Anda di halaman 1dari 5

Tanaman Buah Apel, Sejarah Asal Usul dan Jenis Apel

Diposkan pada: August 14, 2013 Oleh: Chy Rohmanah Pada


Kategori: News & Info
Advertisement
Tanaman buah apel merupakan jenis buah yang dapat tumbuh dengan baik di
tempat dengan kondisi iklim tertentu. Di Indonesia sendiri tidak semua
tempatnya bisa ditanamai buah. Kandungan gizi buah apel yang sangat baik
bagi kesehatan ini telah banyak diketahui secara luas namun, untuk tanaman
nya sendiri belum banyak yang mengenalnya. Untuk itu pada artikel ini akan
kami ulas mengenai tanaman apel ini selengkapnya.
Sejarah dan Asal Usul Tanaman Buah Apel

Buah apel merupakan salah satu buah yang banyak dikonsumsi baik secara
langsung ataupun sudah diolah. Rasa buahnya yang manis dengan teksturnya
yang agak padat juga banyak yang memanfaatkannya untuk dijadikan
cemilan untuk bahan pembuatan kue. Warna merah buah apel juga sangat
cantik untuk dijadikan hantaran untuk kerabat. Sebenarnya seperti apa
tanaman buah apel ini??
Pohon buah apel pertama kali ditemukan didaerah asia tengah dengan bahasa
latin Malus domestica yang kemudian dibudidaya pertama kali di Asia
tengah. Saat ini tanaman apel banyak ditemukan pada daerah dengan udara
yang dingin. Apel kemudian dibawa kolonis bangsa Amerika yang kemudian
dibudidayakan disana dan menjadi pelopor buah dengan harga yang mahal.
Selanjutnya, sampai saat ini kita mengenal apel merah dengan label
Washington banyak beredar dipasaran.
Pohon buah apel tidak begitu besar hanya mencapai ketinggian sekitar 12
meter dan lebih tinggi dari tanaman jeruk. Batang utama yang lebar dengan
banyak ranting dengan dedaunan berbentuk lonjong panjang 5 – 12 cm dan
lebar 3 – 6 cm. Pada bunganya bermekaran pada musim semi berwarna putih
dengan bauran merah jambu. Buah apel akan masak saat musim gugur yang
kemudian bisa dipanen. Ukuran buahnya bervariasi dengan diameter sekitar 5
sampai 9 cm hampir sama dengan jambu kristal. Biji bua apel terletak
ditengah buah yang berisi 2 sampai 4 biji.
Jenis Buah Apel Yang Banyak Ditemui
Penanaman buah skala besar ditujukan untuk membudidayakan buah tersebut
untuk menjadi komoditas perniagaan. Buah apel dengan label Washington
yang banyak di pasaran merupakan apel impor. Budidaya tanaman
jeruk sudah banyak banyak dilakukan di berbagai negara, untuk budidaya
apel ini juga tidak kalah banyak dilakukan sehingga menghasilkan varietas
buah apel dengan kualitas terbaik. Berikut ini jenis buah apel unggulan yang
banyak dikonsumsi :
1. Apel golden delicious – Jenis apel dengan warna kuning dengan bauran
hijau ini memiliki daging buah yang agak keras, teksturnya berair dengan
rasa manis dan asam yang segar. Buah apel jenis ini banyak dibuat menjadi
saus apel ataupun toping kue.
2. Apel red delicious – Apel ini berasal dari Amerika yang merupakan jenis
apel yang banyak dikonsumsi. Warna kulitnya merah hati dengan daging
lunak yang banyak mengandung air sangat nikmat dikonsumsi saat masih
segar.
3. Apel Gala – Apel yang berasal dari New Zealand ini berwarna merah
jambu dengan garis-garis vertikal berwarna hijau. Buahnya lebih manis
dan juga aromanya lebih kuat.
4. Apel manalagi – Tanaman buah apel ini banyak ditemui di Indonesia.
Bentuk buahnya agak bulat dengan ukuran yang lebih kecil. Buahnya
berwarna hijau namun rasanya manis walaupun belum terlalu matang.
5. Apel malang – Apel khas Indonesia ini memiliki warna hijau dengan
semburat warna merah. Rasanya manis dan asam yang menyegarkan.
Apel merupakan salah satu buah yang sangat menunjang program diet
sehat secara alami dan banyak digunakan untuk herbal lainnya. Beragamnya
jenis buah apel ini dapat menunjang pola hidup sehat yang harus selalu
diterapkan, jadi konsumsilah berbagai buah-buahan agar tubuh senantiasa
sehat.

Home » Buah » Klasifikasi Tanaman Apel


BUAH

Klasifikasi Tanaman Apel


Klasifikasi Tanaman Apel - Apel (Pyrus malus) dapat hidup subur di daerah yang mempunyai temperatur udara
dingin. Tumbuhan ini di Eropa dibudidayakan terutama di daerah subtropis bagian Utara. Sedang apel lokal di
Indonesia yang terkenal berasal dari daerah Malang, Jawa Timur. Atau juga berasal dari daerah Gunung Pangrango,
Jawa Barat. Di Indonesia, apel dapat tumbuh dan berkembang dengan baik apabila dibudidayakan pada daerah yang
mempunyai ketinggian sekitar 1200 meter di atas permukaan laut. Tumbuhan apel dikatagorikan sebagai salah satu
anggota keluarga mawar-mawaran dan mempunyai tinggi batang pohon dapat mencapai 7-10 meter. Daun apel sangat
mirip dengan daun tumbuhan bunga mawar. Berbentuk bulat telur dan dihiasi gerigi-gerigi kecil pada tepiannya. Pada
usia produktif, apel biasanya akan berbunga pada sekitar bulan Juli. Buah apel yang berukuran macam-macam tersebut
sebenarnya merupakan bunga yang membesar atau mengembang sehingga menjadi buah yang padat dan berisi.

Klasifikasi Ilmiah Tanaman Apel


 Regnum: Plantae (Tumbuhan)
 Sub Regnum: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
 Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
 Sub Divisi: Angiospermae
 Kelas: Dicotyledoneae
 Sub Kelas: Dialypetalae
 Ordo: Rosales
 Famili: Rosaceae (suku mawar-mawaran)
 Genus: Pyrus
 Spesies: Pyrus malus L.
Dalam buah apel, terkandung banyak vitamin seperti vitamin A, B1, B2, B3, B5, B6, dan vitamin C. Terdapat pula
sejumlah mineral seperti potassium, magnesium, kalsium, zat besi, zinc. unsur lainnya seperti fitokimian, tanin, serat,
baron, asam tartar terdapat juga dalam buah apel. Dengan adanya vitamin, mineral serta unsur-unsur lainnya dalam
buah apel, menjadikannya tergolong sebagai tanaman obat, dan dapat memberikan sejumlah manfaat untuk kesehatan.
Serat dalam buah apel dapat membantu menjaga kesehatan sistem pencernaan, menghindarkan dari serangan diare/
konstipasi. Serat ini juga berguna untuk mengurangi lemak dan kolesterol tubuh, sehingga baik dijadikan menu dalam
program diet anda. Mengkonsumsi buah apel dengan cara di gigit dan dikunyah dapat meningkatkan produksi air liur
dalam mulut. Hal ini dapat menurunkan tingkat bakteri dalam mulut,serta dapat melindugi gigi dari kropos serta
penyakit gusi. Kandungan anti oksidan dalam buah apel dapat meningkatkan kekebalan tubuh dari radikal bebas
negatif. Melindungi mata dari penyakit katarak. Menurunkan resiko terserang Alzheimer pada otak. Kulit apel
bermanfaat untuk menghambat tumbuhnya sel-sel kanker pada payudara, lever, serta usus besar.
Manfaat Apel Untuk Kesehatan dan Kulit
By adhi88 Categories : Manfaat, Nutrisi

Kita dapat dengan mudah mendapatkan manfaat apel untuk kesehatan dan kulit karena buah ini sangat
populer serta mudah didapatkan di pasar, supermarket maupun di toko-toko buah. Penyajian buah apel
juga cukup mudah karena kita bisa langsung memakannya atau mengolahnya menjadi jus apel, koktail
maupun berbagai masakan.

Sebelum memakan atau mengolah buah apel ada


baiknya untuk mencuci sampai bersih karena kebanyakan apel permukaannya mengandung pestisida
dan pengawet. Pestisida yang paling sering digunakan antara lain organofosfat dan organo-chlorida
seperti permethrin dan DDT.

Sangat disarankan untuk sering-sering mengkonsumsi apel, hal ini karena banyak manfaat yang
terkandung didalamnya. Berikut ini adalah beberapa manfaat apel yang perlu anda tahu
1. Mengandung antioksidan
Apel mengandung banyak manfaat untuk kesehatan dan bagi kulit karena mengandung antioxidan,
flavonoid dan serat makanan. Kandungan antioksidan dan phytonutrien dalam apel membantu mencegah
hipertensi, kanker, penyakit jantung dan diabetes tipe 2.

Studi yang melibatkan 187.382 orang yang mengkonsumsi 3 sajian perminggu buah apel, anggur,
blueberri atau pir. memiliki resiko 7% lebih kecil mengidap penyakit diabetes tipe 2.

2. Memperpanjang usia
Pada tahun 2011 lalu American Chemical Society melakukan penelitian yang menghasilkan kesimpulan
bahwa hewan yang diberi makan apel memiliki umur 10% lebih panjang serta memiliki kemampuan
motorik yang lebih baik dibandingkan dengan hewan yang tidak diberi makan apel. Meskipun penelitian
ini baru dilakukan pada binatang tetapi para peneliti percaya bahwa efek yang tidak terlalu berbeda dapat
dirasakan pada manusia.
3. Apel untuk meningkatkan daya ingat
Para peneliti dari University of massachustts melakukan penelitian dan berhasil mengungkap bahwa rutin
mengkonsumsi apel terbukti dapat meningkatkan senyawa kimia yang disebut sebagai asetilkolin, zat ini
merupakan hormon yang berfungsi sebagai penghubung antar sel otak. Hal ini didukung oleh berbagai
penelitian yang menghasilkan kesimpulan bahwa buah-buahan yang mengandung antioksidan tinggi
dapat mencegah berbagai masalah yang terkait dengan penurunan daya ingat. Ditambah dengan
kandungan vitamin B komplek (riboflavin, thiamin dan vitamin B6) yang menjaga sel darah merah dan
sebagai nutrisi syaraf semakin baik untuk daya ingat.

4. Manfaat apel untuk kulit


Sudah disebutkan sebelumnya kalau apel merupakan buah yang kaya akan antioksidan. Selain untuk
kesehatan antioksidan juga sangat bermanfaat untuk mencegah penuaan dini pada kulit serta
mencerahkan kulit. Apel juga memiliki kandungan asam malat yang berfungsi membantu pelepasan sel
kulit mati. Kandungan AHA (Alpha Hydroxy Acid) dalam apel menjaga kulit dari keriput dan penuaan dini.
Untuk mendapatkan manfaat apel untuk kulit ini bisa dengan mengkonsumsinya atau dijadikan sebagai
masker. Caranya campurkan apel yang telah dihalus kan dengan madu murni, aplikasikan pada
wajah yang telah dibersihkan, tunggu selama 15-30 menit lalu bilas dengan air.

Anda mungkin juga menyukai