Anda di halaman 1dari 16

TANGGUNG JAWAB DAN TANGGUNG

GUGAT PERAWAT DITINJAU DARI


SUDUT PANDANG ETIS

ABBASIAH, SKM., M.Kep


PENDAHULUAN

Munas PPNI 29 Nov 1989 kode etik kep

Tanggung jawab perawat dirumuskan


dlm kode etik
A. Tanggung Jawab Perawat Terhadap
Klien
1. Dalam menjalankan fungsinya sbg perawat,
hendaknya selalu berpedoman pd tanggung
jawab yg bersumber pd kebutuhan terhadap
keperawatan individu, keluarga, dan
masyarakat.
2. Dalam menjalankan profesinya sbg perawat,
tanggung jawab yang harus dilaksakan adalah
memelihara suasana lingkungan yg
menghormati nilai-nilai budaya, adat istiadat,
dan kelangsungan hidup beragama dr
individu, keluarga, dan masyarakat.
3. Dalam setiap melaksanakan kewajibannya
terhadap individu, keluarga, dan masyarakat,
senantiasa dilandasi rasa tulus ikhlas sesuai
dengan martabat dan tradisi luhur keperawatan.
4. Setiap menjalankan fungsinya, perawat
bertanggung jawab untuk selalu menjalin
hubungan kerja sama dengan individu,
keluarga, dan masyarakat,khususnya dalam
mengambil prakarsa dan mengadakan upaya
kesehatan, serta upaya kesejahteraan pada
umumnya, baik secara formal maupun
nonformal.
TANGGUNG JAWAB PERAWAT
TERHADAP TUGAS
1. Seorang perawat bertanggung jawab untuk
memelihara mutu pelayanan keperawatan
yang tinggi disertai kejujuran profesional
dalam menerapkan pengetahuan serta
keterampilan keperawatan sesuai dengan
kebutuhan individu, keluarga, dan
masyarakat. Dengan kata lain, perawat harus
memiliki keterampilan dan keahlian yang
mumpuni.
2. Seorang perawat bertanggung jawab untuk
merahasikan segala sesuatu yang
diketahuinya sehubungan dengan tugas yang
dipercayakan kepadanya, kecuali diperlukan
oleh pihak yang berwenang sesuai dengan
ketentuan yang berlaku.
3. Dalam setiap melaksanakan tugasnya
sebagai perawat, perawat tidak
diperkenankan menggunakan pengetahuan
dan keterampilan keperawatan yg dimilikinya
dengan tujuan yg bertujuan dengan norma-
norma kemanusiaan.
4. Dalam setiap menjalankan tugas dan
kewajibannya, seorang perawat senantiasa
bertanggung jawab untkselalu bersikap
netral, independen, dan objektif. Artinya
ketika menjalankan tugasnya sbg perawat, dg
penuh kesadaran tdk boleh terpangaruh oleh
pertimbangan kebangsaan, warna kulit,
kesukuan, agama, aliran politik, umur, adat
istiadat, dan kedudukan sosial.
5. Setiap perawat bertanggung jawab untuk
mengutamakan perlindungan dan
keselamatan pasien. Selain itu perawat juga
harus matang dalam mempertimbangkan
kemampuannya jika menerima atau
mengalihtugaskan tanggung jawab yg ada
hubungannya dg dunia keperawatan.
6. Perawat harus mematuhi kebijakan dan
prosedur risiko tinggi yg ada di lembaga.
7. Perawat harus bekerjasama dengan medis
dalam penatalaksanaan pasien, baik langsung
maupun melalui komunikasi tidak langsung.,
dan mencatat setiap aktifitas yg dilakukan
untuk menghubungi ataupun hasil
rekomendasi tim medis tersebut.
TANGGUNG JAWAB PERAWAT
TERHADAP PROFESI
1. Selama menyandang profesi sebagai perawat,
setiap perawat bertanggung jawab untuk
meningkatkan kemampuan profesionalnya
secara sendiri-sendiri dan atau bersama-sama
dengan jalan menambah ilmu pengetahuan,
keterampilan, dan pengalaman yg bermanfaat
bg perkembangan keperawatan.
2. Setiap perawat bertanggungjawab untuk
menjunjung tinggi nama baik profesi
keperawatan dengan menunjukkan perilaku
dan sifat-sifat pribadi yg luhur.
3. Selama menyandang profesi sbg perawat,
setiap perawat bertanggung jawab untuk ikut
terlibat atau berperan dalam menentukan
pembakuan pendidikan dan pelayanan
keperawatan, serta menerapkannya dalam
kegiatan pelayanan dan pendidikan
keperawatan.
4. Selama menyandang profesi sbg perawat,
setiap perawat secara bersama-sama
bertanggung jawab membina dan memelihara
mutu organisasi profesi keperawatan sebagai
sarana dedikasi dan pengabdiannya.
TANGGUNG JAWAB PERAWAT
TERHADAP NEGARA
1. Selama menyandang profesi sebagai perawat,
setiap perawat senantiasa bertanggung jawab
untuk selalu melaksanakan ketentuan-
ketentuan sebagai kebijaksanaan yg telah
digariskan oleh pemerintah atau negara dalam
bidang kesehatan dan keperawatan.
2. Perawat juga bertanggung jawab untuk
berperan aktif dalam menyumbangkan pikiran
kepada pemerintah dalam meningkatkan
pelayanan kesehatan dan keperawatan
kepada masyarakat.
HAK-HAK PASIEN YANG PERLU DIPERHATIKAN
TERKAIT ETIKA KEPERAWATAN

1. Pasien memiliki hak untuk mempertimbangkan


dan menghormati seluruh pengobatan.
2. Pasien memiliki hak untuk memperoleh informasi
terbaru secara lengkap dari dokter mengenai
diagnosis, pengobatan, dan perkiraan terhadap
penyakitnya dengan cara yang mudah dipahami
oleh pasien.
3. Pasien memiliki hak untuk memperoleh informasi
penting dari dokter untuk memberikan surat
persetujuan untuk memulai seluruh prosedur
dan/ pengobatan, kecuali dalam keadaan darurat.
4. Pasien memiliki hak untuk menolak
pengobatan pada level yang diizinkan oleh
hukum dan memperoleh penjelasan
mengenai konsekuensi medis atas
tindakannya.
5. Pasien memiliki hak pada setiap
pertimbangan privasinya mengenai program
pengobatannya sendiri.
6. Pasien memiliki hak untuk mengharapkan
bahwa semua komunikasi dan catatan
mengenai pengobatannya seharusnya
diperlakukan secara rahasia.
7. Pasien memiliki hak untuk mengharapkan
pelayanan sesuai kapasitas dari rumah sakit.

8. Pasien memiliki hak memperoleh informasi sejauh


mana hubungan rumah sakit dengan tempat
pengobatan, dan lembaga pendidikan lainnya terkait
dengan pengobatannya.

9. Pasien memiliki hak untuk diberi nasihat jika rumah


sakit mengajukan untuk diikutsertakan atau
melakukan percobaan terhadap manusia yg
berpengaruh terhadap pengobatan/ perawatannya.
Pasien berhak berpartisipasi dalam suatu penelitian.
10. Pasien memiliki hak untuk mengharapkan
perawatan yang layak secara terus menerus.

11. Pasien berhak untuk diperiksa dan


menerima penjelasan atas biaya pengobatan
tanpa menghiraukan sumber pembayaran.

12. Pasien memiliki hak untuk mengetahui


aturan rumah sakit mengenai prosedur
pengobatan/ tindakan yang dilakukan pada
pasien.

Anda mungkin juga menyukai