Anda di halaman 1dari 25

3.

4 Mendeskripsikan dan menentukan peluang


kejadian majemuk (peluang kejadian-kejadian
saling bebas saling lepas, dan kejadian bersyarat)
dari suatu percobaan acak

4.4 Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan


peluang kejadian majemuk (peluang kejadian –
kejadian saling bebas, saling lepas, dan kejadian
bersyarat)
TUJUAN PEMBELAJARAN
Melalui kegiatan pembelajaran dengan
menggunakanwhatsApp, google meet, dan/atau
google classroom peserta didik dapat
mendeskripsikan dan menentukan serta
menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan
peluang kejadian majemuk (peluang kejadian-
kejadian saling bebas, saling lepas, dan kejadian
bersyarat serta menumbuhkan kreatifitas,
perilaku jujur, tanggung jawab, dan disiplin
dengan baik.
1. Membantu peneliti dalam pengambilan
keputusan yang lebih tepat
2. Membantu dalam menarik kesimpulan secara
tepat atas hipotesis yang terkait
3. Mengukur derajat ketidakpastian dari analisis
hasil penelitian,dll
Contoh:
1. Dalam suatu kelas akan dilakukan pemilihan panitia
perpisahan siswa yang terdiri dari ketua, wakil ketua
dan bendahara. Banyaknya susunan panitia yang
mungkin terjadi, ini bisa dilakukan dari menerapkan
teori peluang
2. Dalam SNMPTN Anda diminta untuk memilih
Universitas dan jurusan yang Anda sukai. Aturan
dalam SNMPTN ini misalnya paket IPA
diperbolehkan memilih 2 jurusan . Maka tentunya
Anda akan melakukan urutan pemilihan berdasarkan
besarnya peluang yang kita dapatkan untuk bisa lolos
ujian.
3. Dalam perdagangan, misalnya pemilik toko
ingin menambah stok barang ditokonya,
tentunya si pemilik toko akan menghitung
peluang barang yang akan laku dan laris
dipasaran.. Dengan teori peluang ini, si pemilik
toko akan berupaya untuk mendahulukan
barang yang cepat laku di pasaran
4. Dan masih banyak lagi contoh-contoh
penerapan teori peluang matematika dalam
kehidupan sehari-hari
 Percobaan, Ruang Sampel, dan Titik Sampel
Apakah yang dimaksud dengan percobaan?
Percobaan didefinisikan sebagai suatu kegiatan dimana
hasilnya dapat diamati.
Dua contoh percobaan yang paling umum kita
kenal adalah :
a. Percobaan melempar sebuah uang logam

Sisi Angka (A)


Sisi Gambar (G)

b. Percobaan melempar sebuah dadu


Perhatikan pelemparan sebuah dadu

Kemungkinan Muncul : Angka 1 Angka 2 Angka 3 Angka 4 Angka 5 Angka 6

Maka :
Ruang Sampel (S) = { 1, 2, 3, 4, 5, 6 }
Titik Sampel = 1, 2, 3, 4, 5, dan 6,
Kejadian = 1. Kejadian muncul sisi Angka 1
2. Kejadian muncul sisi Angka 2
3. Kejadian muncul sisi Angka 3
dst. sampai kejadian 6

Pertanyaan : Apa yang dimaksud Ruang Sampel, Titik Sampel dan


Kejadian?
 Ruang Sampel
Ruang sampel adalah himpunan dari semua
hasil yang mungkin terjadi pada suatu percobaan.
Ruang Sampel dilambangkan dengan S
Contoh :
1. Dalam pelemparan sebuah mata uang logam,
maka ruang sampelnya S = {A,G}
2. Dalam pelemparan sebuah dadu, maka ruang
sampelnya : S = {1,2,3,4,5,6}
Titik Sampel
Titik sampel adalah anggota-anggota dari
ruang sampel
Contoh :
1. Dalam pelemparan sebuah mata uang logam,
maka titik sampelnya adalah A dan G
2. Dalam pelemparan sebuah dadu, maka titik
sampelnya adalah : 1,2,3,4,5,6
Misalnya kita mengadakan percobaan melambungkan
sebuah mata uang logam (koin) satu kali, maka hasil
yang mungkin terjadi adalah munculnya sisi angka (A)
atau sisi Gambar (G). Jika kita melambungkan sebuah
dadu berisi enam satu kali, maka hasil yamg mungkin
terjadi adalah munculnya mata dadu 1, 2, 3, 4, 5, atau 6.
Pada suatu percobaan, himpunan semua hasil yang
mungkin terjadi disebut ruang sampel.
Cara mendata anggota-anggota ruang sampel pada
suatu percobaan dapat dilakukan dengan tiga cara, yaitu
sebagai berikut :
a. Mendaftar
b. Membuat diagram pohon
c. Membuat tabel
 Masalah 1.1 :
Pada lomba lari 100 meter, tiga orang pelari lolos ke
babak final, yaitu Amir, Buki, dan Cahyo.
Pada pertandingan tersebut tersedia hadiah untuk juara I
dan II. Berapa macam susunan pemenang akan muncul
diakhir pertandingan?
Kemungkinan Kemungkinan Kemungkinan
Juara I Juara II Hasil
 Masalah 1.2 :
Ahmad membeli 3 lampu pijar dari toko Terus Terang.
Sebelum membayar, ketiga lampu itu dicobanya terlebih
dahulu apakah lampu-lampu itu dapat menyala atau mati.
Jika 1 = lampu menyala dan o = lampu mati, maka
tentukan susunan hasil yang mungkin dari pengujian
ketiga lampu tersebut.
Kemungkinan Kemungkinan
Kemungkinan Kemungkinan Hasil
Kondisi Lampu 1 Kondisi Lampu 2 Kondisi Lampu 3
 Masalah 1.3 :
Sepasang suami istri memiliki 3 orang anak.
Tentukan susunan yang mungkin dari jenis kelamin
3 orang anak yang dimiliki sepasang suami isteri
tersebut.
Kemungkinan Kemungkinan
Kemungkinan Hasil
Kemungkinan Anak ke-2 Anak ke-3
Anak ke-1
T U G A S

Dari himpunan dilakukan percobaan:


1. Menyususn bilangan 2 angka yang angka-angkanya
boleh berulang
2. Menyusun bilangan 3 angka yang angka-angkanya
berlainan
3. Menyusun bilangan ganjil 3 angka yang angka-
angkanya berlainan
4. Menyusun himpunan-himpunan bagian dari H yang
terdiri dari 2 elemen
Tentukan ruang sampel dan banyaknya anggota
dari masing-masing percobaan tersebut.

Anda mungkin juga menyukai