Anda di halaman 1dari 22

ILMU GIZI

KANDUNGAN GIZI BUAH KURMA





Dosen Pengampu:
Evi Risa Mariana, M.Pd

Oleh
Sri Isna Wardati
P07120213076
KEMENTRIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA
POLITEKNIK KESEHATAN BANJARMASIN
PROGRAM STUDI D4 KEPERAWATAN
BANJARBARU
2013/2014
2

SI MANIS KHAS TIMUR TENGAH

A. SEJARAH KURMA

Kurma , (Arab: , Tamr; nama latin Phoenix dactylifera) adalah
tanaman palma (Arecaceae) dalam genus Phoenix, buahnya dapat dimakan.
Walaupun tempat asalnya tidak diketahui karena telah sejak lama
dibudidayakan, kemungkinan tanaman ini berasal dari tanah sekitar Teluk
Persia
1
. Pohonnya berukuran sedang dengan tinggi sekitar 15-25 m, tumbuh
secara tunggal atau membentuk rumpun pada sejumlah batang dari sebuah
sistem akar tunggal. Daunnya memiliki panjang 3-5 m, dengan duri pada tangkai
daun, menyirip dan mempunyai sekitar 150 pucuk daun muda; daun mudanya
berukuran dengan panjang 30 cm dan lebar 2 cm. Rentangan penuh mahkotanya
berkisar dari 6-10 m.
1Kurma telah menjadi makanan pokok di Timur Tengah selama ribuan
tahun lamanya. Pohon Kurma diyakini berasal dari sekitar Teluk Persia dan telah
dibudidayakan sejak zaman kuno dari Mesopotamia ke prasejarah Mesir,
kemungkinan pada awal 4000 SM. Bangsa Mesir Kuno menggunakan buahnya
untuk dibuat menjadi anggur kurma dan memakannya pada saat panen. Ada
bukti arkeologi budidaya kurma di bagian Arab timur pada tahun 6000 SM.
Pada zaman selanjutnya, orang Arab menyebarkanluaskan kurma di
sekitar Selatan dan Barat Daya Asia, bagian utara Afrika, Spanyol dan Italia.

1 Morton, J. 1987. Date. p. 511. In: Fruits of warm climates. Julia F. Morton. Miami, FL. Purdue
University. Center for New Crops and Plants Products.
3

Kurma diperkenalkan di Mexico dan California, disekitar Mission San Ignacio,
oleh bangsa Spanyol pada tahun 1765.
Menurut legenda Arab, setelah menciptakan Nabi Adam sebagai manusia
pertama di muka bumi ini, Allah Swt menggunakan sisa bahan-bahan yang
digunakan untuk menciptakan Nabi Adam sebagai bahan untuk membuat kurma.
Dan, buah kurma adalah sajian utama bagi Adam ketika masih di surga, nutrisi
pertama untuk manusia pertama. Jadi, menurut legenda ini, kurma sungguh jauh
berbeda dengan buah lainnya yang tidak ada di alam semesta ini. Kurma adalah
ciptaan Allah Swt yang mempunyai asal-muasal yang sama dengan penciptaan
manusia itu sendiri.
Buah kurma bagi umat Islam menjadi buah yang sangat istimewa
dibanding dengan buah-buah yang lainnya. Alquran (Al-Muminun 23:19) :
Lalu dengan air itu, Kami tumbuhkan untuk kamu kebun-kebun kurma dan
anggur, di dalam kebun-kebun itu kamu peroleh buah-buahan yang banyak dan
sebahagian dari buah-buahan itu kamu makan.
Ayat tersebut hanya satu di antara 26 ayat lainnya yan gjuga
menyebutkan ihwal kurma. Beberapa kalangan agamawan sepakat bahwa
penyebutan kurma hingga 26 kali di dalam al-Quran bukanlah suatu yang
sederhana. Tapi, di balik itu semua pasti ada hikmah dan manfaat yang ingin
disampaikan pada seluruh umat manusia. Dan, setelah diteliti secara terus-
menerus oleh kalangan ahli medis, ternyata kurma mengandung banyak manfaat
dan khasiat.
Oleh sebab itu, tak heran apabila beberapa negara sebagai produsen
kurma memberikan penghargaan yang luar biasa terhadap tumbuhan yang satu ini.
Arab Saudi misalnya, menjadikan kurma sebagai lambang nasional: kurma diapit
dua pedang bersilang.

Irak memasukkan gambar kurma dalam koin, perangko, serta mata uang
kertas. Beberapa negara-negara Afrika utara, sperti Libya, Tunisia dan Aljazair
juga turut andil dalam melakukan penghargaan dengan menjadikan gambar
kurma sebagai prangko dan mata uang.
4

Di Indonesia, meskipun bukan tanaman asli khas Indonesia buah kurma
menjadi santapan khas di saat bulan puasa. Sebagian besar kalangan muslim
Indonesia telah menjadikan kurma sebagai makanan pembuka di saat berbuka
puasa. Rutinitas makan kurma ketika berbuka puasa ini sangat digandrungi oleh
sebagian besar umat Islam. Hal ini terjadi sebab banyak kalangan yang memahami
bahwa Rasululloh Saw telah memerintahkan untuk menjadikan kurma sebagai
makanan pembuka di saat berbuka puasa.
B. MACAM-MACAM JENIS KURMA
Didunia ini ada ratusan jenis kurma.Di Arab Saudi ada sekitar 400 jenis
kurma,belum lagi di Tunisia,Irak,Iran,Mesir,California,dan tempat lainnya.Akan tetapi
ada 5 jenis kurma yang paling populer dan paling banyak diminati.
1. Kurma Ajwah


Di pasaran, kurma jenis ini menjadi kurma dengan predikat tertinggi dari
segi harga. Kurma Ajwah kebanyakan tumbuh di kota Madinah, Saudi Arabia.
Kurma Ajwah memiliki bentuk yang lebih kecil dengan warna yang juga lebih
hitam. Dipercaya, kurma jenis ini merupakan kurma favorit Nabi Muhammad
shallallahu alaihi wassalam. Tahukah kamu? Makan tujuh kurma ajwa setiap pagi
dapat menangkal racun dan magis. Hal ini berdasarkan hadits Rasulullah
shallallahu alaihi wassalam.
Barangsiapa mengkonsumsi tujuh butir kurma Ajwah pada pagi hari, maka pada
hari itu ia tidak akan terkena racun maupun sihir.







5



2. Kurma Deglet Noor

Kurma yang berwarna kuning keemasan ini merupakan varietas unggul
dan sangat terkenal di Algeria, Tunisia, Amerika, dan Libya. Nama dari kurma
yang satu ini berarti cahaya yang diambil dari warnanya yang menyerupai sinar
matahari. Bagi kamu yang tak suka manis, kurma ini adalah alternatifnya, karena
rasanya tak terlalu manis dan dagingnya juga tak terlalu keras.

3. Kurma Amer Hajj


Kurma jenis ini biasanya tumbuh di Irak. Kurma ini biasa disebut dengan
Amir Haji. Jenis kurma ini memiliki daging yang sangat lembut dan juga tebal.
Dalam beberapa tradisi kurma jenis ini sering dikenal dengan welcome kurma,
atau kurma yang dihidangkan untuk menyambut tamu.




6


4. Kurma Mozafati


Kurma jenis ini memiliki masa simpan yang lama, bahkan hingga 2 tahun
jika disimpan di suhu minus 5 derajat. Kurma Mozafati merupakan jenis kurma
yang berwarna gelap, bertekstur lembut, dan berukuran sedang. Sesuai namanya
kurma ini banyak dikembangkan di daerah Mozafati.

5. Kurma Halawi


Disebut juga sebagai kurma Holwah yang berarti manis dalam bahasa
Arab. Kurma Halawi memiliki rasa yang sangat manis jika dibanding dengan jenis
kurma lainnya. Nah, jika kamu memakan buah kurma dan rasanya sangat manis,
kemungkinan besar kurma itu berjenis ini.


7

C. KANDUNGAN ZAT GIZI KURMA
A.Buah Kurma

Buah kurma bukanlah buah yang asing bagi masyarakat Indonesia
khususnya umat Islam, terlebih pada bulan Ramadhan (puasa) buah ini sangat
mudah ditemukan baik di pasar atau di toko.
Selain rasanya yang manis dan tahan lama serta tidak perlu dimasak,
buah kurma juga mempunyai kandungan gizi yang tinggi. Kandungan gula yang
tinggi pada buah kurma membuatnya sangat disarankan untuk dikonsumsi
sebagai buah atau makanan untuk berbuka puasa. Seperti yang diketahui,
makanan yang manis akan lebih cepat mengembalikan energi yang hilang setelah
seharian berpuasa tubuh tidak mendapatkan asupan makanan.
Menurut Al-Shahib dan Marshall (2003), buah kurma mengandung
karbohidrat (44 88% total gula), 0,2 - 0,5% lemak, dan 2,3 - 5,6% protein. Buah
kurma juga banyak mengandung vitamin. Dapat dilihat kandungan vitamin buah
kurma pada tabel dibawah.




8

Tabel 1. Kandungan vitamin buah kurma

Vitamin C berfungsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan mencegah
berbagai penyakit. Vitamin C juga bertindak sebagai antidote untuk penyakit
pilek dan flu. Riboflavin (vitamin B2) dan niasin berfungsi membantu melepaskan
tenaga dari makanan yang sudah kita konsumsi. Niasin juga baik untuk
memelihara kulit kita. Tiamin (Vitamin B1) befungsi membantu melepaskan
tenaga dari karbohidrat. Selain baik untuk kesehatan mata, Vitamin A juga baik
untuk kesehatan kulit.

Buah kurma banyak mengandung mineral. Menurut Sahari et al. (2007),
mineral yang paling banyak terkandung pada buah kurma adalah Natrium (Na),
Magnesium (Mg), Kalium (K), dan Kalsium (Ca). Dapat dilihat kandungan mineral
buah kurma pada tabel di bawah ini.

Tabel 2. Kandungan mineral yang banyak terkandung pada buah kurma


Mineral-mineral tersebut dibutuhkan oleh tubuh. Kandungan mineral
terbesar yang terkandung pada buah kurma adalah Kalium. Kalium sangat baik
untuk jantung dan pembuluh darah. Kalium berfungsi untuk membuat denyut
jantung menjadi teratur, mengaktifkan kontraksi otot, dan menstabilkan tekanan
darah. Kalium yang tinggi juga dapat menurunkan resiko serangan stroke.

Buah kurma juga banyak mengandung serat pangan (dietary fiber), yaitu
sebesar 6,4 - 11, 5% (Al-Shahib dan Marshall, 2003). Mengkonsumsi serat tinggi
maka akan lebih banyak asam empedu, sterol, dan lemak yang dikeluarkan
bersama feses, selain itu serat dapat mencegah terjadinya penyerapan kembali
asam empedu, kolesterol, dan lemak (Winarno, 1997). Asupan makanan berserat
yang rendah dapat bersiko terserang kanker usus besar, penyakit jantung,
diabetes, dan gangguan lainnya.

9

B.BIJI KURMA

Selain buah, ternyata biji kurma juga memiliki potensi yang baik untuk
panganan yang sehat. Di negara timur tengah sudah banyak yang meneliti
kandungan dari biji kurma. Menurut Hamada et al. (2002), biji kurma potensial
digunakan sebagai bahan pangan bagi manusia. Hal tersebut dapat terlihat dari
komposisi yang terkandung pada biji kurma. Biji kurma mengandung 71,9 - 73,4
% karbohidrat, 5 - 6,3 % protein, dan 9,9 - 13,5 % lemak. Komposisi kimia lebih
lengkapnya dapat dilihat pada tabel di bawah ini.
Tabel 3. Kandungan biji kurma

Menurut Ali-Mohamed dan Khamis (2004), biji kurma mengandung
banyak mineral, seperti natrium (Na), kalium (K), magnesium (Mg), kalsium (Ca),
ferum atau besi (Fe), mangan (Mn), zinc (Zn), cuprum (Cu), nickel (Ni), cobalt
(Co), dan cadmium (Cd). Ion mineral yang paling banyak terkandung pada biji
kurma sama dengan yang terkandung pada buah kurma, yaitu kalium (K),
magnesium (Mg), dan natrium (Na).
10

Kandungan mineral biji kurma dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 4. Kandungan mineral pada biji kurma


Biji kurma juga banyak mengandung serat pangan (dietary fiber) dan
antioksidan. Antioksidan merupakan sebutan untuk zat yang berfungsi
melindungi tubuh dari serangan radikal bebas. Zat ini sangat besar peranannya
pada manusia untuk mencegah terjadinya penyakit. Antioksidan melakukan
semua itu dengan cara menekan kerusakan sel yang terjadi akibat proses oksidasi
radikal bebas.

D. MANFAAT BUAH KURMA

Melihat banyaknya kandungan gizi dalam buah kurma dibandingkan buah
lainnya ,maka kurma memiliki keistimewaan tersendiri.Diantaranya adalah:
Kurma merupakan buah yang memiliki kandungan gula alami paling
banyak. Konsentrasi gula dalam kurma mencapai 70%, sementara pada
buah lain hanya 20-30%. Kurma dapat memasok kebutuhan energi
dengan cepat.
Kandungan potassium kurma paling kaya dibandingkan buah lain seperti
pisang. Kurma sangat baik dikonsumsi oleh penderita fatigue dan
konstipasi.
Kurma mengandung serat larut dan serat tak larut. Serat tak larut
membantu memperlancar pencernaan, dan serat larut berperan dalam
menurunkan kadar gula darah pada diabetes.
Vitamin B Kompleks dalam kurma terdiri dari tiamin, riboflavin, niacin,
vitamin B-6, dan asam pantotenik. Kurma adalah buah yang tepat bagi
penderita anemia.
Magnesium pada kurma penting untuk perkembangan tulang yang sehat
dan metabolism energy.
11

Kurma tidak mengandung kolesterol
Selenium di dalam kurma membantu mencegah penyakit kanker dan
juga bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh .
Kurma memiliki kadar sodium yang rendah yang dapat menurunkan
risiko hipertensi dan penyakit jantung.

Adapun dibawah ini ada beberapa manfaat buah kurma,salah satunya yaitu:
1. Baik untuk Ibu Hamil dan Melahirkan
Bagi wanita yang sedang hamil dan menyusui sangat disarankan supaya
secara rutin mengkonsumsi kurma, karena kurma dapat menumbuhkan dan
menyempurnakan sistem saraf pada calon bayi. Dalam kurma terdapat
hormon yang mirip dengan hormon oksitosin yang membantu proses
kelahiran. Caranya, hormon oksitosin tersebut menyatu dengan reseptornya
memulai kontraksi otot yang teratur secara bertahap, sehingga
menyebabkan perluasan rahim dan dari situ terjadilah proses kelahiran.
Setelah persalinan, hormon oksitosin juga bermanfaat untuk
mengeringkan rahim, meningkatkan kontraksi otot-otot yang terajut satu
dengan yang lainnya seperti jaring, sehingga dengan terjadinya kontraksi
tersebut akan menyempitkan celah rajutan tersebut yang mengakibatkan
berhentinya pendarahan secara bertahap. Kadar zat besi dan kalsium yang
dikandung buah kurma matang dapat menggantikan tenaga ibu yang
terkuras saat melahirkan atau menyusui. Zat besi dan kalsium merupakan
dua unsur paling berpengaruh dalam pembentukan darah dan tulang
sumsum.
2. Mencegah Serangan Stroke
Tingginya kandungan kalori pada buah kurma dan mudah dicerna oleh
tubuh memang cocok dikonsumsi sebagai makanan untuk berbuka puasa.
Namun, ada khasiat yang lebih istimewa yaitu buah kurma mengandungi zat
gizi penting bagi fungsi tubuh, terutama jantung dan pembuluh darah, yaitu
kalium. Fungsi mineral ini membuat denyut jantung makin teratur,
mengaktifkan kontraksi otot, serta membantu mengatur tekanan darah.
Itulah sebabnya kurma menjadi istimewa. Apalagi, beberapa penelitian
membuktikan, makanan tinggi kalium ini dapat menurunkan risiko serangan
stroke.
3. Sumber Energi
Kurma mempunyai kandungan gula yang cukup tinggi dan umumnya
berasal dari jenis glukosa dan fruktosa. Akan tetapi varietas Deglet Noor
yang tumbuh di California mengandung sukrosa (gula pasir). Jenis gula yang
terdapat pada kurma adalah hasil pengolahan secara alami dan tidak
berbahayabagi kesehatan.
12

Kandungan gula yang tinggi menjadikan buah ini merupakan sumber
energi instan untuk mengembalikan energi yang hilang pada saat berpuasa
dan menormalkan kadar gula darah. Itulah sebabnya mengapa kurma
dianggap sebagai buah yang ideal untuk hidangan berbuka atau sahur.
Segelas air yang mengandung glukosa, menurut Dr David Conning, Direktur
Jenderal British Nutrition Foundation, akan diserap tubuh dalam 20-30
menit.
Tetapi gula yang terkandung dalam kurma habis terserap dalam tempo
40-45 menit. Ini disebabkan karena adanya serat yang terkandung di
dalamnya. Sehingga orang yang makan kurma pada waktu sahur akan
menjadi segar dan tahan lapar lebih lama.
4. SumberMSerat

Kurma adalah sumber serat pangan yang baik. The American Cancer
Society merekomendasikan untuk mengonsumsi 20-30 gram per hari. Serat
pangan terdiri dari dua jenis yaitu serat pangan larut dan serat pangan tak
larut. Serat pangan tak larut berfungsi meningkatkan volume feses sehingga
menurunkan waktu transit di usus dan lebih mudah dikeluarkan.

Penurunan waktu transit feses akan menurunkan waktu kontak sel-sel
mukosa usus besar dengan zat-zat karsinogen dari feses. Serat pangan larut
dapat membantu mengontrol diabetes dengan menurunkan peningkatan
kadar gula darah. Selain itu serat pangan larut juga berperan menurunkan
kadar kolesterol LDL dalam darah.

5. SumberMineral

Kurma mengandung mineral-mineral yang bermanfaat bagi kesehatan
tubuh. Fungsi mineral secara umum yaitu membuat denyut jantung makin
teratur, mengaktifkan kontraksi otot serta berperan dalam tekanan darah.
Kurma kaya akan kalium dan rendah sodium. Kalium berperan dalam
memelihara kontraksi otot termasuk juga otot jantung.

makan-kurma Selain itu berperan untuk memelihara sistem syaraf dan
menyeimbangkan metabolisme dalam tubuh. Karena kalium tidak disimpan
dalan tubuh dan banyak hilang melalui keringat, sehingga perlu disuplai dari
makanan. Kalium membantu menurunkan tekanan darah.

Menurut Dr. Louis Tobian,Jr., pakar penyakit darah tinggi dari Minnesota
University AS, kurma bisa membantu menurunkan tekanan darah, serta bisa
memberi kekuatan tambahan dalam mencegah stroke secara langsung,
bagaimanapun kondisi tekanan darah seseorang.Kesimpulan dari hasil
penelitian yang dilakukannya bahwa konsumsi ekstra kalium bisa bisa
13

menjaga dinding arteri tetap elastis dan berfungsi normal. Keadaan ini
membuat pembuluh darah tidak mudah rusak akibat tekanan darah.
Hasil penelitian merekomendasikan untuk mengkonsumsi sekitar 400 mg
kalium dapat menurunkan resiko stroke sebesar 40%. Untuk memenuhi
kebutuhan tersebut kita hanya perlu mengkonsumsi sekitar 65 gram atau 5
buah kurma kering. Selain kalium, kurma juga mengandung mineral-mineral
penting seperti kalsium, besi, magnesium, mangan, tembaga dan fosfor.
6. SumberKVitamin

Vitamin yang terkandung dalam buah kurma antara lain vitamin A, tiamin
(Vit B1), riboflavin (Vit B2), niasin (Vit B3), dan asam pantotenat (Vit B5)
dalam jumlah yang bisa diandalkan. Selain itu terdapat juga kandungan
vitamin C dan vitamin E. Vitamin A berfungsi untuk memelihara fungsi mata
dan mencegah kekeringan dan penyakit mata. Vitamin B berfungsi
menenangkan sistem syaraf dan untuk relaksasi jantung serta membuat
pikiran menjadi lebih riang.

7. SumberKFitokimia

Kurma mengandung salisilat alami dalam dosis rendah. Salisilat dikenal
sebagai bahan baku aspirin, obat pengurang atau penghilang rasa sakit dan
demam. Berdasarkan hal tersebut para pakar mengharapkan dosis rendah
salilisat dalam kurma secara kontinyu bisa juga meredakan sakit kepala.
Selain itu kurma mengandung semacam hormon yang disebut potuchsin
yang bisa menciutkan pembuluh darah dalam rahim, sehingga dengan
demikian bisa mencegah terjadinya pendarahan rahim. Kurma juga
mengandung sejumlah senyawa fenol dan karoten yang berfungsi sebagai
antioksidan.

8. Meningkatkan stamina pria.

Penelitian telah menunjukkan bahwa kurma bahkan bermanfaat untuk
meningkatkan stamina khusus pria. Rendam segenggam kurma didalam
susu kambing segar pada malamnya, kemudian digiling dengan susu yang
sama dan dicampuran dengan bubuk kapulaga dan madu. Campuran ini akan
menjadi suplemen yang sangat berguna untuk meningkatkan daya tahan
Pria, sekaligus juga mengurangi kemandulan yang disebabkan oleh berbagai
macam gangguan reproduksi.



14

E. ANEKA MAKANAN/MINUMAN DARI OLAHAN KURMA

Dengan khasiatnya yang sangat baik untuk kesehatan.Si manis khas Timur
Tengah ini pun ternyata dapat diolah menjadi berbagai jenis makanan,di
mana kurma dapat disajikan sebagai hidangan pembuka, hidangan utama,
atau hidangan penutup.

1. CAKE KURMA KACANG COKLAT


Bahan Cake Kurma Kacang Cokelat :
6 kuning telur
250 gram gula halus
100 gram mentega tawar
1/2 sendok sendok teh garam halus
5 putih telur, kocok sampai putih
100 gram tepung terigu
200 gram kacang mete, cincang halus (50 gram untuk campuran, 150 gram
untuk taburan)
100 gram kurma, cincang halus
100 gram cooking chocolate (cokelat masak), cincang kasar
Krim Cokelat (kocok sampai lembut)
200 gram margarin
200 gram gula halus
2 sendok makan pasta / cokelat bubuk

Untuk hiasan
Meises
kacang mete

Cara membuat Cake Kurma Kacang Cokelat
1. Kocok gula, kuning telur, mentega tawar, dan garam sampai lembut dan putih.
masukkan tepung, aduk rata, masukkan kacang mete 50 gram, kurma dan
cokelat masak yang sudah dicincang kasar, aduk perlahan. masukkan putih
telur, aduk rata
15

2. Tuang ke dalam loyang sesuai selera / persegi ukuran 20 x 10 x 8 cm yang
sudah dioles margarin dan ditaburi tepung, panggang dalam oven selamaa 30
menit dengan panas 180 derajat celcius atau sampai matang. setelah matang
dinginkan.
3. Olesi seluruh cake dengan krim, beri pinggirnya kacang mete dan taburi meises
bagian atasnya.
Untuk 10 12 potong

2. PIE KURMA

Bahan Kulit pie:
250 gr tepung terigu
1/2 sdt garam
125 gr mentega
3 sdm air es.
Baha Isi
250 gr kurma
Cara membuat:
Tuang semua bahan ke dalam wadah. Aduk-aduk dan uleni hingga kalis. Saat
adonan sudah kalis, pipihkan adonan dengan menggunakan roller untuk
kemudian dimasukkan ke dalam loyang. Bentuk adonan sesuai loyang kemudian
masukan kurma ke dalam adonan yang telah siap, ratakan dan tutup kembali
permukaan kurma dengan adonan. Panggang hingga matang.
Kamu bisa menyajikan pie kurma ini dengan bahan pendamping lain, seperti krim
ataupun es krim. Pie kurma siap disajikan untuk menu berbuka
ataupun dessert setelah makan besar.



16

3. COOKIES KURMA

BAHAN:
300 gram terigu
200 gram mentega
150 gram butter
150 gram gula halus
2 sdm susu bubuk
2 butir kuning telur
sdt vanili
12 buah kurma
CARA MEMBUAT KURMA COOKIES:
Cincang kasar kurma
Campur terigu, gula halus, mentega. butter, kuning telur, susu bubuk
dan vanili.
Masukkan kurma, lalu uleni hingga kalis dan rata
Cetak sesuai selera dan bakar dengan api sedang hingga matang.
4. JUS KURMA SMOOTHIES

17

Bahan:
10 buah kurma tanpa biji (usahakan yang masih segar)
250 ml yoghurt tawar (dingin)
100 ml susu cair (dingin)
75 ml madu
CaraKmembuat:
Masukkan semua bahan di atas ke dalam blender, kemudian blender hingga
benar-benar halus. Jus kurma smoothies siap dihidangkan untuk menu buka
puasa dalam gelas cantik yang bisa anda hiasi potongan kurma di sisinya.
Ada juga yang menambahkan pisang, mangga, juga strawberry. Karena rasanya
yang sudah manis alami, tak perlu lagi menambahkan gula ataupun pemanis
tambahan lagi.
Mudah bukan cara membuat jus kurma smoothies ? Resep jus kurma smoothies
di atas adalah sajian untuk 2 porsi.

5. SUP BUAH KURMA

Bahan :
10 buah kurma, potong kotak-kotak
2 buah jambu mengkal, potong dadu
1 buah mangga harum manis, potong dadu
3 buah salak, buang biji, potong-potong
2 sdm air jeruk nipis, ambil airnya
1 kerat jeruk bali
Buah :
200 gram gula pasir
200 cc air
2 ruas jari kayu manis
2 butir cengkeh
18

Cara Membuat :
Rebus bahan kuah. Masukkan jambu, salak, masak sampai mendidih dengan api
kecil. Angkat.
Masukkan jeruk bali, mangga, kurma, air jeruk. Hidangkan.
6. AYAM BAKAR KURMA

Bahan untuk ayam bakar:
1/2 kg ayam kampung, cuci bersih
8 siung bawang merah
4 siung bawang putih
5 lombok merah besar
1 buah tomat
1 jahe.
1 sendok teh garam
1 sendok makan gula pasir
2 sendok makan kecap manis

Bahan membuat saus kurma:
Bawang merah
Bawang putih
Lombok merah besar
Tomat
Kemiri
Gula Jawa
Daun jeruk
Lengkuas
Serai
Garam dan penyedap rasa (sesuai selera)
Buah Kurma yang sudah dihaluskan atau diblender
19


Cara membuat:
Masukkan ayam yang sudah direbus dan tiriskan di atas api sedang
sampai ayam betul-betul empuk. Setelah matang, persiapkan alat untuk
memanggang. Panggang sampai kecoklatan. Semua bahan untuk saus
kurma dihaluskan. Jahe dimemarkan. Kemudian masukkan ke dalam
tumisan semua bumbu, sampai keluar aroma.

Cara penyajian:
Letakkan ayam panggang di atas piring yang sudah disiapkan. Kemudian
siram dengan bumbu kurma di atasnya.
20

7. NASI GORENG KURMA




21

PENUTUP
Kesimpulan



















22

DAFTAR PUSTAKA
artikel non personal,25 September
2013,Kurma(Pohon),http://id.wikipedia.org/wiki/Kurma_(pohon),diakses 18
desember 2013
http://kaahil.wordpress.com,diakses tanggal 22 desember 2013
http://www.manfaatnya.com/kandungan-gizi-buah-kurma/,diakses tanggal 22
desember 2013
http://www.resepkomplit.com/.html, diakses tanggal 22 desember 2013

Anda mungkin juga menyukai