Anda di halaman 1dari 14

ANALISA JURNAL KEPERAWATAN GERONTIK

PENGARUH PEMBERIAN MEDITASI TERHADAP PENURUNAN


TEKANAN DARAH PADA LANSIA DENGAN HIPERTENSI
DI UNIT SOSIAL REHABILITASI PUCANG
GADING SEMARANG

KELOMPOK II 

PENDIDIKAN PROFESI NERS


PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN
FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS ‘AISYIYAH YOGYAKARTA
2016/2017
KELOMPOK B2
• Afri Kristiana Dewi 1610206003
• Anita Rahayu 1610206006
• Annisa Nor Sugma L. 1610206007
• Ayu Tri Purnama Sari 1610206014
• Muhammad Nurrohman P. 1610206072
• Nailin Ni’mah 1610206073
• Nevi Puji Lestari 1610206075
• Novita Atya Wizuray 1610206080
• Yuni Mustika Sari 1610206113
FENOMENA DI RT 3 DAN 4 DUSUN BEDOG TRIHANGGO
GAMPING SLEMAN YOGYAKARTA

• Hipertensi merupakan penyakit yang terkait dengan sistem kardiovaskuler.

• Hipertensi merupakan penyebab kematian nomor 3, yakni mencapai 6,7% dari


populasi kematian pada semua umur di Indonesia.

• Berdasarkan hasil pengkajian pada keluarga di RT 3 dan 4 Padukuhan


Bedog pada tanggal 27 Maret sampai 6 Mei 2017 ada 40 warga yang
terkena hipertensi bahkan hampir seluruh lansia yang berjumlah 25 ketika
diwawancara mengatakan bahwa mereka menderita penyakit hipertensi.
Lansia juga mengakui bahwa perilaku kesehatan mereka tidak
mencerminkan kesehatan yang baik dan pola makan mereka tidak pernah
dikontrol. Lansia laki-laki di padukuhan bedog ini mengakui bahwa
mereka merokok setiap harinya 5 batang bahkan sampai ada yang 2
bungkus setiap harinya, Lqansia juga mengakui bahwa mereka
mengalami susah tidur malam dan jarang berolahraga
ABSTRAK Abstrak berisi pernyataan ringkas dan padat tentang ide-
ide yang paling penting. Abstrak memuat masalah dan
tujuan penelitian, prosedur penelitian (untuk penelitian
kualitatif termasuk deskripsi tentang subjek yang diteliti)
Analisis dan ringkasan hasil penelitian (bila dianggap perlu, juga
simpulan dan implikasi). Tekanan diberikan pada hasil
penelitian. Hal-hal lain seperti hipotesis, pembahasan dan
saran tidak perlu disajikan (Ahira, 2009).

Kelebihan : Kekurangan
1) Kesimpulan 1) Waktut penelitian dalam abstrak
2) Tujuan belum dicantumkan.
3) Jumlah kata 2) Kata kunci >5 kata
Gap of Knowledge
• Proses menua merupakan suatu proses menghilangnya secara
perlahan-perlahan kemampuan jaringan untuk memperbaiki diri
(mengganti ) diri dan mempertahankan struktur dan fungsi normalnya
sehingga tidak dapat bertahan terhadap jejas ( termasuk infeksi ) dan
memperbaiki kerusakan yang diderita (Constantinides, 1994). salah
satu terapinya adalah terapi Meditasi yaitu latihan olah jiwa yang dapat
menyeimbangkan fisik, emosi, mental, dan spiritual seseorang
(Iskandar, 2008). Meditasi adalah pemfokusan pikiran menuju status
kesadaran yang membawa status ketenangan, kejelasan, dan
kebahagiaan yang merupakan media dari NSR (Sukmono, 2009). Dari
pendapat diatas dapat disimpulkan bahwa meditasi adalah latihan olah
jiwa yang dapat menyeimbangkan fisik, emosi, mental, dan spiritual
seseorang yang dapat menagarahkan pikiran menuju status
kesadaran yang membawa ketenangan, kejelasan, dan kebahagiaan.
JUDUL
• Analisa :
a. Judul jurnal terdiri dari 18 kata. (Pengaruh pemberian meditasi terhadap
penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi di unit sosial
rehabilitasi pucang gading semarang) Pemakaian jumlah kata dalam jurnal
sudah sesuai dengan metode penulisan judul jurnal penelitian, yaitu pemakaian
jumlah kata dalam penulisan judul jurnal/penelitian tidah boleh melebihi 20
kata

b . Judul jurnal belum menggambarkan variabel penelitian yaitu belum sesuai


dengan kaidah penulisan judul dalam penelitian yaitu belum menjelaskan
kapan penelitian dilakukan. Seharusnya penulisan judul yang baik dan benar
harus menyertakan siapa objek penelitian, kapan dan dimana penelitian
dilakukan(Arikunto, 2006).
Metodologi Penelitian

a. Metodologi penelitian : Jenis penelitian ini adalah penelitian dengan


menggunakan desain quasi-eksperiment Design

b. Populasi dan Sampel : Pada penelitian ini yang menjadi populasi


adalah seluruh lansia dengan riwayat hipertensi yang ada di Unit
Sosial Rehabilitasii Pucang Gading Semarang.
Dalam penelitian ini mengunakan purposive sampling yaitu tehnik yang
digunakan dengan pertimbangan tertentu yang dibuat oleh peneliti
sendiri, berdasarkan ciri atau sifat-sifat populasi yang sudah diketahui
sebelumnya (Notoatmojo, 2010).

c. Metode pengumpulan data : tidak dicantumkan oleh peneliti


Tempat dan Waktu Penelitian
• Tempat : Penelitian dilakukan di Unit Sosial Rehabilitasii
Pucang Gading Semarang.

• Waktu : Waktu penelitian dicantumkan : mulai tanggal


13 Februari sampai 15 Februari 2014
ANALISA DATA
• Analisa data menggunakan uji statistik parametris yaitu analisa
compare means dengan uji paired sample T test atau uji T dependen
untuk menguji perbedaan hasil pre test dan pos tet tekanan darah.

Kelebihan :
• Peneliti sudah mencantumkan analisa data dalam metodologi
penelitian yang digunakan.
• Peneliti sudah menjelaskan intervensi yang digunakan yaitu terapi
meditasi
• Dalam penelitian ini menggunakan kelompok kontrol sehingga dapat
membandingkan hasil sebelum dilakukan intervensi dan sesudah
dilakukan intervensi.

Kekurangan : -
HASIL PENELITIAN

• Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada kelompok


intervensi, sebelum melakukan meditasi, rata-rata
tekanan darah sistole responden sebesar 158,93 mmHg,
kemudian turun menjadi 146,00 mmHg setelah
melakukan meditasi, sedangkan tekanan darah
diastolenya juga mengalami penurunan dari 88,67 mmHg
sebelum melakukan meditasi menjadi 84,87 setelah
melakukan meditasi.
Hasil Penelitian
Kelebihan :
• Hasil dalam penelitian sudah disajikan dalam bentuk tabel dan dibawahnya sudah
disertakan penjelasannya.Hal ini sudah sesuai dengan metode penulisan penyajian
hasil secara sederhana sesuai yang dikatakan oleh Riwidikdo (2010) bahwa hasil
penelitian minimal digambarkan dalam table/grafik/diagram untuk memudahkan
pembaca melihat hasil riset
• Cara penulisan dan penjelasan diagram sudah sesuai dengan teori Nursalam
(2013).
• Hasil penelitian ini didapatkan hasil ada penurunan tekanan darah sistolik dan
diastol pada penderita hipertensi.
• Dalam penelitian ini mempunyai penjelasan yang kuat dikarenakan sudah
dicantumkan hasil dari penelitian sebelumnya.

Kekurangan :
• tidak dilakukan pemeriksaan responden sebelum perlakuan guna mengetahui
adanya ada tidaknya aterosklerosis pada sistem kardiovaskuler yang
mempengaruhi tekanan darah.
Implikasi Keperawatan

Kekurang Kegiatan yang dilaksanakan

• Kekurangan dari kegiatan yang dilakukan yaitu masih


adanya keraguan dari warga tentang terapi meditasi
ini,sehingga membuat mereka malas untuk mencobanya.

Kelebihan Kegiatan yang dilaksanakan


• kelebihannya yaitu dapat dilakukan secara mandiri oleh
warga,tidak mengeluarkan biaya dan dapat dilakukan oleh
siapa saja dan kapan saja.
DAFTAR PUSTAKA
Analisis :
Kelebihan :
Daftar pustaka sudah lengkap, cara penulisan sudah sesuai
dengan kaidah penulisan daftar pustaka.
Dalam jurnal paper penelitian menggunakan 37 referensi text
book
 
Kekurangan :
Pada daftar pustaka, literatur yang digunakan dimulai dari
tahun 2002 jadi belum sesuai dengan aturan referensi karena
seharusnya bahwa penelitian minimal menggunakan
referensi 10 tahun terakhir sejak penelitian dilakuakan, dan
sebaiknya menggunakan textbook yang bisa
dipertanggungjawabkan (Hidayat, 2010).
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai