Anda di halaman 1dari 5

Menuju Iman Hakiki Oleh : Zainal Arifin Abu Bakar Mukadimah :

Setelah kita memuji dan bersyukur pada Allah SWT serta menyampaikan sholawat dan salam kepada Rasulallah SAW, selanjutnya kita berusaha untuk tunduk dan taat kepada Allah SWT serta berusaha menteladani Rasulullah SAW. Taat pada Allah SWT dan menteladani Rasulullah akan mudah dilaksanakan apabila dengan iman yang kuat Untuk menanamkan iman yang kuat terhadap seseorang tidaklah mudah, bahkan Rasulullah SAW dalam menanamkan iman kepada bangsa Arab diawal dakwahnya memerlukan kesabaran dan waktu yang lama Disebutkan dalam disebutkan dalam kitab Tarikh Tasyri Islami yang dikarang oleh syeh Khudori Bik, bahwa Rasulullah SAW berdakwah selama 13 tahun di kota Mekkah hanya menanamkan aqidah dan keimanan kepada bangsa Arab pada waktu itu, kemudian setelah Rasulullah hijrah beserta sahabat-sahabatnya ke Madinah dan iman mereka telah kuat, baru Allah SWT munurunkan ayat-ayat Al-quran kepada Rasulullah yang memerintahkan dan mewajibkan umat Islam untuk melaksanakan sholat, puasa, zakat, dan kewajiban-kewajiban yang lain Pengertian Iman Iman menurut etimologi/bahasa adalah percaya adapun menurut terminology/istilah adalah percaya atau membenarkan dengan hati dan mengucapkan dengan lisan serta diamalkan dalam kehidupan sehari-hari Orang yang beriman disebut mumin, tanda seseorang itu mumin yaitu apabila orang yang apabila berbuat baik di merasakan senang, dan apabila berbuat jelek dia akan merasa menyesal dan sedih sebagaimana dikatakan Rasulullah dalah hadisnya :

apabila kebaikan-kebaikan yang kamu lakukan membuatmu senang maka berarti kamu mumin dan apabila kejelekan-kejelekan yang kamu lakukan membuatmu tidak senang, maka berarti kamu adalah mumin

Setiap muslim berlum tentu mumin sehinggan ada istilah islam KTP, karena islamnya hanya tertulis di kartu identitasnya saja tapi perbuatan kesehariannya bertentangan dengan ajaran islam hal ini dibenarkan oleh Allah SWT dalam Al-quran surat Al-hujarart ayat 15.

orang-orang Arab berkata: kami telah beriman, katakanlah (wahai Muhammad) kalian belum beriman, tapi katakanlah (kepada mereka)kamu baru islam, karena iman belum masuk kedalam hati kamu Ciri ciri Khas Seorang Mumin Setiap orang mumin mempunyai ciri ciri khas yang menandakan bahwa dia adalah seorang mumin yang hakiki ciri ciri ini disebutkan oleh Allah STW dalam Al-quran surat Alanfal :

Sesungguhnya orang orang mu;min adalah orang orang yang apabila disebut nama Allah tergetar hati mereka dan apabila dibacakan ayat ayat Allah kepada mereka bertambahlah iman mereka dan hanya kepada tuhannya leh mereka berserah diri (tawakal), mereka itulah orang orang mumin yang sebenarnya (Al-anfal ayat 2) Dalam surat yang lain Allah juga menyebutkan tentang sifat sifat seorang mumin :

Sunguh telah beruntung orang orang mumin yaitu mereka yang khusyu dalam shalatnya, dan orang orang yang berpaling dari hal hal yang tidak bermanfaat (Al mumin ayat 1-2)

Sikap Seorang Mumin Disaat seseorang sudah menjadi mumin dalam arti yang sebenarnya maka baginya selalu siap untuk taat atas semua perintah Allah dan Rasulnya dan tidak akan mencari alternatif lain bahkan disaat mereka mendengar seruan atau perintah Allah dan Rasulnya maka mereka akan menyatakan samina wa athona (kami dengar dan kami patuh)

Sikap seorang mumin tersebut diatas telah dijelaskan Allah SWT dalam surat Al-ahzab ayat 36 dan surat Al-baqarah ayat 285

Tidak patut bagi seorang mumin laki-laki dan mumin perempuan apabila Allah dan Rasulnya telah memerintahkan sesuatu untuk mencari pilihan lain, dan barang siapa bermaksiat pada Allah dan Rasulnya maka dia telah betu;-betul tersesat (Al-ahzab 36)

Orang orang mumin seluruhnya percaya kepada Allah, malaikat-malaikatnya, kitab-kitabnya dan para Rasulnya, kami tidak membedakan diantara salahsatu dari para Rasulnya, dan orangorang mumin berkata kami dengar dan kami patuh (Al-baqarh 285) Manfaat Iman Iman yang telah tertanam dengan kokohdalam diri seseorang akan sangat bermanfaat dan berpengaruh positif dalam kehidupannya bahkan akan memotifasi seseorang untuk selalu melakukan kebaikan, diantara manfaat iman adalah : I. Manfaat iman yang dirasakan di dunia a. Akan memberikan Ketenangan hati

orang-orang beriman dan hati mereka tenang dengan dzikir pada Allah, ingatlah dengan dzikir pada Allah akan tenang hatinya (Ar-rad 28) b. Akan mendatangkan barokah

dan seandainya penduduk suatu desa beriman dan bertaqwa niscaya akan kami berikan barokah bagi mereka dari langit dan dari bumi (Al-araf 96) c. Akan mendatangkan keberuntungan dan kebahagiaan

demi masa sesungguhnya manusia pasti dalam keadaan rugi kecuali orang-orang yang beriman

II.

Manfaat yang didapat di akhirat a. Mendapatkan ampunan dan pahal dari Allah

Orang-orang beriman dan orang-orang yang beramal saleh baginya akan mendapatkan ampunan dan pahala yang besar b. Mendapatkan surga

Berilah kabar gembira oranag-orang yang beriman dan orang-orang yang beramal saleh bahwa mereka akan mendapatkan surga yang dibawahnya mengalir sungai-sungai (Al-baqarah 25)

Khotimah Dari manfaat iman yang disebutkan Allah dalam Al-quran seperti yang telah dijelaskan diatas maka sudah tentu setiap muslim sangat mendambakan untuk mendapatkan ketenangan, keberkahan, keberuntungan dan kebahagian serta mendapat ampunan dan surga Untuk mendapatkan semua itu kita harus berusaha keras untuk meningkatkan dan menamkan iman yang hakiki dalam diri kita. Akhirnya hanya pada Allah kita memohon agar kita menjadi orang-orang yang beriman

Ya Allah sesungguhnya kami memohon kepadamu iman yang sempurna, jadikanlah diantara hamba-hambamu yang beriman, wahai dzat yang maha membolak-balikkan hati, tetapkanlah hati kami atas iman, dan mendapatkan kebahagian duni dan akhirat

Anda mungkin juga menyukai