panjang, lebar, dan dalam yang
merupakan bagian paling atas dari kulit
bumi dan mempunyai sifat2 yang berbeda
dengan bahan yang ada di bawahnya
sebagai hasil kerja interaksi antara iklim,
kegiatan oganisme, bahan induk dan relief
selama waktu tertentu.
Darmawijaya (1990)

 Mendefinisikan tanah sebagai akumulasi


tubuh alam bebas, menduduki sebagain
besar permukaan palnet bumi, yang
mampu menumbuhkan tanaman, dan
memiliki sifat sebagai akibat pengaruh
iklim dan jasad hidup yang bertindak
terhadap bahan induk dalam keadaan
relief tertentu selama jangka waktu
tertentu pula.
5 FAKTOR PEMBENTUK TANAH

 iklim,
 organisme,
 bahan induk,
 relief (topografi)
 dan waktu.

 Iklim, organisme dan waktu adalah faktor


pembentuk tanah yang aktif, sedangkan bahan
induk dan relief merupakan penyedia bahan dan
tempat dalam proses pembentukan tanah.
Menurut Jooffe dan Marbut (1949),
 Ahli Ilmu Tanah dari Amerika Serikat, Tanah
adalah tubuh alam yang terbentuk dan
berkembang sebagai akibat bekerjanya gaya-
gaya alam terhadap bahan-bahan alam
dipermukaan bumi. Tubuh alam ini dapat
berdiferensiasi membentuk horizon-horizon
mineral maupun organik yang kedalamannya
beragam dan berbeda-beda sifat-sifatnya
dengan bahan induk yang terletak dibawahnya
dalam hal morfologi, komposisi kimia, sifat-sifat
fisik maupun kehidupan biologinya.
Schoeder (1972)
 Mendefinisikan tanah sebagai suatu sistem
tiga fase yang mengandung air, udara dan
bahan-bahan mineral dan organik serta jasad-
jasad hidup, yang karena pengaruh berbagai
faktor lingkungan pada permukaan bumi dan
kurun waktu, membentuk berbagai hasil
perubahan yang memiliki ciri-ciri morfologi yang
khas, sehingga berperan sebagai tempat
tumbuh bermacam-macam tanaman
Soil Survey Staff, 1999
 Tanah merupakan suatu benda alam yang
tersusun dari padatan (bahan mineral dan
bahan organik), cairan dan gas, yang
menempati permukaan daratan, menempati
ruang, dan dicirikan oleh salah satu atau kedua
berikut: horison-horison, atau lapisan-lapisan,
yang dapat dibedakan dari bahan asalnya
sebagai hasil dari suatu proses penambahan,
kehilangan, pemindahan dan transformasi
energi dan materi, atau berkemampuan
mendukung tanaman berakar di dalam suatu
lingkungan alami
(Arsyad, 1989)
Lahan adalah lingkungan fisik yang terdiri
atas iklim, relief, tanah, air, vegetasi serta
benda2 yang ada di atasnya sepanjang
ada pengaruhnya terhadap penggunaan
lahan, termasuk juga hasil kegiatan
manusia pada masa lalu dan masa
sekarang seperti reklamasi laut dan
pembersihan vegetasi sehingga
mempunyai ciri alami dan budaya.

Anda mungkin juga menyukai