Anda di halaman 1dari 3

Rencana Studi

oleh Chairul Wahyudi

A. Latar Belakang dan Motivasi

Saya menyelesaikan pendidikan jenjang Sarjana saya di Universitas Negeri Padang


dengan gelar Sarjana Pendidikan di jurusan Pendidikan Sejarah. Saya melakukan penelitian
untuk skripsi saya dengan judul penelitian Peningkatan Minat Belajar Sejarah (Pada Materi
Jenis Peritiwa) Menggunakan Aplikasi Prezi di Kelas XI MIPA 5 SMA Negeri 3 Padang.
Maka dari itu saya berniat melanjutkan studi Master saya di The University of Melbourne
Australia pada Jurusan Melbourne Graduate School of Education. Alasan Saya mengambil
studi Master disini karena mata kuliah yang ditawarkan sesuai dengan bidang dan minat saya
yaitu Historical Thingking dan Historical Inquiry.

B. Pelaksanaan Kuliah

Berikut profil universitas, mata kuliah, kredit dan jangka waktu yang akan saya
laksanakan di Melbourne Graduate School of Education (MGSE).

Universitas The University of Melbourne -


Melbourne Graduate School of Education
Lokasi Parkville Campus, Victoria, 3010, Australia
Predikat/Gelar Master of Education (dengan abrevasi M.Ed.)
Standart Penyelesaian 1 tahun full-time dan by course (July 2017 July 2018)
Kredit Minimum 100 kredit
Sekilas tentang The
The University of Melbourne (TuoM) terletak di Parkville,
University of
Victoria yang didirikan sejak 1853. (TuoM) memiliki 4
Melbourne
kampus cabang lainnya yan terletak Southbank, Dookie,
Burnley, Cresswick dan Werribee.

The University of Melbourne menawarkan beberapa bidang


keilmuan yang sangat prestisius karena TuoM adalah
universitas tertua di daerah bagian Australia. Bidang unggulan
di TuoM adalah Arsitektur dan Seni, Ekonomi dan
Perdagangan, Pendidikan, Kedokteran, Kedokteran Gigi dan

Rencana studi Chairul Wahyudi


The Univeristy of Melbourne, Victoria, Australia.
Ilmu Kesehatan, dan lain-lain.

MGSE (Melbourne Graduate School of Education) memiliki


lebih dari tema dalam M.Ed seperti Higher Education,
Leadhership, Management, Evaluation dan lain-lain. Menurut
Times Higher Education World University Rankings 2015-
2016 The University of Melbourne adalah universitas terbaik
di Australia dan peringkat 33 di dunia.

Adapun rencana waktu dalam penyelesaian program master ini adalah maksimal 2 tahun.
Dimulai pada Juli 2017 dan berakhir pada Juli 2019. Di The University of Melbourne pada
Melbourne Graduate School of Eduacartion, saya diwajibkan mengambil 100 kredit dengan
mengambil mata kuliah wajib (Compulsory Courses) dan mata kuliah pilihan (Elective
Courses) sebanyak 8 mata kuliah yang harus diselesaikan dalam waktu satu tahun minimal.
Berikut jadwal kuliah, kredit, dan kode mata kuliah.

No Semester Mata Kuliah Kode Sifat Kredit


1 1 (Juli- Leading Educational ideas EDUC90619 Wajib 12.5
Desember Negotiated Capstone Project EDUC90057 Wajib 12.5
2017) Historical Thinking EDUC90740 Pilihan 12.5
Quantitative Methods for EDUC90716 Pilihan 12.5
Evaluation
2 2 (Januari-Juli Reading Educational EDUC90620 Wajib 12.5
2018) Research
Historical Inquiry EDUC90739 Pilihan 12.5
Curriculum Pedagogy and EDUC90610 Pilihan 12.5
Assessment
Current Evaluation and EDUC90799 Pilihan 12.5
Research Topics

C. Rencana Topik Penelitian

Dalam penyelesaian target 100 kredit di Melbourne Graduate School of Education, saya
juga akan menulis proposal penelitian untuk diajukan dalam program doktoral dalam MGSE

Rencana studi Chairul Wahyudi


The Univeristy of Melbourne, Victoria, Australia.
yang berkaitan dengan tema mata kuliah Curriculum Pedagogy and Assessment dan
Historical Thinking dengan judul Pengembangan Instrumen Penilaian Proyek untuk Menilai
Keterampilan Siswa dalam Merancang dan Melaksanakan Penelitian Sejarah. Salah satu
jenis penilaian dalam pengajaran yaitu menggunakan instrumen proyek dan dapat
dikembangkan untuk menilai kemampuan siswa dalam merancang dan melaksanakan
penelitian sejarah dengan kerangka berfikir historis (historical thinking).

D. Aktivitas di Luar Kuliah

Selain melaksanakan kegiatan akademik, saya juga akan mengikuti atau melaksanakan
kegiatan yang bertema kesukarelawanan, penelitian dan yang berkaitan dengan Indonesia
seperti dibawah ini.

1. Bergabung di Perhimpunan Pelajar Indonesia Australia Pusat (PPIA). Hal ini


dilaksanakan untuk menjaga silaturahmi dan tetap berkontribusi bagi Indonesia
dengan kegiatan yang dilaksanakan oleh PPIA.
2. Bergabung di PPIA-Victoria. Selain bergabung di PPIA pusat, saya akan bergabung di
PPI Cabang Victoria. Hal ini dilakukan agar saya dapat melaksanakan kuliah dengan
tetap berkomunikasi bersama rekan-rekan di Victoria dari berbagai kampus.
3. Bergabung di PPIA-Melbourne yang merupakan organisasi Perhimpunan pelajar
Indonesia di ranting The University of Melbourne. Upaya ini dilakukan agar tetap
dapat bersama-sama para pelajar Indonsia menjaga kekompakan, melaksanakan
kegiatan dan membantu sesama dalam rangkaian kehidupan di Melbourne, Victoria,
Australia.
4. Saya juga akan mengikuti research (penelitian) bersama dosen ataupun personal demi
menunjang kemampuan akademis dari sisi aplikatif di lapangan.
5. Saya akan bersama awardee LPDP baik di Australia, Victoria maupun di Melbourne
untuk melaksanakan pengabdian yang disarankan oleh LPDP.
6. Mengikuti les/kursus Bahasa Inggris agar saya terus dapat meningkatkan kemampuan
berbahasa Inggris.

Rencana studi Chairul Wahyudi


The Univeristy of Melbourne, Victoria, Australia.

Anda mungkin juga menyukai