Anda di halaman 1dari 3

MEMBUAT RANGKAIAN COUNTER SEDERHANA

Berikut ini akan dijelaskan bagaimana merangkai sebuah rangkaian Counter sederhana,
yang terdiri dari 7-segment-BCD (Binary Coded Decimal), 74LS390 Dual Decade Ripple
Counter, Logic Probe, Logic Toggle, dan Clock.
Penggunaan Komponen
Cara membuatnya adalah sebagai berikut :
1) Klik tombol P pada kolom Devices
2) Maka akan muncul kotak dialog Pick Devices. Pada kotak ini kita dapat memilih
komponen yang diinginkan.
3) Marilah kita mulai dengan menggunakan komponen 7segment-BCD. Ketikkan
7segment-BCD pada kolom keywords, maka akan muncul spesifikasi komponen yang
sesuai, lalu klik OK.
4) Gunakan komponen clock, dengan mengetikkan CLOCK pada kolom keywords, maka
akan muncul spesifikasi komponen yang sesuai, lalu klik OK.
5) Gunakan komponen 74LS390 Dual Decade Ripple Counter, dengan mengetikkan
74LS390 pada kolom keywords, maka akan muncul spesifikasi komponen yang sesuai,
lalu klik OK.
6) Gunakan komponen Logic Probe, dengan mengetikkan Logic Probe pada kolom
keywords, maka akan muncul spesifikasi komponen yang sesuai, lalu klik OK.
7) Gunakan komponen Logic Toggle, dengan mengetikkan Logic Toggle pada kolom
keywords, maka akan muncul spesifikasi komponen yang sesuai, lalu klik OK.
8) Letakkan komponen-komponen yang telah di pilih ke dalam area kerja, dengan
memperhatikan tata letaknya karena kita akan menghubungkan setiap komponen tadi
dengan kabel.
9) Jika diperlukan, tarik komponen menggunakan mouse untuk menempatkannya pada
lokasi yang diinginkan.

Gambar 1. Komponen Rangkaian Counter dalam Area Kerja

Merangkai Komponen
Kaki kaki pada komponen harus disambung agar menjadi satu kesatuan rangkaian.
Caranya adalah sebagai berikut :
1) Pilih menu Tools lalu klik Wire Auto Router
2) Tempatkan kursor pada kaki pin ketika kursor mendekati kaki pin, sebuah kotak kecil
akan muncul, klik dan tahan tombol kiri mousenya, kemudian tarik kabel dari kaki
komponen satu ke komponen lain. Lepaskan tombol mousenya untuk membuat
kedua kaki komponennya tersambung

Decoder BCD
Dekoder driver 74LS47 merupakan IC TTL yang mempunyai input 4 bit yaitu A, B, C, dan D
serta 3 input ekstra RBI, RBO, LT. Ketiga input ekstra tersebut diaktifkan oleh suatu level
rendah. Bilangan BCD tersebut dikodekan sehingga membentuk kode seven segmen yang
akan menyalakan ruas-ruas yang sesuai pada peraga LED di dalamnya.

Gambar IC Dekoder 74LS47


Input lamp test (LT) akan menyalakan setiap segmen untuk melihat apakah segmensegmen tersebut beroperasi. Selanjutnya Ripple Blanking Input RBI akan mematikan semua
segmen bila rangkaian diaktifkan. Berikut ini adalah bentuk tampilan yang bisa ditampilkan
oleh display seven segmen :

Gambar Bentuk
Tampilan 7 segmen
Dari gambar diatas bisa diketahui bahwa hanya sebagian kecil saja dari karakter yang dapat
ditampilkan oleh display 7 segmen. Cara mendapatkan bentuk tampilan seperti pada
gambar diatas diketahui dari table kebenaran dekoder 74LS47 berikut :

Table Table Kebenaran dari Dekoder 74LS47

Aplikasi decoder 74LS47 pada seven segmet:

Anda mungkin juga menyukai