Anda di halaman 1dari 6

Filtrasi Glomerulus

Syavira Putri
1010211119

Cairan yang difiltrasi dari glomerulus ke


dalam kapsul Bowman harus melewati
tiga lapisan:
Dinding kapiler glomerulus.
Lapisan gelatinosa aseluler yang dikenal
sebagai membran basal.
Lapisan dalam kapsul Bowman.

Filtrasi glomerulus disebabkan oleh


adanya gaya-gaya fisik yang serupa
dengan gaya-gaya yang terdapat di
kapiler bagian tubuh lainnya.
Terdapat tiga gaya fisik yang terlibat
dalam filtrasi glomerulus: tekanan darah
kapiler glomerulus, tekanan osmotik
koloid plasma, dan tekanan hidrostatik
kapsul Bowman.

GFR dikontrol oleh dua mekanisme:


otoregulasi,
yang
ditujukan
untuk
mencegah perubahan spontan GFR, dan
kontrol
simpatis
ekstrinsik,
yang
ditujukan untuk pengaturan jangkapanjang tekanan darah arteri.
Perubahan GFR secara spontan sebagian
besar dapat dicegah dengan mekanisme
otoregulasi yang dicetuskan oleh ginjal
sendiri. Ginjal melakukannya dengan
mengubah-ubah kaliber arteriol aferen,
sehingga resistensi terhadap aliran darah
melalui pembuluh ini dapat disesuaikan.

Terdapat dua mekanisme intrainternal


yang
berperan
dalam
otoregulasi:
mekanisme miogenik, yang berespon
terhadap perubahan tekanan di dalam
komponen
vaskuler
nefron,
dan
mekanisme
umpan-balik
tubuloglomerulus, yang mendeteksi perubahan
aliran melalui komponen tubulus nefron.
Kontrol ekstrinsik atas GFR, yang
diperantarai oleh masukan sistem saraf
simpatis ke arteriol aferen, ditujukan
untuk mengatur tekanan darah arteri.

Laju filtrasi glomerulus juga bergantung


pada koefisien filtrasi (Kf) selain pada
tekanan filtrasi netto. Kedua faktor yang
menentukan Kf: luas permukaan dan
permeabilitas kapiler glomerulus dapat
dimodifikasi oleh aktivitas kontraktil di
dalam membran.

Anda mungkin juga menyukai