Anda di halaman 1dari 3

Wilujeng Sumping

Setelah itu, Anda akan diberikan nomor meja oleh penerima tamu. Dengan menggunakan nomor
inilah Anda akan mulai memesan makanan di meja prasmanan atau meja display. Pada meja
antrian, Anda bisa memilih berbagai menu khas makanan Sunda. Pada saat pertama memesan
makanan, Anda akan ditawarkan tiga pilihan nasi, yaitu nasi putih, nasi liwet atau nasi merah.
Setelah itu, Anda bisa memilih berbagai jenis lauk khas Sunda yang tersedia. Setiap makanan
dilengkapi tulisan yang membuat Anda tidak bingung menentukan pilihan. Setelah memesan,
Anda dapat langsung mengambil lalapan yang disertai beberapa jenis sambal ulek yang khas dan
nikmat. Kemudian Anda tinggal menuju ke meja dengan nomor yang telah diberitahukan kepada
Anda sembari menunggu makanan yang tadi Anda pesan diolah di dapur Bumbu Desa.

Sambil Anda menunggu masakan Anda siap, Anda bisa memesan minuman kepada para pelayan
yang ramah. Anda pun akan menikmati waktu menunggu masakan Anda diolah sambil
menikmati sajian khas alunan musik Sunda. Selain itu suasana interior Bumbu Desa juga
dirancang seperti suasana pedesaan. Setiap outlet Bumbu Desa memiliki desain eksterior dan
interior yang berbeda-beda dan dirancang agar pengunjung merasakan suasana pedesaan.
Lalabnya Orang Sunda

Dalam budaya dan kehidupan masyarakat Sunda, lalab sudah merupakan bagian yang tidak dapat
dipisahkan sejak dahulu. Kalau dahulu lalab memiliki arti tersendiri dalam kehidupan tradisi di
pedesaan, sekarang sudah merupakan bagian dari lingkungan kehidupan modern masyarakat
kota. Lalab yang terdiri dari daun, pucuk, buah muda atau biji tanaman segar, sudah merupakan
bagian dari program WHO “back to nature” atau makanan kaya serat, mineral dan vitamin untuk
kesehatan dan kebugaran.

Lalab atau sayuran merupakan makanan berserat. Karenanya memakan lalab dan sayuran mentah
akan banyak manfaatnya untuk kesehatan dan kebugaran tubuh serta kehalusan dan keindahan
kulit, terutama untuk kulit muka wanita. Kalau masyarakat Barat (khususnya Eropa dan
Amerika) bangga terhadap makanan segar asal tanaman yang disebut salads, maka masyarakat
Indonesia juga bangga dengan “lalab” khususnya bagi kalangan masyarakat Sunda.

Obat peningkat “gairah”, tidak selamanya harus berasal dari obat hasil pabrikan yang
mengandung banyak unsur kimia. Dalam hal ini kalau terus menerus dikonsumsi akan
mempunyai efek samping. Obat-obatan yang berasal dari bahan-bahan alami seperti tanaman
khususnya bagian dari tertentu yang berkhasiat sebagai obat dapat meningkatkan gairah.
Menyegarkan pikiran sambil menikmati masakan sunda

Apabila kita berbicara mengenai kota bandung memang tidak akan ada habisnya, dimulai dari
berbelanja di factory outlet hingga berwisata kuliner. Bandung memang dapat dikatakan sebagai
surganya makanan, segala jenis makanan yang anda inginkan tersedia di Bandung.

Apabila anda berada di Bandung tentu ingin mencicipi masakan sunda yang menjadi ciri khas
masakan kota Bandung. Sapulidi adalah salah satu restaurant sunda yang digemari di kota
Bandung. Sapulidi terletak di Jalan Cihampelas dengan mengedepankan hijaunya nuansa alam
pedesaan yang membuat kita merasa rileks. Di Sapulidi kita dapat menikmati makanan sunda
seperti layaknya makan di tengah hamparan sawah sambil menikmati sejuknya kota Bandung.

Selain dapat menyantap makanan, Sapulidi juga menyediakan jasa penginapan yang sangat
cocok bagi anda yang ingin menghilangkan rasa jenuh dan kepenatan perkotaan. Penginapan di
Sapulidi terbilang unik karena penginapan dibuat selayaknya gubuk dan dikelilingi oleh danau
buatan yang dilengkapi perahu, bila ingin berkeliling seputar danau. Namun penginapan yang
tersedia jumlahnya terbatas, sebaiknya memesan terlebih dahulu apabila ingin menginap.

Anda mungkin juga menyukai