Anda di halaman 1dari 12

4.

ANALISIS TRANSPORTASI WILAYAH

Di samping pusat-pusat pertumbuhan, prasarana transportasi wilayah merupakan unsur


utama pembentuk struktur ruang wilayah provinsi. Sebagai pembentuk struktur ruang,
prasarana transportasi wilayah berfungsi sebagai penghubung antar bagian wilayah dan
pusat-pusat pertumbuhan. Prasarana transportasi wilayah yang memberikan pengaruh
terbesar terhadap pembentukan struktur wilayah provinsi umumnya dibentuk oleh
prasarana transportasi darat. Namun, memperhatikan kondisi fisik wilayah Provinsi
Papua Barat, pembentukan struktur ruang Provinsi Papua Barat juga dipengaruhi oleh
integrasi prasarana transportasi multimoda.
Sistem transportasi Provinsi Papua Barat terdiri atas sistem transportasi darat, laut, dan
udara. Namun, tidak seluruh wilayah provinsi dapat dilayani oleh angkutan darat,
khususnya jalan raya. Oleh sebab itu, angkutan sungai, danau, dan penyeberangan,
angkutan laut, dan angkutan udara menjadi unsur yang terkait dalam pembentukan
aksesibilitas bagi seluruh wilayah Provinsi Papua Barat.

4.7.1

Analisis Pola Pergerakan

Analisis Pola Pergerakan yang dibahas yaitu menyangkut pergerakan angkutan umum
dan barang, dilakukan untuk mengetahui sirkulasi pergerakan yang ada di Provinsi
Papua Barat ditinjau secara regional. Pergerakan yang terjadi umumnya bertumpu pada
jaringan dan rute angkutan. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada uraian di bawah ini.

1. Pola Pergerakan Angkutan Penumpang


Pola pergerakan angkutan penumpang sangat berkaitan dengan rute angkutan yang
ada, dimana pada dasarnya pola pergerakan di Provinsi Papua Barat ini dapat dibagi
2 (dua) jenis yaitu pola pergerakan eksternal dan pola pergerakan internal. Pola
Pergerakan ekternal yaitu pola pergerakan angkutan yang menuju ke luar provinsi,
dimana hubungan pergerakan ini menyangkut pergerakan angkutan penumpang ke
provinsi lain. Di Provinsi Papua Barat, terdapat pola pergerakan angkutan
penumpang umum yang menuju ke luar provinsi, baik rute yang menuju wilayah
Timur maupun wilayah Barat Provinsi Papua Barat. Sedangkan angkutan
penumpang umum dengan skala pelayanan yang paling jauh yang melewati Provinsi
Papua Barat salah satunya yaitu angkutan umum jenis pesawat yang melayani rute
Sorong-Jakarta. Berikut arah dan tujuan pergerakan penumpang terbesar di Provinsi
Papua Barat:
a. Maluku-Sorong.
b. Biak-Manokwari-Sorong.
c.

Tual/Ambon-Sorong.

d. Timika-Kaimana.
e. Jayapura-Sarmi-Nabire-Serui-Korido-Manokwari-Saukorem-Sausapor-SorongBintuni-Babo.
f.

Merauke-Agast-Timika-Tuai-Kaimana-Fak-Fak-Bintuni-Sorong.

2. Pola Pergerakan Barang


Berdasarkan pengamatan dan hasil wawancara yang dilakukan di lapangan,
kecenderungan pergerakan di Provinsi Papua Barat yaitu pola pergerakan barang
dan orang masuk ke pintu-pintu pelabuhan dan dermaga yaitu di Kota Sorong,
Manokwari, dan Fak-Fak. Barang dan jasa masuk dan keluar dengan menggunakan
kapal laut. Dari pelabuhan ini, dilanjutkan dengan berbagai transportasi darat.

4.7.2

Analisis Sistem Transportasi Internal Provinsi Papua Barat

Sebelum menganalisis sistem transportasi internal Provinsi Papua Barat, perlu diketahui
kondisi dan karakteristik sarana dan prasarana transportasi yang ada. Identifikasi
terhadap kondisi dan karakteristik sistem transportasi yang ada tersebut adalah faktor
utama yang mempengaruhi pergerakan internal Provinsi Papua Barat baik terhadap

kapasitas/kuantitas maupun kualitasnya, selain adanya pengaruh lain yaitu pergerakan


secara regional. Faktor-faktor dasar yang mempengaruhi sistem transportasi internal
Provinsi Papua Barat tersebut adalah sebagai berikut:
1. Jaringan Jalan
Jaringan jalan pada umumnya di semua daerah di Provinsi Papua Barat bukan
prasarana transportasi utama. Sistem transportasi yang ada di Provinsi Papua Barat
adalah sistem transportasi darat yaitu jalan raya. Sistem transportasi jalan raya di
Provinsi Papua Barat hanya berkisar pada kota-kota utama dan belum menjangkau
seluruh pelosok daerah.
2. Hierarki Jalan
Klasifikasi jalan ini disesuaikan dengan kebutuhan provinsi, yang akan ditentukan
oleh berbagai macam faktor, diataranya adalah:
Fungsi kota-kota dalam konteks wilayah yang lebih luas.
Kaitannya dengan wilayah lain.
Jumlah penduduk.
Kegiatan ekonomi yang utama, dan lain-lain.
Berdasarkan kriteria-kriteria di atas, maka hierarki jalan di wilayah Provinsi Papua
Barat adalah sebagai berikut:
a. Jalan Arteri Primer
Jaringan jalan yang menghubungkan antara kota-kota utama Provinsi Papua
Barat. Jalan-jalan yang termasuk ke dalam Arteri Primer adalah:
Manokwari-Maruni-Prafi-KebarSnopy-Ayawasi-Kambuaya-KlamonoSorong.
Manokwari-Maruni-Oransbari-Ransiki-Mameh-Bintuni.
Windesi-Bouruf-Wondama-Tangguni-Kaimana.
Bouruf-Bufer-Bomberay-Fak-Fak.
Kambuaya-Teminabuan.
Susumuk-Kamundan-Bintuni.

Tabel 4.39
Kondisi, Status dan Hierarki Jalan Utama di Provinsi Papua Barat
No.

Nama Ruas

Manokwari-MaruniPrafi-KebarSnopyAyawasi-KambuayaKlamono-Sorong
Manokwari-MaruniOransbari-RansikiMameh-Bintuni

Status
Ruas

Hierarki
Jalan

Panjang
Ruas (Km)

Aspal
(Km)

Kerikil
(Km)

Tanah
(Km)

Hutan
(Km)

AP

546,00

144,00

332,00

70,00

N/P

AP

253,40

140,00

113,40

Mameh-WindesiAmbaruni-RasieWasior

N/P

KP

346,00

14,00

20,00

312,00

Windesi-BourufWondama-TangguniKaimana

N/P

AP

181,00

17,60

23,40

20,00

120,00

Bouruf-BuferBomberay-Fak-Fak

N/P

AP

311,00

52,50

87,50

21,00

150,00

KambuayaTeminabuan

AP

54,00

33,00

21,00

Sorong-MakbonMega-Sausapor

KP

138,00

36,00

45,00

57,00

Aimas-Seget

KP

116,00

86,00

16,00

14,00

SusumukKamundan-Bintuni

AP

225,00

20,00

205,00

10

Fak-Fak-Siboru

KP

38,80

25,00

13,80

11

Fak-Fak-Kokas

KP

44,00

44,00

2.253,00

492,10

628,90

204,2

928,00

JUMLAH TOTAL

N/P

Keterangan
Trans Irian Jaya Barat
Menghubungkan
Kabupaten ManokwariKota Sorong
Trans Irian Jaya Barat
Menghubungkan
Kabupaten ManokwariKabupaten Bintuni
Trans Irian Jaya Barat
Menghubungkan
Kabupaten ManokwariKab. Teluk Wondama
Trans Irian Jaya Barat
Menghubungkan
Kabupaten Teluk
Wondama-Kab. Kaimana
Trans Irian Jaya Barat
Menghubungkan
Kabupaten KaimanaKabupaten Fak-Fak
Jaringan Jalan Strategis
di Kabupeten Sorong
Selatan
Jaringan Jalan Strategis
di Pantai Utara di
Kabupeten Sorong
Jaringan Jalan Daerah
Transmigrasi dan Migas
di Kabupaten Sorong
Trans Irian Jaya Barat
Menghubungkan
Kabupaten Sorong
Selatan-Kabupaten
Bintuni
Jaringan Jalan Strategis
dalam Kota Fak-Fak
Jaringan Jalan Strategis
dalam Kabupaten FakFak

Sumber: Tata Transportasi Papua Barat, Dinas PU dan Perhubungan Provinsi Papua Barat.

b. Jalan Kolektor Primer


Jaringan jalan yang menghubungkan antara kota hierarki II dengan kota atau
menghubungkan kota hierarki II dengan kota hierarki III. Jalan-jalan yang
termasuk ke dalam Kolektor Primer adalah:
Mameh-Windesi-Ambaruni-Rasie-Wasior.
Sorong-Makbon-Mega-Sausapor.
Aimas-Seget.
Fak-Fak-Siboru.
Fak-Fak-Kokas.

3. Jaringan Non Jalan


Jaringan transportasi yang saat ini menjadi tulang punggung utama dalam
mengalirkan pergerakan barang dan orang adalah jaringan transportasi udara dan
laut. Hal ini dikarenakan oleh kondisi geografis Provinsi Papua Barat yang berbukit
dan terjal serta kepulauan yang menyebabkan aksesibilitas pergerakan lebih mudah
dijangkau oleh jaringan transportasi udara dan laut.

Saat ini pola pergerakan transportasi dengan menggunakan moda jaringan non jalan
difasilitasi oleh transportasi udara dengan pesawat udara Bali Air, Mimika Air dan
MNA dengan jenis HIS maupun Twin Otter. Selain dengan transportasi udara,
transportasi laut sangat berperan yakni dengan operasi kapal IWERI dan Lady
Marina. Kedua transportasi ini lah yang menggerakkan roda perekonomian wilayah
Papua Barat. Untuk mengetahui gambaran spasial pola pergerakan barang jasa
maupun orang akan disajikan pada Peta Pola Pergerakan.
Tabel 4.40
Pelayanan Perusahaan Kapal Motor Rute Dalam dan Luar Provinsi Papua Barat
No

Nama Perusahaan Kapal


Motor

1.

KM. Dorolonda

2.

KM. Bukit Siguntang

3.

KM. Labobar

4.

KM. Nggapulu

5.

KM. Sinambung

6.

KM. Kalimutu

7.

KM. Tatamailau

Rute Pelayanan
Dalam
Luar
Provinsi Papua Barat
Provinsi Papua Barat
Sorong-Fak-Fak, Sorong- Fak-Fak-Ambon,
Manokwari
Manokwari-Nabire
Sorong-Fak-Fak, Sorong- Manokwari-Nabire
Manokwari
Sorong-Manokwari
Sorong-Menado,
Manokwari-Nabire
Sorong-Manokwari
Sorong-Menado,
Manokwari-Nabire
Sorong-Manokwari
Sorong-Ternate,
Manokwari-Jayapura
Fak-Fak-Kaimana
Sorong-Makasar, Fak-FakAmbon
Fak-Fak-Kaimana
Fak-Fak-Ambon

Sumber: Tata Transportasi Papua Barat, Dinas Pekerjaan Umum dan Perhubungan Provinsi Papua
Barat.

4.7.3

Analisis Sarana dan Prasarana Transportasi

Analisis sarana dan prasarana yang akan di bahas yaitu mengenai kondisi jalan, moda
angkutan dan terminal. Untuk lebih jelasnya mengenai analisis sarana dan prasarana di
Provinsi Papua Barat dapat dilihat pada uraian berikut.

4.7.3.1 Kondisi Jalan


Di Provinsi Papua Barat, prasarana jalan yang menghubungkan ibukota provinsi dengan
ibukota kabupaten dan antar ibukota kabupaten belum memadai atau dengan kata lain,
aksesibilitas merupakan permasalahan transportasi secara umum yang terjadi di provinsi
ini. Hal ini dikarenakan letak geografis kota-kota/desa-desa yang berkembang berada di

pesisir laut

yang dikelilingi oleh hutan-hutan,

rawa-rawa, sungai-sungai, serta

pegunungan yang sulit ditembus oleh kendaraan bermotor biasa. Hanya beberapa
kabupaten yang telah terhubungkan melalui jalur darat dengan ibukota provinsi, dan jalan
penghubung tersebut sebagian besar milik HPH di Papua Barat (Kabupaten Teluk
Bintuni-Kabupaten Manokwari).

Di Kabupaten Fak-Fak, dari delapan kecamatan, jalan darat yang ada baru
menghubungkan tiga kecamatan yaitu Kecamatan Fak-Fak, Fak-Fak Barat, dan Fak-Fak
Timur. Persoalan yang sama juga dialami oleh Kabupaten Kaimana, topografi yang
berteluk-teluk

mengakibatkan

sulitnya

membuka

jalur

transportasi

darat.

Jalur

transportasi yang menjadi andalan penghubung antar kecamatan adalah jalur


transportasi air. Akibatnya, setiap kecamatan di Kabupaten Kaimana mempunyai
dermaga sendiri, meskipun dermaga sederhana yang terbuat dari kayu.

Saat ini, Kabupaten Teluk Bintuni memiliki satu jalur yang menghubungkan kota dengan
Kabupaten Manokwari yang dapat ditempuh 14 jam perjalanan darat (dengan kondisi
rata-rata). Waktu tempuh ini dapat bertambah panjang manakala cuaca memburuk pada
saat musim penghujan. Hal ini dikarenakan jalan yang ada merupakan jalan makadam
yang dibuat baik oleh HPH maupun oleh Kopermas. Lebar jalan (ROW ) rata-rata adalah
4.00-4.50 meter.

Gambar 4.23
Kondisi Prasarana Jalan Bintuni-Manokwari
4.7.3.2 Kebutuhan Pengembangan
Peningkatan sistem transportasi baik dari peningkatan kualitas jalan, peningkatan sarana
dan prasarana pelabuhan, dermaga, dan bandar udara sangat diperlukan untuk
melakukan pergerakan. Kebutuhan pengembangan ini dirasakan sangat penting untuk
semakin memperkuat potensi investasi yang akan masuk ke Provinsi Papua Barat.
Fungsi secara eksternal demikian krusial dalam meningkatkan hubungan perdagangan
antar wilayah secara regional. Demi berjalannya roda perekonomian dan aktivitas
penduduk, investasi untuk infrastruktur memang sangat diperlukan karena unsur utama
pengembangan wilayah adalah infrastruktur yang berkualitas. Berikut ini adalah

gambaran jalan Manokwari-Bintuni yang notabene merupakan jalan nasional dan jalan
provinsi namun secara kualitas masih jauh dari kelayakan.

Analisis pengembangan transportasi wilayah Provinsi Papua Barat yang dibahas pada
sub bab ini meliputi pengembangan transportasi darat, transportasi laut dan transportasi
udara. Ketiga analisis tersebut didasari dengan kondisi sistem transportasi wilayah
Provinsi Papua Barat secara umum.

4.7.4

Analisis Pengembangan Transportasi Darat

Mengingat kondisi geografisnya yang didominasi oleh pegunungan, transportasi darat


bagi Provinsi Papua Barat bukan merupakan alternatif yang menjadi prioritas untuk saat
ini. Namun demikian keberadaan prasarana dan sarana transportasi darat ini dinilai
penting terutama karena perjalanan melalui jalan darat ini dihitung lebih murah biayanya
dibandingkan dengan perjalanan melalui jalan udara ataupun laut. Oleh karena itu maka
perlu kiranya dipikirkan pengembangan transportasi darat di Provinsi Papua Barat,
terutama di kabupaten/kota yang transportasi daratnya cukup dominan seperti
Kabupaten Manokwari, Sorong, Fak-Fak dan Kota Sorong.

Prasarana jaringan jalan merupakan salah satu prasarana perhubungan yang merupakan
unsur penting dalam usaha pengembangan kehidupan bangsa. Dengan semakin
meningkatnya mobilitas fisik dan sosial masyarakat, maka peranan jalan semakin
meningkat pula.
Tabel 4.41
Keterkaitan Antara Hierarki Kota dengan Klasifikasi Jalan
Hierarki Kota
I
I
Arteri
II
Arteri
III
Persil
Lokal
Sumber: Hasil Analisis, 2008.

II
Arteri
Kolektor
Kolektor
Lokal

III
Kolektor
Lokal
Lokal

Persil
Lokal
Lokal
Lokal
Lokal

Seperti yang tertera dalam Undang-Undang Republik Indonesia No.38 Tahun 2004
tentang Jalan, maka jalan adalah suatu prasarana perhubungan darat dalam bentuk
apapun,

meliputi

segala

bagian

jalan

termasuk

bangunan

pelengkap

dan

perlengkapannya yang diperuntukkan bagi lalu lintas.

Adapun klasifikasi hierarki kota adalah sebagai berikut:


1. Kota Hierarki I, adalah kota yang berperan melayani seluruh satuan wilayah
pengembangnya dengan kemampuan pelayanan jasa yang paling tinggi dalam
satuan wilayah pengembangannya serta memilki orientasi keluar wilayahnya.

2. Kota Hierarki II, adalah kota yang berperan melayani sebagian dari satuan wilayah
pengembangnya dengan kemampuan pelayanan jasa yang lebih rendah dari kota
hierarki I dalam satuan wilayah pengembangannya dan terikat jasa ke kota hierarki II
serta memiliki orientasi ke kota hierarki I.
3. Kota Hierarki III, adalah kota yang berperan melayani sebagian satuan wilayah
pengembangnya dengan kemampuan pelayanan jasa yang lebih rendah dari kota
hierarki II dalam satuan wilayah pengembangannya dan terikat jangkauan jasa ke
kota hierarki II serta memilki orientasi ke kota hierarki II dan kota hierarki I.
4. Kota di bawah Hierarki III, adalah kota yang berperan melayani sebagian wilayah
pengembangannya dengan kemampuan pelayanan jasa yang lebih rendah dari kota
hierarki III terikat jangkauan serta orientasi yang mengikuti prinsip-prinsip di atas.

Berdasarkan hal di atas, maka jalan dapat diklasifikasikan menurut fungsi dan wewenang
pembinaan. Klasifikasi jalan menurut fungsinya, yaitu:
1. Sistem jaringan jalan primer; disusun mengikuti ketentuan pengaturan tata ruang dan
struktur pengembangan wilayah tingkat nasional yang menghubungkan simpulsimpul jasa sebagai berikut:
a. Dalam satu satuan wilayah pengembangan menghubungkan secara menerus
kota hierarki I, kota hierarki II dan kota hierarki di bawahnya.
b. Menghubungkan kota hierarki I dengan kota hierarki I antar satuan wilayah
pengembangan.

Sistem jaringan jalan primer meliputi:


a. Arteri Primer
Menghubungkan

kota

hierarki

yang

terletak

berdampingan

atau

menghubungkan kota hierarki I dengan kota hierarki II.


Kecepatan rencana paling rendah 60 km/jam.
Lebar badan jalan tidak kurang dari 8 meter.
Memiliki kapasitas yang lebih besar dari volume lalu lintas rata-rata.
Lalu lintas pada jam ini tidak boleh terganggu oleh lalu lintas lokal dan
kegiatan lokal.
Jumlah jalan yang masuk ke jalan arteri primer dibatasi secara efisien
(memenuhi a, b, c).
Persimpangan pada jalan ini harus memenuhi syarat a, b, c.

b. Kolektor Primer
Menghubungkan kota hierarki II dengan kota atau menghubungkan kota
hierarki II dengan kota hierarki III.
Kecepatan rencana paling rendah 40 km.

Lebar jalan tidak kurang dari 7 m.


Memiliki kapasitas yang sama besar dari volume lalu lintas rata-rata.
Jumlah jalan yang masuk dibatasi dan direncanakan sesuai dengan
persyaratan.
Jalan kolektor primer tidak terputus walaupun memasuki kota.

c.

Lokal Primer
Menghubungkan kota hierarki I dengan persil atau mengubungkan kota
hierarki II dengan persil atau menghubungkan kota hierarki dengan kota
hierarki III, kota hierarki III dengan kota hierarki di bawahnya, kota hierarki III
dengan persil atau kota di bawah hierarki III dengan persil.
Kecepatan rencana tidak lebih dari 20 km.
Lebar badan jalan tidak kurang dari 6 m.
Jalan lokal pimer tidak terputus walaupun melalui desa.

2. Sistem jaringan jalan sekunder; disusun mengikuti ketentuan pengaturan tata ruang
kota yang menghubungkan kawasan-kawasan yang mempunyai fungsi primer, fungsi
primer sekunder kesatu, fungsi primer sekunder kedua, fungsi primer sekunder ketiga
sampai dengan keperumahan. Sistem jaringan jalan sekunder, meliputi:
a. Jalan Arteri sekunder
Menghubungkan kawasan primer dengan kawasan sekunder kesatu atau
kawasan

sekunder

kesatu dengan

kawasan

sekunder

kesatu

atau

menghubungkan kawasan sekunder kesatu dengan kawasam sekunder


kedua.
Kecepatan rencana paling rendah 30 km/jam.
Lebar badan jalan tidak kurang dari 8 m.
Memiliki kapasitas yang sama atau lebih besar dari volume lalu lintas ratarata.
Pada jalan arteri sekunder lalu lintas tidak terganggu oleh lalu lintas lambat.
Persimpangan pada jalan ini harus mamatuhi syarat kecapatan minimum dan
lebar jalan minimum.
Jalan lokal pimer tidak terputus walaupun melalui desa.
b. Jalan Kolektor Sekunder
Menghubungkan kawasan sekunder kedua dengan kawasan sekunder
kedua atau kawasan sekunder kedua dengan kawasan sekunder ketiga.
Kecapatan rencana paling rendah 20 km/jam.
Lebar jalan tidak kurang 7 meter.

c.

Jalan Lokal Sekunder


Menghubungkan

kawasan

sekunder

kedua

dengan

perumahan,

menghubungkan kawasan sekunder kedua dengan kawasan sekunder ketiga


dan seterusnya dengan perumahan.
Kecepatan rencana paling rendah 10 km/jam.
Lebar badan jalan tidak kurang dari 5 meter.
Persyaratan teknik jalan ini diperuntukan bagi kendaraan bermotor beroda 3
atau lebih harus mempunyai lebar jalan tidak kurang dari 3,5 meter.
Menurut wewenang pembinaan (administratif), jalan dapat diklasifikasikan menjadi:
Jalan

Nasional,

meliputi

jalan

arteri

primer,

jalan

kolektor

primer

yang

menghubungkan antar ibukota provinsi, jalan selain jalan tersebut yang memilki nilai
strategis terhadap kepentingan nasional.
Jalan Provinsi, meliputi jalan kolektor primer yang menghubungkan ibukota provinsi
dengan ibukota kabupaten/kota, jalan kolektor primer yang menghubungkan antar
ibukota kab/kota, jalan selain kedua jalan tersebut yang memiliki nilai strategis
terhadap kepentingan provinsi kecuali jalan nasional.
Jalan Kabupaten, meliputi jalan kolektor primer yang tidak termasuk jalan
negara/provinsi, jalan lokal primer dan jalan sekunder selain jalan negara/provinsi,
jalan selain ketiga jalan tersebut yang memilki nilai stategis terhadap kepentingan
kabupaten.
Jalan Kota, meliputi jalan sekunder di kota.
Jalan Desa, meliputi jaringan jalan sekunder di desa.
Berdasarkan UU No. 38 Tahun 2004, jalan dapat diklasifikasikan berdasarkan kelasnya
yang bertujuan untuk keperluan pengaturan penggunaan dan pemenuhan angkutan.
Pembagian jalan ini didasarkan pada kebutuhan transportasi, pemilihan moda,
perkembangan teknologi kendaraan bermotor, muatan sumbu terberat kendaraan serta
konstruksi jalan. Kelas-kelas jalan tersebut dibagi sebagai berikut:
Jalan Kelas I, jalan kelas arteri yang dapat dilalui kendaraan bermotor termasuk
muatan dengan ukuran lebar tidak melebihi 2,5 meter, ukuran panjang tidak melebihi
18 meter dan muatan sumbu terberat yang diijinkan lebih besar dari 10 ton.
Jalan Kelas II, jalan arteri yang dapat dilalui kendaraan bermotor termasuk muatan
dengan ukuran lebar tidak melebihi 2,5 meter, ukuran panjang tidak lebih 18 meter
dan muatan sumbu terberat yang diijinkan 8 ton.
Jalan Kelas III A, jalan arteri atau kolektor yang dapat dilalui kendaraan bermotor
termasuk muatan dengan ukuran lebar tidak melebihi 2,5 meter, ukuran panjang
tidak melebihi 18 meter dan muatan sumbu terberat yang diijinkan 8 ton.

Jalan Kelas III B, jalan kolektor yang dapat dilalui kendaraan bermotor termasuk
muatan dengan ukuran lebar tidak melebihi 2,5 meter, ukuran panjang tidak melebihi
12 meter dan muatan sumbu terberat yang dijinkan 8 ton.
Jalan Kelas III C, jalan lokal yang dapat dilalui kendaraan bermotor termasuk muatan
dengan ukuran lebar tidak melebihi 2,1 meter, ukuran panjang tidak melebihi 9 meter
dan muatan sumbu terberat yang diijinkan 8 ton.

Berdasarkan kondisi eksisting seperti yang diuraikan pada bab sebelumnya, bahwa pada
umumnya jaringan jalan yang ada di wilayah Provinsi Papua Barat sebanyak 70,93%
jalannya masih berupa perkerasan non aspal/beton. Kondisi seperti ini menjadi lebih
buruk apabila pada saat musim hujan. Jalan dengan perkerasan tanah, kerikil atau batu
umumnya sangat sulit dilewati. Hal ini jelas sangat menghambat, baik terhadap kegiatan
masyarakat secara langsung ataupun pada sistem perekonomian wilayah pada
umumnya.

Oleh karena itu, untuk menunjang perkembangan wilayah Provinsi Papua Barat,
diperlukan suatu perencanaan pembangunan dan pengembangan sistem jaringan jalan
yang baik. Salah satunya dengan peningkatan kualitas jaringan jalan, terutama jalan
yang kondisi eksisting nya masih berupa perkerasan non aspal/beton, selain
dilakukannya penataan sistem hierarki, kelas dan fungsi jalan.

Namun demikian, hal lain yang menjadi kendala adalah bahwa sebagian besar wilayah
Provinsi Papua Barat ini masih berupa hutan dan sifatnya dilindungi. Artinya rencana
pengembangan prasarana jalan tidak dengan begitu saja dapat dilaksanakan. Ada
beberapa hal

yang harus diperhatikan terlebih

dahulu sebelum

direncanakan

pengembangan jaringan jalan baru, terutama yang semula masih berupa jalan hutan.

4.7.5

Analisis Pengembangan Transportasi Udara

Transportasi udara merupakan salah satu moda transportasi andalan di Provinsi Papua
Barat mengingat kondisi geografisnya yang masih sulit dilalui oleh kendaraan angkutan
darat. Selain itu, waktu tempuh yang dilakukan ke tempat tujuan akan lebih cepat.
Adapun ditinjau kondisi bandar udara yang ada di Provinsi Papua Barat, sebagian besar,
khususnya di kota/kabupaten lama (sebelum pemekaran) seperti Manokwari, Sorong,
Fak-Fak dan Kaimana bisa didarati oleh pesawat perintis Twin Otter, Fokker dan Boeing.
Sedangkan di kota/kabupaten baru (pasca pemekaran) seperti Teluk Bintuni, Teluk
Wondama dan Sorong Selatan hanya bisa didarati oleh pesawat perintis Twin Otter.

4.7.6

Analisis Pengembangan Transportasi Laut

Transportasi laut juga merupakan moda transportasi yang penting di Provinsi Papua
Barat. Selain digunakan untuk pelayaran angkutan penumpang, transportasi laut di
Provinsi Papua Barat juga digunakan sebagai pelabuhan bagi kapal-kapal yang
mengangkut kebutuhan pokok dan/atau komoditi ekonomi.

Pelabuhan-pelabuhan laut di Provinsi Papua Barat yang sampai tahun 2007 masih
dioperasikan, baik untuk melayani pelayaran dalam antar kota dalam lingkup provinsi,
ataupun yang melayani pelayaran menuju luar provinsi adalah di Sorong, Manokwari,
Fak-Fak, dan di Kaimana. Adapun lintasan pelayaran yang umumnya ditempuh kapalkapal motor yang beroperasi di Provinsi Papua Barat antara lain dari Sorong menuju
Manokwari dilayani oleh kurang lebih 4 (empat) perusahaan kapal motor, Fak-FakKaimana dilayani oleh 3 (tiga) perusahaan kapal motor. Selain pelayaran antar kota di
dalam provinsi, pelabuhan-pelabuhan laut yang ada di Provinsi Papua Barat juga
melayani pelayaran dari dan menuju kota-kota di luar provinsi bahkan antar pulau, seperti
dari/menuju Manado, Ternate, Ambon, Tual dan Makasar.

Anda mungkin juga menyukai