Anda di halaman 1dari 6

Skenario Pembelajaran

Guru :Selamat siang, anak-anak!!


Siswa :Selamat siang, pak!!
Guru :Senang bisa bertemu dengan kalian. Apakah ada yang tidak hadir hari ini?
Siswa :Tidak, pak!!
Guru :Baik, bapak mulai pembelajaran hari ini dengan doa. Berdoa dipersilahkan
(Semuanya melakukan doa sejenak)
Guru :Nah anah-anak hari ini kita akan melanjutkan materi tentang gerak melingkar beraturan.
Adapun tujuan dari pembelajaran hari ini bisa anak-anak perhatikan di slide. Apa kalian
sudah siap mengikuti pembelajaran hari ini?
Siswa :Siap, pak!!
Guru :Pertama coba anak-anak perhatikan video dan slide yang telah bapak tampilkan.
Perhatikanlah gerak pentil roda sepeda yang berputar pada porosnya. Bagaimana bentuk
lintasan pentil tersebut?
Siswa :Saya pak
Guru : Iya silahkan
Siswa :Bentuk lintasan dari pentil berupa lingkaran
Guru :Ya benar nak. Lalu bagaimana cara kita mengetahui bentuk lintasan pentil tersebut
adalah lingkaran ?
Siswa :Saya pak
Guru :Ya silahkan
Siswa :Menurut pengamatan saya, untuk mengetahui bentuk lintasan dari pentil tersebut adalah
dengan cara melukiskan kedudukan pentil setiap saatnya.
Guru :Penjelasan yang tepat sekali. Terus dari pemahaman tersebut, apa yang didefinisikan
sebagai gerak melingkar anak-anak?
Siswa :Saya, pak
Guru :Silahkan
Siswa :Menurut saya, benda dikatakan melakukan gerak melingkar, jika setiap titik pada saat
benda bergerak menempuh lintasan yang jalurnya mengitari sumbu putarnya

Guru :Iya bagus sekali. Baik anak-anak, Siapa yang bisa menyebutkan contoh dalam
kehidupan sehari-hari dari peristiwa gerak melingkar?
Siswa :Saya, pak!!
Guru :Silahkan
Siswa :Contoh dalam kehidupan sehari-hari dari peristiwa gerak melingkar adalah gerak mobil
pada tikungan jalan.
Guru :Iya. Jawaban yang benar. Lalu apakah ada lagi contoh lainnya?
Siswa :contoh lainnya yaitu gerak ujung baling-baling kipas angin pada saat berputar dan gerak
bumi mengelilingi matahari,
Guru :Bagus sekali, Terima kasih nak. Beberapa contoh yang telah disampaikan oleh teman
kalian menegaskan bahwa peristiwa gerak melingkar sering ditemui dalam kehidupan
sehari-hari. Pada bab sebelumnya, kita membahas tentang gerak lurus, apakah masih ada
yang ingat bagaimana arah dari kecepatan benda yang bergerak lurus ?
Siswa :Seingat saya, arah dari kecepatan benda yang bergerak lurus adalah tetap sesuai dengan
lajunya pak.
Guru :Tepat sekali. Nah, Lalu bagaimana dengan arah dari kecepatan benda yang bergerak
melingkar?
(Semua siswa terdiam)
Guru :Baik, untuk mengetahuinya, perhatikanlah demostrasi yang bapak lakukan.
(Guru mendemonstrasikan)
Guru :Dari demonstrasi yang bapak lakukan, mengapa double-tip yang bapak gerakkan
melingkar, setelah tali dilepaskan double-tip tersebut tidak bergerak melingkar lagi ?
Siswa :Saya, pak...!!
Guru :Iya Silahkan ...!!!
Siswa :Hal ini dikarenakan kecepatan dari double-tip tersebut selalu berubah-ubah sesuai
dengan arah garis singgungnya.
Guru :Iya benar sekali. Pemahaman kalin tentang gerak melingkar sudah baik sekali. Jika
dalam demostrasi tadi bapak gerakkan melingkar
kecepatannya juga kostan?
Siswa :Saya, pak..!!
Guru :Iya, Silahkan!!

dengan laju konstan apakah

Siswa :Kecepatannya selalu berubah-ubah, dikarenakan kecepatan itu merupakan besaran


vektor pak.
Guru :Benar sekali. Gerak melingkar dengan laju kostan dalam fisika disebut dengan gerak
melingkar beraturan. Apakah ada yang ingin ditanyakan anak-anak ?
Siswa :Lalu, Adakah kecepatan linear pada gerak melingkar pak ?
Guru :Ya bagus sekali pertanyaannya, benda yang bergerak melingkar memiliki komponen
kecepatan yang disebut kecepatan linear. Coba anak-anak perhatikan gambar di slide
berikut ini, dimana kita lihat sebuah partikel bergerak melingkar menempuh lintasan
sepanjang keliling lingkaran

2R

dengan kelajuan tetap v. Nah anak-anak disebut dengan

apa waktu yang dibutuhkan untuk bergerak satu lingkaran penuh?


Siswa :Waktu yang dibutuhkan untuk bergerak satu lingkaran penuh disebut periode dan
disimbolkan dengn T.
Guru :Ya tepat sekali nak. Lalu, dalam fisika juga dikenal istilah frekuensi, dimana frekuensi
berbanding terbalik dengan periodenya. Nah adakah yang bisa mendefinisikan apa itu
frekuensi dalam fisika?
Siswa :Saya pak, adapun frekuensi yang disimbolkan dengan f adalah banyaknya lingkaran
penuh yang dapat dilakukan dalam 1 sekon.
Guru :Ya, sudah tepat jawabanmu nak. Selanjutnya, pada kinematika gerak lurus, kita telah
mempelajari konsep kecepatan, ayo siapa yang mau membantu bapak mendefinisikan apa
itu kecepatan ?
Siswa :Kecepatan didefinisikan sebagai panjang lintasan yang ditempuh dalam selang waktu
tertentu.
Guru :Benar sekali nak, ternyata kamu tidak melupakan pembelajan fisika yang sudah lewat.
v

Kemudian secara matematis kecepatan linier ditulis dengan persamaan

s
t

melakukan satu kali lingkaran penuh, panjang lintasan yang ditempuh adalah
dalam waktu

t T

. Untuk

s 2R

. Karana itu, kecepatan linier dapat pula dituliskan dalam bentuk

persamaan

2R
T

v 2Rf

atau,

karena

1
T

. Jika disini periode bersatuan sekon,

satuan frekuensi adalah 1/sekon atau disebut Hertz. Apakah ada yang ditanyakan anakanak?
Siswa : Tidak pak
Guru : Baik, jika tidak ada, Coba diskusikan dengan kelompok kalian tentang soal yang bapak
tampilkan di slide berikut. (Soal: sebuah bola kasti diikat dengan seutas tali dan diputar
melingkar beraturan dalam suatu lingkaran dengan jari-jari 50 cm di atas sebuah meja.
Bola kasti melakukan 2 kali putaran setiap detiknya. Berapakah kecepatan linear bola
itu ?)
Setelah mengerjakan selama 3 menit
Guru :Baik apakah ada kelompok yang sudah menyelesaikan soal tersebut ?
Siswa :Saya sudah pak
Guru :ya, coba kerjakan di papan tulis nak
Siswa :
Diketahui:
f = 2 Hz
R = 0,5 m
Ditanya:
v = .......... ?
jawab:
v 2Rf

= 2(3,14)(0,5 m)(2 s-1)


= 6,28 ms-1
Guru :Bagaimana anak-anak apakah jawaban kalian sama dengan teman kalian ini ?
Siswa :Sama, Pak
Guru :Baik jawaban kalian semua sudah benar, Selanjutnya bapak mempunyai sebuah
permasalahan, (Guru menggambarkan ilustrasi permasalahannya), dua ekor semut
diletakkan di tengah-tengah dan ujung luar dari sebuah CD. Lalu, CD itu diputar searah
dengan jarum jam. Bagaimanakah perbandingan dari kecepatan linier dari kedua semut

tersebut ?) Ya, silahkan anak-anak bapak berikan waktu untuk menyelesaikan


permasalahan tersebut
Guru :Baik, apakah sudah ada yang memperoleh jawabannya ?
Siswa :Sudah pak, Saya ingin mencoba mengerjakannya pak
Guru :Ya, silahkan kerjakan di papan nak.

Siswa :
Diketahui:
Rb = 2Ra
Ta = Tb = T
Ditanya:
va : vb = ....... ?
Jawab:

Untuk semut A berlaku:

va

2Ra
T

v a 2

Ra
T

Untuk semut B berlaku:

vb

2Rb
T

vb 2

Rb
T
Sehingga diperoleh

va
v
b
R a Rb

va
v
b
Ra 2 Ra
2 Ra v a v b Ra
va : vb = 2 : 1
Guru :Bagus sekali nak, terima kasih jawabanmu sudah benar. Baik anak-anak apakah masih
ada yang ditanyakan ?
Siswa :Tidak, Pak
Guru :Baik karena tidak ada pertanyaan, kalau begitu bapak ingin salah satu dari kalian
mampu menyimpulkan pembelajaran kita hari ini. Ya, siapa yang mau mencoba ?
Siswa :

benda dikatakan melakukan gerak melingkar, jika setiap titik pada saat benda
bergerak menempuh lintasan yang jalurnya mengitari sumbu putarnya

benda yang bergerak melingkar memiliki komponen kecepatan yang disebut


kecepatan linear. kecepatan linier dalam gerak melingkar dapat dituliskan dalam
persamaan matematis yaitu,
v

2R
T

Guru :Baik terimakasih nak sudah menyimpulkan pembelajaran kita hari ini. Untuk
pertemuan selanjutnya kalian pelajari materi kecepatan angular pada gerak melingkar.
Sebelum mengakhiri pertemuan ini, bapak tutup dengan doa. Berdoa dimulai
Semua melakukan doa sejenak
Guru :Berdoa selesai. Selamat siang anak-anak.
Siswa :Selamat siang pak

Anda mungkin juga menyukai