Anda di halaman 1dari 2

Tema: Kesenian

Penghargaan Kesenian Tradisional


Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua,
Yang terhormat Bapak/Ibu Guru bahasa Indonesia,
Serta teman-teman yang saya cintai.
Puji Syukur pada Tuhan Yang Maha Esa karena pada siang hari ini kita masih dapat berkumpul
di tempat ini. Terima kasih saya ucapkan karena telah diberi kesempatan untuk menyampaikan
pidato singkat saya tentang kesenian.
Saudara sekalian, sebagaimana kita ketahui, tiap bangsa mempunyai budaya / kesenian tersendiri
yang menjadi ciri khas tiap tiap bangsa. Seperti kesenian tradisional yang kita punya.
Namun, kesenian tradisional ini mulai luntur, dengan banyaknya pemuda / pemudi yang tidak
mengetahui dan mengenal kesenian tersebut. Minimnya ahli seni di Indonesia juga membuat
informasi tentang kesenian berkurang. Selain itu kata tradisional yang membuat masyarakat
mengartikannya kuno dan dianggap tidak keren.
Hilangnya apresiasi terhadap kesenian tradisional tampak pada beberapa hal. Antara lain, remaja
lebih menguasai alat musik, tarian, lagu lagu, serta bahasa bahasa dari negri orang, dibanding
dari negri kita ini. Dan yang lebih parah, kesenian asli Indonesia kebanyakan lebih popular di
luar negri. Dan lebih diapresiasi, tidak hanya dari segi pengenalan tetapi juga tentang seluk beluk
kesenian kita.
Lunturnya kesenian tradisonal ini mungkin belum dirasa saat ini. Karena kesenian tersebut masih
hadir ditengah tengah kita walaupun dalam jumlah yang sedikit. Pengambilan kesenian kita oleh
negara lain merupakan peringatan bagi bangsa ini. Bila terus berlanjut, budaya kita akan hilang,
sehingga bangsa ini tidak akan punya ciri khas lagi yang bisa dibanggakan.
Ada baiknya dilakukan pencegahan sebelum terlambat. Memberi atau memperkenalkan kesenian
tradisional pada siswa dasar dan memulai membiasakannya di kehidupan sehari hari. Peran ini
baiknya didukung tidak hanya oleh sekolah melainkan juga para orang tua. Karena lingkungan
juga akan mempengaruhi kebiasan seseorang. Pemerintah juga baiknya membawa kembali
antusiasme masyarakat pada kesenian tradisional dengan memberlakukan beberapa kebijakan.
Selain itu, juga perlunya penghargaan kepada para ahli seni khususnya kesenian tradisional yang
masih memperhatikan kesenian ini. Supaya generasi berikutnya juga termotivasi dalam
mengembangkan kesenian tradisional ini.
Sebagai remaja hendaknya kita mengembalikan kebudayaan kita yang nyaris hilang ini. Mari
kita ganti persepsi kuno menjadi suatu kebanggan karena telah memiliki kesenian yang hebat ini.
Bagaimana jadinya kalu bangsa ini nantinya tidak mempunyai ciri khas ? Oleh karena itu, mari
kita mulai dari diri kita masing masing untuk memulai mengenal dan mencintai kesenian
tradisional ini. Mari kita beri penghargaan yang pantas pada kesenian ini. Karena kita lah yang
nantinya akan meneruskan kepemimpinan bangsa ini dan meneruskan warisan budaya ini.
Karena kesenian tradisional ini merupakan inventaris bangsa yang perlu dijaga dan dilestarikan
adanya.

Anda mungkin juga menyukai