Anda di halaman 1dari 10

PEMBUATAN PEMBERSIH

PORSELEN

Oleh:
Devy Agustyaningsih, S.Si.
NIM: 219033495003
Apa itu
Pembersih
Porselen?
• Pembersih Porselen adalah
cairan pembersih yang dapat
menghilangkan dengan cepat
segala noda maupun kotoran
membandel yang menempel
pada toilet.
• Cairan Pembersih Porselen
juga berfungsi untuk
membersihkan lantai kamar
mandi, keramik, kaca dan lain
sebagainya.
Pembersih porselen berbeda dengan pembersih lantai biasa, karena pembersih ini digunakan
untuk membersihkan lantai kamar mandi atau lantai yang biasanya terkena sabun dan basah.
Lantai seperti itu biasanya akan timbul kerak atau tumbuh semacam alga / jamur yang membuat
lantai terlihat kusam dan licin. Terlebih lagi jika lantai jarang dibersihkan dan dibiarkan dalam
keadaan kering dalam waktu lama, maka akan timbul kerak yang sangat sulit dibersihkan.
Untuk itu diperlukan cairan pembersih yang ampuh membersihkan kerak dan alga tersebut.
Pembersih porselen harus
mengandung bahan aktif yang
berupa asam yang dapat
menghilangkan kotoran tersebut.
Larutan asam pekat diencerkan
dengan perbandingan tertentu
dan ditambahkan pelembut serta
pewangi. Daya bersih larutan
pembersih tergantung dari
kandungan asamnya. Semakin
tinggi kandungan asamnya,
maka daya bersihnya akan
semakin baik dan biasanya
harganya semakin mahal.
Fungsi bahan –
bahan pembersih
porselen:
1. Natrium hidroksida merupakan
senyawa bersifat basa yang memiliki
sifat licin berfungsi sebagai pelicin.
2. Asam klorida merupakan senyawa
yang termasuk dalam asam kuat
yang berfungsi sebagai agen
pembersih terhadap jamur atau kerak
pada porselen.
3. Asam oksalat merupakan senyawa
asam kuat yang berfungsi sebagai
pemutih sekaligus pembersih pada
porselen.
4. Air berfungsi sebagai pendispersi
agar asam klorida dan asam oksalat
dapat tercampur rata.
Pembuatan pembersih porselen harus
dilakukan diwadah yang terbuat dari kaca atau
plastik, dan peralatan yang digunakan harus
bebas dari unsur logam karena pembersih
porselen merupakan pembersih yang termasuk
dalam kategori asam kuat yang dapat bereaksi
dengan adanya logam.
Alat yang digunakan dalam membuat
pembersih porselen:
No Nama Alat Jumlah
1 Gelas piala 250 mL 1 buah
2 Batang pengaduk kaca 1 buah
3 Gelas ukur 10 mL 1 buah
4 Gelas ukur 100 mL 1 buah
5 Wadah penyimpanan 1 buah
6 Pemanas 1 set
Bahan yang digunakan dalam
membuat pembersih porselen:
No Nama Bahan Jumlah
1 NaOH teknis 0,5 gram
2 HCl p.a. 2 mL
3 Asam Oksalat 2 gram
4 Air panas 100 mL
Langkah - langkah membuat
Pembersih Porselen :
1. Panaskan 100 mL air dalam gelas piala.
2. Masukkan Asam klorida dalam air panas, kemudian larutkan dan
aduk sampai merata.
3. Setelah larutan sudah merata, tambahkan asam oksalat, dan aduk
sampai larut.
4. Kemudian, masukkan Natrium Hidroksida dan aduk kembali sampai
merata.
5. Setelah larutan dingin, masukkan larutan tersebut dalam wadah
penyimpanan.
6. Cairan Pembersih Porselen sudah siap digunakan untuk
membersihkan keramik toilet dan lantai kamar mandi.
Terimakasih

Anda mungkin juga menyukai