Anda di halaman 1dari 19

MATERI KULIAH

PROMOSI KESEHATAN
TOPIK : PRINSIP, METODE, TEKNIK
DAN STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

DOSEN :
H. YAYAN SOPYANDI, S.Kep.Ners.M.Kes
PRINSIP ,METODE DAN TEKNIK PENDIDIKAN KESEHATAN

METODE (METHODE), SECARA HARFIAH BERARTI CARA


METODIK BERASAL DARI BAHASA GREEKA, METHA BERARTI MELALUI ATAU
MELEWATI, HODOS BERARTI JALAN ATAU CARA
METODE BISA JUGA BERARTI JALAN ATAU CARA YANG HARUS DILALUI
UNTUK MENCAPAI TUJUAN.
METODE ADALAH CARA TERATUR/SISTEMATIS YANG DIGUNAKAN UNTUK
MELAKSANAKAN SUATU PEKERJAAN AGAR TERCAPAI TUJUAN SESUAI
DENGAN YANG DIKEHENDAKI
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

MENURUT WINARNO, ADA 5 MACAM YANG MEMPENGARUHI PENGGUNAAN


METODE MENGAJAR :
1. TUJUAN DENGAN BERBAGAI JENIS DAN FUNGSINYA
2. ANAK DIDIK DENGAN BERBAGAI TINGKAT KEMATANGANNYA
3. SITUASI DENGAN BERBAGAI KEADAAANNYA
4. FASILITAS DENGAN BERBAGAI KUALITASNYA
5. PRIBADI PENGAJAR/PENYULUH DENGAN BERBAGAI PROFESIONALNYA
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

BEBERAPA CARA UNTUK MENENTUKAN METODE PROMOSI KESEHATAN


YANG DIGUNAKAN SESUAI TUJUAN PELAKSANAANNYA:
1. UNTUK MENINGKATKAN KESADARAN AKAN KESEHATAN (CERAMAH,
KERJA KELOMPOK,SEMINAR, KAMPANYE)
2. MENAMBAH PENGETAHUAN, MENYEDIAKAN INFORMASI (MENGAJAR
PERORANGAN ATAU PRIVATE, SEMINAR, MEDIA MASSA, KAMPANYE,
GROUP TEACHING
3. SELF – EMPOWERING, MENINGKATKAN KEMAMPUAN DIRI, MENGAMBIL
KEPUTUSAN, KERJA KELOMPOK LATIHAN (TRAINING), SIMULASI,
METODE PEMECAHAN MASALAH,
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

4. MENGUBAH KEBIASAAN
MENGUBAH GAYA HIDUP INDIVIDU, LATIHAN KETERAMPILAN, TRAINING,
METODE DEBAT.
5. MENGUBAH LINGKUNGAN
BEKERJA SAMA DENGAN PEMERINTAH UNTUK MEMBUAT KEBIJAKAN
BERKAITAN DENGAN KESEHATAN
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

METODE DALAM PENDIDIKAN KESEHATAN


1. METODE INDIVIDUAL (PERORANGAN)
METODE YANG BERSIFAT INDIVIDUAL DIGUNAKAN UNTUK MEMBINA
PRILAKU ATAU MEMBINA SESEORANG YANG TELAH ATAU MULAI
TERTARIK KEPADA SUATU PERUBAHAN ATAU INOVASI.
CONTOH : SEORANG IBU BARU SAJA MENJADI AKSEPTOR ATAU
SEORANG IBU HAMIL YANG SEDANG TERTARIK KEPADA IMUNISASI
TETANUS TOKSOID (TT) KARENA BARU SAJA MENDENGARKAN
PENYULUHAN KESEHATAN.
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

TERHADAP IBU TERSEBUT SEORANG PETUGAS KESEHATAN HARUS


MELAKUKAN PENDEKATAN PERORANGAN BISA MELALUI KELUARGANYA
ATAU SUAMINYA.
METODE PENDEKATAN PERORANGAN YAITU
- BIMBINGAN DAN PENYULUHAN
- WAWANCARA
2. METODE KELOMPOK
A. KELOMPOK BESAR
PESERTA LEBIH DARI 15 ORANG
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

METODE YANG BAIK UNTUK KELOMPOK BESAR INI ADALAH :


1) CERAMAH
SASARANNYA BISA PENDIDIKAN TINGGI ATAU PENDIDIKAN RENDAH,
MERUPAKAN METODE DENGAN MENYAMPAIKAN INFORMASI DAN
PENGETAHUAN SECARA LISAN.
METODE INI MUDAH DILAKSNAKAN TETAPI PENERIMA INFORMASI
MENJADI PASIF DAN KEGIATAN MENJADI MEMBOSANKAN JIKA TERLALU
LAMA.
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

LANGKAH DALAM METODE CERAMAH :


- PERSIAPAN
• MEMPELAJARI MATERI DENGAN SISTEMATIKA YANG BAIK
• PERSIAPAN ALAT BANTU PENGAJARAN
- PELAKSANAAN
• SIKAP DAN PENAMPILAN YANG MEYAKINKAN, TIDAK BOLEH BERSIKAP
RAGU – RAGU DAN GELISAH
• SUARA HENDAKNYA CUKUP KERAS DAN JELAS
• PANDANGAN HARUS TERTUJU KE SELURUH PESERTA CERAMAH
• BERDIRI DI DEPAN DAN TIDAK DUDUK
• MENGGUNAKAN ALAT BANTU LIHAT DAN DENGAR
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

2) SEMINAR
SEMINAR ADALAH SUATU PENYAJIAN (PRESENTASI) DARI
SEORANG AHLI ATAU BEBERAPA AHLI TENTANG TOPIK YANG DIANGGAP
PENTING DAN HANGAT DI MASYARAKAT .METODE INI HANYA COCOK
UNTUK PENDIDIKAN FORMAL MENENGAH KE ATAS.
B. KELOMPOK KECIL
PESERTA KURANG DARI 15 ORANG.
METODE YANG COCOK PADA KELOMPOK INI ADALAH :
1) DISKUSI KELOMPOK
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

METODE INI DILAKSANAKAN DALAM BENTUK DISKUSI ANTARA PEMBERI


DAN PENERIMA INFORMASI, DIGUNAKAN UNTUK MENGATASI MASALAH.
METODE INI MENDORONG PENERIMA INFORMASI BERPIKIR KRITIS,
MENGEKSPRESIKAN PENDAPATNYA SECARA BEBAS, MENYUMBANGKAN
PIKIRANNYA UNTUK MEMECAHKAN MASALAH BERDASARKAN
PERTIMBANGAN YANG SEKSAMA.
DALAM DSIKUSI KELOMPOK AGAR SEMUA ANGGOTA KELOMPOK DAPAT
BEBAS BERPARTISIFASI DALAM DISKUSI, MAKA FORMASI DUDUK PESERTA
DIATUR SEDEMIKIAN SESUAI DENGAN KEADAAAN.
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

KELEMAHAN METODE DISKUSI SEBAGAI BERIKUT :


1. TIDAK DAPAT DIPAKAI DALAM KELOMPOK BESAR
2. PESERTA DISKUSI MENDAPAT INFORMASI YANG TERBATAS
3. DIKUASAI OLEH ORANG – ORANG YANG SUKA BERBICARA
4. BIASANYA ORANG MENGHENDAKI PENDEKATAN LEBIH FORMAL
2) CURAH PENDAPAT /BRAIN STROMING
METODE INI HAMPIR SAMA DENGAN DISKUSI KELOMPOK, BEDANYA
PADA PERMULAAN PEMIMPIN KELOMPOK MEMANCING DENGAN SATU
MASALAH DAN SELANJUTNYA TIAP PESRTA MEMBERIKAN
JAWABAN/TANGGAPAN.
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

TANGGAPAN ATAU JAWABAN – JAWABAN TERSEBUT DITAMPUNG DAN


DITULIS DALAM PAPAN TULIS ATAU SEJENISNYA, SEBELUM SEMUA
PESERTA MENCURAHKAN PENDAPATNYA, TIDAK BOLEH DIKOMENTARI
OLEH SIAPAPUN, BARU SETELAH SEMUA ANGGOTA DIKELUARKAN
PENDAPATNYA, TIAP ANGGOTA DAPAT MENGOMENTARI DAN AKHIRNYA
TERJADI DISKUSI.
3). BOLA SALJU (SNOW BALLING)
METODE INI DIMANA KESEPAKATAN AKAN DIDAPAT DARI PEMECAHAN
MASALAH MENJADI KELOMPOK YANG LEBIH KECIL, KEMUDIAN
BERGABUNG DENGAN KELOMPOK YANG LEBIH BESAR.
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

KELOMPOK DIBAGI DALAM PASANGAN – PASANGAN (1 PASANG 2 ORANG)


DAN KEMUDIAN DILONTARKAN SUATU PERTANYAAN ATAU MASALAH.
SETELAH LEBIH KURANG 5 MENIT MAKA TIAP 2 PASANG BERGABUNG
MENJADI SATU. MEREKA TETAP MENDISKUSIKAN MASALAH TERSEBUT DAN
MENCARI KESIMPULAN.
KEMUDIAN TIAP 2 PASANG YANG SUDAH BERANGGOTAKAN 4 ORANG INI
BERGABUNG LAGI DENGAN PASANGAN LAINNYA, DEMIKIAN STSERUSNYA
SEHIGGA AKAN TERJADI DISKUSI SELURUH KELOMPOK.
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

4) KELOMPOK – KELOMPOK KECIL (BUZZ GROUP)


KELOMPOK INI LANGSUNG DIBAGI MENJADI KELOMPOK – KELOMPOK
KECIL (BUZZZ GROUP) YANG KEMUDIAN DIBERI SUATU PERMASALAHAN
YANG SAMA ATAU TIDAK SAMA DENGAN KELOMPOK LAIN, MASING
MASING KELOMPOK MENDISKUSIKAN MASALAH TERSEBUT, KEMUDIAN
HASIL DARI TIAP KELOMPOK DIDISKUSIKAN KEMBALI DAN DICARI
KESIMPULANNYA.
5) ROLE PLAY (MEMAINKAN PERAN)
DALAM METODE INI BEBERAPA ANGGOTA KELOMPOK DITUNJUK
SEBAGAI PEMEGANG PERAN TERTENTU UNTUK MEMAINKAN PERNANAN.
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

MISALNYA SEBAGAI DOKTER PUSKESMAS, SEBAGAI PERAWAT RUMAH


SAKIT DAN SEBAGAI PERAN LAINNYA, SEDANGKAN ANGGOTA LAIN
SEBAGAI PASIEN ATAU ANGGOTA MASYARAKAT.
MEREKA MEMPERAGAKAN MISLANYA BAGAIMANA MELAKUKAN
KOMUNIKASI DENGAN PASIEN DI RUMAH SAKIT.
6) PERMAINAN SIMULASI
METODE INI MERUPAKAN GABUNGAN ANTARA ROLE PLAY DENGAN
DISKUSI KELOMPOK. PESAN – PESAN KESEHATAN DISAJIKAN DALAM
BEBERAPA BENTUK PERMAINAN .
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

3. METODE MASSA
1) CERAMAH UMUM (PUBLIC SPEAKING)
PADA ACARA – ACARA TERTENTU, MISALNYA HARI KESEHATAN
NASIONAL, MENTERI KESEHATAN ATAU PEJABAT KESEHATAN LAINNYA
BERPIDATO DIHADAPAN MASSA RAKYAT UNTUK MENYAMPAIKAN
PESAN - PESAN KESEHATAN, HAL INI MERUPAKAN SALAH SATU
BENTUK PENDEKATAN MASSA
2) PIDATO – PIDATO /DISKUSI TENTANG KESEHATAN MELALUI MEDIA
ELEKTRONIK, BAIK TV, RADIO DAN LAINNYA , HAL INI MERUPAKAN
BENTUK PROMOSI KESEHATAN MASSA
PRINSIP,METODE, STRATEGI PENDIDIKAN KESEHATAN

3) SIMULASI
DIALOG ANTARA PASIEN DENGAN DOKTER ATAU PETUGAS KESEHATAN
LAINNYA TENTANG SUATU PENYAKIT ATAU MASALAH KESEHATAN. HAL
INI MERUPAKAN PENDEKATAN PENDIDIKAN KESEHATAN MASSA
4) TULISAN – TULISAN DIMAJALAH ATAU KORAN, BAIK DALAM ARTIKEL
MAUPUN TANYA JAWAB ATAU KONSULTASI TENTANG KESEHATAN. HAL
INI MERUPAKAN BENTUK PENDEKATAN PROMOSI KESEHATAN
5) BILL BOARD, SPANDUK, POSTER DAN LAINNYA JUGA MERUPAKAN
BENTUK PROMOSI KESEHATAN MASSA.

Anda mungkin juga menyukai