Anda di halaman 1dari 14

Kabupaten Minahasa Utara (Minut) dengan ibukota Airmadidi, adalah kabupaten

pemekaran dari Kabupaten Minahasa. Kabupaten ini memiliki lokasi yang strategis
karena berada di antara dua kota yaitu Manado dan kota pelabuhan Bitung. Batas
wilayah Minut, utara : Kabupaten Kepulauan Sangihe, Talaud dan Laut Sulawesi,
selatan: Kabupaten Minahasa, barat : Kota Manado, timur : Kota Bitung dan Laut
Maluku.
Suku
Penduduk Kabupaten Minahasa Utara sebagian besar adalah etnis Tonsea dan
sebagian lagi Sangir, yang memiliki marga antara lain : Nelwan, Sompie, Langelo,
Wuisan, Dondokambey, Doodoh, Rondonuwu, Wagiu, Wullur, Wantania, Katuuk,
Koloay, Karundeng, Manua, Sompotan, Sigarlaki, Sundah, Tuegeh, Tintingon,
Tangkilisan, Ticoalu, Tangka, Sayangbati, Tuwaidan, Umboh, Pangemanan,
Panambunan, Peleh, Punuh, Pangau, Dumais, Bolang, Mantiri,Bojoh,Mumbunan,
Luntungan, Kulit, Dengah, Dotulong dan Unsulangi,Rooroh (asli
treman),Tingon,Waturandang.
Kecamatan
* Airmadidi
* Dimembe
* Kalawat
* Kauditan
* Kema
* Likupang Barat
* Likupang Selatan
* Likupang Timur

* Talawaan
* Wori
Daerah ini mudah diingat terkait dengan cagar budaya Waruga yaitu kuburan batu
moyang Minahasa,Batu bertumbuh di desa Watutumou, Taman Laut di (pulau
gangga,pulau nain & pulau Talise),makam pahlawan nasional Ibu Maria Walanda
Maramis, lokasi gunung tertinggi di Sulut yaitu Gunung Klabat atau Tamporok,
pabrik tepung kelapa Poleko, serta pasar kukis Bobengka dan kue khas dari Kenari
Halua di Airmadidi.
Tanaman perkebunan yang dominan di Kabupaten Minahasa Utara adalah tanaman Kelapa. Tanaman ini
mencangkup luas 46.448 Ha dengan Produksi pada Tahun 2012 sebesar 45.744,40 ton/tahun tingkat produktifitas
mencapai 3.812 ton/ha dan menjadi mata pencarian pokok sebagian besar penduduk.
Terbukanya industri kecil dan menengah berupa pengolahan produk turunan dari kelapa yang sampai saat ini di
produksi di daerah ini dan mempuyai prospek pasar Nasional dan Internasional yang potensial seperti Virgin Coconut
Oil (minyak kelapa murni) dan produk-produk lainnya.
Tanaman pangan meliputi padi, palawija dan sayuran untuk memenuhi kebutuhan lokal. Produksi pada tahun 2012
sebagai berikut :

No

Komoditi Utama

Luas Area (Ha)

Produksi

Lokasi

(ton/tahun)
(Kecamatan)

46.448

45.744,40

Kema, Kauditan, Airmadidi,


Kalawat, Talawaan, Dimembe,
Wori, Likupang Timur, Likupang
Barat

Kelapa
2

Cengkih

3.054

227,79

Kema, Kauditan, Airmadidi,


Kalawat, Talawaan, Dimembe,
Wori, Likupang Timur, Likupang
Barat

198,11

128,71

Kema, Kauditan, Airmadidi,


Kalawat, Talawaan, Dimembe,
Wori, Likupang Timur, Likupang
Barat

Kakao
4

672,23

120,51

Kema, Kauditan, Airmadidi,


Kalawat, Talawaan, Dimembe,
Wori, Likupang Timur, Likupang
Barat

Pala
5

Ubi Kayu

518,28

17.358

Kema, Kauditan, Airmadidi,


Kalawat, Talawaan, Dimembe,
Wori, Likupang Timur, Likupang
Barat

Padi Sawah

5.127

26.028

Kema, Kauditan, Airmadidi,


Kalawat, Talawaan, Dimembe,
Wori, Likupang Timur, Likupang
Barat

Padi
Ladang

1.123

6.947

Kema, Kauditan, Airmadidi,


Kalawat, Talawaan, Dimembe,
Wori, Likupang Timur, Likupang
Barat

12.618

35,968

Kema, Kauditan, Airmadidi,


Kalawat, Talawaan, Dimembe,
Wori, Likupang Timur, Likupang
Barat

Jagung
9

Hortikultura :

5.503

Buah

5.837

Duku/Lansat

4.294

Durian

446

Mangga

4.294

Pepaya

2.301

Pisang

8.798

Rambutan

Kema, Kauditan, Airmadidi,


Kalawat, Talawaan, Dimembe,
Wori, Likupang Timur, Likupang
Barat

GUNUNG KLABAT
Gunung Klabat merupakan gunung yang tertinggi di Sulawesi Utara, 1,995 m dari permukaan laut. Pendakian
gunung Klabat dapat dilakukan selama 5-8 jam dimulai dari kaki gunung yang terletak di Airmadidi, Kabupaten
Minahasa Utara. Gunung Klabat memiliki beberapa jenis tumbuh-tumbuhan yang eksotik, beberapa jenis heman
langka. Pemandangan yang indah ke beberapa kota/kabupaten di Sulawesi Utara dapat dilihat dari puncak gunung.

KAKI DIAN

Menara Kaki Dian terletak sekitar 3 Km dari Kecamatan Airmadidi, Minahasa Utara

Kaki Dian adalah sebuah menara berbentuk kaki dian dengan 7 cabang lampu yang memiliki tinggi 19 meter, dengan
jarak kira-kira 3 km dari Kota Airmadidi. Di Kaki Dian anda bisa menikmati keindahan pemandangan sebagian
daerah Kabupaten Minahasa Utara dan pegunungan, seperti Gunung Lokon dan Gunuing Mahawu.
MATA AIR TUMATENDEN

Mata Air Tumatenden terletak di Kelurahan Airmadidi Bawah, Kecamatan Airmadidi, Kabupaten Minahasa Utara

Salah satu legenda yang mengisahkan tentang 9 puteri yang turun dari kayangan untuk mandi di kolam Tumatenden,
Kola mini terletak di Kelurahan Airmadidi Bawah Kecamatan Airmadidi.
AIR TERJUN TUNAN

Air Terjun Tunan, terletak di desa Talawaan, Kecamatan Talawaan, Minahasa Utara

Di daerah Minahasa Utara banyak terdapat air terjun dengan air yang jernih dan alami. Beberapa diantaranya
terdapat di desa Tontalete Kec. Kema, desa Suwaan Kec. Kelawat, desa Kekoleh Kec. Likupang Timur, desa
Talawaan Kec. Talawaan yang lebih dikenal dengan sebutan Air Terjun Tunan terletak sekitar 25 km dari kota
Manado dapat dicapai dengan kendaraan bermotor kira-kira 6 km dari desa Talawaan dan dilanjutkan dengan
berjalan kaki dengan waktu tempuh kurang lebih 1 jam. Air Terjun ini bersumber dari sungai diatas gunung yang
mengalir melewati tebing terjal dengan ketinggian 60 m.
WARUGA

Taman Waruga terletak di desa Sawangan, Airmadidi, Minahasa Utara

Minahasa Utara memiliki peninggalan Megalithic bernama Waruga atau kubur batu leluhur Minahasa yang muncul
dan berkembang pada tahun 400 sebelum masehi sampai awal abad ke 20 masehi. Di Minahasa Utara jumlah Batu
waruga ditemukan lebih dari 1.000 buah yang tersebar di beberapa tempat, seperti di desa Sawangan yang
memiliki koleksi 144 buah waruga, di Kelurahan Airmadidi Bawah 149 buah waruga dan masih banyak lagi waruga
yang tersebar di beberapa tempat di Minahasa Utara.
PANTAI PULISAN

Pantai Hutan Pulisan, Likupang Timur, Minahasa Utara

Desa Pulisan terletak 38 km dari Airmadidi, memiliki panorama alam yang indah serta menyimpan keunikan seni
budaya musik bambo tada tradisional yang menarik.
PULAU GANGGA Dan TAMAN LAUT

Pulau Gangga dan Taman Laut Pulau Gangga merupakan Primadona Wisata Bahari bagi Minahasa Utara

Pulau ini terletak sekitar 60 km dari Manado tepatnya dikecamatan Likupang Barat. Pulau Gangga yang memiliki
pasir putih yang halus dan bersih dilatar belakangi laut. Dalam kawasan perairan pulau Gangga ini terdapat taman
laut yang kaya akan species ikan dan biodata laut lainnya yang telah menjadi target bagi para penyelam
Internasional. Menikmati taman laut yang indah di siang hari, beristirahat malam hari di Gangga Island Resort and
Spa sambil menikmati panorama yang tiada taranya. Fasilitas yang ada di resort ini yaitu rumah kayu adat Minahasa
dilengkapi TV dengan jaringan internasional, kolam renang, restoran dan bar dengan santapan indonesia dan
internasional, butik, spa dan diving.
PULAU LIHAGA

Eksotika Pulau Lihaga yang bertaburan pasir putih dan dikelilingi oleh kejernihan birunya air laut ini terletak di Likupang
Barat, Minahasa Utara

Pulau Lihaga terletak di Kecamatan Likupang, Kabupaten Minahasa Utara, Propinsi Sulawesi Utara, Pantainya
berpasir putih dengan taman lautnya yang indah dan alami akan menggoda anda untuk berenang, snorkeling atau
diving. Pulau Lihaga bisa di tempuh dari manado menuju Likupang sekitar 60 menit, sedangkan Dari Likupang atau
tepatnya dari pelabuhan Serei, perjalanan ke pulau hanya ditempuh sekitar 15 menit dengan menggunakan kapal
nelayan setempat.

irmadidi Setelah sejumlah Kabupaten/Kota di Sulawesi Utara mendapatkan ikon


untuk julukan masing-masing Kabupaten/Kota mereka,

kini giliran Minahasa Utara mencanangkan untuk menjadi Kabupaten Buah.


Demikian yang terungkap dari penjelasan Bupati Minahasa Utara Sompie
Singal dalam acara pertemuan dengan Kerukunan Keluarga Pensiunan
Pamong Praja (K2P2) khusus Minahasa Utara di pekarangan pribadi Kebun
Bupati Desa Matungkas Kecamatan Dimembe pada hari Selasa 25 Februari
kemarin. Dalam pertemuan itu ditetapkan kembali Badan Pengurus K2P2
Minahasa Utara.
Sementara itu, dalam sambutannya Bupati mengatakan bahwa Minahasa
Utara telah menetapkan ikon Kabupaten Buah Daerah Kelapa sebagai
keberhasilan dalam program sentuh tanah. Hal ini, menurut Bupati karena
sudah ada pembagian mengenai ikon-ikon program unggulan di Sulawesi
Utara, seperti Bitung sebagai kota Ikan, Manado sebagai kota Pariwisata
Dunia, lalu Tondano kota Kuliner, Tomohon Kota Bunga, dan Minsel sebagai
Kabupaten Hortikultura, serta Minut sebagai Kabupaten Buah Daerah
Kelapa. Bupati mengatakan bahwa penetapan Kabupaten Minahasa Utara
sebagai Kabupaten Buah Daerah Kelapa bukan tanpa alasan, karena dahulu
sepengetahuannya di wilayah Tonsea ini di setiap rumah dapat ditemui
adanya pohon manggis. Lebih jauh Bupati mengajak semua yang hadir untuk
memahami filsafat buah manggis sebagai bagian dari kehidupan warga di

Minahasa Utara. Menurut Bupati, bahwa buah Manggis adalah buah yang
jujur, hal itu dapat terlihat seperti yang tampak dibawah buah, maka demikian
juga isinya, tidak ada yang disembunyikan. Lalu keistimewaan lainnya adalah
walaupun penampilan luar tampak gelap, tetapi di dalamnya putih bersih.
Kemudian ciri yang lainnya, walaupun tebal kulitnya dan susah untuk dibuka,
akan tetapi isinya manis. Bupati kemudian langsung mengaplikasikannya
kepada orang Tonsea, yang dinilainya mengerti akan arti dari pepatah
diujung cambuk ada emas, yakni walaupun tampak sangat kasar dan
menyulitkan akan tetapi, hati dari orang-orang Tonsea ini adalah bersih,
lembut dan manis untuk diterima.
Selesai menyampaikan penyampaian, acara pertemuan dengan K2P2
dilanjutkan dengan cerita tentang budaya Tonsea oleh salah satu pemerhati
budaya Tonsea. Tampak hadir dalam kegiatan itu adalah para PNS yang
sudah paripurna tugas seperti Rudi Umboh mantan plh Sekda Minut dan
sempat menjabat sebagai Plt Bupati Minut, Jotje Akay mantan Kepala Kantor
Satpol PP dan Damkar Minut di era Bupati Vonnie Panambunan, serta
sejumlah mantan pejabat teras di Minahasa Utara pada beberapa waktu yang
lalu. (Uki)
https://id.wikipedia.org/wiki/Kabupaten_Minahasa_Utara

http://www.minutkab.go.id/potensi/perikanan-dan-kelautan/
http://www.antarasulut.com/berita/12787/profil-kabupaten-minahasa-utara

Anda mungkin juga menyukai