Anda di halaman 1dari 14

SIFAT BUNYI BERTEMU

PERMUKAAN BENDA
Selasa, 10 Agustus 2021
Dalam proses perambatannya, bunyi bertemu
dengan berbagai macam benda.

Ada benda yang permukaannya keras, ada juga


benda yang permukaannya lunak.
Sifat bunyi ketika bertemu permukaan benda:

 Jika bertemu permukaan yang keras, maka bunyi akan


dipantulkan.
 Jika bertemu permukaan yang lunak, maka bunyi akan diserap.
Gambar pemantulan bunyi
Gambar penyerapan bunyi

Bunyi datang Bunyi diserap

Benda lunak
Contoh benda yang bersifat
memantulkan bunyi:
 Batu

 Kayu

 Seng

 Besi

 Kaca

 Tembok
Contoh benda yang bersifat menyerap bunyi:

 Kapas

 Busa

 Wol

 Kain

 Kertas

 Karpet
Benda yang bersifat menyerap bunyi biasanya
digunakan sebagai peredam bunyi pada gedung
bioskop, studio rekaman, dan gedung pertemuan.

Tujuannya agar tidak terjadi pemantulan bunyi.


SIFAT PEMANTULAN DAN
PENYERAPAN BUNYI

LKS halaman 87
Berdasarkan jarak sumber bunyi dengan dinding pemantul,
bunyi dibedakan menjadi 3 jenis, yaitu:

1. Bunyi pantul yang memperkuat bunyi asli, terjadi jika jarak


sumber bunyi dan dinding pemantul sangat dekat. Bunyi
asli dan bunyi pantul terdengar hamper bersamaan.
Pemantulan ini dapat terjadi di kamar mandi, ruang tidur,
terowongan, dan ruang kelas.
2. Gaung atau kerdam, yaitu bunyi pantul yang
sebagian bunyinya terdengar bersamaan dengan
bunyi asli. Gaung terjadi jika jarak sumber bunyi
dan dinding pemantul cukup jauh, contohnya di
gedung bioskop, gedung konser, atau gedung
pertemuan.
3. Gema, yaitu bunyi pantul yang terdengar setelah
bunyi asli dan sangat jelas. Gema terjadi jika
jarak antara sumber bunyi dan dinding pemantul
sangat jauh, contohnya di tengah stadion sepak
bola atau di dataran yang menghadap tebing.
Sifat penyerapan bunyi:

Benda-benda lunak yang menyerap bunyi bersifat


menghambat perambatan bunyi. Sehingga bunyi tidak
dapat merambat dan memantul dengan baik.

Benda-benda lunak yang dijadikan peredam bunyi akan


menghentikan perambatan bunyi.
 Selamat belajar dan mengerjakan tugas! 

Anda mungkin juga menyukai