Anda di halaman 1dari 4

GYPSUM DAN KARET

GYPSUM
Istilah gypsum sendiri merupakan salah satu istilah yang berasal dari bahasa Yunani, yang artinya
memasak.
Gipsum merupakan salah satu mineral yang tinggi akan kalsium. Gipsum dapat ditemui hampir di seluruh
penjuru dunia, termasuk di Indonesia.
Gypsum memiliki rumus kimia CaSO4.2H2O
Sifat Fisis Gipsum
1. Warna: putih, kuning, abu-abu, merah, jingga
2. Spesifik grafity (berat jenis) : 2.31 2.35
3. Keras seperti mutiara terutama permukaannya
4. Bentuk mineral : Kristalin, serabut, masif
5. Konduktivitasnya rendah
Sifat Kimia Gipsum
1. Pada umumya mengandung SO3=46.5%, CaO=32.4%, H2O=20.9%
2. Kelarutan dalam air adalah 2.1 gr tiap liter pada suhu 40 oC; 1.8 gr tiap liter air pada 0oC; 1.9 gr
tiap liter pada suhu 70 - 90oC
3. Kelarutan bertambah dengan penambahan HCl atau HNO 3
Macam Macam Gipsum Menurut Asalnya
1. Gipsum Alam terbentuk secara alami
2. Gipsum Sintetik gipsum sitetik dari air laut, gipsum sintetik dari air kawah , dan gipsum
sintetik hasil sampingan industri kimia

Varitas Gipsum Alami


1. Salenit
Ciri :
- Merupakan gipsum kristalin
- Tidak berwarna / transparan
- Cleavage dengan belahan sempurna pada satu bidang
2. Alabaster
-

Ciri :
Merupakan gipsum masif
Berbutur-butir halus

- Sering berwarna suram dan terkotori kalsit, lempung, oksida besi, anhidrit
- Mirip lilin, kadang-kadang berlembar
3. Rock Gipsum
Ciri :
- bersisik
- Berbutur lebih kasar dari alabaster
4. Gipsit
Ciri :
- disebut earthy gipsum
- Lunak
- kotor seperti tanah dan pasiran
Keunggulan Gypsum
1. Mudah diperbaiki
Apabila terjadi kerusakan padagypsum yang disebabkan jamur, flek dan benturan eksternal, kita dapat
dengan mudah memperbaikinya. Potong bagian yang
rusak dan menyambungnya dengan
potongan gypsum yang baru. Ratakan sambungan tersebut dan cat ulang dengan warna sejenis.
2. Hemat biaya
Pengerjaannya yang praktis dan efisien membuat kita tidak perlu lagi menggunakan peralatan atau
bahan pendukung lainnya. Selain itu, waktu pengerjaan lebih cepat ketimbang dinding tembok.
3. Desain fleksibel
Gypsum memiliki fleksibelitas dalam hal desain. Baik itu klasik, minimalis, modern, simpel dan
lainnya. Gypsum juga banyak digunakan untuk keperluan dekorasi interior.
4. Tahan api dan panas
Gypsum standar lebih kuat menahan api dibanding tripleks. Selain itu gypsum juga mampu menepis
panas.
5. Mudah menghindari jamur
Jika terkena jamur, kita bisa mengolesinya dengan menggunakan cat minyak. Setelah kering, lapisi
dengan cat tembok. Permukaan gypsum akan nampak indah kembali.
6. Kedap suara dan tahan lama
Pemakaian gypsum sebagai pelapis dinding dapat membantu meredam gema yang ditimbulkan akibat
pantulan balik suara. Gypsum juga memiliki daya tahan dan tingkat stabilitas yang tinggi dibanding bahan
lain yang memiliki risiko terbakar dan terserang rayap.
7. Water resistant
Pada produk gypsum tipe tertentu, terdapat gypsum yang tahan terhadap air. Hanya saja untuk produk ini
relatif lebih mahal ketimbang gypsum standar.
Berikut beberapa contoh pemanfatan gipsum
1. Konstruksi plafon
2. Pembuatan dinding sekat
3. Bahan pembuat semen
4. Sebagai ornament dan hiasan
5. Sebagai plester atau bahan perekat

KARET
Karet adalah polimer hidrokarbon yang terkandung pada lateks beberapa jenis tumbuhan.
Karet adalah polimer hidrokarbon yang terkandung pada lateks beberapa jenis tumbuhan. Struktur dasar
karet alam adalah rantai linier unit isoprene (C5H8) yang berat molekul rat-ratanya antara 10,000
40,000
Jenis jenis Karet Alam
1. Lateks pekat
2. Karet bongkah atau block rubber
3. Karet siap olah atau tyre rubber Tyre rubber
4. Karet reklim atau reclaimed

Manfaat karet alam


Umumnya alat-alat yang dibuat dari karet alam sangat berguna bagi kehidupan sehari-hari
maupun dalam usaha industri.
Barang yang dapat dibuat dari karet alam antara lain aneka ban kendaraan (sepeda, motor, mobil,
traktor, pesawat terbang), sepeda karet, sabuk penggerak mesin besar dan mesin kecil, pipa karet, kabel,
isolator, dan bahan- bahan pembungkus logam.
Pemakaian lapisan karet pada pintu, kaca pintu, kaca mobil, dan pada alat-alat lain membuat
pintu terpasang kuat dan tahan getaran serta tidak tembus air. Dalam pembuatan jembatan sebagai
penahan getaran juga menggunakan karet.
Manfaat karet sintetis
Karena memiliki beberapa kelebihan yang tidak dimiliki oleh karet alam, maka dalam pembuatan
beberapa jenis barang banyak digunakan bahan baku karet sintetis.
Jenis NBR ( Nytrile Butadiene Rubber ) yang memiliki ketahanan tinggi terhadap minyak biasa
digunakan dalam pembuatan pipa karet untuk bensin dan minyak, membran, seal, gasket, serta barang
lain yang banyak dipakai untuk peralatan kendaraan bermotor atau industri gas.
Jenis CR ( Chloroprene rubber ) yang tahan terhadap nyala api banyak digunakan dalam
pembuatan pipa karet, pembungkus kabel, seal, gasket, dan sabuk pengangkut. Perekat kadang-kadang
dibuat dengan menggunakan jenis CR tertentu.

Bahan Olah karet


Bahan olah karet adalah lateks kebun serta gumpalan lateks kebun yang diperoleh dari pohon karet
Hevea brasiliensis. Beberapa kalangan menyebut bahan olah karet bukan produksi perkebunan besar,
melainkan merupakan bokar ( bahan olah karet rakyar ) karena biasanya diperoleh dari petani yang
mengusahakan kebun karet.
Menurut pengolahannya bahan olah karet dibagi menjadi 4 macam : Lateks kebun, sheet angin,
slab tipis, dan lump segar.
Sifat-sifat Unggul Dan Sifat-sifat Yang Lemah Karet Alam
1. Karet alam bersifat keras dan elastis
2. Akan melunak dan lengket bila berada pada suhu yang tinggi dan mengeras dan padat pada suhu
rendah.
3. Spesifik gravity nya 0.915
4. Memiliki daya elastisitas tinggi
5. Memiliki ketahanan terhadap daya gesek
6. Kekuatan tensil rendah

Daftar Pustaka
Sumber : Ppt kelompok 6
http://tukangbagus.blogspot.co.id/p/keunggulan-dan-manfaat-gypsum.html
http://riskyridhaagriculture.blogspot.co.id/2011/12/normal-0-false-false-false-in-x-none-x.html
https://id.wikipedia.org/wiki/Karet

Nama : Langki Herwahyuangka


NIM : 150523604748
Prodi : S1 Teknik Sipil / offering C

Anda mungkin juga menyukai