Anda di halaman 1dari 12

USAHA SOTO AYAM SURABAYA GEROBAK, MODAL KECIL ,OMZET DIATAS

RATUSAN RIBU PER HARI

Oleh : Yuyun A

Soto, bisa jadi adalah makanan asli Indonesia yang sangat populer sehingga permintaannya sangat luar
biasa. Soto dikenal di seluruh pelosok nusantara dengan aneka variannya yang berdasarkankan daerah asal
(tradisional daerah) atau karena bahan baku yang digunakannya. Beberapa jenis soto yang terkenal karena
daerah adalah soto lamongan, surabaya, betawi, banjar atau soto padang. Sementara berdasarkan bahan
baku dapat dikenal kelompok soto daging dan ayam. Soto yang awalnya hanya dihidangkan pada acara
khusus misal pesta pernikahan sekarang justeru menjadi santapan sehari hari. Salah satu jenis soto yang
sangat populer dan banyak penggemar karena kuahnya yang segar yakni soto ayam surabaya. Soto yang
satu ini mulai merambah ke seluruh kota dan pembelinya cukup banyak.

Mengapa Memilih Usaha Soto Ayam Surabaya Dengan Gerobak ?


Usaha soto gerobak semakin marak karena beberapa alasan :
1. Usaha ini bisa dimulai dengan skala kecil dengan biaya operasional ratusan ribu dan mendapatkan
laba yang cukup besar (lihat analisa biaya). Bahkan dengan hanya menggunakan peralatan dapur
yang ada usaha ini bisa dimulai. Gerobak menjadi salah satu alternatif yang sangat penting agar
soto mudah dikenal dan dijual.
2. Peminat soto sangat banyak dari semua kalangan mulai anak anak, dewasa, muda sampai orang tua.
3. Bahan baku berupa ayam dan sayuran bumbu mudah ditemukan di pasaran sehingga tidak ada
kesulitan untuk membuatnya. Aneka jenis ayam mulai ayam sayur , ayam kampung, broiler atau
ayam afkiran yang sering kali digunakan sebagai bahan baku soto begitu mudah ditemuakan
dipasaran. Bisa dibeli dalam jumlah kecil sesuai dengan kebutuhan. Sayuran berupa bihun, kol,
bawang dan seterusnya tidak pernah putus ketersediaannya di pasar.
4. Masakan berkuah ini sangat mudah untuk dibuat dan bisa dilakukan oleh siapapun sehingga tidak
harus memiliki keahlian khusus. Memang diperlukan sebuah upaya yang tekun dan tanpa putus asa
untuk menciptakan resep soto berkuah surabaya yang konsistensnya enak terjaga. Lakukan
experimen atau percobaan berkali kali sehingga sampai menemukan yang terbaik.
5. Soto ayam surabaya memiliki keunggulan yakni kuahnya bening segar dan sedap sehingga cocok
dihidangkan kapanpun, porsi bisa menyesuaikan, harga terjangkau namun tetap mengenyangkan
serta cepat penyajiannya.
6. Pasar soto sangat terbuka, karena soto surabaya tidak terbatas dihidangkan pada kondisi tertentu
saja misal pagi hari untuk sarapan, lebih jauh soto dapat dinikmati siang bahkan malam hari. Menu
all the time bisa dihidangkan kapanpun.

Kunci Soto Laris : Kuah Yang Enak dan Segar !!!

Benar, inti dari usaha soto ayam agar laris manis terletak pada komposisi kuah yang benar benar enak dan
segar. Menjaga kwalitas kuah soto agar tetap enak dan segar sangat penting. Perlu diperhatikan tips agar
kuah soto tetap enak adalah menggunakan bahan baku ayam yang benar benar segar (ayam bau merusak
cita rasa), bumbu yang benar benar merasuk dan teknik pemasakan slow cooking yakni membuat
memasak kuah dalam waktu yang lama dan api kecil. Setelah bumbu ditumis, masak bumbu dalam kuah
sampai bergolak sehingga bumbu benar benar meresap dan matang dalam beberapa menit, lalu masak
dengan api kecil beberapa saat. lama pemasakan tergantung dari banyak nya kuah yang dimasak. Lakukan
percobaan sendiri sampai menemukan kuah yang benar benar sensational. Sebelum digunakan sebagai
bahan kuah, tetelan ayam atau tulang harus dibersihkan dengan air bersih dingin sehingga bebas dari
kandungan darah, bulu dan kotoran lain. Kulit ayam, lemak dan jerohan sebaiknya dihindari digunakan
karena disamping bahan mudah rancid /tengik karena kandungan lemak, bahan tersebut banyak
mengandung kotoran dengan rasa yang kurang enak sehingga harus diberi bumbu yang banyak untuk
menghilangkan bau yang tidak dikehendaki.

Contoh Resep Soto Ayam Ala Surabaya dan Analisa Usaha Soto Gerobak
Bahan Isi **:
1 kg ayam, pisahkan jerohan
1 ruas kunyit , memarkan
Sedikit garam
1 ruas jahe, memarkan
Air untuk merebus, sisihkan air rebusan untuk kaldu
Minyak untuk menggoreng
Bawang daun secukupnya
Bahan Kuah :
100 gr udang segar, kupas kulit, haluskan
150 gr daging bandeng, bersihkan
1 ruas kunyit

10 butir kemiri
1 ruas jahe, memarkan
15 lembar daun jeruk
ruas lengkuas
8 siung bawang merah
7 siung bawang putih
Gula secukupnya
Garam secukupnya (atau bisa diberikan pada saat hendak menyajikan)
Minyak untuk menumis
Bahan Koya :
200 gr kerupuk udang
2 sdm bawang putih goreng
Cara Membuat :
Bahan Isi :
Bersihkan ayam, keluarkan jerohan. Potong menjadi 2 bagian yakni bagian dan paha. Rebus dalam
dengan kunyit dan jahe sampai ayam empuk. Angkat sisihkan. Sisakan air rebusan untuk kaldu. Jika ingin
terlihat kesat dan agak kering, ayam bisa digoreng sebentar dengan minyak panas. Sisihkan. Ayam
dipotong tipis kecil agak lebar sebagai bahan isi.
Bahan Koya :
Haluskan kerupuk udang dan bawang putih sampai menjadi butiran halus. Simpan dalam toples rapat agar
tidak mudah mlempem.

Bahan Kuah :
Haluskan udang kupas yang sudah dicuci, tumis sebentar. Sisihkan
Haluskan bawang, garam, kemiri, garam dan gula . Tumis sampai harum, masukkan daun jeruk, lengkuas
dan jahe. Sisihkan.
Rebus Bandeng dengan 3250 ml air sampai bandeng masak. Angkat bandeng. Haluskan dan keluarkan
duri bandeng. Masukkan kembali daging bandeng dalam air rebusan. Tambahkan udang halus, bumbu
tumis dan terakhir tambahkan 250 ml kaldu ayam. Masak sampai semua bumbu tercampur dan berbau
harum.
Ambil kira kira 200 ml kuah soto, tambahkan potongan daging ayam sebagai bahan isi.
Soto siap disajikan dengan potongan daun bawang, koya, sambal, potongan jeruk nipis dan nasi.
Estimasi untuk 12 -15 porsi, tergantung kandungan isi potongan daging.
(Diambil dari Buku : Wira Usaha Soto Nusantara, Yuyun A, cetakan Agromedia Pustakan)
Perhitungan Harga Jual Soto Per Porsi (berdasarkan resep)
A. Harga Kuah Per Porsi 250 ml
Nama bahan
kebutuhan/gr
Harga/kg
Air
3,250.00
440.00
Udang
100.00
35,000.00
Bandeng
150.00
18,000.00
Kunyit (iris kasar)
25.00
3,500.00
serai (geprek)
30.00
5,000.00
daun jeruk
3.00
12,000.00
Jahe (iris kasar)
20.00
3,500.00
bumbu halus
Kunyit
10.00
3,500.00
Kemiri
50.00
30,000.00
Jahe
20.00
3,500.00
lengkuas
10.00
3,500.00
bawang merah
50.00
10,000.00
bawang putih
30.00
9,000.00
Gula
12.00
12,000.00
Garam
20.00
1,500.00
minyak goreng
50.00
8,500.00
Vitsin
2.00
15,000.00

Biaya/satuan/Rp
1,430.00
3,500.00
2,700.00
87.50
150.00
36.00
70.00
35.00
1,500.00
70.00
35.00
500.00
270.00
144.00
30.00
425.00
30.00

Total
Hasil jadi = 15 porsi kuah
Harga Kuah Per Porsi 250 ml (A)
B. Bahan Isi Untuk 15 Porsi Kuah
Nama bahan
Ayam
Soun
Kol
bawang daun
Telur rebus
Beras
Total

3,832.00

11,012.50
734.17

kebutuhan/gr
500.00
200.00
200.00
100.00
100.00
1,000.00

Harga/kg
26,000.00
7,500.00
3,500.00
6,500.00
12,000.00
9,000.00

Biaya/satuan/Rp
13,000.00
1,500.00
700.00
650.00
1,200.00
9,000.00
26,050.00

Harga isi Per Porsi (B)


Perhitungan Harga per Porsi Soto Ayam Surabaya ala Gerobak
Biaya Bahan soto kuah (A) + Isi (B)
Harga Jual Per Porsi Soto Ayam Surabaya ala Gerobak
Food Cost (%)
Keuntungan per Mangkuk (%)

1,736.67
2,470.83
6,000.00
41.18
58.82

Analisa Biaya Operasional Penjualan Soto Surabaya


Asumsi
1. Omzet penjualan per hari 70 pack
2. Pembayaran Gaji satu orang harian
Pengeluaran Biaya produksi perhari = 70 porsi
Bahan Soto (Rp. 2,470 x 70 porsi)
Upah karyawan
Bahan Bakar
Plastik dll
Listrik
Biaya Lain Lain
Total
Rp.
Harga Pokok per Porsi
Rp.
Harga Jual Per Porsi
Rp.
Penerimaan Hari
Penjualan 70 porsi x harga jual
Perkiraan Keuntungan per hari
Penerimaan pengeluaran
Perkiraan Penerimaan keuntungan 1 bulan

pernah dimuat di harian surya

172,958
25,000
2,000
5,000
2,000
2,143
209,101
2,987
6,000

Rp.

360,000

Rp.
Rp.

150,899
4,526,964

Resep Soto Lamongan Asli


shootx cla
Kuliner, Lamongan
Senin, 03 Juni 2013

lamonganpos.com - Karena soto lamongan yang terkenal ada di mana-mana, maka saat ini Resep Soto Lamongan
pun semakin banyak. Oleh karena itu, mungkin Anda akan kesulitan jika ingin mencari mana Resep Soto Lamongan
Asli. Lamongan memang terkenal akan sotonya yang gurih. Salah satu ciri khasa dari soto lamongan adalah
warnanya kuning berminyak ditambah aneka rempah di dalamnya. Selain itu, Soto Lamongan dikenal akan
kuahnya yang kuning bening yang dibuat dengan menggunakan bumbu halus yang terdiri atas bawang putih,
merica, ketumbar sangrai, kemiri sangrai dan kunyit. Dari sinalah tercipta kuah soto lamongan yang gurih dan khas.

soto lamongan - lamongjorwordpress.com

Sedangkan untuk Isiannya ada suwiran daging ayam, irisan kol, tomat, daun bawang, mie bihun, dan irisan telur
telur ayam. Biasanya, biasanya, soto Lamongan juga ditambahkan ceker ayam, kulit ayam dan sayap ayam untuk
menambah mantap Soto Lamongan. Dan tak lupa, yang menjadikan Soto Lamongan punya cita rasa yang khas
adalah ditambahkannya serbuk kuning (koya) yang gurih yang dibuat dari kerupuk udang yang dihaluskan
kemudian ditambahkan udang kering yang dibuburkan di atas kuah soto. Serbuk inilah yang jadi ciri khas soto
Lamongan. Saat diaduk dengan kuah soto akan menjadi sedikit kental. Kuah soto Lamongan dibuat dari kaldu ayam
asli. Supaya lebih nikmat, ada juga yang menambahkan udang pada kuahnya. Cara penyajiannya, nasi disajikan
menyatu dengan soto dalam satu mangkuk. Soto Lamongan yang siap disajikan ditambahan bawang goreng, jeruk
nipis dan sambal. Akan semkin lengkap dengan diiringi kerupuk udang yang renyah gurih.

Resep Soto Lamongan Asli


1. Bahan-bahan
1 ekor ayam kampung (kurang lebih 800 gram)
2 sdm minyak goreng untuk menumis
1 ruas jahe, memarkan
4 cm lengkuas, memarkan
3 butir cengkeh
garam secukupnya
2. Bumbu yang dihaluskan
5 buah bawang merah
4 siung bawang putih
sdt merica utuh
1 sdt ketumbar sangrai
6 butir kemiri sangrai
2 cm kunyit.
3. pelengkap
50 gram bihun, seduh dengan air panas hingga lunak, tiriskan dan gunting-gunting.
50 gram kol/kubis iris halus
2 batang daun seledri, iris halus
2 sdm bawang goreng
1 sdm bawang putih goreng

3 butir telur ayam rebus, iris bulat


kerupuk udang, sambal cabai rawit rebus, jeruk nipis, iris
4. Cara membuat
Rebus daging ayam dengan 2 liter air hingga dagingnya empuk dan matang. Angkat daging ayamnya kemudian
potong/suir kecil-kecil, dan sisihkan kaldunya. Panaskan minyak goreng, kemudian tumis bumbu yang dihaluskan
hingga harum, tuangkan 4 sampai 5 sendok kaldu ayam, masukan jahe, lengkuas, cengkih, dan garam. Aduk hingga
merata. Masak selama kurang lebih 5 menit. Selanjutnya, masukkan sisa kaldu dan Masak di atas api kecil sampai
kaldu kembali mendidih dan masak terus hingga 20 menit kemudian angkat.
5. Cara Penyajian
Masukkan potongan daging ayam di dalam mangkuk soto. Beri suun, irisan kol, irisan seledri, dan telur ayam.
Tuang kuah soto yang masih panas. Setelah itu, taburi dengan bawang goreng dan bawang putih goreng. Serta
tambahkan pula serbuk koya. Hidangkan bersama sambal cabe rawit rebus, irisan jeruk nipis, dan kerupuk udang
sebagai pelengkap.

Bagaimana? sudah bisa membuat Resep Soto Lamongan Asli ? selamat memasak masakan khas lamongan ini.

Resep Soto Lamongan


Nah itu sekilas cerita kepopuleran soto lamongan salah satu masakan asli indonesia... soo buat yang ingin
menyajikan menu makan siang buat keluarga bisa lihat informasi resep dan cara membuat soto lamongan berikut
ini. Atau jangan jangan sedang mencari masakan apa yang cocok buat arisan dirumah... :)
Bahan-bahan :

1 ekor ayam ukuran sedang, bisa ayam potong bisa juga ayam kampung
5 butir telur ayam rebus
2 liter Air
Minyak goreng untuk menumis
2 liter air kaldu ayam
6 lembar daun jeruk
1 batang serai (bagian putihnya), memarkan
Garam secukupnya
Gula Secukupnya

Bumbu Soto Lamongan (dihaluskan)

10 siung bawang merah


6 siung bawang putih
4 butir kemiri
2 ruas jari jahe

2 ruas jari kunyit

Bahan pelengkap

3 bungkus soun, seduh dengan air panas hingga lunak, tiriskan


6 lembar kol putih, iris kasar memanjang
150 gram tauge, bersihkan
2 tangkai daun seledri, iris halus
2 buah Tomat merah ukuran sedang
Bawang goreng
Sambal, bisa lihat di postingan sebelumnya disini

Cara Membuat Soto Lamongan

Rebus ayam sampai mendidih, saring kaldunya kemudian didihkan kembali hingga tersisa 2 liter air,
sisihkan.
Siapkan minyak, goreng sebentar ayam yang tadi direbus, angkat, tiriskan. Dan bila sudah dingin ayam
tersebut disuwir kecil-kecil.
Panaskan minyak goreng untuk menumis bumbu halus, serai dan daun jeruk, hingga harum.
Masukkan bumbu tumisan ke air kaldu, tambahkan garam dan gula, masak hingga matang
Sajikan dengan bahan pelengkap lainnya dan siwiran ayam yang telah digoreng

Resep soto ayam Lamongan adalah salah satu kuliner khas Indonesia yang begitu banyak digemari.
Selain penampilannya yang sangat menggugah selera, rasa soto ayam Lamongan ini pun terkenal gurih dan
lezat. Soto yang berasal dari Jawa Timur ini memiliki ciri yang khas, yaitu kuahnya yang berwarna
kekuningan dengan limpahan potongan daging ayam yang sarat didalamnya.
Soto ayam Lamongan memang kerap dijumpai di berbagai sudut-sudut tempat jajanan, dari mulai jajanan
di pinggir jalan hingga di areal jajanan di pusat perbelanjaan. Segmentasinya pun beragam, dari
masyarakat kelas bawah, menengah hingga masyarakat kelas atas dengan harga yang bervariasi tentunya
dari mulai 7000 hingga belasan ribu rupiah. Bagi Anda yang sangat menggemari kuliner ini, maka selain
Anda bisa membelinya secara langsung di penjual-penjual terdekat, Anda juga bisa belajar untuk
membuatnya sendiri.
Setelah beberapa waktu yang lalu majalah aneka resep masakan pernah menerbitkan artikel dengan
judul resep soto Betawi susu santan, maka kali ini tabloid kuliner ingin memberikan salah satu resep
yang juga bisa Anda pelajari, yaitu resep soto ayam Lamongan yang tentunya tak kalah sedapnya. Adapun
untuk membuat resep ini ada beberapa bahan-bahan yang harus Anda persiapkan terlebih dahulu, berikut
adalah ulasan selengkapnya.

Bahan-bahan utama soto Lamongan:


1 kilogram atau 1 ekor ayam yang dipotong menjadi 4 bagian yang besar
2000 cc atau 1 liter air
2 batang serai yang dimemarkan
8 lembar daun jeruk
1 sendok makan gula putih
1 sendok teh merica halus
1 1/2 sendok makan garam halus
4 sendok makan minyak goreng (menumis)
1/2 kilogram minyak goreng
Bumbu-bumbu yang dihaluskan:
8 butir bawang merah berukuran sedang
5 butir bawang putih
1 ruas jempol jahe
1 ruas jempol kunyit yang dibersihkan dan dibakar
4 butir kemiri yang disangrai (goreng tanpa minyak)
Bahan pelengkap lainnya:
75 gram soun (bihun) yang telah disiram air panas dan ditiriskan
2 butir telur yang sudah direbus
2 buah tomat yang dipotong melintang
1 batang seledri, potong-potong halus
Bawang goreng sesuai selera
Tauge dan kol sesuai selera
Ebi (udang kering) sesuai selera
Bahan untuk sambal soto (ditumbuk hingga halus):
15 buah cabai rawit merah
6 buah cabai merah
2 butir bawang putih
3 butir bawang merah
1/4 sendok teh garam

Proses pembuatan soto ayam Lamongan:


- Siapkan panci, masukkan air dan potongan-potongan ayam lalu rebus.
- Siapkan wajan untuk menggoreng kemudian tuang minyak. Tumis bumbu-bumbu halus bersama hingga
dengan daun jeruk dan serai hingga beraroma harum kemudian masukkan kedalam panci tempat merebus
ayam.
- Campurkan merica, garam dan gula pasir dan terus rebus hingga ayam menjadi matang dan
menghasilkan kuah kaldu.
- Setelah rebusan ayam telah matang, kemudian angkat dan tiriskan, sisihkan kuah kaldunya.
- Panaskan 1 liter minyak goreng dengan kompor kemudian goreng ayam sampai matang dan berwarna
kecoklatan.
- Setelah ayam goreng matang, angkat kemudian tiriskan dan sayat-sayat halus potongan-potongan ayam
dengan menggunakan pisau kemudian pisahkan di sebuah wadah.
- Siapkan mangkuk kemudian campurkan dengan suwiran-suwiran ayam, tambahkan pelengkap, sambal,
ebi secukupnya (sesuai selera) kemudian tuangkan kuah kaldunya.
- Soto ayam Lamongan telah siap disantap.
Demikianlah resep soto ayam Lamongan yang dapat Anda coba sendiri dirumah. Secara teknis pembuatan
soto ayam ini tidaklah terlalu sulit hanya saja memang memerlukan waktu yang cukup lama, yaitu berkisar
45 menit hingga 1 jam untuk proses perebusan ayam. Bagaimana, tidak sulit bukan untuk membuatnya.
Untuk semakin menambah nikmatnya hidangan ini, Anda juga bisa membuat es sop buah dingin yang
bisa diminum sehabis bersantap. Selamat mencoba.

Resep Soto Daging Sapi Bening Lamongan


Ditulis Oleh Catatan Ilmu Hari Senin, 09 Desember 2013 | 02.06

Bahan:
300 gram daging sandung lamur
150 gram babat, direbus, dipotong-potong
100 gram paru, direbus, dipotong-potong
2 lembar daun salam
2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
3 cm lengkuas, dimemarkan
5 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya, disobek-sobek
2 batang daun bawang, dipotong 1 cm
3 1/2 sendok teh garam
1/2 sendok makan gula pasir
2.000 ml air

3 sendok makan minyak untuk menumis


Bumbu Halus:
12 butir bawang merah
5 siung bawang putih
4 butir kemiri, disangrai
2 cm kunyit, dibakar
3 cm jahe, dimemarkan
1/2 sendok makan ketumbar
1/2 sendok teh merica
Bahan Pelengkap:
3 sendok makan bawang putih goreng untuk taburan
3 tangkai seledri, diiris halus untuk taburan
2 buah tomat merah, diiris
Bahan Sambal Cabai Rawit:
14 buah cabai rawit merah, direbus dan haluskan
2 siung bawang putih, direbus dan haluskan
1/8 sendok teh garam, haluskan
Cara Membuat Soto Daging Bening Lamongan:
1. Rebus daging, daun salam, serai, lengkuas, dan daun jeruk sampai matang dan empuk.
2. Angkat daging. Potong-potong. Ukur kaldunya 1.750 ml.
3. Rebus lagi daging, babat, dan paru bersama air kaldu sampai mendidih.
4. Tumis bumbu halus dan daun bawang sampai harum.
5. Tuang ke rebusan daging. Masak sampai mendidih dan matang.
6. Sajikan soto dengan taburan bawang putih goreng, daun seledri iris, tomat iris, dan sambal cabai rawit.
Untuk 8 porsi

Anda mungkin juga menyukai