Anda di halaman 1dari 1

Nama NIM

: Lindu Aji Saputro : E0008182

Contoh kasus korupsi

KPK Tahan Pegawai BPK Penerima Suap TEMPO Interaktif, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi menahan dua pegawai Badan Pemeriksa Keuangan Provinsi Sulawesi Utara, Kamis 8 September 2011 malam ini. Mereka adalah Bahar, Ketua Tim Pemeriksa BPK di Manado dan Muhammad Munzir, Anggota Tim Pemeriksa. Keduanya diduga menerima suap dari Wali kota Tumohon nonaktif Jefferson Rumajar yang ada kaitannya dengan pemeriksaan laporan keuangan daerah Tomohon. Penahanan ini dilakukan setelah keduanya diperiksa sekitar 9 jam oleh penyidik KPK. Bahar ditahan di Rutan Mabes Polri. Adapun Munzir di Rutan Polda Metro Jaya. Keduanya, disangka melanggar pasal 12 huruf a dan atau pasal 5 ayat (2) dan atau pasal 11 UndangUndang Pemberantasan Korupsi. Dibawa masuk mobil, kedua pejabat BPK itu tak menjawab ketika dikonfirmasi Tempo usai pemeriksaan. Sebaliknya mereka berusaha menutupi wajahnya dengan map yang dibawanya saat naik ke atas mobil tahanan KPK. Juru Bicara KPK Johan Budi menjelaskan, dari hasil penyidikan ditemukan bahwa di saat keduanya melakukan pemeriksaan laporan Keuangan Tomohon pada 2007, tersangka menerima hadiah dari walikota nonaktif sebesar Rp 600 juta. Jefferson sendiri sudah ditetapkan tersangka oleh KPK dengan sangkaan pasal penyuapan. "Pemberian tersebut dimaksudkan untuk mendapatkan opini hasil pemeriksaan laporan keuangan yang lebih baik dari Tidak Memberikan Pendapat (TPM-disclaimer) menjadi Wajar dengan Pengecualian (WDP)," kata Johan. Menurut Johan, para tersangka juga selama proses pemeriksaan mendapatkan fasilitas berupa hotel dan sewa kendaraan yang pembayarannya dibebankan kepada APBD Tomohon.

Anda mungkin juga menyukai